Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP) KURIKULUM 2013

Satuan Pendidikan : SD N Tugu Utara


Kelas / Semester : 4 /1
Tema : 2. Selalu Berhemat Energi
Sub Tema : 1. Sumber Energi
Pembelajaran ke :1
Alokasi waktu : (5x35 menit)

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangga.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


IPA
Kompetensi Indikator
3.5 Memahami berbagai sumber energi, perubahan 3.5.1 Menjelaskan manfaat energi
bentuk energi, dan sumber energi alternatif (angin, matahari dalam kehidupan sehari-
air, matahari, panas bumi, bahan bakar organik, hari.
dan nuklir) dalam kehidupan sehari-hari. 3.5.2 Menjelaskan manfaat panas
matahari yaitu menguapkan zat
cair

4.5 Menyajikan laporan hasil pengamatan dan 4.5.1 Menuliskan laporan hasil
penelusuran informasi tentang berbagai perubahan pengamatan tentang perubahan
bentuk energi. bentuk energi matahari.
4.5.2 Menyampaikan laporan hasil
pengamatan tentang perubahan
bentuk energi matahari.

BAHASA INDONESIA
Kompetensi Indikator
3.2 Memetakan keterhubungan antargagasan yang 3.2.1 Mengidentifikasi informasi
didapat dari teks lisan, tulis, atau visual. dari teks visual yang diamati.
3.2.2 Memetakan informasi dari
teks visual yang diamati
4.2 Menyajikan hasil penataan informasi sesuai 4.2.1 Menuliskan gagasan pokok
Kompetensi Indikator
dengan keterhubungan antar gagasan ke dalam dari teks.
tulisan.

C. TUJUAN
1. Melalui media audio visual tentang energi matahari, siswa dapat menjelaskan manfaat
energi matahari dalam kehidupan sehari-hari dengan benar.
2. Dengan percobaan penguapan zat cair, siswa dapat menjelaskan menjelaskan manfaat
panas matahari yaitu menguapkan zat cair dengan benar
3. Setelah percobaan penguapan zat cair,siswa dapat menuliskan laporan hasil
pengamatan tentang perubahan bentuk energi matahari dalam kehidupan dengan
sistematis.
4. Melalui membaca teks bacaan “Ali Si Biji Energi”, siswa dapat mengidentifikasi
informasi dengan benar.
5. Melalui membaca teks bacaan “Ali Si Biji Energi”, siswa dapat menuliskan gagasan
pokok dengan benar.

D. MATERI
1. Manfaat energi matahari untuk kehidupan sehari-hari
2. Penguapan zat cair karena panas matahari
3. Informasi dari teks bacaan dan gagasan pokok

E. PENDEKATAN & METODE


Pendekatan : Scientific
Strategi : Cooperative Learning
Metode : Penugasan, Tanya Jawab, Diskusi dan Ceramah

F. Media Pembelajaran
Audio visual manfaat energi matahari untuk kehidupan sehari-hari

Alat dan bahan untuk praktikum siswa: Kertas, tissue, kain untuk percobaan IPA

G. Sumber Pembelajaran
1. Buku Guru Tema: Sumber Energi Kelas 5 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013,
Jakarta: Kementrian Guruan dan Kebudayaan).
2. Buku Siswa Tema: Sumber Energi Kelas 5 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013,
Jakarta: Kementrian Guruan dan Kebudayaan).
3. Lingkungan sekolah

H. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahulua 1. Guru mengucapkan salam. 15 menit
n 2. Siswa berdo’a bersama-sama.
3. Guru mengecek kehadiran siswa
4. Siswa merapikan tempat duduknya agar dapat belajar
dengan nyaman, dan menyiapkan kelengkapan
belajar.
5. Siswa menyanyikan lagu wajib nasional “Indonesia
Raya”.
6. Siswa dan guru melakukan tanya jawab tentang
bagaimana caranya agar pakaian yang telah dicuci
menjadi kering.
7. Siswa menyimak tujuan pembelajaran yang
disampaikan guru.

Inti 1. Siswa memperhatikan audio visual yang 145 menit


disiapkan oleh guru. (LKPD 1)
2. Siswa dan guru melakukan tanya jawab mengenai
manfaat matahari
3. Siswa membaca cerita “Kisah Ali Si Biji Energi”
pada teks bacaan.
4. Siswa menuliskan gagasan pokok dari cerita di
atas ke dalam bentuk peta pikiran. (LKPD 2)
5. Siswa melakukan tanya jawab bersama guru
mengenai isian peta konsep sesuai teks yang dibaca
6. Hasil peta pikiran ditempelkan di depan kelas.
7. Siswa dibagi ke dalam beberapa kelompok untuk
melakukan percobaan/praktikum serta meyiapkan
bahan-bahan yang akan digunakan.
8. Siswa secara berkelompok keluar kelas dan
melakukan pengamatan sesuai dengan langkah-
langkahnya (LKPD3)
9. Siswa berdiskusi menyusun laporan hasil
pengamatan.
10. Masing-masing kelompok menyampaikan hasil
pengamatan dan diskusinya di depan kelas.
Kelompok lain bisa menyanggah dan memberi
masukan.
11. Siswa diberi kesempatan untuk bertanya tentang
hal yang belum dipahami
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
12. Siswa mengerjakan soal evaluasi.
Penutup 1. Siswa melakukan refleksi dengan bimbingan 15 menit
guru apa saja yang telah dipelajari.
2. Siswa diberi tugas untuk mengamati pemanfaatan
sumber energi matahari yang terdapat di lingkungan
rumah dan sekitarnya serta sumber energi lain yang
dimanfaatkan juga.
3. Salam dan do’a penutup.

I. Penilaian
Sikap : Observasi
Kognitif : Tes
Bentuk pilihan ganda 10 nomor
Keterampilan : Non tes

Mengetahui Jakarta, ..................... 2019


Kepala Sekolah, Guru Kelas

Isnaeni Ragil R,S.Pd.

Anda mungkin juga menyukai