Anda di halaman 1dari 2

Quiz Managemen Akuntansi Intern (MAI)

Nama : Muhammad Fikri Al Ayubbi

Nim : 250200066P

Soal

1. Mengapa anda harus belajar Managemen Akuntansi Intern (MAI) jelaskan dan berikan
alasan dan contohnya ?
2. Mengapa atau apa alasannya jika karyawan sebuah perusahaan menjadi salah satu objek
penting dalam mata kuliah MAI ini berikan alasan dan contohnya ?
3. Mengapa mata kuliah MAI perlu adanya riset dan apa hubungan dengan perusahaan,
jelaskan dan berikan contoh ?
4. Mengapa psikologi sosial menjadi salah satu hal penting dalam matkul MAI ini, jelaskan dan
berikan contohnya

Jawaban

1. Karena Managemen Akuntansi Intern (MAI) memiliki fungsi utama yaitu membantu
keputusan yang mengenai dana untuk tujuan organisasi. Hal ini karena Managemen
Akuntansi Intern memberikan analisis maupun kerugian yang dialami organisasi beserta
factor yang mendukungnya. Managemen Akuntansi Intern (MAI) juga memberikan ramalan
atas prospek organisasi. Sehingga saat prospek buruk, dapat dilakukan antisipasi. Dengan
adanya analisis prospek, organisasi juga dapat membuat produk baru, menganggarkan dana
lebih tepat, kapan dan seberapa banyak perusahaan harus berutang, hingga mengelola
saham perusahaan agari lebih menguntungkan. Contoh : Manajer Keuangan membutuhkan
Managemen Akuntansi Intern (MAI) untuk memperoleh informasi perusahaan yang
berkaitan dengan modal kerja, beban biaya, tingkat pengembalian investasi, tingkat
pengembalian modal, dan berbagai macam jenis informasi untuk keputusan pengelolaan
keuangan perusahaan.

2. Karyawan sebuah perusahaan menjadi salah satu objek penting dalam Managemen
Akuntansi Intern karena untuk melakukan pengendalian intern melibatkan seluruh anggota
secara struktur struktur pihak Managemen Akuntansi Intern (MAI) yang bertanggung jawab
terselenggaranya pengendalian internal. Untuk menciptakan kelola karyawan yang baik
mulai dari seleksi hingga pengembangan karyawan, artinya, orang yang tepat harus pada
posisi, tugas atau pekerjaan yang tepat. Pekerjaan dan tugas yang tepat, juga harus
ditangani orang yang tepat. Untuk memastikan segala anggota perusahaan atau organisasi
mengetahui dan mengetahui dan mematuhi kebijakan yang telah dibuat. Contoh : kadang
ada oknum yang melakukan pemborosan pengelolaan sumber daya perusahaan, jadi dapat
mencegah adanya pemborosan pengelolaan sumber daya perusahaan dan juga
meningkatkan efisiensi untuk pengelolaan sumber daya perusahaan tersebut.

3. Riset dilakukan karena merupakan tanggung jawab bagi Managemen Akuntansi Intern (MAI).
Umtuk memberikan kepercayaan dan kepastian yang wajar namun tidak absolut. Hal
tersebut karena mempertimbangkan kebutuhan, biaya, dan tujuan tertentu, adanya
keterbatasan. Maksudnya pengendalian internal tidak melulu efektif tergantung dengan
kompetensi dan keandalan pelaksanaannya. Sistem pengolahan data yang berguna untuk
mengembangkan informasi terkait pengendalian internal. Contoh : mempekerjakan dua
karyawan kasir yang bertugas secara shift, dan satu orang yang bertugas mencatat transaksi,
agar karyawan tidak terlalu letih, dan stress dalam melakukan pekerjaan tersebut, jika tidak
dilakukan riset, kita tidak bakal tahu, jika karyawan kita letih, dan stress karena terlalu lama
melakukan pekerjaan tersebut.

4. Karena Magemen Akuntansi Intern (MAI) juga berhubungan dengan karyawan sebuah
perusahaan, jadi kita juga harus memahami tentang psikologi sosial untuk melakukan riset,
karena psikologi sosial mempelajari tentang hubungan antara manusia dengan manusia
lainnya, atau dengan kelompok. Contoh : Jika kita memahami tentang psikologi sosial kita
dapat memahami karyawan dalam sebuah perusahaan, juga dapat membuat karyawan
tersebut bekerja lebih efisien dan efektif dalam melakukan pekerjaan dan itu berdampak
positif untuk perusahaan.

Anda mungkin juga menyukai