Anda di halaman 1dari 29

TRY OUT OSK 2018 | East Compass College

ASTRONOMI
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT
• Waktu pengerjaan 120 menit

• Tidak boleh membuka catatan, buku, atau pun mencari di internet terkait
jawaban

• Daftar Konstanta telah disediakan pada halaman selanjutnya

• Link soal akan kami tutup 15 menit setelah waktu pengerjaan soal selesai,
silahkan perhatikan

• Jawaban yang kami terima adalah yang terbaru, apabila sudah melakukan
submit jawaban diperbolehkan melakukan submit jawaban kembali hingga
batas waktu berakhir
compasscollege0@gmail.com
@east_compass (instagram) • Diperbolehkan menggunakan kalkulator
TRY OUT OSK 2018 | East Compass College

ASTRONOMI
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT
Pengerjaan untuk soal Sebab-akibat
A. Jika pernyataan satu benar, dua benar dan saling berhubungan
B. Jika pernyataan satu benar, dua benar dan tidak saling berhubungan
C. Jika pernyataan satu benar, dua salah
D. Jika pernyataan satu salah, dua benar
E. Jika pernyataan satu salah, dua salah

Pengerjaan untuk soal pilih pernyataan


A. I, II, III
B. I, III
C. II, IV
D. IV saja
compasscollege0@gmail.com E. Semua Benar atau Semua Salah
@east_compass (instagram)
ASTRONOMI DAFTAR KONSTANTA
TRY OUT OSK 2

BESARAN NILAI

1 AU
1.496 x 1011 m
(Astronomical Unit)
1 pc
3.086 x 1016 m
(parsek)
1 tc
9.467 x 1015 m
(tahun cahaya)
Luminositas Matahari 3.96 x 1026 W

Temperatur Permukaan Matahari 5800 K

Fluks Matahari dari Bumi 1370 W/m2

Massa Matahari 1.99 x 1030 kg

Radius Matahari 6.96 x 108 m

Massa Bumi 5.97 x 1024 kg

Radius Bumi 6.378 x 106 m


Konstanta Gravitasi (G) 6.67 x 10 -11 N/m2/kg2

Konstanta Stefan-Boltzmann (σ) 5.67 x 10 -8 W/m2/K4


ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 1
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Dengan menggunakan teleskop, Amir melihat bulan memiliki diameter ½ dari ukuran FOV saat itu. Jika jarak Bulan
adalah 384400 km dan radius bulan adalah 1732 km, maka ukuran FOV teleskop tersebut adalah ...
A. 0° 12’
B. 0° 22’
C. 0° 32’
D. 0° 52’
E. 1° 2’
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 2
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Paralaks trigonometri adalah konsep yang digunakan untuk pengukuran jarak. Dengan menggunakan perbandingan
antara jarak Bumi-Matahari dengan Matahari-Bintang. Seorang makhluk luar angkasa melakukan hal yang serupa. Dia
berada di jarak 2 SA dari bintang pusat yang bermassa 3 Massa Matahari. Hasil ukuran yang ditemukan, 1” paralaksnya
diberikan nilai jarak sejauh 1 pe (parexo). 1 pe = ... pc
A. 1.21
B. 2.00
C. 1.06
D. 0.52
E. 1.50
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 3
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Diketahui sebuah satelit artifisial yang mengorbit bumi dalam orbit elips memiliki kecepatan maksimum dan minimum
berbanding hingga dua kali, maka perbandingan percepatan gravitasinya adalah sebesar ...
A. 4
B. 2
C. 0.5
D. 0.25
E. 0.125
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 4
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Asteroid 3200 Phaeton adalah Asteroid yang sangat berbahaya bagi kehidupan di Bumi, asteroid ini sedang berada pada
jarak 2 SA dari Bumi. Apabila seorang Astronot pemberani ditugaskan memindahkan asteroid ini ke jarak 3 SA dari
Bumi, maka perbandingan gaya gravitasi asteroid terhadap Bumi pada saat kondisi awal dengan akhir adalah ...
A. 4:9
B. 2:3
C. 3:2
D. 9:4
E. 25:4
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 5
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Manakah data di bawah ini yang merupakan jarak terjauh dalam pengukuran Astronomi
A. Pengukuran bintang ganda yang memiliki paralaks 0.01”
B. Nebula Awan Magelan Besar yang berada di jarak 10.22 tahun cahaya
C. Gugus Bola yang berada pada jarak 1 kpc dari Matahari
D. Bintang Maharaksasa Merah yang berevolusi mengelilingi pusat galaksi pada jarak 1271 pc
E. Jarak antara galaksi andromeda dan bimasakti sejauh 4.33 x 1010 AU
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 6
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Sebuah wahana antariksa berada di jarak a dari pusat Bumi. Kemudian wahana ini digeser sejauh 5a dari posisi mula-
mula. Besar gaya gravitasi yang diterima antariksa ini di posisi terakhir terhadap bumi adalah ... Kali gaya gravitasi
semula.
A. 25
B. 36
C. 9
D. 16
E. 20
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 7
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Perhatikan data berikut


Besaran Jupiter Saturnus
Massa 18.99 x 10 26kg 5.685 x 10 26kg
Radius 71492 km 60268 km
Jarak dari Matahari 5.205 AU 9.582 AU
Perbandingan gaya gravitasi oleh matahari terhadap Jupiter dan Saturnus adalah ...
A. 0.543
B. 0.295
C. 3.389
D. 3.340
E. 10.410
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 8
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Dengan infromasi eksentrisitas bumi sebesar 0.023, perbandingan kecepatan lepas di perihelion dan aphelion Bumi dari
gaya gravitasi Matahari adalah ...
A. 1.05
B. 1.02
C. 0.96
D. 2.10
E. 1.09
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 9
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Sebuah planet kerdil yang baru saja terbentuk di Tata Surya memiliki sudut elongasi maksimum sebesar 30 derajat.
Periode orbit planet ini adalah ... tahun
A. 0.35
B. 0.52
C. 0.96
D. 1.31
E. 1.09
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 10
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

A double-lined spectroscopic binary has velocities of the two stars of 70 km/s and 200 km/s and a period of 30 days.
Assume we are in the plane of the orbit. What is the individual masses of the stars?
A. 20 M⊙ and 7 M⊙.
B. 25 M⊙ and 11.6 M⊙.
C. 45 M⊙ and 15.7 M⊙.
D. 200 M⊙ and 70 M⊙.
E. 8 M⊙ and 2.5 M⊙.
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 11
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Sebuah wahana antariksa yang ditugaskan mengorbit matahari sebagai misi penentuan jarak aman dari radiasi
matahari. Wahana antariksa ini diletakkan pada setengah sumbu panjang sejauh 2.3 SA dari matahari. Wahana
antariksa ini memiliki eksentrisitas orbit sebesar 0.3, sehingga kecepatan di aphelium akan sebesar .... kali kecepatan di
perihelium.
A. 1.86
B. 1.51
C. 1.02
D. 0.89
E. 0.54
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 12
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Sistem bintang Ganda Albireo memiliki periode orbit sebesar 10 tahun dan jarak rata-rata antara kedua bintang adalah
sejauh 15 SA. Total Massa yang dimiliki dalam sistem tersebut adalah .... Massa matahari
A. 21
B. 33
C. 47
D. 51
E. 72
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 13
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Apabila bumi memiliki jarak sejauh 2 SA dan periode rotasi tetap 23h 56m, berapakah periode sinodis Bumi yang baru?
A. 24h 00m
B. 24h 04m
C. 23h 57m
D. 23h 55m
E. 24h 01m
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 14
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Komet Halley memilikin periode orbit sebesar 76 tahun sekali. Komet ini merupakan komet yang sangat bersejarah,
apabila komet ini memiliki eksentrisitas sebesar 0.8. Jarak terdekat komet ini adalah .... SA dari Matahari.
A. 17.4 SA
B. 8.5 SA
C. 3.6 SA
D. 1.4 SA
E. 0.7 SA
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 15
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Pada saat pulang sekolah (pukul 18.00 WIB), Toni melihat sebuah satelit tepat berada di atas kepalanya. Besoknya Toni
melihat satelit yang sama melintas pada pukul 17.50 WIB berada di atas kepala Toni pada posisi yang sama. Dari
informasi yang diterima Toni, satelit ini memiliki ketinggian ... km dari permukaan Bumi.
A. 16300
B. 9900
C. 4200
D. 2800
E. Tidak ada jawaban yang benar
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 4 16
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Object has mass above 1024 kg probably have eccentricity almost 0, and its orbit almost circular

SEBAB

The greater mass have gravitational force more stable


ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 4 17
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Massa benda yang lebih besar akan memiliki jarak yang lebih dekat ke pusat massa dibandingkan massa yang lebih kecil

SEBAB

Semakin besar massanya akan membuat objek yang memiliki massa lebih kecil akan memiliki kecepatan yang lebih
besar
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 18
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Berikut adalah cara pengukuran jarak yang tepat adalah


I. Paralaks Trigonometri, pengukuran beda sudut yang diakibatkan beda posisi pengamatan. Paralaks trigonometri
memiliki keterbatasan yaitu paralaks tidak boleh lebih besar dari 0.01” setara jarak bintang tidak lebih dari 100 pc.
II. Bintang variabel dapat ditentukan jaraknya dengan melihat hubungan periode mengembang menyusut dengan
luminositas bintang, sehingga jarak bisa ditemukan dengan modulus jarak
III. Tully-Fisher menggunakan hubungan gerak rotasi bintang dengan perbandingan pengembangan alam semesta,
bantuan hukum Hubble dapat diketahui nilai jaraknya
IV. Supernova tipe Ia, adalah salah satu lilin penentu jarak. Supernova ini memiliki magnitudo mutlak yang hampir
sama. Sehingga dengan modulus jarak, dapat ditemukan jarak supernova tipe Ia.
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 19
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Statement is not true


I. Sun is massive obejct in sollar system, but centre of mass in sollar system is not located in center of sun.
II. Short-period comets have been around the kuiper belt, and they have eliptical orbit in sollar system
III. There are many asteroid were located near earths orbit, they called Trojan Asteroid
IV. Gravitational force is reversed to distance between of two interactive mass
ASTRONOMI PILIHAN GANDA | Poin 2 20
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Satelit Geostasioner adalah sebuah satelit yang memiliki periode orbit sama dengan periode rotasi Bumi. Pernyataan
yang benar terkait satelit geostasioner adalah
I. Satelit Geostasioner digunakan sebagai satelit informasi suatu negara atau kota tertentu, seperti televisi swasta,
jaringan telpon seluler, jaringan ATM, dan sebagainya
II. Satelit Geostasioner memiliki ketinggian 42000 km dari pusat Bumi
III. Dalam suatu negara memiliki lebih dari satu satelit geostasioner
IV. Satelit Geostasioner dapat juga digunakan sebagai satelit yang memotret seluruh permukaan kota di Bumi
ASTRONOMI ISIAN SINGKAT | Poin 10 21
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Apabila dalam waktu 10 detik bola yang jatuh dari ketinggian 100 m menyentuh tanah jika di Bumi, berapakah waktu
yang dibutuhkan bola yang sama untuk jatuh apabila jari-jari Bumi menyusut ½ kali ukuran semula tetapi massa bumi
tetap?
ASTRONOMI ISIAN SINGKAT | Poin 10 22
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Penelitian yang dilakukan di permukaan asteroid lebih susah dibandingkan dengan penelitian dipermukaan. Karena
penelitian ini bergantung terhadap ..... dari sebuah objek agar peneliti dapat berdiri tegak di permukaan objek.
ASTRONOMI ISIAN SINGKAT | Poin 10 23
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Planet Jupiter mengalami oposisi pada tanggal 2 Mei 2013, pada tanggal berapakah planet jupiter mengalami konjungsi
setelah 2 Mei 2013?
ASTRONOMI ISIAN SINGKAT | Poin 10 24
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Toni berada di planet Cybertron, planet ini memiliki keanehan. Ukurannya berubah setiap 10 tahun sekali, ukuran
terbesarnya 10 kali ukuran awalnya, ukuran terkecilnya 0.01 kali ukuran awalnya. Jika perbandingan massa saat terbesar
dan terkecil adalah 1000. Maka perbandingan gaya gravitasi yang dialami Toni adalah ...
ASTRONOMI ISIAN SINGKAT | Poin 10 24
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Toni berada di planet Cybertron, planet ini memiliki keanehan. Ukurannya berubah setiap 10 tahun sekali, ukuran
terbesarnya 10 kali ukuran awalnya, ukuran terkecilnya 0.01 kali ukuran awalnya. Jika perbandingan massa saat terbesar
dan terkecil adalah 1000. Maka perbandingan gaya gravitasi yang dialami Toni adalah ...
ASTRONOMI ISIAN SINGKAT | Poin 10 25
TRY OUT MEKANIKA BENDA LANGIT

Sebuah roket memiliki kecepatan sebesar .... m/s untuk lepas dari pengaruh gravitasi permukaan bumi ketika akan
melakukan perjalanan menuju luar angkasa.

Anda mungkin juga menyukai