Anda di halaman 1dari 2

"PEMUDA TAULADAN"

By Dea warok.

Entah kenapa Saya suka sekali mengulas anak muda yang satu ini. Dia adalah ALI ALKHAIRY SH.
MH. Sosok anak muda yang kebetulan menjadi Sekjen Partai Gerindra NTB.
Semenjak kemunculan pemberitaan media beberapa pekan ini tentang Niatannya untuk maju
dalam kontestasi Pilgub NTB yang akan datang. Sudah barang tentu menjadi berita Viral di
media sosial.
Di usung langsung Partai yang di gawangi Prabowo Subianto. Tentu bukanlah sebuah tugas dan
amanah yang main2 di emban di pundaknya.

Hal ini sudah barang tentu membuat kaget publik dan menuai banyak ragam pendapat dari
nitizen dan para aktivis PerWa an, baik respon yang kontra meragukan kemampuannya,
maupun pendapat yang mendukung sepenuhnya.
Wajarlah karena Keinginan ini langsung di dukung partai besar sekelas Gerindra dan dukungan
langsung keluar di umumkan ke media massa oleh tokoh Nasional sekelas HBK.
Dalam kesempatan ini saya ingin memberi sedikit Respon terutama pihak2 yang masih
meragukan dan mempersoalkan jam terbang anak muda yang ini, sebab mungkin masih banyak
yang belum mengenal sepak terjang Ali Alkhaery tapi suka sekali mengukur ukuran bajunya
dengan baju orang lain.
Pertanyaan pertama.. jam terbang yang bagaimana yang masih di ragukan di diri Bung Ali
Alkhaery .. ??
Hampir separuh hidupnya Ali sudah memimpin banyak organisasi dan menjadi garda terdepan
dalam membela hak2 rakyat, baik persoalan buruh, tani dan nelayan .. dan bukan hanya di
dalam negeri saja, bahkan sampai malaysia, filipina dan tibet .. di tambah keperduliannya
terhadap issu lingkungan hidup yang mengantarkannya memimpin WALHI Nusa Tenggara Barat
di masa yang sudah lewat.
Keberpihakkannya kepada perjuangan rakyat jelas tidak bisa di tampikkan dan sangat teruji
dalam mengadvokasi hak2 tanah rakyat .. bahkan Bung Ali justru beberapa kali muncul
langsung di lapangan, memimpin front pergerakan karena mempertahankan keberpihakkannya
kepada rakyat .. Anak muda ini tetap istiqomah di jalan itu. Menunjukkan konsistensinya
terhadap persoalan2 kaum marjinal.
Dan hari ini sebagai Pimpinan sebuah Partai besar, bahkan merupakan salah satu Partai
pemenang di NTB .. Wajarlah jika ambil bagian untuk maju bertarung dalam kontestasi PILGUB
yang akan datang .. apalagi memang hal ini atas perintah Partai yang di amanahkan kepada
dirinya yang di anggap mampu memimpin dan memahami persoalan rakyat dan cukup
memahami jalan keluarnya. Sudah tentu Ali tegak lurus mematuhinya ..
Wong yang tidak punya partai saja masih Pede mau nyalon heb .. apalagi yang punya partai
besar ?!
Pertanyaan kedua apa karena USIA ? hingga memunculkan spekulasi di anggap jam terbangnya
kurang matang ..??
Sepengetahuan saya dalam forum manapun, belum pernah saya melihat tabiat dan tutur kata
bung ale yang kekanak kanakkan, yang tidak mencerminkan integritas dan kedalaman
akhlaknya justru Bung Ali selalu tampil elegan, cerdas dan menunjukkan kualitas diri sebagai
seorang intelektual muda.

Ingat Konco ..!


Pendiri bangsa ini Bung Besar mendirikan partai PNI di umur 26 tahun ..Sementara Bung Hatta
mendirikan Himpunan Indonesia di usia 25 tahun .. dan saya rasa, saya tidak perlulah
menjelaskan panjang lebar umur berapa TGB memimpin NTB kita tercinta selama 2 periode ..
lantas syarat Ali yang mana yang masih di ragukan dan dikatakan masih prematur .??
Justru Asumsi yang mengatakan Ali masih prematurlah sesungguh pendapat prematur.
Sebagai manusia biasa tentu setiap kita terdapat lemah dan kurang .. itu menunjukkan kita
benar2 manusia bukan malaikat .. tapi yang terpenting Bung Ali sudah menunjukkan diri bisa
menjadi contoh, Tauladan, inspirasi bagi anak muda yang lainnya tentang kesungguhan tekat
dalam berjuang ..

Seperti yang pernah dikatakan seorang tokoh muda lainnya:


"SATU TAULADAN JAUH LEBIH BAIK DARI SERIIBU NASEHAT"

Janganlah kamu saling ignor dan saling menegasikan sesama mudamu ..!
Faham ..???

Anda mungkin juga menyukai