Anda di halaman 1dari 5

1.

Perhatikan gambar lingkaran klasifikasi berikut ini

Jika A adalah Oryza sativa (padi), maka D adalah...


A. Plantae
B. Poaceae
C. Poales
D. Magnoliophyta
E. Dicotyledoneae

2. Perhatikan macam-macam penyakit di bawah ini :


1. Malaria
2. Tubercolosis
3. Leishmaniasis
4. Schistosomiasis

Penyakit yang disebabkan oleh parasit protozoa adalah...


A. (1), (2), dan (3) benar
B. (1) dan (3) benar
C. (2) dan (4) benar
D. (4) saja
E. semua jawaban benar

3. Peristiwa perpindahan polutan yang mengikuti arah rantai makanan mulai dari
produsen sampai konsumen tingkat atas disebut...
A. Nitrifikasi
B. Eutrofikasi
C. Sedimentasi
D. Dekomposisi
E. Biomagnifikasi

4. Hewan Avertebrata dengan ciri-ciri tubuh pipih dan tidak berbuku-buku, sistem
pencernaan tidak sempurna, sistem ekskresi menggunakan sel api, berespirasi
secara difusi melalui seluruh permukaan tubuhnya diwakili oleh filum...
A. Plathyhelmintes
B. Nematoda
C. Annelida
D. Coelenterata
E. Porifera
5. Semakin tua usia kehamilan, kadar hormon estrogen menurun, sedangkan
progesteron meningkat
SEBAB
Estrogen berfungsi meningkatkan aliran darah agar janin mendapatkan asupan
nutrisi yang cukup, sedangkan progesteron untuk meluruhkan endometrium

Hubungan antara pernyataan dan alasan di atas adalah ....


A. pernyataan benar, alasan benar, keduanya menunjukkan hubungan sebab
akibat
B. pernyataan benar, alasan benar, namun keduanya tidak menunjukkan
hubungan sebab akibat
C. pernyataan benar dan alasan salah
D. pernyataan salah dan alasan benar
E. pernyataan dan alasan keduanya salah

6. Enzim adalah katalis yang terbuat dari protein untuk mempercepat reaksi tetapi
tidak ikut bereaksi, kinerjanya dipengaruhi oleh hal di bawah ini, KECUALI...
A. pH
B. ukuran sel
C. konsentrasi enzim
D. suhu
E. konsentrasi substrat

7. Perhatikan gambar di bawah ini!

Bagian yang berfungsi untuk menerima impuls dan meneruskannya ke badan sel
saraf ditunjukkan oleh nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

8. Laki-laki penderita buta warna pada suatu wilayah sebanyak 6%. Persentase
wanita carrier dan wanita buta warna adalah...
A. 13% dan 0,49%
B. 15% dan 7%
C. 0,11% dan 0,36%
D. 36% dan 13%
E. 11% dan 0,36%

9. Individu bergenotip AaBbCC disilangkan dengan sesamanya, berapakah peluang


akan dihasilkan individu bergenotip AABBCC?
A. ½
B. ¼
C. 1/8
D. 1/16
E. 1/64

10. Dalam sistem klasifikasi 3 kingdom, bakteri termasuk kelompok...


A. Fungi
B. Plantae
C. Monera
D. Animalia
E. Virus

11. Berikut yang bukan ciri tanaman dikotil adalah...


A. Tulang daun menyirip
B. Berakar tunggang
C. Batang berkambium
D. Biji berkeping dua
E. Jumlah perhiasan buanga kelipatan 3

12. Pada suatu ekosistem, jika diketahui biomassa sebesar 35.000 gram, maka
besarnya biomassa konsumen ketiga dan keempat berturut-turut adalah 35
gram dan 3,5 gram
SEBAB
Efisiensi ekologi umumnya 15% pada ekosistem yang stabil, sehingga akan
mempengaruhi biomassa pada konsumen, termasuk konsumen kedua dan
keempat

Hubungan antara pernyataan dan alasan di atas adalah ....


A. pernyataan benar, alasan benar, keduanya menunjukkan hubungan sebab
akibat
B. pernyataan benar, alasan benar, namun keduanya tidak menunjukkan
hubungan sebab akibat
C. pernyataan benar dan alasan salah
D. pernyataan salah dan alasan benar
E. pernyataan dan alasan keduanya salah

13. Perhatikan hasil pembelahan sel di bawah ini


1. 2 sel telur
2. 2 sel sperma
3. 2 sel telur atau 2 sel sperma
4. 4 sel telur atau 4 sel sperma

Hasil pembelahan sel secara meiosis yang benar adalah...


A. (1), (2), dan (3) benar
B. (1) dan (3) benar
C. (2) dan (4) benar
D. (4) saja
E. semua jawaban benar

14. Perhatikan pernyataan berikut ini!


1. Gametofit merupakan fase dominan
2. Sporofit merupakan fase dominan
3. Spora yang dihasilkan akan tumbuh bila jatuh pada tempat yang kering
4. Spora yang dihasilkan akan tumbuh bila jatuh pada tempat yang lembab dan
teduh

Yang merupakan peristiwa pada fase hidup paku adalah...


A. (1), (2), dan (3) benar
B. (1) dan (3) benar
C. (2) dan (4) benar
D. (4) saja
E. semua jawaban benar

15. Jika terdapat 30 kromatid pada suatu sel, banyaknya sentromer dalam sel
tersebut adalah...
A. 5
B. 10
C. 15
D. 20
E. 30

16. Jika jumlah kromosom sel ovum kambing sebanyak 20 buah. Maka pernyataan di
bawah ini yang benar adalah...
A. Jumlah kromosom pada sel sperma adalah 20 pasang
B. Jumlah kromosom pada sel sperma adalah 60 pasang
C. Jumlah kromosom pada sel otot kambing adalah 60 buah
D. Jumlah kromosom pada sel otot kambing adalah 30 pasang
E. Jumlah kromosom pada sel otot kambing adalah 40 pasang

17. Perhatikan gambar di bawah ini!


Jaringan yang ditunjuk oleh huruf X dan Y berturut-turut adalah...
A. Kambium vaskular dan empulur
B. Kambium gabus dan empulur
C. Xilem dan empulur
D. Floem dan empulur
E. Korteks dan empulur

18. Pembuahan sel sperma dengan sel telur menghasilkan zigot dengan trisomik
pada kromosom seks. Individu tersebut didiagnosis menyandang...
A. Sindrom Down
B. Sindrom Turner
C. Sindrom Klinefter
D. Sindrom Cri du Cat
E. Sindrom Jacobs

19. Perhatikan pernyataan berikut ini!


1. 1,3-bifosfogliserat diubah menjadi 3-fosfogliserat
2. glukosa menjadi glukosa 6-fosfat
3. fosfoenal piruvat menjadi piruvat
4. fruktosa 6-fosfat diubah menjadi fruktosa 1,6-bifosfat

Fase pada glikolisis yang menghasilkan ATP terjadi pada saat...


A. (1), (2), dan (3) benar
B. (1) dan (3) benar
C. (2) dan (4) benar
D. (4) saja
E. semua jawaban benar

20. Seorang ibu hamil memiliki golongan darah B heterozigot pembawa sifat
hemofilia. Jika suaminya bergolongan darah A normal. Berapakah kemungkinan
anak laki-laki yang lahir dengan golongan darah O dan hemofilia?
A. 50%
B. 25%
C. 12,5%
D. 6,25%
E. 2,125%

Anda mungkin juga menyukai