Anda di halaman 1dari 2

KASUS ROLEPLAY PERTEMUAN 13

Ilustrasi Umum :
Disebuah Rumah Sakit baru saja dibentuk tim Kolaborasi kesehatan yang memiliki tujuan untuk
memberikan layanan kesehatan kepada pasien secara komprehensif. Anggota tim akan
berkolaborasi dalam menganalisa kasus pasien dan memberikan terapi dengan memperhatikan
seluruh aspek dari masing-masing peran profesinya. Anda adalah salah satu anggota dalam tim
tersebut.
Pertemuan hari adalah pertemuan perdana tim untuk membahas pasien pertama yang akan
ditangani oleh tim tersebut. Kondisi pasien yang ditangani adalah sebagai berikut :

KASUS DIABETES MELITUS


Deskripsi Kasus
Nama : Ny. Y, usia 56 tahun, berat badan 60 kg, tinggi badan 158 cm. Menderita diabetes
melitus sudah 6 bulan. Ibu Y sering mengalami kesemutan beberapa minggu terakhir. Hasil Lab
menunjukkan GDP 120mg/dl dan GDPP 220mg/dl. Tidak memiliki penyakit penyerta. Pasien
mengeluhkan kesemutan pada tangan dan kakinya sejak sebulan lalu. Rasa kesemutan tidak
menetap sepanjang hari, tetapi tiba-tiba terasa, kemudian menghilang setelah beberapa saat.
Pasien mendapatkan terapi Metformin tablet 400mg, 2 kali sehari 1 tablet.
Berdasarkan penggalian informasi pada pasien, pasien pada awalnya patuh minum obat tapi
mulai jenuh minum obat sejak 3 bulan yang lalu. Pasien sudah mengurangi minuman dan
makanan manis tetapi porsi makan masih seperti biasa. Pasien merasa tidak perlu diet ketat
karena sudah minum obat. Pasien bekerja sebagai PNS, tinggal bersama suami dan 2 anaknya
yang sudah SMA.

KASUS HIPERTENSI
Seorang pria berusia 50 tahun dengan berat badan 70kg dan tinggi badan 165cm dengan
diagnosa Hipertensi tanpa komplikasi telah dirawat dirumah sakit selama 2 hari. baru saja
masuk di rawat inap rumah sakit dengan diagnosa hipertensi tanpa komplikasi.Pasien
mengalami lemas pusing, tidak nafsu makan, tidak bisa berdiri atau turun dari tempat tidur.
Tekanan darah 160/100 mmHg. Obat yang diresepkan selama di Rumah Sakit adalah Kaptopril
12,5mg tab 2xsehari 1 tablet dan amlodipin 10mg , 1 xsehari 1 tablet. Pasien mengeluhkan
batuk kering setelah minum obat di Rumah Sakit sehingga merasa sangat tidak nyaman dan
malas minum obatnya.
Selama ini pasien tidak pernah memeriksakan kondisi tekanan darahnya dan tidak tahu kalau
memiliki hipertensi. Selama ini tidak mengkonsumsi obat ataupun melakukan diet tertentu.

Anda mungkin juga menyukai