Anda di halaman 1dari 1

Nama : MIFTAKHUL FARIKHA

NIM : 1801020972
Semestr : VI AKUNTANSI SORE

RESUME AIK
“ HAKIKAT IPTEK DALAM PANDANGAN ISLAM “

Salah satu jabatan termulia manusia selain sebagai hamba Allah (‘abdullah)
sebagaimana diamanatkan oleh Allah ialah pengutusan manusia sebagai Khalifah (Dalam Al-
Qur’an Surat Al-Baqarah ayat 30). Manusia sebagai khalifah Allah diberikan amanah dalam dua
hal penting, yaitu :
 Pertama, tugas manusia untuk selalu memelihara bumi dari pengrusakan secara sengaja
dan kerusakan yang disebabkan oleh alam sehingga bumi diwariskan kepada generasi
penerus dalam keadaan tetap lestari
 Kedua, kewajiban manusia untuk selalu menciptakan perdamaian dengan penuh cinta
kasih dan menghindari pertumpahan darah
A. Peran Islam dalam Perkembangan IPTEK
Terdapat dua hal Peran Islam dalam perkembangan IPTEK, yaitu :
1. Menjadikan Aqidah Islam sebagai paradigm ilmu pengetahuan
2. Menjadikan Syariah Islam yang lahir dari aqidah Islam sebagai setandart bagi
pemanfaatan iptek dalam kehidupan sehari hari
B. Kewajiban Menuntut Ilmu
Pada dasarnya kita hidup di dunia ini adalah untuk beribadah kepada Allah tentunya
beribadah dan beramal harus berdasarkan ilmu yang ada dalam Al-Qur’an dan Al-Hadits.
Dalam pendidikan agama, da’wah menjadi salah satu yang dilakukan. Dalam sebuah Hadits
“Mencari ilmu itu wajib bagi setiap muslim dan orang yang meletakkan ilmu pada selain
yang ahlinya bagaikan menggantungkan permata dan emas pada babi hutan ( HR. Ibnu
Majjah). Juga pada Hadits yang lain “Carilah ilmu walau sampai kenegeri Cina. Dalam
Hadits ini kita tidak dituntut mencari ilmu ke Cina tetapi Rasulullah menyuruh kita mencari
ilmu ke berbagai penjuru dunia.
C. Keutamaan Orang yang Berilmu
Orang yang berilmu mempunyai kedudukan yang tinggi dan mulia di sisi Allah
SWT. dan masyarakat, Al-Qur’an menggelari golongan ini dengan berbagai gelar mulia dan
terhormat yang menggambarkan kemuliaan dan ketinggian kedudukan mereka di sisi Allah
SWT.

Anda mungkin juga menyukai