Anda di halaman 1dari 82

BIODATA

Nama : Shinta Wulandari


NIM : 3351121087
Alamat Rumah : Jl. Bina Luhur no.3 Komp Bumi Citeureup Permai Cimahi
40512
No. Telp : Rumah : 022 6650584 Hp : 087821312008
Alamat email : wulannddarii@yahoo.co.id
Judul Laporan : Laporan Praktek Kerja Apoteker Industri dan Apotek
Jurusan : Farmasi
Fakultas : MIPA Unjani
Tahun angkatan : 2012
Tgl/blm/tahun Lulus : 1 September 2013

RIWAYAT PENDIDIKAN :
Sekolah Dasar Negeri Karsawinaya Cimahi Tahun lulus 2002
Sekolah Menengah Pertama Negeri 6 Cimahi Tahun lulus 2005
Sekolah Menengah Atas Negeri 13 Bandung Tahun Lulus 2008
Universitas Jenderal Achmad Yani Jurusan Farmasi Tahun Lulus 2012
LAPORAN PRAKTEK KERJA PROFESI APOTEKER
DI APOTEK KIMIA FARMA 320 BANDUNG

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Ujian Apoteker Jurusan Farmasi


Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Jenderal Achmad Yani

SHINTA WULANDARI, S.Farm


3351121087

PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER JURUSAN FARMASI


FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI
CIMAHI
2013
HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTEK KERJA PROFESI APOTEKER


DI APOTEK KIMIA FARMA 320 BANDUNG

Cimahi, Mei 2013

Oleh :
SHINTA WULANDARI, S.Farm
3351121087

Disetujui Oleh :

Pembimbing Pembimbing

Juwita Ayu, S.Farm., Apt. Dr. Afifah B. Sutjiatmo, MS., Apt.


Pembimbing Pembimbing
Apotek Kimia Farma 320 Bandung Program Profesi Apoteker UNJANI
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT, yang telah memberikan kesempatan kepada
penulis untuk mengemban amanah dalam menuntut ilmu. Shalawat dan salam
senantiasa tertuju pada tauladan terbaik, Rasulullah Muhammad SAW, yang telah
menuntun umatnya menuju cahaya illahi. Dan syukur penulis panjatkan kepada Allah
SWT yang telah memberikan rahmat dan anugerah – Nya sehingga dapat
menyelesaikan Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di Apotek Kimia Farma No.
320 dari tanggal 1 – 31 Maret 2013.
Maksud dan tujuan pelaksanaan PKPA ini adalah untuk mengetahui dan
memahami tugas dan tanggung jawab seorang Apoteker di apotek dan memperoleh
pengetahuan dan wawasan serta gambaran mengenai aplikasi Pekerjaan Kefarmasian
melalui praktek secara langsung dalam pelayanan kefarmasian dan manajerial di
apotek.

Maka, pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Hernandi Sujono, S.Si, M.Si, selaku Dekan Fakultas Matematika dan
Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Jenderal Achmad Yani.
2. Ibu Dr. Afifah B. Sutjiatmo, MS., Apt., selaku Ketua Program Profesi Apoteker
serta dosen pembimbing apotek dari Jurusan Farmasi Fakultas Matematika dan
Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Jenderal Achmad Yani.
3. Ibu Dra. Julia Ratnawati, MS., selaku Sekertaris Program Profesi Apoteker serta
dosen wali dari Jurusan Farmasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan
Alam, Universitas Jenderal Achmad Yani.
4. Ibu Mira Andam Dewi, S.Si., Apt., selaku koordinator Praktek Kerja Profesi
Apoteker (PKPA) di apotek dari Jurusan Farmasi, Fakultas Matematika dan
Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Jenderal Achmad Yani.
5. Ibu Juwita Ayu, S.Si., Apt. selaku pembimbing Praktek Kerja Profesi Apoteker
di Apotek Kimia Farma 320 Bandung, atas ilmu dan bimbingan yang diberikan.

i
6. Segenap staf dan karyawan Apotek Kimia Farma 320 Bandung, atas segala
bantuan dan perhatiannya.
7. Segenap staf pengajar dan karyawan Program Profesi Apoteker, Jurusan
Farmasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Jenderal
Achmad Yani.
8. Kedua orang tua yang selalu dan tak pernah berhenti memberikan doa,
dorongan semangat dan dukungan kasih sayang
9. Rekan-rekan Farmasi 2008 dan Program Profesi Apoteker angkatan XIV,
Jurusan Farmasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas
Jenderal Achmad Yani yang telah bersama-sama berjuang menyelesaikan
program Profesi, semoga Allah SWT memberikan balasan atas semua kebaikan
yang telah mereka berikan.
Dengan segenap kerendahan hati penulis mengharapkan koreksi dan saran dari
semua pihak demi perbaikan laporan ini. Semoga laporan Praktek Kerja Profesi
Apoteker ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

Cimahi, Juni 2013

Penulis

ii
DAFTAR ISI

Halaman
KATA PENGANTAR………………………………………………… i
DAFTAR ISI ………………………………………………………….. iii
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................. ......... v
DAFTAR GAMBAR .............................................................................. vi
DAFTAR TABEL ................................................................................... vii
BAB I PENDAHULUAN .................................................................. 1
1.1 Latar Belakang............................................................... 1
1.2 Tujuan ............................................................................ 2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ......................................................... 3
2.1 Pengertian Apotek ........................................................ 3
2.2 Tugas dan fungsi apotek ............................................... 3
2.3 Persyaratan apotek ........................................................ 3
2.4 Perizinan apotek ........................................................... 7
2.5 Pencabutan izin apotek .................................................. 9
2.6 Struktur organisasi apotek ............................................ 10
2.7 Pengelolaan apotek........................................................ 10
2.8 Pengertian apoteker ....................................................... 11
2.9 Peran, fungsi dan tugas apoteker ................................... 13
2.10 Apoteker sebagai penanggung jawab teknis pelayanan
kefarmasian di apotek ………………………………… 16
2.11 Apoteker sebagai manajer di apotek …………………. 18
BAB III TINJAUAN KHUSUS APOTEK .......................................... 19
3.1 Profil PT Kimia Farma Apotek ..................................... 19
3.2 Visi dan misi PT Kimia Farma ..................................... 20
3.3 Tinjauan apotek Kimia Farma 320 ............................... 20
3.4 Fasilitas fisik ................................................................. 21
3.5 Struktur organisasi dan personalia ................................ 21
3.6 Pengelolaan apotek …………….. ...... ......................... 23
3.7 Penanganan narkotika dan psikotropika ....................... 31

iii
3.8 Pelayanan kefarmasian ................................................. 34
3.9 Pengelolaan resep .......................................................... 39
3.10 Pemusnahan resep ......................................................... 40
3.11 Kegiatan administrasi .................................................... 41
BAB IV TUGAS KHUSUS POSTER KANKER SERVIKS .............. 45
4.1 Latar belakang ............................................................... 45
4.2 Definisi.......................................................................... 46
4.3 Faktor resiko ................................................................. 46
4.4 Diagnosa kanker serviks ............................................... 47
4.5 Skrining ............................................................................. .47
4.6 Pencegahan kanker serviks. ......................................... . 48
4.7 Terapi ……………………………………………........ 46
4.8 Jenis sediaan dan komposisi vaksin kanker serviks ...... 50
BAB V PEMBAHASAN ………………………………………… ... 51
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN.............................................. 56
6.1 Kesimpulan .................................................................. 56
6.2 Saran ............................................................................. 56
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................. 58
LAMPIRAN ............................................................................................ 59

iv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman
1. DENAH APOTEK KIMIA FARMA 320…................................... 59
2. STRUKTUR ORGANISASI APOTEK KIMIA FARMA 320….... 60
3. CONTOH BLANKO KARTU STOK BARANG…………............ 61
4. ALUR PENGADAAN BARANG APOTEK KIMIA FARMA 320 62
5. CONTOH BLANKO BPBA............................................................. 63
6. CONTOH SURAT PESANAN NARKOTIKA DAN
PSIKOTROPIKA …………………………………………………. 64
7. ALUR PELAYANAAN RESEP………………………………….. 65
8. CONTOH FORMULIR SKRINING RESEP ……………………. 66
9. CONTOH BLANKO KEMASAN, ETIKET DAN LABEL……… 67
10. CONTOH BLANGKO SALINAN RESEP ………………………. 69
11. CONTOH KUITANSI APOTEK ………………………………… 70
12. ALUR PELAYANAN RESEP KREDIT ………………………… 71
13. LAPORAN IKHTISAR PENJUALAN HARIAN ........................... 72
14. CONTOH BUKTI SETORAN KASIR…………………………… 73
15. POSTER KANKER SERVIKS…………………………………… 74

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman
III.1 Denah Apotek Kimia Farma 320................................................. 59
III.2 Struktur organisasi Apotek Kimia Farma 320 ………………… 60
III.3 Contoh blanko kartu stok barang ................................................ 61
III.4 Bagan alur pengadaan barang Apotek Kimia Farma 320………. 62
III.5 Contoh blanko BPBA ………………………………………….. 63
III.6 Contoh surat pesanan narkotika................................................... 64
III.7 Contoh surat pesanan psikotropika............................................... 64
III.8 Bagan alur pelayanan resep tunai................................................. 65
III.9 Contoh formulir skrining resep Apotek Kimia Farma 320 ........ 66
III.10 Contoh blanko kemasan/etiket untuk tablet/kapsul/puyer……… 67
III.11 Contoh blanko kemasan medicine pocket (puyer) ....................... 67
III.12 Contoh blanko etiket …………………………………………. 68
III.13 Contoh blanko label …………………………………………… 68
III.14 Contoh blanko salinan resep ………………………………… 69
III.15 Contoh blanko kuitansi ………………………………………... 70
III.16 Bagan alur pelayanan resep kredit ……………………………. 71
III.17 Laporan ikhtisar penjualan harian …………………………….. 72
III.18 Contoh bukti setoran kasir …………………………………….. 73
IV.1 Contoh tugas poster kanker serviks............................................. 74

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 51 tahun 2009, Apotek adalah sarana
pelayanan kefarmasian tempat dilakukan praktek kefarmasian oleh apoteker.
Dimana apoteker sendiri adalah sarjana farmasi yang telah lulus sebagai apoteker
dan telah mengucap sumpah jabatan sebagai apoteker.(1)

Apoteker merupakan profesi yang diberi wewenang untuk mengatur, mengawasi


dan melaksanakan segala sesuatu yang berkaitan dengan pekerjaan kefarmasian.
Sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1027/Menkes/SK/IX/2004 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Apotek,
pelayanan kefarmasian pada saat ini telah mengacu pada asuhan kefarmasian
(pharmaucetical care).(2)

Fungsi apotek adalah sebagai tempat pengabdian apoteker yang telah


mengucapkan sumpah jabatan, dan sebagai sarana farmasi untuk melakukan
peracikan, pengubahan bentuk, pencampuran dan penyerahan obat dan sarana
penyaluran perbekalan farmasi yang harus menyebarkan obat yang diperlukan
kepada masyarakat. Di samping itu, apotek merupakan suatu bisnis retail yang
komoditasnya terdiri atas perbekalan farmasi dan perbekalan kesehatan.(3)

Bergesernya orientasi pelayanan kefarmasian dari “drug oriented” ke “patient


oriented” merupakan bagian dari perkembangan pembangunan kesehatan dimana
kegiatan pelayanan kefarmasian tidak hanya terbatas hanya pada penyiapan obat
dan penyerahan obat pada pasien, tetapi juga terjadi interaksi antara pasien dan
apoteker atau profesional kesehatan lainnya sesuai dengan “Pharmaceutical
Care”. Pharmaceutical care ini diimplementasikan dengan penerapan suatu
standar, yang dikenal dengan Good Pharmacy Practice/ GPP (Cara Praktek di
Apotek yang baik/ CPAB). GPP merupakan standar kualitas pelayanan apotek,

1
2

yang mengatur pelayanan kefarmasian yang diberikan oleh apoteker di apotek dan
sebagai upaya menjawab perubahan paradigma yang terjadi dan memberikan
kesempatan kepada apoteker untuk memberikan kontribusi secara nyata dalam
memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, sehingga eksistensi
apoteker semakin diakui oleh masyarakat.

Jadi seorang apoteker di apotek dalam menjalankan profesi apotekernya tidak


hanya sebagai penanggung jawab teknis kefarmasian, tetapi juga harus memiliki
keahlian dalam manajerial sehingga mampu mengelola apotek sesuai dengan
prinsip bisnis yang dapat memberikan keuntungan tanpa harus menghilangkan
fungsi sosial kepada masyarakat

Untuk melaksanakan pendidikan pelatihan kerja profesi apoteker di apotek,


program Profesi Apoteker Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Jenderal Achmad Yani bekerjasama dengan PT. Kimia Farma Apotek
menyelenggarakan latihan kerja praktek profesi apoteker bagi para calon apoteker.
Dengan adanya latihan kerja praktek profesi apoteker ini diharapkan para calon
apoteker dapat mengenal, mengerti, serta menghayati peran dan tanggung jawab
seorang apoteker di apotek, selain itu juga dapat menambah pengetahuan serta
meningkatkan keterampilan dalam pekerjaan kefarmasian.

1.2 Tujuan
Tujuan dilaksanakannya Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di apotek
diantaranya adalah :
i) Mengetahui dan memahami tugas dan tanggung jawab seorang apoteker di
apotek.
ii) Memiliki kemampuan dalam mengaplikasikan pekerjaan kefarmasian
melalui praktek secara langsung dalam pelayanan kefarmasian dan
kemampuan manajerial di apotek.
BAB II
TINJAUAN UMUM

2.1 Pengertian Apotek(1,2)


Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 1027/
MENKES/SK/IX/2004 tentang standar pelayanan kefarmasian di apotek, apotek
adalah tempat tertentu, tempat dilakukan pekerjaan kefarmasian, dan penyaluran
sediaan farmasi, perbekalan kesehatan lainnya kepada masyarakat. Sediaan
farmasi yang dimaksud adalah obat, bahan obat, obat tradisional dan kosmetika,
sedangkan perbekalan kesehatan adalah semua bahan selain obat dan peralatan
yang diperlukan untuk menyelenggarakan upaya kesehatan.(2)

Sedangkan menurut Peraturan Pemerintah RI No.51 Tahun 2009 tentang


pekerjaan kefarmasian, apotek adalah sarana pelayanan kefarmasian tempat
dilakukan praktek kefarmasian oleh apoteker. Pekerjaan kefarmasian mencakup
pembuatan termasuk pengendalian mutu sediaan farmasi, pengamanan,
pengadaan, penyimpanan, pendistribusian atau penyaluran obat, pengelolaan obat,
pelayanan obat atas resep dokter, pelayanan informasi obat, serta pengembangan
obat, bahan obat, dan obat tradisional.(1)

2.2 Tugas dan Fungsi Apotek(1)


Menurut Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2009 tentang
Pekerjaan Kefarmasian mengenai tugas dan fungsi apotek adalah sarana
pelayanan kefarmasian tempat dilakukan praktek kefarmasian oleh Apoteker

2.3 Persyaratan Apotek


Berdasarkan Peraturan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.
1332/MENKES/SK/ X/ 2002 tentang perubahan atas Peraturan Menteri Kesehatan
RI No. 922/MENKES/PER/ X/1993 tentang ketentuan dan tata cara pemberian
izin apotek, pada pasal enam dinyatakan bahwa pendirian apotek harus memenuhi
syarat:

19
4

i) Untuk mendapatkan izin apotek, apoteker atau apoteker yang bekerja sama
dengan pemilik sarana yang telah memenuhi persyaratan harus siap dengan
tempat, perlengkapan termasuk sediaan farmasi, dan perbekalan farmasi
yang lain yang merupakan milik sendiri atau milik pihak lain.
ii) Sarana apotek dapat didirikan pada lokasi yang sama dengan pelayanan
komoditi yang lain diluar sediaan farmasi.
iii) Apotek dapat melakukan kegiatan pelayanan komoditas yang lain diluar
sediaan farmasi(4).
Persyaratan lain yang harus diperhatikan untuk mendirikan suatu apotek antara
lain:
i) Surat Izin Praktek Apoteker (SIPA)
Untuk memperoleh SIPA sesuai dengan PP RI No. 51 tahun 2009 tentang
Pekerjaan Kefarmasian, seorang apoteker harus memiliki Surat Tanda
Registrasi Apoteker (STRA). STRA ini dapat diperoleh jika seorang
apoteker memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Memiliki ijazah apoteker.
b. Memiliki sertifikat kompetensi apoteker.
c. Surat pernyataan telah mengucapkan sumpah atau janji apoteker.
d. Surat keterangan sehat fisik dan mental dari dokter yang mempunyai
surat izin praktek.
e. Membuat pernyataan akan mematuhi dan melaksanakan ketentuan etika
profesi.
Setiap tenaga kefarmasian yang akan menjalankan pekerjaan kefarmasian
wajib memiliki surat izin sesuai tempat tenaga kefarmasian bekerja. Surat
izin sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berupa:
a. SIPA bagi apoteker penanggung jawab di fasilitas pelayanan
kefarmasian;
b. SIPA bagi apoteker pendamping di fasilitas pelayanan kefarmasian;
c. Surat Izin Kerja (SIK) bagi apoteker yang melakukan pekerjaan
kefarmasian di fasilitas produksi atau fasilitas distribusi/ penyaluran;
atau
5

d. Surat Izin Kerja Tenaga Teknis Kefarmasian (SIKTTK) bagi tenaga


teknis kefarmasian yang melakukan pekerjaan kefarmasian pada
fasilitas kefarmasian.
Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.1332/
Menkes/ SK/ X/ 2002, tenaga farmasi yang ada di apotek terdiri dari:
a. APA yaitu apoteker yang telah memiliki Surat Izin Apotek (SIA).
b. Apoteker pendamping adalah apoteker yang bekerja di apotek
disamping APA dan atau menggantikan pada jam-jam tertentu pada hari
buka apotek.
c. Apoteker pengganti adalah apoteker yang menggantikan APA selama
APA tersebut tidak berada ditempat lebih dari 3 bulan secara terus-
menerus, telah memiliki SIK, dan tidak bertindak sebagai APA di
apotek lain.
d. Asisten apoteker adalah mereka yang berdasarkan peraturan perundang-
undangan yang berlaku berhak melakukan pekerjaan kefarmasian
sebagai asisten apoteker.
Sedangkan tenaga lainnya yang diperlukan untuk mendukung kegiatan di
apotek terdiri dari:
a. Juru resep adalah petugas yang membantu pekerjaan asisten apoteker.
b. Kasir adalah orang yang bertugas menerima uang, mencatat
penerimaan, dan pengeluaran uang.
c. Pegawai tata usaha adalah petugas yang melaksanakan administrasi
apotek, membuat laporan pembelian, penjualan, penyimpanan, dan
keuangan apotek(4).

ii) Lokasi dan tempat


Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.922/
Menkes/Per/X/1993 lokasi apotek tidak lagi ditentukan harus memiliki
jarak minimal dari apotek lain dan sarana apotek dapat didirikan pada
lokasi yang sama dengan kegiatan pelayanan komoditi lainnya diluar
sediaan farmasi, namun sebaiknya harus mempertimbangkan segi
6

penyebaran, pemerataan pelayanan, jumlah penduduk, jumlah dokter,


sarana pelayanan kesehatan, lingkungan yang higienis, dan faktor-faktor
lainnya.

Apotek berlokasi pada daerah yang dengan mudah dikenali oleh


masyarakat. Pada halaman apotek terdapat papan petunjuk yang dengan
jelas tertulis kata ‘APOTEK’. Apotek harus dapat dengan mudah diakses
oleh masyarakat.
iii) Bangunan dan kelengkapannya
Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.
287/Menkes/Sk/V/1981 tentang persyaratan luas apotek minimal 50 m².
Selanjutnya pada Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.
922/ Menkes/Per/X/1993 luas apotek tidak diatur lagi, namun harus
memenuhi persyaratan teknis, sehingga kelancaran pelaksanaan tugas dan
fungsi serta kegiatan pemeliharaan perbekalan farmasi dapat terjamin.
Bangunan apotek sekurang-kurangnya terdiri dari ruang tunggu, ruang
peracikan, ruang penyerahan resep, ruang administrasi, dan ruang kerja
apoteker serta ruang tempat pencucian alat dan kamar kecil. Bangunan
apotek harus dilengkapi dengan sumber air yang memenuhi syarat
kesehatan, penerangan yang memadai, alat pemadam kebakaran, ventilasi,
dan sanitasi yang baik.
iv) Perlengkapan apotek
Perlengkapan yang harus dimiliki oleh apotek:
a. Alat pembuatan, pengelolaan, peracikan obat seperti: timbangan, mortir,
gelas piala, dan sebagainya.
b. Wadah untuk bahan pengemas dan bahan pembungkus.
c. Perlengkapan dan tempat penyimpanan perbekalan farmasi seperti lemari
obat dan lemari pendingin.
d. Alat administrasi seperti blanko pemesanan obat, salinan resep, kartu stok
obat, faktur, nota penjualan, alat tulis, dan sebagainya.
e. Alat dan perlengkapan laboratorium untuk pengujian sederhana.
7

f. Pustaka, seperti Farmakope edisi terbaru dan kumpulan peraturan


perundangan serta buku-buku penunjang lain yang berhubungan dengan
apotek.

2.4 Perizinan apotek(4)


Setiap pendirian Apotek wajib memperoleh izin sesuai yang tercantum dalam
Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.1332/
MENKES/SK/X/2002 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia No. 992/ MENKES/ PER/ X/ 1993 tentang ketentuan dan tata
cara pemberian izin apotek. Adapun prosedur pengurusan adalah sebagai berikut:
i) Mekanisme memperoleh SIA

SIA 4
APA Kadinkes Kab/ Kota
1 Surat permohonan SIA

Pemeriksaan Persyaratan 2
Lokasi Apotek 3 Berita Acara Balai POM

ii) Prosedur dan administrasi


Tahapan-tahapan yang dilakukan oleh seorang apoteker dalam mengajukan
permohonan pendirian sebuah apotek secara administrasi antara lain yaitu:
a. Apoteker mengajukan surat permohonan SIA (menggunakan formulir
APT-1 bermaterai) kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota
setempat, dengan lampiran:
1. Fotokopi SIK.
2. Fotokopi KTP.
3. Fotokopi denah bangunan dan keterangan kondisi bangunan.
4. Surat keterangan status bangunan (hak milik, sewa).
5. Daftar alat perlengkapan apotek (alat pengolahan/ peracikan, alat
perlengkapan farmasi/ lemari, dan buku-buku standar).
8

6. Surat pernyataan tidak bekerja di perusahaan farmasi lain atau


tidak menjadi APA di apotek lain.
7. Surat izin atasan (untuk PNS dan ABRI).
8. Akte perjanjian kerjasama dengan pemilik sarana (PSA).
9. Surat pernyataan PSA tidak terlibat pelanggaran peraturan
perundang-undangan dibidang obat.
b. Tim Dinas Kesehatan kabupaten/ kota atau Kepala Balai POM setelah
menerima permintaan bantuan teknis (formulir APT-2), paling lambat 6
hari kerja harus melaporkan hasil pemeriksaan setempat (dengan
menggunakan formulir APT-3).
c. Bila paling lambat 6 hari kerja, pemeriksaan tidak dilaksanakan, maka
apoteker pemohon dapat membuat surat pernyataan siap melakukan
kegiatan kepada Kepala Dinas Kesehatan/ Kota setempat dengan
tembusan kepada Kepala Dinas Kesehatan Propinsi (dengan
menggunakan formulir APT-4).
d. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota, dalam waktu 12 hari kerja
setelah menerima laporan hasil pemeriksaan, kemudian menerbitkan
SIA dengan menggunakan formulir APT-5.
e. Dalam hal hasil pemeriksaan Tim Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota
atau Kepala Balai POM dimaksud (2) masih belum memenuhi syarat
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota setempat dalam waktu 12
hari kerja mengeluarkan surat penundaan dengan menggunakan contoh
formulir model APT-6.
f. Terhadap surat penundaan sebagaimana dimaksud (5), apoteker diberi
kesempatan untuk melengkapi persyaratan yang belum dipenuhi
selambat-lambatnya dalam waktu 1 bulan sejak tanggal Surat
Penundaan.
g. Terhadap permohonan izin apotek ternyata tidak memenuhi persyaratan
dimaksud atau lokasi apotek tidak sesuai dengan permohonan, maka
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota setempat dalam jangka
waktu selambat-lambatnya dua belas hari kerja wajib mengeluarkan
9

Surat penolakan disertai alasan-alasannya dengan menggunakan


formulir model APT-7.
iii) Pengalihan dan perubahan surat izin apotek
Pembaharuan surat izin apotek diperlukan apabila:
a. Terjadi penggantian nama apotek
b. Terjadi perubahan nama jalan dan nomor bangunan pada alamat apotek
tanpa pemindahan lokasi apotek
c. Surat izin apotek hilang atau rusak
d. Terjadi penggantian APA
e. Terjadi penggantian PSA
f. Surat izin kerja dicabut dalam hal APA bukan PSA
g. Terjadi pemindahan lokasi apotek
h. APA meninggal dunia.

2.5 Pencabutan Izin Apotek


Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1332/
MENKES/SK/X/2002 pasal 25, Kepala Dinas Kesehatan/ Kota dapat mencabut
SIA apabila:
i) Apoteker sudah tidak lagi memenuhi ketentuan/ persyaratan sebagai APA
ii) Apoteker tidak lagi memenuhi kewajiban dalam pekerjaan kefarmasiannya
iii) APA berhalangan melakukan tugasnya lebih dari dua tahun secara terus-
menerus
iv) Terjadi pelanggaran terhadap undang-undang narkotika, obat keras, dan
ketentuan lain
v) Surat izin kerja APA dicabut
vi) PSA terlibat dalam pelanggaran perundang-undangan dibidang obat
vii) Apotek tidak lagi memenuhi persyaratan sebagai apotek.
Pelaksanaan pencabutan izin apotek dilakukan setelah dikeluarkan peringatan
secara tertulis kepada APA sebanyak tiga kali berturut-turut dengan tenggang
waktu masing-masing dua bulan serta dilakukan pembekuan izin apotek untuk
jangka waktu selama-lamanya enam bulan sejak dikeluarkannya penetapan
pembekuan kegiatan apotek. Pembekuan izin apotek dapat dicairkan kembali
apabila apotek telah memenuhi seluruh persyaratan sesuai dengan ketentuan
10

dalam peraturan. Pencairan izin apotek dilakukan setelah menerima laporan


pemeriksaan dari Tim Pemeriksaan Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota setempat.
Keputusan pencabutan SIA oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota
disampaikan langsung kepada yang bersangkutan dengan tembusan disampaikan
kepada Menteri dan Kepala Dinas Kesehatan Propinsi setempat serta Kepala
BPOM setempat.

2.6 Stuktur Organisasi Apotek


Untuk melaksanakan kegiatannya dengan baik, apotek harus didukung oleh tenaga
kerja dengan jumlah dan kualifikasi yang memadai. Tenaga kesehatan yang
idealnya ada pada suatu apotek adalah sebagai berikut:
i) APA, yaitu apoteker yang telah diberi izin oleh Menteri Kesehatan untuk
mengelola apotek di tempat tertentu.
ii) Apoteker pendamping adalah apoteker yang bekerja di apotek disamping
APA dan atau menggantikan pada jam-jam tertentu pada hari buka praktek.
iii) Apoteker pengganti yaitu apoteker yang menggantikan APA selama APA
tersebut tidak ada ditempat lebih dari tiga bulan berturut-turut, telah
memiliki Surat Izin Kerja (SIK) dan tidak terbalik sebagai APA ditempat
lain.
iv) Asisten apoteker, yaitu mereka yang berdasarkan peraturan perundang-
undangan yang berlaku berhak melakukan pekerjaan kefarmasian sebagai
asisten apoteker.
v) Juru resep, yaitu petugas yang membantu pekerjaan asisten apoteker.
vi) Kasir, yaitu petugas yang mencatat penerimaan dan pengeluaran uang yang
dilengkapi dengan kuitansi, nota, tanda setoran, dan lain-lain.
vii) Pegawai tata usaha, yaitu petugas yang melakukan administrasi apotek dan
kemudian membuat laporan, baik laporan pembelian, penyimpanan,
penjualan maupun keuangan apotek.

2.7 Pengelolaan Apotek(5)


Pengelolaan apotek menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor26/MENKES/PER/I/1981 tentang pengelolaan dan perizinan apotek,
adalah segala upaya dan kegiatan yang dilakukan oleh seorang APA dalam rangka
11

tugas dan fungsi apotek yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengawasan,


dan penilaian, dimana pengelolaan apotek ini meliputi:
i) Bidang pelayanan kefarmasian, meliputi:
a. Pembuatan, pengolahan, peracikan, pengubahan bentuk, pencampuran,
penyimpanan, dan penyerahan obat atau bahan obat.
b. Pengadaan, penyimpanan, penyaluran, dan penyerahan perbekalan
farmasi lainnya.
c. Pelayanan informasi mengenai perbekalan farmasi yang meliputi:
1. Pengelolaan informasi tentang obat dan perbekalan farmasi lainnya
yang diberikan baik kepada dokter dan tenaga kesehatan lainnya
maupun kepada masyarakat.
2. Pengamatan dan pelaporan informasi mengenai khasiat, keamanan,
bahaya, dan atau mutu obat serta perbekalan farmasi lainnya.
ii) Bidang material, dimana apotek berkewajiban menyediakan, menyimpan,
dan menyerahkan perbekalan farmasi yang bermutu baik dan keabsahannya
terjamin.
iii) Bidang administrasi dan keuangan.
iv) Bidang ketenagakerjaan.
v) Dan bidang lainnya yang berkaitan dengan tugas dan fungsi apotek.

2.8 Pengertian Apoteker


Menurut PP 51 tahun 2009 tentang pekerjaan kefarmasian. Tenaga kefarmasian
terdiri atas apoteker dan tenaga teknis kefarmasian (sarjana farmasi, ahli madya
farmasi, analis farmasi dan tenaga menengah farmasi/asisten apoteker). Menurut
Keputusan Menteri Kesehatan No. 1027/Menkes/SKIIX/2004 tentang standar
pelayanan kefarmasian di apotek, apoteker adalah sarjana farmasi yang telah
lulus pendidikan profesi dan telah mengucapkan sumpah berdasarkan peraturan
perundangan yang berlaku dan berhak melakukan pekerjaan kefarmasian di
Indonesia sebagai apoteker. Kewajiban apoteker menurut Peraturan Menteri
Kesehatan Nomor 1332/Menkes/Per/2002, apoteker di apotek memiliki kewajiban
sebagai berikut:
i) Apoteker berkewajiban menyediakan, menyimpan, dan menyerahkan
sediaan farmasi yang bermutu baik dan yang keabsahannya terjamin.
12

ii) Sediaan farmasi yang karena sesuatu hal tidak dapat digunakan lagi atau
dilarang digunakan, harus dimusnahkan dengan cara dibakar atau ditanam
atau dengan cara lain yang ditetapkan oleh Menteri.
iii) Apotek wajib melayani resep dokter, dokter gigi, dan dokter hewan yang
sepenuhnya atas tanggung jawab APA.
iv) Apoteker wajib melayani resep sesuai dengan tanggung jawab dan keahlian
profesinya yang dilandasi pada kepentingan masyarakat.
v) Apoteker tidak diizinkan untuk mengganti obat generik yang ditulis didalam
resep dengan obat pasien.
vi) Dalam hal pasien tidak mampu menebus obat yang tertulis dalam resep,
apoteker wajib berkonsultasi dengan dokter untuk pemilihan obat yang lebih
tepat.
vii) Apoteker wajib memberikan informasi:
a. Yang berkaitan dengan penggunaan obat yang diserahkan kepada pasien.
b. Penggunaan obat secara tepat, aman, rasional atas permintaan
masyarakat.
Dalam menjalankan pekerjaan kefarmasian pada fasilitas pelayanan kefarmasian,
apoteker dapat dibantu oleh apoteker pendamping dan/atau tenaga teknis
kefarmasian. Apoteker yang mengabdikan diri di apotek terdiri dari APA dan
apoteker pendamping. APA adalah apoteker yang telah diberi SIA, sedangkan
apoteker pendamping adalah apoteker yang bekerja di apotek di samping APA
dan/atau menggantikannya pada jam tertentu pada hari buka apotek. APA
memegang peranan penting terhadap kelangsungan izin apotek, karena izin suatu
apotek dapat digunakan selama apotek yang bersangkutan masih aktif melakukan
kegiatan dan APA dapat melaksanakan tugasnya dan masih memenuhi
persyaratan.

APA menurut Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1332/Menkes/Per/X/2002


harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:
i) Ijasahnya telah terdaftar pada Departemen Kesehatan
ii) Telah mengucapkan sumpah/ janji sebagai apoteker.
iii) Memiliki Surat Izin dari Menteri
13

iv) Memenuhi syarat-syarat kesehatan fisik dan mental untuk melaksanakan


tugasnya sebagai apoteker.
v) Tidak bekerja disuatu perusahaan farmasi dan tidak menjadi APA di apotek
lain.
APA harus berada di apotek selama apotek beroperasi karena ia bertanggung
jawab terhadap segala hal yang terjadi di apotek. Jika APA berhalangan hadir
pada waktu tertentu, maka tugasnya dapat digantikan oleh apoteker pendamping.
Jika APA dan apoteker pendamping karena hal-hal tertentu berhalangan
melaksanakan tugasnya, maka harus ditunjuk apoteker pengganti untuk
menggantikannya sebagai penanggung jawab apotek. Apoteker pengganti harus
telah memiliki SIK dan tidak bertindak sebagai APA di apotek lain(4).

2.9 Peran, Fungsi dan Tugas Apoteker


Pelayanan kefarmasian saat ini telah bergeser orientasinya dari obat kepada pasien
yang berazaskan kepada asuhan kefarmasian (pharmaceutical care). Sebagai
kensekuensi perubahan orientasi tersebut, khususnya APA dituntut untuk
meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan perilaku agar dapat melakukan
interaksi langsung dengan pasien. Bentuk interaksi tersebut antara lain adalah
melaksanakan pelayanan resep, pelayanan obat bebas, obat bebas terbatas, obat
wajib apotek dan perbekalan kesehatan lainnya juga pelayanan informasi obat dan
monitoring penggunaan obat agar tujuan pengobatan sesuai harapan dan
terdokumentasi dengan baik. Apoteker harus memahami dan menyadari
kemungkinan terjadinya kesalahan pengobatan (medication error) dalam proses
pelayanan kefarmasian. Oleh karena itu, apoteker harus berupaya mencegah dan
meminimalkan masalah terkait obat (drug related problem) dengan membuat
keputusan profesional untuk tercapainya pengobatan yang rasional.

Dalam mengelola apotek, seorang apoteker dapat dibantu oleh apoteker


pendamping dan/ atau tenaga teknis kefarmasian. Apoteker pendamping adalah
apoteker yang bekerja disamping APA dan atau menggantikannya pada jam-jam
tertentu pada hari buka apotek. Apoteker pendamping bertanggung jawab atas
pelaksanaan tugas pelayanan kefarmasian selama yang bersangkutan bertugas
menggantikan APA. Sedangkan yang dimaksud dengan TTK adalah tenaga yang
14

membantu apoteker dalam menjalani pekerjaan kefarmasian, yang terdiri atas


sarjana farmasi, ahli madya farmasi, analis farmasi, dan tenaga menengah farmasi/
asisten apoteker. Dengan begitu diharapkan tugas pelayanan kefarmasian diapotek
lebih optimal.(1)

Peran apoteker yang digariskan oleh WHO yang semula dikenal dengan "Seven
Stars of Pharmacist" selanjutnya ditambahkan satu fungsi yaitu researcher yang
kemudian mengubahnya menjadi "Eight Stars of Pharmacist", diantaranya
meliputi :
i) Care giver (pemberi pelayanan)
Dalam memberikan pelayanan mereka harus memandang pekerjaan mereka
sebagai bagian dan terintegrasi dengan sistem pelayanan kesehatan dan
profesi lainnya. Pelayanannya harus dengan mutu yang tinggi.
ii) Decision maker (pembuat keputusan)
Penggunaan sumber daya yang tepat, bermanfaat, aman dan tepat guna
seperti SDM, obat-obatan, bahan kimia, perlengkapan, prosedur dan
pelayanan harus merupakan dasar kerja dari apoteker. Pada tingkat lokal dan
nasional apoteker memainkan peran dalam penyusunan kebijakan mengenai
obat-obatan. Pencapaian tujuan ini memerlukan kemampuan untuk
mengevaluasi, menyintesa informasi dan data serta memutuskan kegiatan
yang paling tepat.
iii) Communicator (komunikator)
Apoteker merupakan posisi ideal untuk mendukung hubungan antara dokter
dan pasien dan untuk memberikan informasi kesehatan dan obat-obatan pada
masyarakat. Dia harus memiliki ilmu pengetahuan dan rasa percaya diri
dalam berintegrasi dengan profesi lain dan masyarakat. Komunikasi itu
dapat dilakukan secara verbal (langsung), non verbal, mendengarkan dan
kemampuan menulis.
iv) Manager (manajer)
Apoteker harus dapat mengelola sumber daya (SDM, fisik dan keuangan),
dan informasi secara efektif. Mereka juga harus senang dipimpin oleh orang
lainnya, apakah pegawai atau pimpinan tim kesehatan. Lebih-lebih lagi
15

teknologi informasi akan merupakan tantangan ketika apoteker


melaksanakan tanggung jawab yang lebih besar untuk bertukar informasi
tentang obat dan produk yang berhubungan dengan obat serta kualitasnya.
v) Life-long learner (pembelajar seumur hidup)
Adalah tak mungkin memperoleh semua ilmu pengetahuan di sekolah
farmasi dan masih dibutuhkan pengalaman seorang apoteker dalam karir
yang lama. Konsep-konsep, prinsip-prinsip, komitmen untuk pembelajaran
jangka panjang harus dimulai disamping yang diperoleh di sekolah dan
selama bekerja. Apoteker harus belajar bagaimana menjaga ilmu
pengetahuan dan ketrampilan mereka tetap up to date.
vi) Teacher (guru)
Apoteker mempunyai tanggung jawab untuk membantu pendidikan dan
pelatihan generasi berikutnya dan masyarakat. Sumbangan sebagai guru
tidak hanya membagi ilmu pengetahuan pada yang lainnya, tapi juga
memberi peluang pada praktisi lainnya untuk memperoleh pengetahuan dan
menyesuaikan keterampilan yang telah dimilikinya.
vii) Leader (pemimpin)
Dalam situasi pelayanan multidisiplin atau dalam wilayah dimana pemberi
pelayanan kesehatan lainnya ada dalam jumlah yang sedikit, apoteker diberi
tanggung jawab untuk menjadi pemimpin dalan semua hal yang menyangkut
kesejahteraan pasien dan masyarakat. Kepemimpinan apoteker melibatkan
rasa empati dan kemampuan membuat keputusan, berkomunikasi dan
memimpin secara efektif. Seseorang apoteker yang memegang peranan
sebagai pemimpin harus mempunyai visi dan kemampuan memimpin.
viii) Researcher (peneliti)
Apoteker harus dapat menggunakan sesuatu yang berdasarkan bukti (ilmiah,
praktek farmasi, sistem kesehatan) yang efektif dalam memberikan nasehat
pada pengguna obat secara rasional dalam tim pelayanan kesehatan. Dengan
berbagi pengalaman apoteker dapat juga berkontribusi pada bukti dasar
dengan tujuan mengoptimalkan dampak dan perawatan pasien. Sebagai
peneliti, apoteker dapat meningkatkan akses dan informasi yang
16

berhubungan dengan obat pada masyarakat dan tenaga profesi kesehatan


lainnya.

Sebagai pemimpin atau manajer di apotek yang harus dapat mengelola


apotek dengan baik. Apoteker harus mempunyai kemampuan manajerial
yang baik, yaitu keahlian dalam menjalankan prinsip-prinsip ilmu
manajemen dan kepemimpinan (leadership) meliputi perencanaan
(planning), pengorganisasian (organizing), pelaksanaan (actuating) dan
pengawasan (controlling).

2.10 Apoteker Sebagai Penanggung jawab Teknis Pelayanan


Kefarmasian di Apotek
i) Pelayanan Resep
Pelaksanaan pelayanan di apotek sesuai dengan kepmenkes No.1027/
Menkes/SK/IX/2004 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Apotek,
yakni :
a. Skrining resep
Apoteker melakukan, skrining resep meliputi
1. Persyaratan Administratif :
a) Nama, SIP dan alamat dokter.
b) Tanggal penulisan resep.
c) Tanda tangan/ paraf dokter penulis resep.
d) Nama, alamat, umur, jenis kelamin, dan berat badan pasien.
e) Nama obat, potensi, dosis, jumlah yang diminta.
f) Cara pemakaian yang jelas.
g) Informasi lainnya.
2. Kesesuaian farmasetik: bentuk sediaan, dosis, potensi,
stabilitas, inkompatibilitas, cara dan lama pemberian.
3. Pertimbangan klinis: adanya alergi, efek samping, interaksi,
kesesuaian (dosis, durasi, jumlah obat dan lain-lain). Jika ada
keraguan terhadap resep hendaknya dikonsultasikan kepada
dokter penulis resep .
17

b. Penyiapan obat
1. Peracikan
Merupakan kegiatan menyiapkan, menimbang, mencampur,
mengemas dan memberikan etiket pada wadah. Dalam
melaksanakan peracikan obat harus dibuat suatu prosedur tetap
dengan memperhatikan dosis, jenis dan jumlah obat serta, penulisan
etiket yang benar.
2. Etiket
Etiket harus jelas dan dapat dibaca.
3. Kemasan obat yang diserahkan
Obat hendaknya dikemas dengan rapi dalam kemasan
yang cocok sehingga terjaga kualitasnya.
c. Penyerahan Obat
Sebelum obat diserahkan pada pasien harus dilakukan pemeriksaan akhir
terhadap kesesuaian antara obat dengan resep. Penyerahan obat
dilakukan oleh apoteker disertai pemberian informasi obat dan
konseling kepada pasien.
d. Informasi Obat
Apoteker harus memberikan informasi yang benar, jelas dan
mudah dimengerti, akurat, tidak bias, etis, bijaksana, dan terkini.
Informasi obat pada pasien sekurang-kurangnya meliputi: cara pemakaian
obat, cara penyimpanan obat, jangka waktu pengobatan, aktifitas serta
makanan dan minuman yang harus dihindari selama terapi.
e. Konseling
Apoteker harus memberikan konseling, mengenai sediaan
farmasi, pengobatan dan perbekalan keseha t an lainn ya,
sehingga dapat memperbaiki kualitas hidup pasien atau yang
bersangkutan terhindar dari bahaya penyalahgunaan atau penggunaan
salah sediaan farmasi atau perbekalan kesehatan lainnya. Untuk
penderita penyakit tertentu seperti kardiovaskular, diabetes, TBC, asma,
dan penyakit kronis lainnya, apoteker harus memberikan
konseling secara berkelanjutan.
18

f. Monitoring penggunaan obat


Setelah penyerahan obat kepada pasien, apoteker harus melaksanakan
pemantauan penggunaan obat, terutama untuk pasien tertentu seperti
kardiovaskular, diabetes, TBC, asma, dan penyakit kronis lainnya.
ii) Promosi dan edukasi
Dalam rangka pemberdayaan masyarakat, apoteker harus berpartisipasi
secara aktif dalam promosi dan edukasi. Apoteker ikut membantu
diseminasi informasi, antara lain dengan penyebaran leaflet/ brosur, poster,
penyuluhan, dan lain-lainnya.
iii) Pelayanan residensial (home care)
Apoteker sebagai care giver diharapkan juga dapat melakukan pelayanan
kefarmasian yang bersifat kunjungan rumah, khususnya untuk kelompok
lansia dan pasien dengan pengobatan penyakit kronis lainnya. Untuk
aktifitas ini apoteker harus membuat catatan berupa catatan pengobatan
(medication record) (2).

2.11 Apoteker sebagai Manajer di Apotek(3).


Sebagai pengelola apotek, apoteker memiliki beberapa fungsi dan tugas
diantaranya:
i) Membuat visi dan misi.
ii) Membuat strategi, tujuan, sasaran, dan program kerja.
iii) Membuat dan menetapkan peraturan atau Standar Prosedur Operasional
(SOP) pada setiap fungsi kegiatan di apotek.
iv) Membuat dan menentukan medication record pada setiap fungsi kegiatan di
apotek.
v) Membuat sistem pengawasan dan pengendalian SOP dan program kerja
pada setiap fungsi kegiatan di apotek.
Dalam melaksanakan perannya sebagai pengelola apotek, apoteker memiliki
beberapa kewenangan dan tanggung jawab, diantaranya:
i) Menentukan arah terhadap semua kegiatan.
ii) Menentukan sistem peraturan yang akan digunakan.
iii) Mengawasi pelaksanaan SOP dan program kerja.
iv) Bertanggung jawab terhadap kinerja yang diperoleh.
BAB III
TINJAUAN KHUSUS

2.2 Profil PT. Kimia Farma (6)


Sejarah PT. Kimia Farma (Persero) Tbk dapat dirunut balik ke tahun 1917, ketika
NV Rathkamp & Co., perusahaan farmasi pertama di Hindia Timur, didirikan.
Sejalan dengan Undang-Undang No 86 tahun 1956, Pemerintah Indonesia
melakukan nasionalisasi terhadap eks perusahaan farmasi Belanda sehingga pada
tahun 1958 pemerintah melebur sejumlah perusahaan farmasi belanda menjadi
PNF Bhinneka Kimia Farma. Selanjutnya pada tanggal 16 Agustus 1971 menjadi
PT. Kimia Farma (Persero) yang bentuk hukumnya diubah menjadi Perseroan
Terbatas,. Sejak tanggal 4 Juli 2001 Kimia Farma tercatat sebagai perusahaan
publik di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya.

Untuk dapat mengelola perusahaan secara lebih terarah dan berkembang maka
Direksi PT. Kimia Farma (Persero) Tbk. mendirikan 2 (dua) anak perusahaan
pada tanggal 4 Januari 2003 yaitu PT. Kimia Farma Apotek yang bergerak
dibidang ritel farmasi dan PT. Kimia Farma Trading dan Distribution. PT. Kimia
Farma (Persero) Tbk., dipimpin oleh seorang Direktur Utama yang membawahi
empat Direktur, yaitu Direktur Pemasaran, Direktur Produksi, Direktur Keuangan,
serta Direktur Umum dan Personalia. Berbekal tradisi industri yang panjang
selama lebih dari 187 tahun dan nama yang identik dengan mutu, hari ini Kimia
Farma telah berkembang menjadi sebuah perusahaan pelayanan kesehatan utama
di Indonesia yang kian memainkan peranan penting dalam pengembangan dan
pembangunan bangsa dan masyarakat.

Terdapat dua jenis apotek di Kimia Farma, yaitu apotek administrator yang
sekarang disebut sebagai Business Manager (BM) dan apotek pelayanan. Apotek
BM membawahi beberapa apotek pelayanan yang berada dalam suatu wilayah.
Apotek BM bertugas menangani pembelian, penyimpanan barang, dan
administrasi apotek pelayanan yang berada dibawahnya. Dengan adanya konsep
BM diharapkan pengelolaan aset dan keuangan dari apotek dalam satu area
menjadi lebih efektif dan efisien, demikian juga kemudahan dalam pengambilan

19
20

keputusan-keputusan yang menyangkut antisipasi dan penyelesaian masalah.


Secara umum keuntungan yang didapat melaui konsep BM adalah:
i) Koordinasi modal kerja menjadi lebih mudah.
ii) Apotek-apotek pelayanan akan lebih fokus pada kualitas pelayanan,
sehingga mutu pelayanan akan meningkat yang diharapkan berdampak pada
peningkatan penjualan.
iii) Merasionalkan jumlah SDM terutama tenaga administrasi yang diharapkan
berimbas pada efisiensi biaya administrasi.
iv) Meningkatkan bargaining dengan pemasok untuk memperoleh sumber
barang dagangan yang lebih murah.
Apotek Kimia Farma melayani penjualan langsung, melayani resep dokter, dan
menyediakan pelayanan lain, misalnya praktek dokter, optik, dan pelayanan OTC
(swalayan) serta pusat pelayanan informasi obat. Apotek Kimia Farma dipimpin
oleh tenaga apoteker yang bekerja full timer sehingga dapat melayani informasi
obat dengan baik.

2.3 Visi dan Misi


i) Visi
Visi dari PT. Kimia Farma (Persero) Tbk. menjadi perusahaan jaringan
layanan kesehatan yang terkemuka dan mampu memberikan solusi
kesehatan masyarakat di Indonesia.
ii) Misi
a. Jaringan layanan kesehatan yang terintegrasi meliputi jaringan apotek,
klinik laboratorium klinik dan layanan kesehatan lainnya.
b. Saluran distribusi utama bagi produk sendiri dan produk prinsipal.
c. Pengembangan bisnis waralaba dan peningkatan pendapatan lainnya
(Fee-Based Income).

2.4 Tinjauan Apotek Kimia Farma 320 Bandung


Apotek Kimia Farma 320 berdiri sejak tanggal 23 april 2008 dan diresmikan pada
tanggal 17 mei 2008. Apotek Kimia Farma 320 merupakan salah satu apotek
pelayanan PT. Kimia Farma Apotek yang berada di wilayah unit Business
21

Manager (BM) Bandung, Jawa Barat. Lokasi apotek Kimia Farma 320 Cinunuk
terletak di Jalan Raya Cinunuk 192. Lokasi tersebut cukup strategis, berada
dipinggir jalan raya, dekat dengan pusat keramaian, pertokoan, pemukiman
penduduk, dan beberapa pusat kesehatan masyarakat, serta berada di jalur lalu
lintas yang padat dan banyak dilalui angkutan umum.

2.5 Fasilitas Fisik


Bangunan Apotek Kimia Farma 320 Bandung terdiri dari satu lantai yang
dilengkapi dengan tempat parkir. Tata ruang Apotek Kimia Farma 320 Bandung
adalah sebagai berikut: Ruang kerja APA, ruang tunggu pasien, ruang penerimaan
resep, penyerahan obat ke pasien (kasir), ruang peracikan dan penyimpanan obat
(dilengkapi dengan rak-rak obat), ruang penyimpanan persediaan barang
(gudang), ruang administrasi, swalayan farmasi, ruang praktek dokter bersama
(dokter umum, dokter spesialis THT (Telinga, Hidung, dan Tenggorokan),
spesialis anak, spesialis kulit dan kelamin, spesialis gigi, spesialis penyakit dalam,
spesialis anak, spesialis kandungan, dan lain-lain), laboratorium klinik, mushola,
kamar mandi, dapur, dan pos keamanan.

Sarana air bersih dan listrik yang tersedia di bangunan apotek memadai untuk
pelaksanaan tugas dan fungsi apotek dengan baik. Ventilasi dan pintu telah cukup
baik sehingga memungkinkan terjadinya pertukaran udara dengan lancar. Selain
itu, ruangan juga dilengkapi oleh penyejuk udara (AC). Fasilitas apotek yang
tersedia yang dapat digunakan untuk kegiatan operasional diantaranya adalah
sepeda motor, telepon, komputer, dan internet. Denah Apotek Kimia Farma 320
Bandung dapat dilihat pada Lampiran 1, Gambar III.1.

2.6 Struktur Organisasi dan Personalia


Apotek Kimia Farma 320 Bandung merupakan apotek pelayanan yang dipimpin
oleh seorang APA yang bertanggung jawab langsung kepada BM Bandung. APA
langsung membawahi Apoteker PIO (Pelayanan Informasi Obat), pembantu
layanan farmasi, bagian administrasi dan beberapa asisten apoteker yang bertugas
sebagai petugas peracikan, kasir dan perencanaan pengadaan barang.
22

Untuk pelayanan dilakukan bergiliran berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan


dan dengan kesepakatan diantara pegawai. Stuktur organisasi Apotek Kimia
Farma 320 Bandung dapat dilihat pada Lampiran 2, Gambar III.2. Untuk efisiensi
dan efektivitas kerja, diterapkan pembagian tugas dan tanggung jawab disetiap
bagian, sebagai berikut:

i) APA
Pimpinan Apotek Kimia Farma 320 Bandung adalah seorang APA,
bertindak sebagai Manajer Apotek Pelayanan (MAP) yang memiliki
kemampuan untuk merencanakan, mengorganisasikan, memimpin, dan
mengawasi jalannya apotek.
ii) Apoteker pelayanan informasi obat
Apoteker PIO bertugas melakukan penerimaan resep dan penyerahan obat
disertai penjelasan mengenai terapi obat yang diberikan oleh dokter kepada
pasien sehingga tercapai hasil terapi yang optimal. Hal tersebut meliputi
nama obat, kegunaan atau khasiat obat, cara pemakaian dan interval
pemakaian obat, efek samping yang mungkin terjadi, makanan, minuman
atau aktivitas yang harus dihindari, cara penyimpanan obat, interaksi obat
(bila ada), dan informasi obat untuk keadaan kusus lainnya.
iii) Asisten apoteker
Asisten apoteker peracikan bertugas untuk: menerima resep, memberi harga
resep, menghitung dosis dan memberi etiket, menimbang obat/ bahan obat,
menyiapkan/meracik obat, memeriksa, dan menyerahkan obat, memberikan
informasi mengenai obat-obat yang diserahkan, melaksanakan fungsi
pengawasan barang di ruang peracikan, membuat salinan resep, mengamati,
dan mengawasi pelayanan resep kredit, mencatat pengeluaran obat-obat
narkotika dan psikotropika, menyusun daftar obat di rak penyimpanan,
mengisi buku defecta, mengisi kartu stok, dan membuat kuitansi dan salinan
resep bila diperlukan.
iv) Petugas Pembelian
Petugas pembelian di Apotek Kimia Farma 320 Bandung adalah seorang
asisten apoteker yang mempunyai tugas dan tanggung jawab sebagai
berikut: mengontrol perputaran barang di apotek, sehingga tidak terjadi
23

kekosongan ataupun penumpukan barang; menentukan jenis dan jumlah


perbekalan farmasi yang dibutuhkan sesuai dengan data yang diperoleh dari
buku defecta, buku hutang barang, dan kartu stok di ruang peracikan;
melakukan pemesanan barang melalui BM serta membuat Bon Permintaan
Barang Apotek (BPBA); melaksanakan pembelian dengan persetujuan
apoteker pengelola apotek. Memasukan data barang yang masuk, ke dalam
sistem informasi apotek. Kepala petugas pembelian dibantu oleh seorang
petugas penerima barang bertugas memeriksa setiap barang yang datang
kesesuaiannya dengan surat pesanan dan faktur.
v) Petugas administrasi dan uata usaha
Petugas administrasi dan tata usaha dipusatkan di BM. Petugas administrasi
dan tata usaha bertanggung jawab menyusun laporan keuangan,
melaksanakan administrasi pembelian, perpajakan, serta melakukan
administrasi bidang personalia dan umum. Tugas administrasi dan tata usaha
adalah: mengatur administrasi kas/ bank dengan input data berupa bukti kas
masuk, bukti kas keluar, dan output-nya berupa bukti kas/ bank; membuat
laporan manajerial dengan input data berupa rekapitulasi penjualan,
pembelian, dan biaya, sedangkan output-nya berupa laporan triwulan,
semester, dan laporan akhir tahun; bertanggungjawab atas masalah umum
personalia seperti absensi personalia, pengusulan kenaikan golongan,
pengaturan cuti pegawai, dan lain sebagainya.
vi) Kasir kecil (kasir pada masing-masing shift)
Tugas kasir kecil antara lain adalah: menyelenggarakan pengeluaran,
penerimaan, dan penyimpanan uang hasil penjualan; menyerahkan uang
hasil penjualan kepada kasir di BM pada shift tersebut sesuai dengan Bukti
Setoran Kasir (BSK) dan LIPH (Laporan Ikhtisar Penjualan Harian);
menerima uang hasil penjualan tunai harian dari kas kecil setiap penggantian
regu. Mengelola dana kas kecil untuk keperluan operasional harian.

2.7 Pengelolaan Apotek


Pengelolaan perbekalan farmasi meliputi perencanaan, pengadaan, penerimaan,
penyimpanan, dan pengeluaran.
24

i) Perencanaan Barang
Perencanaan adalah merencanakan obat atau barang yang akan dipesan oleh
apotek. Perencanaan perbekalan farmasi di Apotek Kimia Farma 320
Bandung meliputi narkotika dan psikotropika, obat keras, obat bebas, obat
bebas terbatas, obat generik, dan alat kesehatan. Perencanaan dimulai
dengan pemeriksaan obat-obat yang tersedia dengan melihat pada kartu stok,
sistem informasi apotek, buku defecta atau langsung pada persediaan
barangnya. Perlu diperhatikan juga pola penyakit, kemampuan, dan budaya
serta kebutuhan masyarakat. Blanko kartu stok dapat dilihat pada Lampiran
3, Gambar III.3.

Perencanaan pengadaan sediaan farmasi juga dilakukan melalui analisis


sistem pareto. Pareto berisi daftar barang yang terjual yang memberikan
kontribusi terhadap omzet yang disusun berurutan berdasarkan nilai jual dari
yang tertinggi sampai terendah dan disertai jumlah atau kuantitas barang
yang terjual. Analisis pareto digunakan karena jumlah jenis obat yang sangat
banyak, sedangkan yang banyak digunakan serta memberikan kontribusi
besar terhadap omset jumlahnya sedikit sehingga perlu dilakukan prioritas
dalam pengendaliannya. Sistem pareto ini memiliki keuntungan, yaitu
perputaran modal menjadi cepat, mencegah terjadinya kekosongan barang
yang bersifat fast moving, meminimalisir penolakan resep, mengurangi
resiko penumpukan barang, obat kadaluarsa, dan kerusakan barang, serta
memperkecil kemungkinan barang hilang.

Pada kebanyakan kasus, analisis pareto harus selalu dibandingkan dengan


kondisi fisik obat yang ada pada saat defecta dibuat karena terkadang
analisis pareto tidak sesuai dengan keadaan yang sesungguhnya pada saat
akan merencanakan pemesanan barang. Hal ini dikarenakan permintaan
pasar yang selalu berubah, baik dari jenis obat maupun jumlah obat dari
pareto yang telah dibuat sebagai pembanding atau acuan.
25

ii) Pengadaan barang


Pengadaan merupakan suatu proses kegiatan yang bertujuan menjamin
tersedianya sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan dengan jumlah dan
jenis yang cukup sesuai dengan kebutuhan pelayanan. Dalam hal pengadaan
tersebut, ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi, yaitu: sediaan farmasi
dan perbekalan kesehatan yang dibeli memiliki izin edar atau nomor
registrasi; mutu sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan dapat
dipertanggungjawabkan; jalur pengadaan resmi; dilengkapi dengan
persyaratan administrasi, seperti faktur, dan lain-lain.

Kebutuhan barang dapat dipenuhi melalui pembelian barang dari PBF dan
pengadaan barang antar Apotek Kimia Farma. Alur pengadaan barang
apotek dapat dilihat pada Lampiran 4, Gambar III.4. Prosedur pengadaan
barang di Apotek Kimia Farma 320 Bandung adalah sebagai berikut:
a. Bagian pembelian apotek melakukan pemesanan barang dengan
membuat BPBA yang berisi daftar jenis dan jumlah permintaan barang
Apotek Kimia Farma 320 Bandung, kemudian BPBA tersebut dikirim
kepada unit BM Bandung secara online menggunakan program Kimia
Farma Information System (KIS). Contoh BPBA dapat dilihat pada
Lampiran 5, Gambar III.5.
b. Unit BM Bandung akan membuat rekap BPBA dari semua apotek
pelayanan kemudian membuat Surat Pesanan (SP) gabungan yang akan
dikirimkan ke distributor atau Pedagang Besar Farmasi (PBF) yang telah
dipilih oleh bagian pembelian.
c. Pemilihan distributor atau PBF berdasarkan beberapa faktor, antara lain:
legalitas pemasok, memberikan jaminan keaslian dan kualitas barang,
memberikan jaminan kecepatan dan ketepatan waktu pengiriman barang,
memberikan potongan harga yang sesuai, pelayanan pengembalian obat
apabila ada obat yang rusak atau obat dengan tanggal kadaluarsa yang
sudah dekat, sistem pembayaran yang ditawarkan, dan kontinuitas atau
kelengkapan barang.
26

d. Distributor atau PBF mengirimkan barang yang dipesan ke Apotek


Kimia Farma 320 Bandung beserta salinan faktur dan Delivery Order
(DO) sebanyak dua buah, untuk faktur asli dikembalikan kepada
distributor.
e. Penerimaan barang didata pada KIS.
f. Apotek Kimia Farma 320 Bandung mengirimkan salinan faktur dan DO
ke unit BM Bandung.
g. Unit BM Bandung melakukan verifikasi data yang diterima dari apotek
yang bersangkutan.
h. Bagian penagihan dari distributor atau PBF menukar faktur asli dengan
kontra bon ke bagian kasir unit BM Bandung untuk digunakan dalam
penagihan hutang dagang.
i. Kasir unit BM Bandung membuat voucher pembayaran hutang dagang.
j. Setelah jatuh tempo dan mendapatkan persetujuan dari unit BM
Bandung, maka dilakukan pembayaran hutang dagang kepada pihak
distributor atau PBF.
Semua barang yang diperlukan apotek dapat dipesan melalui BPBA, kecuali
untuk pemesanan obat-obat narkotika dan psikotropika. Pemesanan obat-
obat narkotika dan psikotropika harus disertai surat pesanan (SP) dari
masing-masing apotek pelayanan yang ditandatangani oleh APA dan
dibubuhi cap apotek. Setiap SP berlaku untuk satu jenis obat, tetapi untuk
golongan psikotropika boleh lebih dari satu jenis obat. Pemesanan obat-obat
narkotika dan psikotropika dilakukan langsung ke distributor yang ditunjuk
pemerintah yaitu Kimia Farma Trading and Distribution, kemudian
dilaporkan ke unit BM Bandung. Contoh surat pesanan narkotika dan
psikotropika dapat dilihat pada Lampiran 6, Gambar III.6 dan Gambar III.7.

Pembayaran kepada PBF dapat dilakukan secara tunai maupun kredit.


Pembayaran dilakukan oleh BM sesuai dengan perjanjian. Pada umumnya,
pembelian yang dilakukan oleh Apotek Kimia Farma 320 Bandung adalah
pembelian kredit, sedangkan pembelian tunai biasanya dilakukan untuk
pembelian yang mendesak. Kegiatan pengadaan sediaan farmasi dan alat
27

kesehatan di apotek dikelompokkan menjadi: pembelian rutin, dropping,


pembelian mendesak, dan konsinyasi.
a. Pengadaan rutin
Pengadaan rutin dilakukan berdasarkan pendataan defecta yang
diperoleh dengan melihat stok barang. Pendataan defecta didasarkan
kepada kondisi fisik barang yang habis atau hampir habis (mencapai
level stock tertentu). Pemesanan dilakukan mengirimkan BPBA via
aplikasi komputer KIS kebagian pengadaan BM. Jumlah yang dipesan
dianalisis secara pareto terlebih dahulu menggunakan aplikasi komputer
tersebut. BPBA kemudian diproses oleh BM pada hari senin dan kamis.
BM selanjutnya membuat SP kepada PBF/distributor yang ditunjuk.
PBF/distributor kemudian akan mengirimkan barang-barang yang
dipesan ke BM Bandung atau ke masing-masing apotek pelayanan,
berdasarkan surat pesanan dan dilengkapi faktur. Pembayaran hanya
dilakukan oleh BM, sedangkan apotek hanya menerima barang dan
menyetujui faktur.

Pengadaan barang dengan sistem terpusat ini memiliki beberapa


keuntungan. Apotek dapat diuntungkan karena tidak perlu membeli
barang dalam kemasan utuh (box). Selain itu pembelian jumlah banyak
memungkinkan tingginya potongan harga yang diperoleh.
b. Dropping
Dropping adalah istilah yang dipakai untuk pengadaan sediaan farmasi
dan perbekalan kesehatan yang dilakukan antar Apotek Kimia Farma
lain dengan menggunakan BPBA. Dropping dilakukan jika barang yang
diminta tidak ada dalam persediaan, untuk menghindari penolakan resep
atau obat.
c. Pembelian mendesak (insidentil)
Pembelian mendesak dilakukan untuk menghindari penolakan resep, jika
barang yang diminta tidak ada dalam persediaan. Pembelian mendesak
dapat dilakukan ke apotek lain yang terdekat sesuai dengan jumlah
sediaan farmasi yang dibutuhkan tidak dilebihkan untuk stok di apotek.
28

d. Konsinyasi
Konsinyasi merupakan suatu bentuk kerja sama antara Apotek Kimia
Farma dengan suatu perusahaan atau distributor yang menitipkan
produknya untuk dijual di apotek, misalnya alat kesehatan, obat-obat
baru, suplemen kesehatan, atau sediaan farmasi, dan perbekalan
kesehatan yang baru beredar di pasaran. Pengadaan produk konsinyasi
harus melalui perijinan dan perjanjian dengan BM serta pembayarannya
dilakukan setelah produk terjual. Pengadaan untuk produk konsinyasi ini
dilakukan berdasarkan pencatatan di buku defecta yang dilakukan oleh
masing-masing distributornya.
iii) Penerimaan dan penyimpanan barang
Barang pesanan dapat dikirim ke apotek melalui PBF langsung maupun
dikirim oleh pihak BM. Barang-barang yang diterima dari PBF biasanya
adalah barang pesanan yang jumlahnya sedikit. Apabila pesanan suatu
barang dari setiap apotek setelah direkap jumlahnya banyak dan
memungkinkan memperoleh diskon dari PBF, maka PBF akan mengirimkan
barang ke pihak BM, kemudian didistribusikan ke masing-masing apotek.
Perbekalan farmasi yang datang ke Apotek Kimia Farma 320 Bandung akan
diterima oleh petugas bagian penerimaan untuk diperiksa kondisi, jenis, dan
jumlah barang yang disesuaikan dengan surat pesanan dan faktur. Apabila
barang yang diterima telah sesuai dengan faktur maka, petugas akan
membubuhkan stempel disertai paraf dan nomor urut penerimaan pada
faktur. Tetapi jika barang yang diterima tidak sesuai dengan pesanan atau
terdapat kerusakkan fisik, dan lain-lain, maka bagian pembelian akan
membuat nota pengembalian barang dan mengembalikan barang tersebut ke
distributor yang bersangkutan untuk kemudian ditukar dengan barang yang
sesuai.

Faktur yang asli diserahkan ke distributor sebagai tanda terima dan akan
digunakan sebagai alat tagih sedangkan salinannya untuk apotek dan untuk
BM sebagai arsip. Seluruh transaksi pembelian yang telah dilakukan
kemudian datanya dimasukkan kedalam komputer apotek pada kolom
29

administrasi pembelian dan stok barang apotek secara otomatis akan


bertambah.

Penyimpanan adalah kegiatan menyimpan dan memelihara dengan cara


menempatkan perbekalan farmasi yang diterima pada tempat yang aman dan
dapat menjamin mutunya. Penyimpanan perbekalan farmasi di Apotek
Kimia Farma 320 Bandung, untuk kecepatan dan keselamatan, ditata
berdasarkan alfabetis dan sistem First In First Out, yaitu barang yang
pertama kali masuk akan dikeluarkan/ dijual terlebih dahulu. Perbekalan
farmasi yang diterima disimpan pada tempatnya masing-masing, dicatat
tanggal, nomor penerimaan, jumlah, dan paraf petugas pada kartu stok.
Setiap obat memiliki kartu stok yang berguna untuk mencatat setiap
pemasukan dan pengeluaran obat sehingga mempermudah pengawasan
terhadap persediaan obat. Jika jumlah barang yang diterima tidak seluruhnya
dapat disimpan dalam rak penyimpanan, maka sisa obat tersebut disimpan
dalam lemari penyimpanan. Apotek Kimia Farma 320 Bandung tidak
mempunyai gudang tempat menyimpan perbekalan farmasi dalam jumlah
besar tetapi memiliki lemari penyimpanan obat sementara dalam jumlah
secukupnya. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi penumpukkan barang dalam
jumlah besar karena dapat mengakibatkan kerusakan barang atau
terlewatinya waktu kadaluarsa obat, dan terhambatnya perputaran obat.
Pelaksanaan penyimpanan barang di Apotek Kimia Farma 320 Bandung
diatur berdasarkan jenis, farmakoterapi, dan bentuk sediaan secara alfabetis.
Setiap kotak obat disertai dengan kode kadaluarsa obat-obat didalamnya.
Obat-obat bebas disimpan pada swalayan farmasi, ditata sedemikian rupa,
dan disusun secara alfabetis sesuai dengan efek farmakologinya serta
spesifik harga produk. Alat-alat kesehatan dan perbekalan kesehatan lainnya,
barang-barang konsinyasi, dan lain-lain disimpan pada swalayan farmasi

iv) Pengeluaran barang


Pengeluaran atau penyaluran perbekalan farmasi di Apotek Kimia Farma
320 Bandung dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu:
a. Memeriksa terlebih dahulu sisa obat pada kartu stok dengan fisik barang
30

b. Mencatat pengeluaran barang pada kartu stok meliputi:


1. Tanggal, bulan, dan tahun.
2. Nomor resep.
3. Jumlah barang yang keluar.
4. Sisa barang dan bubuhkan paraf.
c. Mengeluarkan barang sesuai dengan permintaan obat tanpa resep
(swamedikasi) atau yang sering disebut dengan Upaya Pengobatan Diri
Sendiri (UPDS) dan Pelayanan obat dengan resep baik tunai maupun
kredit dengan memeriksa kembali tanggal kadaluarsa.
d. Bila stok barang minimum, harus dicatat pada buku permintaan barang
(defecta).
e. Pelayanan obat berdasarkan pesanan atau permintaan barang dari apotek
Kimia Farma lainnya ataupun apotek lain.
f. Pemusnahan
Sediaan farmasi dan komoditi non farmasi yang rusak dan telah lewat
masa kadaluarsanya harus dimusnahkan. Pemusnahan sediaan farmasi
dengan cara ditanam, dibakar atau cara lain yang ditetapkan dan dilapor
dalam berita acara pemusnahan. Komoditas non farmasi seperti makanan
dan minuman yang rusak atau kadaluarsa maka langsung dibuang.
g. Stock Opname
Stock opname adalah pemeriksaan jumlah dan kondisi fisik barang yang
dilakukan oleh Apotek Kimia Farma 320 Bandung setiap tiga bulan
sekali. Pemeriksaan dilakukan untuk mengecek apakah jumlah fisik
barang sesuai dengan form record kartu stok atau data di komputer.
Pengawasan stock opname ini dilimpahkan kepada petugas apotek,
dimana setiap lemari obat mempunyai seorang penanggung jawab,
sehingga pertanggung jawabannya jelas jika ada kehilangan atau
kerusakan barang. setelah itu, hasil pendataan dimasukkan ke dalam
komputer, lalu dibuat berita acara stock opname.
31

2.8 Penanganan Narkotika dan Psikotropika(7), (8)


Pengelolaan obat narkotika dan psikotropika di Apotek Kimia Farma 320
Bandung meliputi pemesanan, penyimpanan, penyerahan, dan pelaporan.

i) Pemesanan
SP untuk obat narkotika dan psikotropika harus menggunakan SP khusus
yang ditanda tangani oleh apoteker penanggung jawab. Prosedur
pemesanannya adalah sebagai berikut:
a. APA membuat pesanan melalui SP narkotika atau SP khusus
psikotropika (untuk narkotika model N-9 rangkap, untuk psikotropika
model khusus rangkap).
b. Berdasarkan surat pesanan tersebut, PBF mengirimkan barang narkotik
beserta faktur ke apotek.
c. Surat pesanan narkotik yang berwarna putih, kuning, dan biru untuk
PBF, 1 lembar salinan berwarna merah sebagai arsip.
Blanko surat pesanan narkotika dan surat pesanan psikotropika dapat
dilihat pada Lampiran 6, Gambar III.6 dan Gambar III.7.
ii) Pelayanan Resep
Resep narkotika dan psikotropika harus berupa resep asli yang terjamin
keabsahannya. Untuk resep narkotika hanya bisa dibeli di kota yang sama
tempat resep itu dibuat, sedangkan untuk psikotropika resep boleh dibeli
diluar kota. Apabila dalam bentuk salinan resep karena pasien baru membeli
sebagian resep, untuk resep narkotika hanya boleh membeli di apotek tempat
salinan resep tersebut dibuat atau apotek tempat resep asli berada.
Sedangkan untuk psikotropika resep bisa dibeli di apotek mana saja.
Berikut adalah peraturan mengenai pelayanan narkotika berdasarkan surat
edaran Balai POM No. 336/EE/SE/1977:

a. Sesuai dengan bunyi pasal 7 ayat (2) undang-undang no. 9 tahun 1976
tentang narkotika, apotek dilarang melayani salinan resep yang
mengandung narkotika, walaupun resep tersebut baru dilayani sebagian
atau belum dilayani sama sekali.
32

b. Untuk resep narkotika yang baru dilayani sebagian atau belum


dilayani sama sekali, apotek boleh membuat salinan resep tetapi
salinan resep tersebut hanya boleh dilayani oleh apotek yang
menyimpan resep aslinya.
c. Salinan resep dari resep narkotika dengan tulisan iter tidak boleh
dilayani sama sekali. Oleh karena itu dokter tidak boleh menambah
tulisan iter pada resep-resep yang mengandung narkotika.
iii) Pemusnahan
Pemusnahan Narkotika yang rusak atau tidak memenuhi syarat pada pasal 9
Permenkes RI No. 28/ MENKES/ PER/ 1978 disebutkan bahwa APA dapat
memusnahkan narkotika yang rusak atau tidak memenuhi syarat lagi.
Pelaksanaan pemusnahan narkotika di apotek, yang rusak atau tidak
memenuhi syarat harus disaksikan oleh petugas dari Dinas Kesehatan
Daerah Tingkat II.
APA yang memusnahkan narkotika harus membuat berita acara pemusnahan
narkotika yang memuat :

a. Hari, tanggal, bulan, dan tahun pemusnahan.


b. Nama APA.
c. Nama seorang saksi dari pemerintah dan seorang saksi lain dari apotek
tersebut.
d. Nama dan jumlah narkotika yang dimusnahkan.
e. Cara pemusnahan.
f. Tanda tangan penanggung jawab apotek dan saksi-saksi.
Berita acara tersebut dibuat rangkap 3 (tiga) dan dikirim kepada:
a. Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).
b.Kepala Dinas Kesehatan Kab/ Kota.
c. Arsip apotek.
Pemusnahan psikotropika pada Bab XI, pasal 53 undang-undang
psikotropika No. 5 tahun 1997 yaitu:
a. Pemusnahan psikotropika dilaksanakan dalam hal:
1. Berhubungan dengan tindakan pidana.
33

2. Diproduksi tanpa memenuhi standar dan persyaratan yang berlaku


dan/ tidak dapat digunakan dalam proses produksi psikotropika.
3. Kadaluarsa.
4. Tidak memenuhi syarat untuk digunakan pada pelayaanan kesehatan
dan/ atau untuk kepentingan ilmu pengetahuan.
b. Pemusnahan psikotropika sebagaimana dimaksud:
1. Pada ayat (1) butir a dilakukan oleh suatu tim yang terdiri dari pejabat
yang mewakili departemen yang bertanggung jawab dibidang
kesehatan, Kepolisisn Negara Republik Indonesia, dan Kejaksaan
sesuai dengan hukum acara pidana yang berlaku, dan ditambah
pejabat dari instansi terkait dengan tempat terungkapnya tindak
pidana tersebut, dalam waktu tujuh hari setelah mendapat kekuatan
hukum tetap.
2. Pada ayat (1) butir a, khusus golongan 1, wajib dilaksanakan paling
lambat tujuh hari setelah dilakukan penyitaan.
3. Pada ayat (1) butir b, c, dan d dilakukan oleh Pemerintah, orang, atau
badan yang bertanggung jawab atas produksi dan/ atau peredaran
psikotropika, saranan kesehatan tertentu, serta lembaga pendidikan
dan/ atau lembaga penelitian dengan disaksikan oleh pejabat
departemen yang bertanggung jawab dibidang kesehatan, dalam
waktu tujuh hari setelah mendapatkan kepastian sebagaimana
dimaksud pada ayat tersebut.
c. Setiap pemusnahan psikotropika, wajib dibuatkan berita acara.
d. Ketentuan lebih lanjut mengenai pemusnahan psikotropika ditetapkan
dalam peraturan pemerintah.
iv) Pelaporan
Prosedur pelaporan penggunaan narkotik dan psikotropik adalah sebagai
berikut: apotek membuat laporan mutasi narkotika berdasarkan dokumen
penerimaan dan pengeluarannya setiap bulan. Laporan mutasi narkotika
ditandatangani oleh APA, dibuat rangkap 5, ditujukan kepada Kepala Dinas
Kesehatan Tingkat II (kota/ kabupaten) dengan tembusan kepada Kepala
34

Dinkes Provinsi, kepala Balai POM, PT. Kimia Farma Unit Logistik Sentral,
dan 1 salinan untuk arsip.

2.9 Pelayanan Kefarmasian


Pelayanan di Apotek Kimia Farma 320 Bandung antara lain: pelayanan resep,
pelayanan enggros, promosi dan edukasi, UPDS/swamedikasi, PIO, delivery
services, dan pelayanan swalayan farmasi.

i) Pelayanan Resep
Pelayanan resep adalah suatu proses pelayanan terhadap permintaan tertulis
dokter, dokter gigi, dokter hewan kepada apoteker untuk menyediakan, dan
menyerahkan obat bagi pasien sesuai peraturan dan perundang-undangan
kefarmasian yang berlaku (Presiden RI, 2009).
Penerimaan resep di Apotek Kimia Farma 320 Bandung terbagi atas
penerimaan resep tunai dan penerimaan resep kredit.
a. Pelayanan Resep Tunai
Pelayanan resep tunai adalah penerimaan resep yang pembayarannya
dilakukan secara tunai atau dengan kartu kredit. Bagan alur pelayanan
resep tunai dapat dilihat pada Lampiran 7, Gambar III.8. Alur
pelayanan obat resep tunai sebagai berikut:
1. Apoteker menerima resep kemudian melakukan skrining resep
dengan memeriksa administratif (keabsahan dan kelengkapan
resep), farmasetik (ketersediaan obat yang diminta) kemudian
diperiksa juga pertimbangan klinis. Formulir skrining dapat dilihat
pada Lampiran 8, Gambar III.9. Keabsahan dan kelengkapan resep
meliputi: nama, alamat, nomor SIP, tanda tangan/paraf dokter
penulis resep, nama obat, dosis, jumlah dan aturan pakai, nama
pasien, umur, alamat, dan nomor telepon
2. Jika terdapat keraguan atau resep tidak terbaca maka petugas
mengkonfirmasikan hal tersebut pada dokter yang bersangkutan.
3. Jika semua obat yang diminta dalam resep tersedia, petugas apotek
menghitung dan menginformasikan harga obat yang harus dibayar
oleh pasien.
35

4. Jika pasien setuju atas biaya tersebut pasien melakukan pembayaran


kemudian kasir mencatat data pasien (nama, alamat, nomor
telepon), membuat struk pembayaran rangkap dua yang dilengkapi
dengan nomor dan divalidasi oleh kasir, dimana satu untuk
diberikan kepada pasien dan satu untuk ditempelkan pada resep.
Resep tersebut diserahkan kepada petugas peracikan.
5. Jika obat yang diminta tidak tersedia atau jumlahnya kurang dari
yang diminta maka petugas akan menghubungi Apotek Kimia
Farma lainnya atau apotek swasta lain untuk melengkapi
kekurangan tersebut. Petugas akan membuatkan bon pengambilan
barang sebagai tanda bukti pengambilan oleh pasien jika obatnya
sudah ada atau ketika diantarkan langsung oleh petugas apotek ke
rumah pasien. Jika obat yang diminta tidak dapat disediakan maka
petugas akan menghubungi dokter yang bersangkutan untuk
menawarkan penggantian obat.
6. Petugas peracikan menyiapkan obat yang diminta dengan cara
mengambilnya dari rak penyimpanan obat dan meraciknya untuk
obat-obat yang membutuhkan peracikan. Setiap obat yang diambil
dari rak penyimpanannya harus disertai dengan pengisian pada kartu
stok sesuai dengan jumlah obat yang diambil dengan disertai
tanggal pengambilan dan paraf petugas apotek yang mengambil.
7. Seluruh obat yang diminta disatukan dengan resepnya dalam suatu
wadah untuk dibuat etiket berdasarkan resep. Contoh kemasan,
etiket, dan label dapat dilihat pada Lampiran 9, Gambar III.10,
III.11, III.12, dan III.13.
8. Jika ada resep yang harus diulang atau ditebus sebagian, maka
asisten apoteker akan membuat salinan resep. Jika pasien
memerlukan kuitansi, maka asisten apoteker akan membuat kuitansi
tersebut. Kuitansi dan salinan resep diserahkan pada saat
penyerahan obat kepada pasien. Blanko salinan resep dan kuitansi
dapat dilihat pada Lampiran 10 Gambar III.14 dan Lampiran 11
Gambar III.15.
36

9. Obat yang telah diberi etiket dan kuitansi serta salinan resep
kemudian diperiksa kesesuaiannya dengan resep.
10. Apoteker atau asisten apoteker kemudian menyerahkan obat kepada
pasien disertai pemberian informasi mengenai aturan pakai obat,
cara pakai obat, dan informasi lain yang diperlukan.
11. Resep yang telah diproses dikumpulkan dalam satu bundel menurut
nomor urut dan tanggal resep.
12. Monitoring penggunaan obat
13. Setelah penyerahan obat kepada pasien, apoteker harus
melaksanakan pemantauan penggunaan obat.
b. Pelayanan Resep Kredit
Alur pelayanan resep kredit dapat dilihat pada Lampiran 12. Gambar
III.16. Pelayanan resep kredit dilakukan untuk karyawan dari
perusahaan yang telah mempunyai ikatan kerja sama dengan Apotek
Kimia Farma. Prosedur layanan resep kredit pada dasarnya sama
dengan layanan resep tunai, perbedaannya hanya pada administrasi, dan
cara pembayaran. Pembayaran resep kredit dilakukan oleh perusahaan
pada periode yang telah ditetapkan dalam perjanjian. Pencatatan
terhadap pelayanan resep kredit dipisahkan dengan pelayanan resep
tunai, resep, dan struk penjualan resep kredit diserahkan ke BM untuk
selanjutnya dilakukan penagihan kepada perusahaan yang
bersangkutan. Resep-resep kredit yang dapat dilayani harus disertai
dengan persetujuan perusahaan (cap) dan tanda tangan dokter
perusahaan. Obat yang telah disiapkan dapat diambil sendiri ke apotek
sesuai perjanjian atau diantarkan ke perusahaan yang bersangkutan.
ii) Promosi dan edukasi
Dalam rangka pemberdayaan masyarakat, apoteker harus memberikan
edukasi apabila masyarakat ingin mengobati diri sendiri untuk penyakit
ringan dengan memilihkan obat yang sesuai dan apoteker harus
berpartisipasi secara aktif dalam promosi dan edukasi. Apoteker ikut
membantu diseminasi informasi, antara lain dengan penyebaran leaflet/
brosur, poster, penyuluhan, dan lain-lainnya.
37

iii) Pelayanan enggros


Pelayanan enggros adalah pelayanan pembelian dalam jumlah banyak yang
biasanya dilakukan oleh puskesmas, poliklinik atau dokter yang tempatnya
jauh dari apotek. Alur pelayanan enggros: pemesan menyerahkan surat
pesanan. Untuk obat dalam jumlah besar surat pesanan ditandatangani oleh
dokter penanggung jawab puskesmas atau poliklinik. Faktur dibuat rangkap
tiga untuk penjualan kredit, satu lembar diserahkan kepada pembeli, dan dua
lembar disimpan sebagai alat tagih. Untuk pembelian tunai, faktur dibuat
rangkap dua dan ditandatangani oleh APA atau asisten apoteker yang
berwenang.
iv) Pelayanan UPDS/ swamedikasi
Pelayanan UPDS/ swamedikasi dilakukan atas permintaan langsung dari
pasien. Pelayanan ini meliputi pelayanan obat bebas, obat bebas terbatas,
obat tradisional, kosmetik, alat kesehatan, dan obat keras tertentu yang
termasuk dalam DOWA (Daftar Obat Wajib Apotek) atau SK Menkes No.
919 Tahun 1993 tentang kriteria obat yang dapat diserahkan tanpa resep.
Jika permintaan tersebut mengandung obat keras, maka perlu dilakukan
pengisisan formulir permintaan obat UPDS yang berisi nama dan alamat
pemohon, keluhan, nama obat, jumlah, harga, dan tanda tangan APA serta
pemohon.

Obat yang dapat diserahkan tanpa resep harus memenuhi kriteria sebagai
berikut (Menkes RI, 1993):
a. Tidak dikontraindikasikan untuk penggunaan pada wanita hamil, anak
dibawah usia 2 tahun dan orang tua diatas 65 tahun.
b. Pengobatan sendiri dengan obat dimaksud tidak memberikan risiko pada
kelanjutan penyakit
c. Penggunaannya tidak memerlukan cara dan atau alat khusus yang harus
dilakukan oleh tenaga kesehatan.
d. Penggunaannya diperlukan untuk penyakit yang prevalensinya tinggi di
Indonesia.
38

e. Obat dimaksud memiliki rasio khasiat keamanan yang dapat


dipertanggungjawabkan untuk pengobatan sendiri.
Hal penting yang harus diperhatikan dalam pelayanan UPDS adalah
pemberian informasi obat. Petugas apotek harus dapat memastikan bahwa
pasien dengan permintaan obat UPDS sudah terbiasa dan mengetahui cara
pemakaian obat tersebut. Jika pasien baru pertama kali menggunakannya,
maka apoteker berkewajiban memberikan penjelasan mengenai obat
tersebut, baik cara pakai maupun dosis penggunaan, serta verifikasi akhir
terhadap pemahaman pasien. Selain itu, hal-hal yang perlu diinformasikan
adalah tujuan pengobatan, lama pengobatan, efek samping yang mungkin
terjadi, dan hal-hal yang harus dilakukan maupun yang harus dihindari oleh
pasien dalam menunjang pengobatan.
Dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap pasien, Apotek Kimia
Farma 320 Bandung memberikan jaminan waktu pelayanan ialah tidak lebih
dari 15 menit untuk resep tanpa obat racikan dan 30 menit untuk resep
dengan obat racikan. Apotek Kimia Farma 320 Bandung akan memberikan
potongan harga sebesar 5% kepada pasien jika waktu pelayanan yang
dijanjikan tidak terpenuhi. Jaminan waktu pelayanan ini akan diaudit setiap
bulan dan dikategorikan memenuhi Key Performance Indicator (KPI) Kimia
Farma Apotek jika pelayanan resep tanpa racikan tidak melebihi 5% dari
total pelayanan resep tanpa racikan sebulan pada apotek yang bersangkutan.
Jaminan waktu layanan ini berlaku di seluruh Apotek Kimia Farma untuk
meningkatkan salah satu kualitas pelayanan Apotek Kimia Farma (cepat,
lengkap, dan ramah).
v) Pelayanan informasi obat
PIO yaitu memberikan semua penjelasan mengenai terapi yang diberikan
oleh dokter kepada pasien sehingga tercapai hasil terapi yang optimal. PIO
di apotek bertujuan memberikan dasar pengertian mengenai penggunaan
obat yang aman dan efektif serta memberikan informasi yang objektif
kepada berbagai pihak. PIO dilakukan pada saat penyerahan obat kepada
pasien. Informasi obat pada pasien sekurang-kurangnya meliputi: cara
pemakaian obat, cara penyimpanan obat, jangka waktu pengobatan, aktivitas
39

serta makanan dan minuman yang harus dihindari selama pengobatan. PIO
yang diberikan merupakan jawaban atas pertanyaan pasien tentang segala
hal yang berkaitan dengan penggunaan obat, terutama pasien yang
melakukan swamedikasi, misalnya dengan memberikan alternatif pilihan
obat untuk penyakit yang dikeluhkan pasien.
vi) Delivery services (layanan antar)
Delivery services diperuntukkan baik bagi resep perorangan yang dilakukan
melalui telepon. Petugas apotek mencatat nama pasien, alamat, nomor
telepon, serta nama obat dan jumlahnya. Setelah pemeriksaan stok obat dan
harga obat pada komputer, petugas menginformasikan harga obat kepada
pelanggan, jika harga disetujui, petugas apotek akan menjemput resep, dan
memeriksa keabsahan dan kelengkapannya, kemudian dilakukan
pembayaran. Pembuatan salinan resep dan kuitansi dilakukan di tempat (bila
perlu).
Layanan ini juga dapat dilakukan bagi pasien yang menyerahkan resep di
apotek dan meminta jasa pengantaran obat (dapat dikarenakan obat tidak
tersedia atau jumlahnya kurang). Dalam hal ini, petugas apotek akan
memberikan tanda bukti untuk pengambilan obat kepada pasien, untuk
ditukar pada saat penyerahan obat oleh petugas apotek.
vii) Pelayanan swalayan farmasi
Di Apotek Kimia Farma 320 bandung terdapat swalayan yang melakukan
penjualan barang-barang perbekalan farmasi dan non-farmasi, seperti alat
kesehatan, kosmetika perawatan wajah, kulit, obat-obat bebas berbentuk
tablet, kapsul, cair, multivitamin, produk herbal/ jamu, dan madu serta
makanan dan minuman ringan, sabun, shampo, dan lain-lain. Barang-barang
tersebut diatur sedemikian rupa sehingga konsumen dapat memilih barang
yang dibutuhkan dengan leluasa. Pembayaran dilakukan di kasir disertai dua
faktur, yaitu satu untuk pembeli dan satu lagi untuk arsip. Pemasukan dan
pengeluaran barang swalayan dicatat pada kartu stok masing-masing.

2.10 Pengelolaan Resep


Resep adalah permintaan tertulis dari dokter, dokter gigi, dan dokter hewan
kepada APA untuk menyediakan dan menyerahkan obat bagi penderita sesuai
40

dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Resep dan salinan resep


bersifat rahasia karena hanya boleh diperlihatkan kepada dokter penulis resep atau
yang merawat penderita, penderita yang bersangkutan, petugas kesehatan atau
petugas lain yang berwenang menurut peraturan perundang-undangan. Oleh
karena itu pengelolaan resep harus dilaksanakan dengan baik. Resep harus
diarsipkan dan disimpan secara baik dalam jangka waktu tiga tahun dan
dimusnahkan dengan cara yang benar. Pengarsipan resep di Apotek Kimia Farma
320 Bandung dilakukan setiap hari dengan cara mengelompokkan resep menurut
cara pembayaran, yaitu resep kredit dan resep tunai. Resep kredit dikelompokkan
lagi berdasarkan instansi asal resep. Resep yang mengandung narkotika dan
formulir UPDS dikelompokkan tersendiri. Kumpulan resep tersebut diberi tanda
berupa tanggal pada setiap kelompoknya.

2.11 Pemusnahan Resep


Resep yang masuk ke Apotek Kimia Farma 320 Bandung, baik resep tunai
maupun resep kredit, dalam pengelolaannya berdasarkan prosedur tetap
pengelolaan resep sebagai berikut:

i) Resep asli dikumpulkan berdasarkan tanggal yang sama dan diurutkan


sesuai nomor resep.
ii) Resep yang berisi narkotika dipisahkan atau digaris bawah dengan tinta
merah.
iii) Resep yang berisi psikotropika dipisahkan digaris bawah dengan tinta biru.
iv) Resep dibundel sesuai dengan kelompoknya
v) Bundel resep ditulis tanggal, bulan, dan tahun yang mudah dibaca serta
disimpan di tempat yang telah ditentukan.
vi) Penyimpanan bundel resep dilakukan secara berurutan dan teratur sehingga
memudahkan untuk penelusuran resep.
vii) Resep yang diambil dari bundel pada saat penelusuran harus dikembalikan
pada bundel semula tanpa merubah urutan.
viii) Resep yang telah disimpan selama tiga tahun dapat dimusnahkan sesuai tata
cara pemusnahan.
41

Resep yang telah disimpan selama tiga tahun dimusnahkan oleh APA dengan cara
dibakar atau dengan cara lain yang disaksikan sekurang-kurangnya oleh satu
orang pertugas apotek (asisten apoteker). Pemusnahan resep harus dibuatkan
berita acara pemusnahan. Laporan pemusnahan resep dibuat sebanyak empat
rangkap.

Prosedur tetap pemusnahan resep:

i) Memusnahkan resep yang telah disimpan tiga tahun atau lebih.


ii) Tata cara pemusnahan:
a. Resep narkotika dihitung lembarannya.
b. Resep lain ditimbang.
c. Resep dihancurkan, lalu dikubur atau dibakar.
iii) Membuat berita acara pemusnahan.
Khusus untuk obat golongan narkotika dan psikotropika, dalam melakukan
pemusnahan, peraturan menetapkan:
a. Membuat berita acara
1. Apotek mengumpulkan bukti fisik perbekalan narkotika yang rusak
dan kadaluarsa yang akan dimusnahkan.
2. Membuat panitia pemusnahan narkotika dan mengundang Dinas
Kesehatan Daerah Tingkat II atau Kepala Balai POM untuk
menyaksikan pemusnahan tersebut.
3. Membuat berita acara rangkap tiga yang berisi tentang: hari, tanggal,
dan tahun pemusnahan, nama dan jumlah narkotika, cara
pemusnahan, dan tanda tangan APA.
b. Mengirim berita acara pemusnahan yang ditujukan kepada:
1. Dinas kesehatan Dati II/ Kodya
2. Tembusan kepada Kepala Dinas Kesehatan Tingkat I dan Kepala
Balai POM

2.12 Kegiatan Administrasi


Kegiatan administrasi dari Apotek Kimia Farma 320 Bandung seperti setoran
tunai, Laporan Ikhtisar Penjualan Harian (LIPH) tunai dan kredit serta Laporan
Rekapitulasi Penggunaan Dana Kas Kecil telah dialihkan ke BM Bandung setiap
42

hari (H+1) yang berlokasi di Jalan Braga Bandung. Kegiatan administrasi yang
masih dilakukan bagian pelayanan Apotek Kimia Farma 320 Bandung meliputi
administrasi personalia dan administrasi keuangan yang diselenggarakan oleh
petugas yang ditunjuk.

i) Administrasi personalia
Kegiatan administrasi personalia adalah memantau disiplin karyawan
melalui pengisian absensi di komputer, mencatat kehadiran dan alasan
ketidakhadiran karyawan, menghitung jam lembur, menyelenggarakan
administrasi kepegawaian, penyiapan pembayaran pendapatan karyawan,
mencatat dan membuat surat masuk dan surat keluar, serta pemeliharaan
aktiva. Penyelenggaraan administrasi kepegawaian mencakup kegiatan
pelaporan prestasi karyawan, pembuatan data usulan pengangkatan jabatan,
pelaporan mutasi karyawan, dan pelaporan ketenagakerjaan ke instansi
terkait. Selain itu juga bertanggungjawab dalam pembuatan daftar gaji dan
potongan gaji karyawan. Pemeliharaan aktiva meliputi pembayaran rekening
listrik, air, telepon, dan penyediaan sarana dan prasarana kerja yang
dibutuhkan kantor, dan menyiapkan usulan pemeliharaan dan investasi.

ii) Administrasi Keuangan


Kegiatan administrasi keuangan meliputi administrasi penjualan dan
pembelian sebagai berikut:
a. Administrasi penjualan
Laporan penjualan apotek berupa LIPH baik untuk penjualan tunai
(LIPHT) maupun kredit (LIPHK) yang dibuat setiap hari. LIPTH
diverifikasi dengan bon penjualan tunai. Kasir kecil dari tiap shift kerja
bertanggungjawab untuk mencatat hasil penjualan setiap hari pada akhir
jam akhir kerja pada buku setoran kasir apotek dan menyetorkan uang
hasil penjualan ke bagian tata usaha. Tata usaha merekapitulasinya
dalam bukti setoran kasir yang didokumentasikan dalam bentuk mutasi
kas kemudian menyerahkannya kepada unit bisnis manager beserta
uang hasil penjualan. Bila terjadi ketidaksesuaian data yaitu terjadi
selisih nominal yang cukup besar antara data pada kasir kecil dengan
43

LIPHT maka dilakukan pemeriksaan. Bila setelah diperiksa terbukti


terjadi kesalahan, maka petugas yang melakukan kesalahan harus
mengganti selisih nominal tersebut dengan uang gaji yang diterimanya.
Kesalahan tersebut dapat terjadi karena kelalaian pengisian data ke
dalam komputer saat terjadi penjualan dan kesalahan pemasukan data.
LIPHK diverifikasi dengan resep kredit. Jika data telah sesuai dan
lengkap maka LIPHK beserta lampiran resep kredit diserahkan kepada
BM piutang dagang untuk ditagihkan pada instansi yang bersangkutan.
Contoh format LIPH dapat dilihat pada Lampiran 13, Gambar III.17.
b. Administrasi pembelian
Administrasi pembelian (pengeluaran) merupakan pengeluaran apotek
yang terdiri atas biaya operasional, biaya tunjangan kesehatan, dan
biaya lain-lain. Biaya operasional meliputi biaya bahan bakar, biaya
jamuan tamu, pembelian mendesak, dan pembelian alat tulis. Petugas
yang melakukan verifikasi terhadap bukti-bukti yang ada kemudian
dibuat rekapitulasinya berupa laporan pengguna dana kas kecil
(LRPDKK). Laporan tersebut dijadikan satu dokumen dengan bukti
setoran kas menjadi mutasi kas. Laporan mutasi kas ditandatangani
verifikator dan kepala apotek kemudian diserahkan kepada BM beserta
bukti pemasukan uang ke bank. Contoh bukti setoran kasir dapat dilihat
pada Lampiran 14, Gambar III.18.
c. Kimia Farma information system (KIS)
KIS merupakan sistem informasi yang digunakan dan mengumpulkan
data-data yang dibutuhkan di PT. Kimia Farma Apotek. Sistem
informasi ini online ke diseluruh Apotek Kimia Farma dan
memungkinkan BM untuk memantau suatu kegiatan transaksi di
apotek dan mengumpulkan data-data yang dibutuhkan mengenai
pengadaan barang. Sistem ini pun menyediakan aplikasi untuk
menangani transaksi jual dan beli secara resep dan non resep baik yang
dibayar tunai ataupun kredit.
44

Dengan menggunakan sistem/aplikasi ini, maka waktu yang dibutuhkan


dalam melayani transaksi pembayaran menjadi lebih singkat. Aplikasi
ini dapat memberikan data dan menganalisis pareto serta mengetahui
level stock produk maupun jumlah yang perlu diadakan untuk
pengadaan barang apotek. Pengelolaan keuangan apotek berupa data-
data transaksi penjualan ataupun pembelian dapat diperoleh secara
cepat. Hal ini memudahkan dalam pembuatan berbagai laporan
keuangan seperti LIPH.
d. Administrasi perpajakan
Administrasi perpajakan berupa biaya pajak yang harus dibayar oleh
Apotek Kimia Farma 320 Bandung, yang pelaksanannya dilakukan oleh
BM, meliputi:
1. Pajak Pertambahan Nilai (PPN), berdasarkan selisih antara PPN
masukan dan PPN keluaran. PPN masukan berasal dari Perusahaan
Kena Pajak (PKP) yang barangnya dibeli oleh apotek, sedangkan
PPN keluaran dikenakan kepada konsumen sebesar 10% dari jumlah
harga pembelian.
2. Pajak Penghasilan (PPh), diperoleh dari pemotongan gaji pegawai
apotek setiap bulannya yaitu sebesar 5-10% dari gaji.
3. Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), dikenakan atas tanah dan
bangunan yang ditempati oleh apotek yang dikeluarkan setiap 1
tahun sekali.
e. Administrasi lain-iain
Administrasi lain-lain, seperti laporan penolakan resep/ obat. Laporan
penolakan resep/obat dibuat setiap bulan untuk obat yang tidak dapat
diberikan atas permintaan resep atau UPDS karena persediaan tidak
ada atau stock out.
BAB IV
TUGAS KHUSUS
POSTER KANKER SERVIKS

4.1 Latar Belakang(10)


Kanker serviks sampai saat ini merupakan salah satu penyebab kematian kaum
wanita yang cukup tinggi baik di negara–negara maju maupun negara berkembang
seperti Indonesia. Berdasarkan hasil survey oleh World Health Organitation
(WHO) (2010) dilaporkan kejadian kanker serviks sebesar 500.000 kasus baru di
dunia. Kejadian kanker serviks di Indonesia, dilaporkan sebesar 20–24 kasus
kanker serviks baru setiap harinya.

Insiden kanker serviks bervariasi dari 10/100.000 di negara barat sampai


40/100.000 di negara berkembang. Tingginya angka penderita kanker serviks di
negara berkembang disebabkan oleh kurangnya program skrining dan fasilitas
kesehatan yang berkembang dan berkualitas, serta tingginya prevalensi infeksi
Human Papilloma Virus (HPV) yang onkogenik.

Kanker serviks terjadi mulai dari dekade kedua kehidupan. Insiden puncak pada
usia 45-54 tahun untuj kanker invasif dan 30 tahun untuk lesi prekanker. Di
negara berkembang seperti negara–negara Asia Pasifik, puncak insiden kanker
serviks terdapat pada usia 35–54 tahun. Penurunan puncak insiden kanker serviks
diperkirakan akibat program skrining aktif guna mendeteksi lesi prekanker sedini
mungkin dan faktor resiko lain seperti perilaku seksual dan paritas.

Berdasarkan latar belakang tersebut maka dapat diketahui bahwa salah satu
kanker yang berbahaya untuk perempuan adalah kanker serviks yang memiliki
kenaikan kasus setiap tahunnya. Oleh sebab itu perlu dilakukan perhatian khusus
untuk masalah tersebut.

45
46

4.2 Definisi Kanker Serviks(10)


Kanker serviks adalah tumor ganas yang tumbuh di daerah leher rahim (serviks),
yaitu suatu daerah pada organ reproduksi wanita yang merupakan pintu masuk
kearah rahim yang terletak antara rahim (uterus) dan liang senggama (vagina).
Kanker ini paling umum pada sistem reproduksi wanita. Kanker serviks terjadi
ketika sel pada serviks (leher rahim) mulai tumbuh tidak terkontrol dan kemudian
dapat menyerang jaringan terdekat atau menyebar ke seluruh tubuh. Secara
hitologi terdapat dua tipe utama kanker serviks yaitu karsinoma skuamosa dan
adenokarsinoma. Karsinoma skuamosa terdiri dari 80–95 % kanker dan terjadi
lebih sering pada usia lanjut. Sisa dari kasus yang ada adalah adenokarsinoma
yang terjadi lebih sering pada wanita usia muda dan cenderung akan menjadi
kanker agresif (berkembang dengan cepat)

Kanker merupakan suatu kelompok penyakit yang berbeda dibandingkan dengan


100 penyakit yang lain, yang ditandai dengan adanya pertumbuhan sel yang tidak
terkontrol, penyerbuan jaringan lokal dan menyebar ke jaringan lain di tubuh.

4.3 Faktor resiko(10)


Ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan resiko terjadinya kanker serviks,
antara lain adalah :
i) Usia produksi
ii) Hubungan seks pada usia muda atau pernikahan pada usia muda
iii) Jumlah paritas
iv) Tingkat pendidikan
v) Penggunaan kontrasepsi oral jangka panjang
vi) Riwayat kanker serviks pada keluarga
vii) Berganti–ganti pasangan seksual
viii) Merokok
ix) Defisiensi zat gizi
x) Trauma kronis pada serviks seperti persalinan, infeksi, dan iritasi menahun
xi) Gangguan sistem kekebalan
47

4. 4. Diagnosa Kanker Serviks(10)


i) Gejala dan Tanda
Lesi prakanker dan kanker stadium dini biasanya asimtomatik dan hanya
dapat terdeteksi dengan pemeriksaan sitologi. Jika sudah terjadi kanker akan
timbul gejala yang sesuai dengan penyakitnya, yaitu dapat lokal atau
tersebar. Gejala yang timbul dapat berupa perdarahan pasca-senggama atau
dapat juga terjadi perdarahan yang terjadi diluar masa haid dan pasca
menopause. Jika tumornya besar dapat terjadi infeksi dan menimbulkan
cairan (duh) berbau yang mengalir keluar dari vagina. Bila penyakitnya
sudah lanjut, akan timbul nyeri panggul, gejala yang berkaitan dengan
kandung kemih dan usus besar. Gejala lain yang timbul. Dapat berupa
gangguan organ yang terkena misalnya otak (nyeri keplala, gangguan
kesadaran), paru (sesak atau batuk darah), tulang (nyeri atau patah), hati
(nyeri perut kanan atas, kuning atau pembengkakan) dan lain–lain.

ii) Penegakan diagnosis


Diagnosis definitif harus didasarkan pada konfirmasi histopatologi dari hasil
biopsi lesi sebelum pemeriksaan dan tatalaksana lebih lanjut dilakukan.

4. 5 Skrining(10)
Sejak dua dekade terakhir terdapat kemajuan dalam pemahaman tentang riwayat
alamiah dan terapi lanjutan dari kanker serviks. Infeksi HPV sekarang telah
dikenal sebagai penyebab utama kanker serviks, selain itu sebuah laporan sitologi
baru telah mengembangkan diagnosis, penanganan lesi prakanker dan protokol
terapi spesifik peningkatan ketahanan pasien dengan penyakit dini dan lanjut.
Penelitian baru saat ini terfokus pada penentuan infeksi menurut tipe HPV
onkogenik, penilaian profilaksis dan terapi vaksin serta pengembangan strategi
skrining yang berkesinambungan dengan tes HPV dan metode lain berdasarkan
sitologi. Hal ini merupakan batu loncatan untuk mengimplementasikan deteksi
dini kanker serviks dengan beberapa macam pemeriksaan seperti tes Pap (Pap
Smear), Pap net, servikografi, Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA), tes HPV,
kolposkopi dan sitologi berbasis cairan (Thin-Layer Pap Smear Preparation)
48

Namun metode yang sekarang ini sering digunakan diantaranya adalah Tes Pap
dan IVA. Test Pap memiliki sensitivitas 51 % dan spesifitas 98 %. Selain itu
pemeriksaan Pap Smear masih memerlukan penunjang laboratorium sitologi dan
dokter ahli patologi yang relative memerlukan waktu dan biaya yang besar.
Sedang IVA memiliki sensitifitas 96 % dan spesifitas 97 % untuk program yang
dilaksanakan oleh tenaga medis yang teratih. Hal ini menunjukkan bahwa IVA
memiliki sensitifitas yang hamper sama dengan sitologi serviks (Pap Smear)
sehingga dapat menjadi metode skrining yang efektif pada Negara berkembang
seperti Indonesia.

4. 6 Pencegahan Kanker Serviks(10)


Tidak dapat dipungkiri cara terbaik untuk mencegah kanker serviks saat ini adalah
dengan scrining gynaecology dan jika dibutuhkan dilengkapi dengan treatment
yang terkait dengan kondisi prakanker. Namun demiian dengan adanya biaya dan
rumitnya proses screening dan treatment, cara ini hanya memberikan manfaat
yang sedikit di Negara–neara yang membutuhkan pengalaman. Beberapa hal lain
yang dapat dilakukan dalam usaha pencegahan terjadinya kanker serviks antara
lain :
i) Vaksin HPV
Sebuah studi menyatakan bahwa kombinasi vaksinasi HPV dan skrining
dapat memberikan manfaat yang besar dalam pencegahan penyakit ini.
Vaksin HPV dapat berguna dan cost-effective untuk mengurangi kejadian
kanker serviks dan kondisi pra-kanker, khususnya pada kasus ringan. Vaksin
HPV terdiri dari dua jenis dapat melindungi tubuh dalam melawan kanker
yang disebabkan oleh HPV (tipe 16 dan 18). Salah satu vaksin dapat
membantu dan menangkal timbulnya kulit didaerah genital yang diakibatkan
oleh HPV 6 dan 11, juga HPV 16 dan 18. Manfaat tersebut telah diuji pada
uji klinis tahap III dan harus dapat diwujudkan dalam waktu dekat.
Keyakinan hasil uji klinis tahap III ini menunjukkan bahwa vaksin–vaksin
tersebut dapat membantu menangkal infeksi HPV dari tipe–tipe diatas dan
49

mencegah lesi prakanker pada wanita yang belum terinfeksi HPV


sebelumnya

ii) Penggunaan kondom


Para ahli sebenernya sudah lama meyakininya, tetapi kini mereka punya
bukti pendukung bahwa kondom benar–benar mengurangi resiko penularan
virus penyebab kulit kelamin (genital warst) dan banyak kasus kanker
rahim. Hasil pengkajian atas 82 orang yang dipublikasikan di New England
Journal of Medicine memperlihatkan bahwa wanita yag mengaku
pasangannya selalu menggunakan kondom saat berhubungan seksual
kemungkinan 70% lebih kecil terkena infeksi HPV yang pasangannya sangat
jarang menggunakan kondom. Hasil penelitian memperlihatkan efektifitas
penggunaan kondom di Indonesia masih tergolong rendah. Dari survei
demografi kesehatan Indonesia pada 2003 (BPS-BKKBN) diketahui bahwa
ternyata penggunaan kondom pada pasangan usia subur di negara ini masih
sekitar 0,9%
iii) Sirkumsisi pada pria
Sebuah studi menunjukkan bahwa sirkumsisi pada pria berhubungan dengan
penurunan resiko infeksi HPV pada penis pada kasus seorang pria dengan
riwayat multiple sexual partners, terjadi penurunan resiko kanker serviks
pada pasangan wanita mereka yang sekarang.
iv) Tidak merokok
Tembakau mengandung bahan–bahan karsinogenk baik yang dihisap
sebagai rokok/sigaret atau dikunyah. Pada wanita perokok konsentrasi
nikotin pada getah serviks 56 kali lebih tinggi dibandingkan didalam serum.
Efek langsung bahan–bahan tersebut pada serviks adalah menurunkan status
imun lokal sehingga dapat menjadi ko-karsinogenik infeksi virus
v) Nutrisi
Banyak sayur dan buah mengandung bahan–bahan antioksidan dan
berkhasiat mencegah kanker misalnya alpukat, brokoli, kol, wortel, jeruk,
anggur, bawang, bayam, tomat. Dari beberapa penelitian ternyata defisiensi
asam folat (folic acid), vitamin C, Vitamin E, betakaroten/retinol
50

dihubungkan dengan peningkatan resiko kanker serviks. Vitamin E, vitamin


C dan beta karoten mempunyai khasiat antioksidan yang kuat. Antioksidan
dapat melindungi DNA/RNA terhadap pengaruh buruk radikal bebas yang
terbentuk akibat oksidasi karsinogenik bahan kimia. Vitamin E banyak
terdapat dalam minyak nabati (kedelai, jagung, biji–bijian dan kacang–
kacangan). Vitamin C banyak terdapat dalam sayur–sayuran dan buah–
buahan

4.8 Jenis Sediaan dan Komposisi Vaksin Kanker Serviks(10)


Terdapat dua jenis vaksin HPV L1 VLP yang sudah dipasarkan melalui uji klinis
yaitu Cervarik dan Gardasil
i) Cervarik
Adalah jenis vaksin bivalen HPV 16/18 L1 VLP vaksin yang diproduksi
oleh Glaxo Smith Kline Biological, Rixensart, Belgium. Pada preparat ini,
protein L1 dari HPV diekspresikan oleh recombinant baculovirus vector dan
VLP dari kedua tipe ini diproduksi dan kemudian dikombinasikan sehingga
menghasilkan suatu vaksin yang sangat merangsang sistem imun. Preparat
ini diberikan secara intramaskular dalam tiga kali pemberian yaitu pada
bulan ke 0, kemudian diteruskan bulan ke 1 dan ke 6 masing–masing 0,5 mL
ii) Gardasil
Adalah vaksin quadrivalent 40 g protein HPV 11 L1 HPV (gardasil) yang
diproduksi oleh Merck) Protein L1 dari VLP HPV tipe 6/11/16/18
diekspresikan lewat suatu recombinant vector Saccharomyces cerevisiae
(yeast). Tiap 0,5 cc mengandung 20 g protein HPV 6 L1, 40 g protein
HPV 11 L1, 20 g protein HPV 18 L1. Tiap 0,5 ml mengandung 225
amorph aluminium hidroksiphosphate sulfat. Formula tersebut juga
mengandung sodium borat. Vaskin ini tidak mengandung timerasol dan
antibiotika. Vaksin ini seharusnya disimpan di suhu 20-80 c.
BAB V
PEMBAHASAN

Apotek Kimia Farma 320 merupakan apotek pelayanan yang berada dibawah
pengelolaan PT. Kimia Farma Apotek di Unit Bisnis Bandung dan PT. Kimia
Farma Persero sebagai perusahaan induk. Dalam prakteknya Apotek Kimia Farma
320 merupakan apotek yang sedang mengarah pada pelaksanaan GPP (Good
Pharmacy Practice) yang mengacu pada Pharmaceutical care untuk
mengedepankan pelayanan yang baik dalam usaha meningkatkan kualitas hidup
masyarakat serta berusaha untuk memberikan kontribusi berupa keuntungan
kepada perusahaan.

Lokasi Apotek Kimia Farma 320 Cinunuk terletak di Jalan Raya Cinunuk 192
yang strategis karena berada dipinggir jalan raya yang dekat dengan pusat
keramaian, pertokoan, pemukiman penduduk, dan beberapa pusat kesehatan
masyarakat. Tata letak ruangan Apotek Kimia Farma 320 Cinunuk terdiri atas
tempat penyerahan resep, meja pelayanan informasi, tempat penyimpanan sediaan
farmasi,dan meja peracikan. Sarana dan prasarana Apotek Kimia Farma 320
dilengkapi oleh enam buah ruang praktek dokter, laboratorium klinik, toilet,
dapur, mushola, dan ruang tunggu yang dilengkapi televisi. Apotek Kimia Farma
320 Bandung memiliki perbekalan farmasi yang sangat memadai karena selain
menyediakan obat-obat guna kepentingan pelayanan resep maupun non resep,
apotek juga menyediakan komoditi lainnya di bagian swalayan farmasi seperti alat
kesehatan, peralatan farmasi, makanan, minuman, dan food supplement, dan
perlengkapan sehari-hari.

Berdasarkan pengamatan APA di Apotek Kimia Farma 320 telah melakukan


fungsinya dengan benar karena apoteker selalu berada di apotek pada jam kerja
sesuai jadwal dan mampu memberikan informasi yang berkaitan dengan obat
kepada pasien. Apabila APA sedang tidak ada di apotek karena ada suatu hal lain
maka apoteker yang bertugas adalah apoteker pendamping. Hal ini sesuai dengan

51
52

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2009 tentang


Pekerjaan Kefarmasian yang disebutkan dalam pasal 21 bahwa penyerahan dan
pelayanan obat berdasarkan resep dokter dilaksanakan oleh apoteker.

Dalam pengelolaan administrasi, seluruh Apotek Kimia Farma Bandung berpusat


di Business Manager (BM) Bandung, yang secara operasional akan
mengkoordinasikan kegiatan administrasi seluruh apotek pelayanan dengan tujuan
agar dapat lebih efisien dan efektif. Kegiatan administrasi dan dokumentasi di
Apotek Kimia Farma 320 telah terkomputerisasi, sehingga memudahkan setiap
bagian untuk mengakses data yang berhubungan dengan seluruh kegiatan, dan
memudahkan APA untuk memonitor seluruh kegiatan apotek. Kegiatan
administrasi yang dilakukan di Apotek Kimia Farma 320 Bandung adalah
administrasi penjualan, administrasi pembelian, dan administrasi personalia. Data
yang dilaporkan berupa LIPH tunai dan kredit untuk melihat peningkatan
kemajuan yang telah dicapai apotek.

Ada empat kegiatan yang rutin dilakukan oleh setiap apotek, antara lain:
pengadaan barang, Penerimaan barang, Penyimpanan barang dan Penyerahan
barang.
i) Pengadaan barang, Tujuan dari pengadaan barang adalah mencegah
penumpukan barang / overstock (karena 21 hari jatoh tempo harus dibayar)
dan mencegah terjadinya penolakan obat. Pada pemesanan barang ada 4 cara
yang dapat dilakukan :
a. Pembelian rutin, ini dilakukan setiap minggu dimana seluruh assisten
akan melihat buku defecta (stok obat yang menipis), Data di buku
defecta diperoleh dari kartu stok yang terdapat pada setiap tempat
penyimpanan obat, selain itu perlu diperhatikan juga faktor pola
penyakit, kemampuan masyarakat, serta kebutuhan masyarakat di
lingkungan apotek. Dari situ ditulis di BPBA yang ditujukan ke BM
Bandung melalui email. Ditujukannya semua pesanan ke BM bandung
karena Kimia Farma termasuk bisnis ritel / jaringan, Semua pesanan
dibaca dan langsung dipisahkan mana yang ada di gudang BM lalu
53

semua barang disiapkan lalu dibuat faktur untuk di dropping langsung ke


apotek. Dan barang yang tidak ada di gudang dibuat surat pesanan ke
distributor yang nantinya langsung dikirim ke apotek.
b. Dropping, ini adalah salah satu keuntungan bisnis jaringan, dimana kita
bias melakukan pengadaan dari Kimia Farma yang lain, cara yang
dilakukan pun sama dengan membuat BPBA yang ditujukan ke Apotek
Kimia Farma yang dituju dan Apotek Kimia Farma yang dituju juga
membuat surat dropping, untuk hitung–hitungan barang nya di apotek
kita akan bertambah barang dan di Apotek Kimia Farma yang dimintai
barang akan berkurang tetapi harganya tanpa HNA dan PPn.
c. Pembelian mendesak, cara ini adalah jalan terakhir yang diambil untuk
memesan barang ke apotek lain selain Apotek Kimia Farma yang artinya
akan ada selisih harga sesuai dengan harga jual apotek tersebut, kondisi
ini bisa menjadi untung atau rugi karena ketika diberikan ke pasien
harganya akan sesuai dengan yang ada dikomputer.
d. Konsinyasi, merupakan sistem kerjasama dengan produk–produk
tertentu dimana produk yag dipesan hanya yang terjual dan yang
dijadikan faktur.
ii) Penerimaan barang dilakukan di Apotek Kimia Farma, untuk barang yang
dikirim dari distributor dilakukan pengecekan melalui faktur dan barang
yang dikirim dari BM dicek melalui surat dropping. Dilakukan pengecekan
secara fisik, adapun persyaratan penerimaan barang yaitu sesuai antara fisik
barang dan faktur, kondisi barang dan dilihat expiredate. Kalau sudah sesuai
retur ditandatangan dan di kembalikan kepada pengirim barang.

iii) Penyimpanan barang, barang disimpan dan di-entry dalam komputer, juga
dicatat pada kartu stok, sehingga jika terdapat ketidaksesuaian jumlah dalam
kenyataan dan kartu stok dapat dicek dalam komputer. Penyusunan barang
di Apotek Kimia Farma 320 Bandung dilakukan berdasarkan sistem FIFO
(First In First Out), artinya barang yang datang lebih dulu, harus
dikeluarkan lebih dulu atau disimpan dibagian depan, sedangkan barang
yang terakhir datang disimpan dibagian belakang dan barang yang disimpan
54

sesuai dengan penggolongan obat (OTC / technical), bentuk sediaan, indeks


terapi dan stabilitas yang berdasarkan farmakologis dan bentuk sediaannya
secara alfabetis dengan kode warna tertentu. Hal ini dilakukan guna
memudahkan pencarian obat-obatan yang dibutuhkan sehingga dapat
mempercepat waktu pelayanan dan meminimalisir kesalahan pemberian
obat. Pada setiap tempat penyimpanan obat terdapat kartu stok masing-
masing yang harus selalu diisi karena berfungsi sebagai kartu kontrol
kendali persediaan obat.
iv) Penyerahan barang, Apotek Kimia Farma 320 selain melayani resep tunai,
juga melayani resep kredit. Alur pelayanan resep baik resep racikan atau non
racikan, secara tunai ataupun kredit dilakukan secara teratur sedemikian
rupa sehingga efisien. Ketika resep dari pasien diterima oleh bagian kasir,
resep tersebut diserahkan ke bagian peracikan untuk diperiksa oleh bagian
peracikan ada/tidaknya persediaan obatnya. Jika lengkap, diberi harga, dan
dikonfirmasikan kepada pasien. Dalam setiap nota penjualan transaksi,
terdapat kotak kontrol yang harus ditandatangani oleh setiap asisten apoteker
yang melakukan pengerjaan resep untuk mengantisipasi apabila terjadi
kesalahan akan mudah melakukan pengecekan dan penelusuran tanggung
jawab. Untuk resep kredit, sistem pembayaran dilakukan dengan melakukan
penagihan oleh pihak apotek kepada instansi yang telah bekerja sama
dengan apotek. Untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, Apotek Kimia
Farma 320 Bandung melakukan validasi waktu pelayanan resep yaitu 15
menit untuk resep tunai non racikan, dan 30 menit untuk resep tunai racikan.
Apabila resep tunai non racikan dilayani lebih dari 15 menit, pasien dapat
meminta potongan harga sebesar 5% dari harga obat. Secara umum, waktu
puncak pelayanan apotek berdasarkan rata-rata jumlah transaksi adalah pada
malam hari mulai dari pukul 17.00 hingga pukul 21.00 WIB, karena pada
waktu tersebut adanya praktek dokter dan dokter spesialis. Namun hal
tersebut telah diantisipasi sebelumnya oleh manajemen Apotek Kimia Farma
320 Bandung, dengan membagi waktu kerja dan jumlah tenaga kerja
disesuaikan dengan tingkat kesibukan di apotek.
55

Selain pelayanan resep, Apotek Kimia Farma 320 Bandung juga melayani
pembelian obat non-resep, yang meliputi obat bebas, obat bebas terbatas, Obat
Wajib Apotek (OWA) sebagai bagian dari UPDS atau swamedikasi. Pada
pelayanan UPDS pasien dengan bantuan apoteker diberikan kebebasan untuk
memilih jenis obat berdasarkan penyakit yang diderita tanpa menggunakan jasa
pelayanan dokter sehingga dapat meminimalisasi pengeluaran biaya pengobatan
pasien.

PIO di Apotek Kimia Farma 320 Bandung dapat dilakuakan baik secara lisan
maupun tulisan. Pelayanan informasi obat dilakukan setiap kali penyerahan obat
kepada pasien oleh apoteker mengenai cara penggunaan obat yang aman dan
efektif. Informasi yang diberikan biasanya meliputi cara penggunaan obat,
indikasi obat, cara penggunaan obat, dan hal-hal umum lainnya yang berkaitan
dengan obat maupun penyakit yang diderita pasien. Pada pelayanan UPDS atau
swamedikasi pasien secara aktif meminta pelayanan informasi obat kepada
apoteker atau asisten apoteker secara mendalam sehingga dengan adanya interaksi
pelayanan informasi obat dapat menjadi lebih ideal.
BAB VI
KESIMPULAN

6.1 Kesimpulan
Melalui Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) yang telah dilakukan di Apotek
Kimia Farma 320 Cinunuk selama satu bulan dari tanggal 1 Maret sampai dengan
31 Maret 2013, dapat disimpulkan bahwa:
i) PKPA merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa
program profesi apoteker untuk meningkatkan wawasan, pengetahuan, dan
pengalaman dalam bidang kefarmasian dan manajerial di apotek sehingga
setelah melaksanakan PKPA seorang calon apoteker dapat mengetahui dan
memahami tugas dan tanggung jawab seorang apoteker di apotek yaitu tidak
hanya harus mampu melaksanakan kegiatan teknis kefarmasian tetapi juga
harus dapat menguasai ilmu manajemen dalam mengelola sumber daya baik
produk maupun sumber daya manusia dan pengelolaan teknis kegiatan di
apotek sehingga dapat menjalankan perannya sebagai manajer, retailer, dan
profesional.
ii) PKPA telah memberi gambaran mengenai kemampuan profesi yang harus
dimiliki dalam melaksanakan pekerjaan kefarmasian melalui praktek secara
langsung dalam pelayanan kefarmasian dan manajerial di apotek.

6.2 Saran
Setelah melaksanakan PKPA di Apotek Kimia Farma 320 Cinunuk, serta
mengamati dan melakukan berbagai kegiatan, maka beberapa saran yang ingin
disampaikan, yaitu:
i) Pengefektifan ruang khusus untuk PIO/konseling yang nyaman bagi pasien,
agar dapat menerapkan Pharmaceutical Care dengan efisien, dan dilengkapi
lemari yang berguna untuk menyimpan catatan medis pasien.
ii) Mempertahankan dan meningkatkan kondisi pelayanan yang ramah, cepat,
dan tepat sehingga kepercayaan masyarakat tetap terjaga dan juga minat
pelanggan untuk datang terus meningkat.

56
DAFTAR PUSTAKA

1. Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2009. Peraturan Pemerintah


Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2009 tentang Pekerjaan
Kefarmasian. Jakarta.
2. Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2004. Keputusan Menteri
Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1027/Menkes/SK/IX/2004.
tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Apotek,
3. Umar, M. 2011. Manajemen Apotek Praktis. Jakarta: Wira Putra Kencana.
Hal : 1 – 3, 10, 33 – 38.
4. Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2002. Keputusan Menteri
Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1332/Menkes/SK/X/2002
tentang perubahan atas Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 922/Menkes/Per/X/1993 tentang Ketentuan dan
Tata Cara Pemberian Izin Apotek. Jakarta.
5. Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2002. Peraturan Menteri
Kesehatan Republik Indonesia Nomor 26/MENKES/PER/I/1981
tentang Pengelolaan dan Perizinan Apotek, Departemen Kesehatan
Republik Indonesia. Jakarta.
6. Anonim. 2012, Kimia Farma, Available from URL
:http://www.kimiafarmaapotek.com. diakses 19 Mei 2012.
7. Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2009. Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
Departemen Kesehatan Republik Indonesia, Jakarta.
8. Departemen Kesehatan Republik Indonesia, 1997, Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 1997 tentang Psikotropika,
Departemen Kesehatan Republik Indonesia, Jakarta.
9. Gondo. Harry kurniawan. 2010. Vaksin Human Papiloma Virus (HPV)
Untuk Pencegahan Kanker Serviks Uteri. Surabaya.
10. Direktrat Pengendalian Penyakit Tidak Menular. 2009. Buku Saku
Pencegahan Kanker Leher Rahim & Kanker Payudara.
Departemen Kesehatan Republik Indonesia, Jakarta
LAMPIRAN 1
DENAH APOTEK KIMIA FARMA 320

Gambar III.1 Denah Apotek Kimia Farma 320

58
59

LAMPIRAN 2
STRUKTUR ORGANISASI APOTEK KIMIA FARMA 320

Apoteker Pengelola Apotek


(APA)

Apoteker Pendamping

Asisten Apoteker Non Asisten Apoteker

Pengadaan Bagian Pelayanan Pembantu Keamanan dan


Barang Administrasi Farmasi Peracikan Kebersihan

Gambar III.2 Struktur organisasi Apotek Kimia Farma 320 Cinunuk


60

LAMPIRAN 3
CONTOH BLANKO KARTU STOK BARANG

KARTU BARANG PERACIKAN/


PENJUALAN BEBAS

APOTEK KIMIA FARMA 320


JL. Raya Cinunuk no. 192 telp. 7801875

Nama Barang :
Kemasan :

Tgl No + _ Sisa No. batch Exp Paraf


Dokumen

Gambar III.3 Contoh blanko kartu stok barang


61

LAMPIRAN 4
ALUR PENGADAAN BARANG APOTEK KIMIA FARMA 320

Pemeriksaan defekta dan stok


minimum

Pemasukan data obat yang akan dibeli


kedalam komputer

Komputer secara otomatis mengelompokan


obat berdasarkan pemasoknya

Pembelian dapat melalui :


- Disket atau flash disk.
- Fax bila butuh cepat

Data obat yang dipesan masuk ke


Business Manager

Business Manager merekapitulasi pesanan obat


dari semua apotek pelayanan

Pemesanan ke pemasok

Pemasok mengirimkan obat ke


apotek pelayanan

Gambar III.4 Bagan alur pengadaan barang Apotek Kimia Farma 320
62

LAMPIRAN 5
CONTOH BLANKO BPBA

PT. Kimia Farma Apotek


PT. KIMIA FARMA CINUNUK

BON PERMINTAAN BARANG APOTEK


Ke Apotek :

NOMOR BPBA :
TANGGAL :

No Nama ktrg Stock Avg. Jumlah Kemasan Jml Hrg. Jml.


Obat Jual Beli Satuan Permintaan

Total
Pembuat Penerima Pimpinan

Gambar III.5 Contoh blanko BPBA


63

LAMPIRAN 6
CONTOH SURAT PESANAN NARKOTIKA DAN PSIKOTROPIKA

Gambar III.6 Contoh surat pesanan narkotika

Gambar III.7 Contoh surat pesanan psikotropika


64

LAMPIRAN 7
ALUR PELAYANAN RESEP TUNAI

Konsumen

Resep diserahkan ke kasir


Tidak
Pemeriksaan kelengkapan resep oleh AA di kasir Lengkap

Lengkap Tidak lengkap Konfirmasi


ke dokter

Pemeriksaan persediaan obat


Lengkap

Obat tidak ada Obat ada

- BPBA ke KF lain atau Pemberian harga


- Pembelian mendesak
ke apotek lain
Konsumen Konsumen setuju Konsumen setuju
Obat ada dan pasien tidak setuju untuk sebagian
mau menunggu atau Pembayaran resep dan
diantarkan pemberian no. resep

Pengambilan obat, perhitungan dosis dan penimbangan untuk


resep racikan oleh petugas peracikan lalu disiapkan dalam satu
wadah untuk satu racikan disertai etiket

Pemeriksaan ulang oleh AA sebelum diracik

Pengemasan dan pemberian etiket serta


pembuatan salinan resep jika perlu

Pemeriksaan kelengkapan etiket, salinan


resep dan kuitansi

Penyerahan obat dan informasi obat yang


dianggap perlu kepada konsumen

Gambar III.8 Bagan alur pelayanan resep tunai


65

LAMPIRAN 8
CONTOH FORMULIR SKRINING RESEP

Gambar III.9 Contoh formulir skrining resep Apotek Kimia Farma 320
66

LAMPIRAN 9
CONTOH BLANKO KEMASAN, ETIKET DAN LABEL

Gambar III.10 Contoh blanko kemasan/etiket untuk tablet/kapsul/puyer

Gambar III.11 Contoh blanko kemasan medicine pocket (puyer)


67

LAMPIRAN 9
(Lanjutan)
BLANKO KEMASAN, ETIKET, DAN LABEL

Etiket obat luar Etiket obat dalam

Gambar III.12 Contoh blanko etiket

ANTIBIOTIK
PASTIKAN OBAT DIMINUM SAMPAI
HABIS DALAM WAKTU YANG SAMA DAN
TERBAGI RATA

Obat ini diminum, saat perut kosong


(I jam sebelum makan
atau 2 jam sesudah makan)

Hindarkan mengendarai kendaraan dan


menjalankan mesin, serta jauhi alkohol
selama menggunakan obat ini

Obat ini diminum secara


teratur, jangan hentikan
tanpa konsultasi dokter
\
OBAT LUAR
JANGAN DIMINUM
JANGAN DITELAN

KOCOK DAHULU

Gambar III.13 Contoh blanko label


68

LAMPIRAN 10
CONTOH BLANGKO SALINAN RESEP

Gambar 3.14 Contoh blanko salinan resep


69

LAMPIRAN 11
CONTOH BLANKO KUITANSI

Bagian depan Bagian belakang

Gambar III.15 Contoh blanko kuitansi


70

LAMPIRAN 12

ALUR PELAYANAN RESEP KREDIT

Konsumen

Resep diserahkan ke kasir


Tidak
Lengkap
Pemeriksaan kelengkapan resep oleh AA di kasir

Lengkap Tidak lengkap Konfirmasi


ke dokter

Pemeriksaan persediaan obat


Lengkap

Obat tidak ada Obat ada

- BPBA ke KF lain atau Pemberian no. resep kredit


- Pembelian mendesak
ke apotek lain
Pengambilan obat, perhitungan dosis dan penimbangan untuk
resep racikan oleh petugas peracikan lalu disiapkan dalam satu
Obat ada dan pasien wadah untuk satu racikan disertai etiket
mau menunggu atau
diantarkan
Pemeriksaan ulang oleh AA sebelum diracik

Pengemasan dan pemberian etiket serta


pembuatan salinan resep jika perlu

Pemeriksaan kelengkapan etiket, salinan


resep dan kuitansi

Penyerahan obat dan informasi obat yang


dianggap perlu kepada konsumen

Gambar III.16 Bagan alur pelayanan resep kredit


71

LAMPIRAN 13

LAPORAN IKHTISAR PENJUALAN HARIAN

PT. KIMIA FARMA APOTEK


APOTEK KIMIA FARMA 320 BANDUNG
JALAN Raya Cinunuk NO.192
Telp. (022) 7801875
LAPORAN IKHTISAR PENJUALAN HARIAN
Shift :
Tanggal :
No. Nama Pelayanan L/R Nomor Kd Tanggal Tunai Kredit Jumlah Disc.
1. PENJUALAN KREDIT
Resep kredit UK
Sub total
2. PENJUALAN TUNAI
Alat kesehatan AL
3. Obat bebas HV
4. Retur tunai RT
5. Resep tunai UM
6. Resep UPDS UP
Sub total
Total
Tunai :
Kredit :
Setoran :

Gambar III.17 Laporan ikhtisar penjualan harian


72

LAMPIRAN 14
CONTOH BUKTI SETORAN KASIR

BUKTI SETORAN KASIR APOTEK


Tanggal…………..Periode………….

APOTEK KIMIA FARMA 320


Jl. Raya Cinunuk no. 192 Bandung
Telp. (022) 7801875

Hasil Penjualan : …………………………………………………………… Rp : …………………………


Dikurangi Bon-bon Pengeluaran :
………………………………………………………… Rp. ………………………
………………………………………………………… Rp. ………………………
………………………………………………………… Rp. ………………………
………………………………………………………… Rp. ………………………

Rp : …………………………

Sisa uang yang disetor Rp : ……………… …………


Terbilang : (……………………………………………………………………………………………………)

Koordinator Teknis Pelayanan Kasir

Gambar III.18 Contoh bukti setoran kasir


74

LAMPIRAN 15

TUGAS KHUSUS POSTER KANKER SERVIKS

Anda mungkin juga menyukai