Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN DOKTOR FAUZAN

SMA ISLAM NUSANTARA (BOARDING SCHOOL)


=================================================
Nomor : 14/KDP/11/2021
Sifat : Penting
Lamp : 2 lembar
Prihal : Pengumuman Seleksi Calon Kepala Sekolah SMA Islam Nusantara

Kepada Yth:
1. Kepala Sekolah dan Para Guru SMA Islam Nusantara Yayasan Doktor Fauzan
2. Para Guru SMA/MA lain yang berminat

Assalamu'alaikum Wr. Wb.


Sehubungan hampir berahir periode Jabatan Kepala Sekolah SMA Islam Nusantara
Yayasan Doktor Fauzan, maka untuk peride 3 (tiga) tahun ke depan (2022 s.d 2025) Dewan
Pembina Yayasan Doktor Fauzan akan menyelenggarakan seleksi Penjaringan Calon Kepala
Sekolah SMA IN (Fit and Proper Test Calon Kepala Sekolah) yang diselenggarakan secara
terbuka terhitung mulai tanggal 22 s.d 30 Nopember 2021.
Seleksi dilakukan dengan mengisi QUISIONER FIT AND PROPER TEST (Terlampir)
dan dikirim melalui email terlampir. Pengumuman akan disampaikan bulan Desember 2021.
Persyaratan calon kepala sekolah:
1. Menulis Curriculum Vite singkat
2. Mencantumkan Nomor HP/WA
Demikian Pengumuman disampaikan dengan hormat untuk diketahui.

Jakarta, 22 Nopember 2021


Ketua Pembina Yayasan
ttd
Dr. H.M.Fauzan, SH., MM., MH.
Tembusan:
1. Kementerian Pendidikan Kabupaten Jepara
2. Ketua Yayasan Doktor Fauzan
LAMPIRAN: QUISIONER FIT AND PROPERTES
CALON KEPALA SEKOLAH SMA ISLAM NUSANTARA
Periode Tahun 2022 s.d 2025
1. Apa visi anda dalam mengasuh SMA ISLAM NUSANTARA?
2. Bagaimana langkah-langkah untuk mewujudkan Visi anda tersebut?
3. Anda sebagai Imam yang dituakan dalam mengelola organisasi SMA ISLAM
NUSANTARA, beri pendapat anda pertanyaan berikut:
a. Bagaimana cara menjadi imam yang disenangi makmum dalam konteks organisasi
sekolah?
b. Bagaimana cara anda merangkul semua guru yang bersebrangan dengan anda?
c. Bagaiman cara agar para guru memiliki jiwa pejuang dalam memajukan pendidikan
di tengah ketatnya persaingan?
d. Bagaimana cara anda merekrut para calon siswa agar tertarik masuk di SMA anda?
e. Bagaimana cara anda memajukan SMA?
4. Apa yang menjadi motivasi minat anda menjadi Kepala Sekolah di SMA ini?
5. Kesejahteraan para guru yang mengabdi di sekolah swasta sangat tergantung dengan
kondisi keuangan sekolah. Bagaimana anda mempunyai kiat untuk dapat meningkatkan
kesejahteraan para guru dan karyawan sekolah?
6. Apakah anda pernah membaca anggaran dasar dan anggaran rumah tangga Yayasan
Doktor Fauzan?. Bagaimana hubungan struktural dan organisasional antara SMA Islam
Nusantara dengan Yayasan?
7. Bagaimana menurut jika Badan Pengawas Yayasan sebagai alat kelengkapan pengurus
yayasan melakukan audit keuangan sekolah?
8. Apa yang harus dilakukan oleh Badan Pengawas jika ternyata mendapati temuan-temuan
yang harus ditindaklanjuti?
9. Bagaimana pendapat anda jika di samping SMA ISLAM NUSANTARA ada Pondok
Pesantren Tahfidz Sulaimaniyah Doktor Fauzan?
10. Apakah ada dampak positif terkait dengan perkembangan atau kemunduran SMA
Nusantara? Coba berikan analisis SWOT anda.
11. Apa yang akan anda baktikan untuk SMA ISLAM NUSANTARA yang anda asuh. Coba
berikan 3 macam bakti konret anda terhadap SMA atau Yayasan.
12. Apa yang membuat anda tertarik untuk mengajar atau mengabdi di SMA ISLAM
NUSANTARA?
13. Bagaimana anda bisa memajukan SMA ini menjadi SMA yang mandiri tidak tergantung
kepada Pembina Yayasan?
Pembina
ttd
Dr. Drs. H.M.Fauzan, SH.,MM., MH.

Jawaban dikirim ke email: fauzanfauzan69@yahoo.com

Anda mungkin juga menyukai