Anda di halaman 1dari 2

Nama : Andrew Muhammad Kusuma (2110631020193)

Kelas : Manajemen 1E

Resume 4

Didalam sejarah Inggris yang membeberkan dunia adalah sebuah revolusi


industri 1.0 kemudian terus berkembang sampai saat ini yaitu revolusi industri
5.0 yang memanfaatkan dunia digital, contohnya tokopedia, zoom, shopee,
instagram dan lain sebagainya. Sebelum era 5.0 adalah era komputerisasi yaitu
revolusi industri 3.0 semua tenaga – tenaga mesin yang lama diganti mesin yang
baru yaitu komputer. Kenapa demikian, hal tersebut dikarenakan pada revolusi
industri 2.0 sudah ditemukan listrik sehingga banyak yang beralih dari tenaga
uap menjadi tenaga listrik dalam hal penggunaannya baik untuk produksi suatu
perusahaan atau lain sebagainya, sedangkan mesin tenaga uap itu mempunyai
beberapa kendala / kelemahan.

Perubahan – perubahan tersebut tentu mempunyai manajemen yang


berbeda, yaitu terjadi pada abad sebelum 20 yang menggunakan teori
manajemen klasik, kemudian berkembang menjadi manajemen neoklasik yang
mempelajari tentang psikologi manusia dan di era sekarang ini bernama
manajemen modern.

Lingkungan Organisasi

1. Menurut Hick dan Gulet dalam sagala (2013:133)


Sebagai sesuatu yang memberikan energi penyaluran dan penerimaan
organisasi yang berada disekitar organisasi dan memberikan pengaruh pada
kelangsungan organisasi ersebut.
2. Menurut Stoner dan Freeman (1996)
Sebagai lingkungan eksternal dan internal yang mempengaruhi baik langsung
maupun tidak langsung terhadap organisasi.
3. Menurut Stephen P Robbins (2006)
Adalah lembaga – lembaga atau kekuatan – kekuatan yang berada diluar
organisasi dan secara potensial mempengaruhi kinerja organisasi.
Dari ketiga penjelasan tersebut maka pengertian lingkungan organisasi secara
umum adalah segala aktifitas atau komponen yang mempengaruhi input, output,
eksis, tensi, pendapatan dan keberlangsungan organisasi baik pengaruh dari
dalam organisasi (internal) ataupun pengaruh dari luar organisasi (eksternal).

1. Lingkungan Internal Organisasi yaitu lingkungan yang berada didalam


organisasi yang terdiri dari karyawan, manajemen dan budaya organisasi
2. Lingkungan Eksternal Organisasi yaitu meliputi semua elemen yang berada
diluar organisasi tetapi berpotensi mempengaruhi organisasi. Lingkungan ini
terdiri atas:
a. Lingkungan Umum: lapisan lingkungan eksternal yang mempengaruhi
organisasi secara tidak langsung. Termasuk dalam lingkungan ini
antara lain dimensi internasional, teknologi, sosiokultur, ekonomi dan
legal politik.
b. Lingkungan Tugas: lapisan lingkungan eksternal yang secara langsung
mempengaruhi operasi dan kinerja organisasi. lingkungan ini meliputi
pesaing, pemasok, pelanggan dan lain - lain

Anda mungkin juga menyukai