Anda di halaman 1dari 1

Kesimpulan

Kontroversi yang terjadi pada doktrin sakramen diantaranya adalah perbedaan


paham tentang bagaimana pengertian, manfaat, jumlah, cara kehadiran, cara kerja dan
kedudukan sakramen itu sendiri. Karena dalam hal inilah terlihat perbedaan-perbedaan
para tokoh memaknai sakramen. Jika Gereja Katolik Roma mempercayai tujuh sakramen
maka Luther dan Calvin mempercayai dua sakramen. Gereja Katolik Roma memahami
sakramen dilakukan dengan cara transsubstansiasi (trans: berubah; Ketika rumusan
sakramen (Perjamuan Kudus) diucapkan imam, roti dan anggur serta merta berubah
menjadi tubuh dan darah Kristus), Martin Luther justru menganggap itu sebagai sesuatu
yang magis dan tidak realistis, dan perbedaan-perbedaan lainnya. Begitu pula dengan
baptisan Luther justru tidak menolak baptisan darurat, tetapi calvin justru menolaknya
karena bagi Calvin keselamatan ini terjamin karena janji Allah bahwa Ia menjadi Allah
orang percaya dan keturunannya. Dalam janji ini terkandung janji bahwa anak-anak yang
baru lahir sudah menjadi anak Allah, kemudian berbeda lagi dengan anabaptis yang
menolak baptisan anak. Jadi ada cara yang berbeda dari setiap tokoh dalam memahami
sakramen maupun sakramen baptisan yang semua itu menjadi dasar kontroversi.
sakramen sebagai suatu tanda yang sangat diperdebatkan dalam gereja pada akhirnya
memiliki pengertian yang berbeda-beda dalam pengaplikasiannya dan GKR memiliki
pemahaman sendiri tentang sakramen yang sangat berbeda dengan Luther, zwingli dan
calvin, karena mereka mempercayai bahwa hanya ada dua sakramen yaitu baptisan dan
perjamuan kudus. Sedangkan Kaum Anababtisme mengatakan, babtisan merupakan tanda
atau materai yang memperlihatkan bahewa seseorang telah sungguh-sungguh memahami
imannya serta telah sadar menyatakan pengakuannya bahwa Yesus Kristus adalah Juru
Selamat. Karena itu babtisan hanya bisa dilayangkan bagi orang dewasa karena
merekalah yang telah memenuhi syarat-syarat itu. Karena itu pula mereka yang telah
dibabtis waktu anak-anak harus dibaptis ulang sebab babtisan anak- anak itu tidak sah.

Anda mungkin juga menyukai