Anda di halaman 1dari 3

BADAN PUSAT STATISTIK

PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Lomba Infografis
Hari Statistik Nasional 2021

Peserta : Umum (Non BPS/Domisili Kaltim)

Kontak : 085156656402 (WhatsApp) atau humas6400@bps.go.id (email)

Tema : “Statistik Berkualitas untuk Indonesia TangguhIndonesia


Tumbuh”

Syarat Lomba Infografis:

1. Lomba terbuka untuk Umum (Domisili Kaltim) dan bersifat perorangan.


Domisili dapat dibuktikan dengan mengunggah dokumen resmi (KTP/Kartu
Pegawai/Kartu Mahasiswa/Surat Keterangan Domisili dan lain-lain).

2. Peserta telah mengikuti minimal salah satu akun media sosial BPS Kaltim
(Instagram, Facebook, Youtube).
3. Mengisi Formulir Pendaftaran dan Upload Karya pada link
http://s.bps.go.id/InfografisHSNKaltim2021

4. Peserta dapat mengirimkan maksimal 2 karya paling lambat tanggal 5 Oktober 2021

5. Untuk dimasukkan menjadi nominasi penentuan karya terfavorit, peserta diwajibkan


mengunggah karya pada Akun Instagram yang didaftarkan Peserta dengan
menyertakan tag akun @bpskaltim dan memberi hashtag #HariStatistikNasional
#HSN2021Kaltim #DataMencerdaskanBangsa. Akun media sosial peserta tidak
boleh dikunci (mode private) agar bisa diverifikasi.
NB : Karya dapat diunggah mulai tanggal 27 September 2021 pukul 00.00 WITA
hingga 5 Oktober 2021 pukul 20.00 WITA.

*Jika karya diupload sebelum 27 September 2021, maka tidak dimasukkan dalam
penentuan Karya Terfavorit.
Jadwal :

- Pengumpulan Karya : 5 Oktober 2021

- Penilaian : Minggu ke-II Oktober 2021

- Pengumuman Pemenang : Minggu ke-II Oktober 2021

Ketentuan Infografis :

1. Karya merupakan karya asli pribadi dan tidak mengandung unsur SARA serta
pornografi.
2. Karya yang dikirimkan tidak pernah dipublikasikan atau disertakan dalam kompetisi
sejenis lainnya. Karya tersebut merupakan tanggung jawab peserta sepenuhnya.
3. Infografis wajib menggambarkan data Kalimantan Timur dan mencantumkan sumber
data BPS.
4. Format Infografis :
a. Infografis yang dikirimkan dengan 2 format, yaitu:
- Format raw (AI/CDR/PSD/EPS dan file raw sejenis lainnya)
- Format JPG/JPEG/PNG
b. Infografis dibuat dengan rasio 4 : 5 (portrait) dengan minimal resolusi 1080x1350
pixel
c. Ukuran file maksimal 500KB
d. Font dan media harus di-embed dalam file raw
e. Infografis yang dikirim diberi judul file InfografisBPS_NamaPeserta
5. Wajib mencantumkan logo BPS dan HSN2021
6. Pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas hal apapun mengenai infografis
yang dikirimkan apabila terjadi penuntutan kepemilikan/hak cipta/hak paten atau
ikatan hak lainnya atas karya yang dikirim dan hal-hal lainnya yang membuat
kerugian dengan nilai ataupun tanpa nilai bagi peserta maupun pihak lain.
7. Karya yang dikirimkan menjadi milik penyelenggara dan berhak digunakan dalam
rangka kegiatan di lingkungan BPS Provinsi Kalimantan Timur tanpa pemberitahuan
sebelumnya dengan hak cipta karya tersebut tetap dipegang oleh peserta.
8. Peserta yang terbukti melakukan pemalsuan likers atau penggunaan akun palsu
akan didiskualifikasi.
9. Dengan melakukan pendaftaran di lomba ini, peserta menyatakan telah membaca,
mengerti dan setuju dengan segala peraturan beserta syarat dan ketentuan lomba
fotografi/infografik yang diselenggarakan oleh BPS Provinsi Kalimantan Timur.
10. Panitia berhak mendiskualifikasikan secara sepihak para peserta yang dianggap
melanggar syarat dan tata tertib yang ditentukan pihak penyelenggara.
11. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
Kriteria Penilaian :

A. Komposisi desain grafis (bentuk dan warna) (35%)


B. Kreativitas dan keaslian ide (30%)
C. Ketersampaian informasi/komunikatif (readability) (20%)
D. Kesesuaian isi dengan tema (15%)

Hadiah :

Juara I : 1.000.000
Juara II : 750.000
Juara III : 500.000
Terfavorit : 250.000

*Seluruh pajak hadiah akan ditanggung oleh pemenang

Anda mungkin juga menyukai