Anda di halaman 1dari 2

ANNELIDA

Pengertian Annelida
Istilah Annelida berasal dari bahasa Yunani yaitu annulus yang berarti cincin
dan oidos yang berarti bentuk. Pengertian annelida adalah filum luas yang
terdiri dari cacing bersegmen, dengan sekitar 15.000 spesies modern,
diantaranya cacing tanah, pacet dan lintah. Filum annelida sebagian besar
ditemukan di lingkungan basah, seperti air tawar dan di laut. Panjang
anggotanya mulai dari di bawah 1 mm hingga 3 m. Filum ini dikelompokkan
menjadi tiga kelas yaitu Polychaeta, Oligochaeta, dan Hirudinea.
Annelida merupakan kelompok hewan dengan bentuk tubuh seperti susunan
cincin, gelang-gelang atau ruas-ruas. Annelida merupakan cacing dengan
tubuh bersegmen, tripoblastik dengan rongga tubuh sejati (hewan selomata)
dan bernapas dengan kulit.

Ciri-Ciri Annelida
Berikut ini ciri ciri atau karakteristik annelida diantaranya yaitu:

 Tubuhnya bersegmen-segmen seperti gelang sehingga disebut juga


cacing gelang.
 Memiliki kelamin ganda atau hermafrodit. Meski begitu, ia tidak dapat
melakukan perkawinan sendiri karena waktu pemasakan sel-sel
kelaminnya berbeda. Perkawinan dilakukan dengan cara konjugasi
(kawin silang).
 Memiliki segmen (ruas) tubuh yang bersifat triploblastik selomata,
bersimetri bilateral, metameri (memiliki bagian tubuh yang sama).
 Bernafas melalui kulit (secara difusi).
 Memiliki sistem saraf tangga tali, pencernaan makanan sudah
sempurna (terdiri atas mulut, kerongkongan, usus dan anus), peredaran
darah tertutup, dan hidup di laut, tanah yang lembap, atau air tawar.
 Sistem saraf berupa ganglion otak dan tali saraf yang tersusun dari
tangga tali.
 Sistem peredaran darah annelida bersifat tertutup dengan tersusun atas
pembuluh darah yang memiliki hemoglobin.
 Sistem ekskresi annelida berupa nefridia atau nefrostom.

Cara Hidup Annelida


Pada umumnya, annelida hidup bebas tapi ada juga yang hidu
parasi menemel dan bergantung pada inangnya. Kebanyakan annelida hidup
diperairan laut dan air tawar dab sebagian lagi hidup ditanag dengan tempat
yang lembab.

Sistem Organ Annelida


Sistem Peredaran Darah Annelida
Annelida memiliki sistem peredaran darah tertutup dan pada pembuluh darah
mengandung hemoglobin sehingga berwarna merah. Fungsi pembuluh darah
annelida adalah menghantarkan nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh. Di
bagian kulit terdapat sejumlah pembuluh darah kecil karena bernafas dengan
kulit.

Sistem Pernafasan Annelida


Sistem pernapasan annelida berlangsung di seluruh kulit permukaan
tubuhnya tapi ada beberapa spesies yang bernapas melalui insang.

Anda mungkin juga menyukai