Anda di halaman 1dari 6

NAMA : SYIFA VIONALITA

NIM : 19053063

TUGAS KESEKRETARISAN

TABLE MANNER :

1. Saya belum selesai

eatdrinkplay.com
Jika kamu berbicara di sekitar meja tetapi belum selesai makan, kamu tidak harus
memegang garpu dan pisau di tangan. Tempatkanlah peralatan di piring kamu dalam
bentuk V terbalik dengan ujung peralatan saling berhadapan. Hal ini juga bisa dengan
meletakkan garpu dan pisau di bagian atas piring, akan tetapi dapat mudah jatuh
tersenggol tangan.

2. Saya sudah selesai


eatdrinkplay.com
Jika kamu sudah selesai makan tempatkanlah garpu dan pisau bersama-sama di tengah
piring mengarah ke jarum jam dua belas. Ini akan menunjukkan kepada yang lain bahwa
kamu telah selesai. Tidak apa-apa untuk menempatkannya menunjuk posisi apa pun di atas
piring selama peralatannya sejajar satu sama lain.

3. Saya siap untuk menu selanjutnya

eatdrinkplay.com
menempatkan garpu dan pisau silang atau posisi X pada piring dengan garpu menunjuk
vertikal dan pisau menunjuk horizontal. Hal ini menandakan kamu siap untuk menu
selanjutnya.

Dalam etiket makan formal atau internasional, ada beberapa arti

peletakan alat makan, diantaranya yaitu :


Ketika acara makan berlangsung

sedangkan anda sedang beristirahat

atau berhenti makan sebentar, tetapi

masih berniat melanjutkan makan

lagi
Acara makan masih berlangsung dan

bermaksud menambah makanan lagi

Selesai makan dan berarti piring

sudah bias diangkat oleh pelayan

Jika selesai makan sup yang

dihidangkan dalam soup cup dengan

alasnya, letakkanlah sendok sup

disebelah kanan atas alas piring soup

Cup
Menata tempat makan pada makan malam acara resmi/formal

1.  Letakkan alas piring. Letakkan satu alas piring di depan setiap kursi untuk setiap tamu
Anda.

Untuk acara makan malam resmi, Anda sebaiknya memiliki alas piring dengan motif dan
warna yang sama bagi semua tamu, alas piring ini juga harus cocok dengan taplak meja Anda.

2.  Letakkan serbet di sisi kiri alas piring. Lipat serbet menjadi dua atau empat bagian,
tergantung pada lebar serbet. Serbet idealnya juga harus terbuat dari kain

Anda juga bisa melipat serbet Anda di sisi kiri garpu setelah Anda meletakkannya.

3.  Letakkan piring di bagian tengah alas piring. Piring ini harus menutupi sisi kanan serbet.
Jika Anda ingin suasana yang lebih mewah, gunakanlah piring keramik.

4.  Letakkan garpu makan dan garpu salad di atas serbet. Garpu makan harus sangat dekat
dengan piring tanpa menyentuhnya, dan garpu salad harus satu sentimeter di sisi kiri garpu
makan. Ujung gigi garpu harus mengarah ke tengah meja makan.

Jika Anda lupa di mana harus meletakkan garpu, pikirkan apa yang akan Anda makan lebih
dulu. Anda akan makan salad terlebih dulu, dan Anda akan makan dari luar ke dalam,
menggunakan alat makan dari kiri ke kanan, sehingga sendok salad harus berada di sisi kiri
garpu makan.

Ingat bahwa Anda makan dengan menggunakan peralatan makan dari luar ke dalam, di mulai
dengan yang paling luar dan semakin mendekati piring hingga akhir makanan.

5.  Letakkan pisau di sisi kanan piring. Sisi tajam pisau harus dihadapkan ke arah piring.

Jika Anda bingung di mana harus meletakkan pisau dan garpu, bayangkan cara makan orang
yang menggunakan tangan kanan. Jika Anda duduk dan membayangkan gerakannya, Anda
akan tahu bahwa Anda mengambil garpu dengan tangan kiri dan pisau dengan tangan kakan.
Sehingga di sanalah Anda seharusnya meletakkannya.

6.  Letakkan sendok teh di sisi kiri pisau. Sendok teh akan digunakan untuk mengaduk kopi
atau teh di akhir makan.

7.  Letakkan sendok sup di sisi kanan sendok teh. Letakkan sendok sup, jika Anda akan
menyediakan sup, sehingga alat makan ini akan menjadi yang pertama Anda gunakan.

Perhatikan bahwa di dalam beberapa suasana tradisional, sendok sup lebih besar ukurannya
dari sendok teh.

8.  Letakkan gelas anggur di ujung kanan alas piring. Untuk menambahkan gelas ekstra untuk
air, letakkan di atas, di sebelah kiri gelas anggur. Ujung pisau harus mengarah ke gelas air.
9.  Tambahkan piring ekstra dan peralatan lain yang mungkin Anda perlukan. Anda mungkin
perlu menambahkan piring dan peralatan berikut ini:

Piring dan pisau roti. Letakkan piring kecil ini sekitar 12 cm di atas garpu. Letakkan pisau
kecil secara horizontal di atas piring, dengan sisi tajam mengarah ke kiri.

Sendok dan garpu untuk makanan penutup. Letakkan sendok dan garpu makanan penutup
secara horizontal beberapa sentimeter di atas piring, dengan sendok di atas garpu menghadap
ke kiri dan garpu menghadap ke kanan.

Cangkir kopi. Letakkan cangkir kopi di atas alas cangkir beberapa sentimeter di atas peralatan
yang paling luar di sisi kiri dan beberapa sentimeter di sebelah kirinya.

Gelas anggur putih dan merah. Jika Anda memiliki dua gelas yang berbeda, maka gelas untuk
anggur putih harus diletakkan lebih dekat ke tamu Anda, dan anggur merah akan sedikit
berada di atas, di sisi kiri gelas untuk anggur putih. Anda akan mengingat urutan ini karena
tamu Anda akan minum anggur merah terlebih dahulu.

Anda mungkin juga menyukai