Anda di halaman 1dari 2

Zabrina Rizky Yudana

25000120140118
3C
MATA KULIAH EKOLOGI KESEHATAN DAN PESISIR

PERHITUNGAN JEJAK EKOLOGIS

Apa yang akan saya lakukan untuk mengurangi jejak ekologis saya?

Setelah melalui perhitungam ternyata angka ekologis saya termasuk kategori yang sedang.
Hal ini karena perilaku hidup saya yang belum terlalu memperhatikan aspek lingkungan. Masih
banyak penggunaan sumber daya alam yang tidak terbarukan dan masih mengandalkan dengan
penggunaan kendaraan pribadi. Berikut upaya yang akan lakukan untuk kedepannya di antaranya
:

1. Saya akan menerapkan keseimbangan antara konsumsi daging dan sayuran

2. Membuat perkebunan sayuran kecil yang bisa dilakukan di rumah dengan media tanam
pot, untuk mengurangi penggunaan sumber daya alam yang berlebih

3. Menghemat penggunaan listrik. Dimulai dengan hal kecil, seperti penggunaan lampu,
AC, keran air yang secukupnya

4. Perlahan mulai mengubah sistem penggunaan energi dengan menggunakan energi yang
terbarukan
Zabrina Rizky Yudana
25000120140118
3C
5. Mulai membiasakan untuk menggunakan transportasi umum dan mengurangi
penggunaan transportasi pribadi

6. Mengubah gaya hidup konsumtif. Saat ini marak perubahan pola hidup zero wastes.
Kedepannya akan perlahan saya terapkan untuk mengurangi produksi sampah

Harapan saya, jika saya, keluarga saya, dan orang-orang di sekitar saya mulai menerapkan
upaya yang sudah saya paparkan akan menjaga keseimbangan alam. Karena hasil alam
jumlahnya tidak bisa ditambah atau dikurangi, tetapi sumber daya alam bisa berkurang secara
signifikan akibat penggunaan yang tidak bijak.

Anda mungkin juga menyukai