Anda di halaman 1dari 3

MATEMATIKA

“MUG MATH”
RINGKASAN SINGKAT
produksi mug math ini dengan tujuan untuk memperkenalkan kepada khalayak umum
bahwasannya matematika itu banyak diterapkan di kehidupan sehari-hari. harga produksi 1
mug Rp. 19.000. harga jual hampers mulai dari Rp. 50.000,00. Mug terdiri dari 2 sisi yaitu
matematika dan gambar lucu untuk menarik minat pembeli. Resiko barang mudah pecah dan
belum dikenal di kalangan masyarakat.

LATAR BELAKANG BISNIS


Latar belakang kami membuat produk ini adalah untuk memenuhi tugas mata kuliah
kewirausahaan. Di sisi lain kami membuat mug math ini ingin memperkenalkan kepada
khalayak umum bahwasannya matematika itu bukannlah ilmu yang hanya bisa diterapkan di
atas kertas saja, bukan hanya melulu tentang hitungan saja. Tapi banyak kehidupan kita
sehari hari yang memanfaatkan ilmu matematika. Hampers yang sekarang sedang marak di
kalangan masyarakat membuat kami mengkombinasikan mug math kami dengan
mengemasnya menjadi hampers cantik yang siap untuk dijadikan kado.
ANALISIS PRODUK
Dalam proses produksi pertama kami mencari beberapa gambar yang cocok untuk
mug, kemudian di edit untuk disatukan. Setelah itu kami mengirim gambar kepada pencetak
mug untuk diedit ulang disesuaikan dengan ukuran mug, sebelum gambar dicetak gambar
terlebih dahulu dikirim lagi ke kami untuk dilihat apakah sudah sesuai dengan yang
diinginkan. Setelah desain fiks maka barulah mug dicetak. Biaya untuk membuat mug Rp.
15.000,00 / mug dan Rp. 4.000 untuk ongkir setiap satu mug dari pencetak ke kami, sehingga
harga produksi 1 mug Rp. 19.000,00. Kami mengemas mug kami kedalam paket hampers
yang sedang marak sekarang dengan harga mulai dari Rp. 50.000,00.
ANALISIS TENAGA KERJA
Sumber daya manusia yang dibutuhkan dalam pembuatan mug math ini adalah
anggota kelompok kami, pencetak mug dan ekspedisi pengiriman yang sudah mengirimkan
mug dari pencetak mug ke kami dan dari kami ke para konsumen.
ANALISIS PEMASARAN ATAU DISTRIBUTOR
Pemasaran dan promosi produk deilakukan dengam menyebarkan pamflet melalui
story whatsapp dan story instagram. Jika nanti ada konsumen yang tertarik maka akan
menghubungi nomor admin yang tertera di dalam pamflet tersebut. Dikarenakan barang yang
kami produksi merupakan barang pecah belah (mudah pecah) sehingga kami belum
memasarkan produk kami di kota kota jauh dikhawatirkan nanti pada saat pengiriman barang
pecah dan mengecewakan customer.
ANALISIS KEUANGAN
YANG KEMAREN ITU
RENCANA PENGEMBANGAN USAHA
Rencananya kami akan mencoba untuk memproduksi mug math yang awalnya ber
bahan dasar keramik menjadi berbahan stainless atau plastik, supaya nantinya barang kami
bisa di pasarkan ke seluruh indonesia atau bahkan bisa ke manca negara tanpa takut pecah
saat proses pengiriman. Dan mungkin kami akan menambahkan desain desain baru sehingga
banyak pilihan gambarnya nanti mengingat saat ini yang kami produksi masi satu jenis
gambar saja.
ANALISIS RESIKO BISNIS
 Barang Mudah Pecah
Barang yang kami produksi merupakan barang pecah belah (mudah pecah) ini
merupakan resiko terbesar terkadang dari pencetak ke kami juga ada beberapa gelas
yang pecah sehingga kami harus memesan ulang untuk barang tadi karena customer
sudah memesan kepada kami.
 Produk Masih Belum Dikenal Dipasaran
Karena produk kami berhubungan dengan matematika yang mana pelajaran
matematika itu identik menyeramkan di kalangan masyarakat sehingga masyarakat
belum mengenal produk kami.
ANALISIS SWOT
Strength (Kekuatan)
 Gambar yang lucu dan unik
Gambar yang digunakan pada mug adalah gambar yang lucu sehingga menarik
perhatian untuk membeli mug kami. Selain itu adalnya gambar grafik matematika
yang unik sehingga menjadi daya tarik dari produk kami.
 Pengemasaan yang menarik
Produk kami dikemas dengan menggunakan kemasan box yang menarik dan kekinian
dan dapat dijadikan sebagai hampers atau hadiah ulang tahun/kelulusan maupun
hadiah lainnya.
Weakness (Kelemahan)
 Barang mudah pecah, sehingga beresiko ketika pingiriman
Produk kami berbahan dasar kramig sehingga mudah pecah. Hal tersebut membuat
resiko terjadinya kerusakan ketika barang sampai ke pembeli lebih besar, karena
pengiriman yang kurang baik.
Opportunities (Peluang)
 Sedang maraknya hampers box sebagai hadiah
Saat ini sedang hits hadiah ulang tahun/kelulusan atau lainnya dengan menggunakan
hampers, sehinggapeluang bisnis untuk produk ini sangat besar.
 Masih sedikit pengusaha yang menjual barang yang sama
Karena produk yang kami pasarkan adalah produk baru sehingga masih sedikit
pengusaha lain yang menjual produk yang amaa, sehingga memperkecil persainagan
usaha.
Threats (Ancaman)
 Produk masih belom dikenal pasar
Karena produk yang masih baru, maka masih banyak masyarakat yang belum
mengenal produk yang kami jual, sehingga memerlukan strategi pemasaran yang baik
agar produk dapat menjangkau pasar yang luas.

Anda mungkin juga menyukai