Anda di halaman 1dari 24

LAPORAN PENELITIAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

UJI CEMARAN BAKTERI Salmonella PADA AIR SUMUR KELURAHAN GEDOG KOTA
BLITAR

Laporan ini Disusun Untuk Memenuhi Tugas


Praktik Kerja Lapang
Yang dibimbing oleh
Dr. Kiptiyah, M.Si

Oleh:

Ingry Vermata Ningrum (18620105)

PROGRAM STUDI BIOLOGI

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MAULANA MALIK IBRAHIM

MALANG

2021
UJI CEMARAN BAKTERI Salmonella PADA AIR SUMUR KELURAHAN GEDOG KOTA
BLITAR

LAPORAN PKL
SEMESTER GANJIL TAHUN AKADEMIK 2020/2021
Oleh:
INGRY VERMATA NINGRUM
NIM.18620105
Telah disetujui dan disahkan
pada tanggal ___

Pembimbing Dr. Kiptiyah, M.Si


Jurusan NIP. 19731005 200212 2 003

Pembimbing
Lapangan

Mengetahui
Ketua Program Studi Biologi Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan
UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Kabupaten Blitar.

Dr. Evika Sandi Savitri, M. P


NIP. 19741018 200312 2 002
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah Subhanallahu Wata’ala atas segala ridho-Nya, penulis dapat
menyelesaikan penelitian ini dengan baik. Penelitian ini ditunjukkan untuk memenuhi tugas
Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang diselenggarakan oleh Prodi Biologi Fakultas Sains dan
Teknologi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Penulis memahami tanpa bantuan do’a,
bimbingan dari semua pihak yang terlibat akan sulit untuk menyelesaiakan penelitian ini. Maka
dari itu, penulis ingin mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada semua pihak yang
terlibat dan telah membantu dalam memenuhi penelitian ini, khususnya kepada:

1. Bapak Prof. Dr. H. M. Zainuddin, M.A., selaku Rektor Unversitas Islam Negeri Maulana
Malik Ibrahim malang.
2. Dr. Sri Harini, M.Si., selaku Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam
Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang.
3. Ibu Dr. Evika Sandi Savitri, M.Si., selaku Ketua Prodi Biologi Fakultas Sains dan
Teknologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang.
4. Ibu Tyas Nyonita Punjungsari, S.Pd., M.Sc selaku koordinator Praktik Kerja Lapangan
(PKL) Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri
MaulanaMalik Ibrahim Malang
5. Ibu Dr. Kiptiyah, M.Si selaku Dosen Pembimbing PKL yang telah membantu
memberikan arahan, bimbingan dan motivasi selama penyusunan penelitian ini.
6. Bapak Toha Mashuri, S.Sos.MM selaku Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan
Kabupaten Blitar.
7. Bapak Arif Muttaqin S.Pi selaku Pembimbing PKL lapangan di Laboratorium Kesehatan
Ikan dan Lingkungan Budidaya Kabupaten Blitar.
8. Seluruh staff dan tenaga kerja Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar.
9. Orang tua yang selalu memberikan restu, motivasi dan dukungan dalam melakukan
Praktik Kerja Lapangan (PKL).
10. Seluruh teman-teman kelompok Praktik Kerja Lapangan (PKL) UPT Laboratorium
Kesehatan Ikan dan Lingkungan Kabupaten Blitar 2021 yang sudah membantu
memberikan semangat, menyumbangkan raga dan pemikiran demi berjalannya program
dengan baik.
11. Semua pihak yang terlibat dan tidak dapat disebutkan satu persatu dan semoga Allah
subhanallahu Wata’ala membalas kebaikannya.

Semoga penelitian ini dapat bermanfaat bagi penulis sendiri dan pembaca. Penulis
menyadari masih banyak kekurangan dalam penelitian ini. Penulis terbuka untuk menerima
kritik dan saran yang bersifat membangun dan berharap semoga Laporan Praktik Kerja
Lapangan ini dapat bermanfaat.

Malang, 10 Oktober 2021

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.....................................................................................................................3
DAFTAR ISI...................................................................................................................................5
BAB I...............................................................................................................................................8
PENDAHULUAN...........................................................................................................................8
1. 1 Latar Belakang......................................................................................................................8
1.2 Rumusan Masalah................................................................................................................10
1.4 Manfaat Penelitian...............................................................................................................10
BAB II ..........................................................................................................................................11
TINJAUAN PUSTAKA................................................................................................................11
2.1 Air........................................................................................................................................11
2.2 Air Sumur.............................................................................................................................11
2.2.1 Air Sumur Gali..................................................................................................................12
2.3 Kualitas Air Sumur..............................................................................................................13
2.4 Bakteri Salmonella sp..........................................................................................................14
2. 5 Metode TPC (Total Plate Count)........................................................................................15
BAB III..........................................................................................................................................17
METODE PENELITIAN..............................................................................................................17
3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan...........................................................................17
3.2 Alat dan Bahan.....................................................................................................................17
3.2.1 Alat................................................................................................................................17
3.2.2 Bahan.............................................................................................................................17
3.3 Prosedur Pengujian..............................................................................................................17
BAB IV..........................................................................................................................................19
HASIL PENELITIAN...................................................................................................................19
4.1 Hasil Pengamatan.................................................................................................................19
Tabel 4.1. Hasil pengujian jumlah cemaran bakteri Salmonella sp. pada air sumur warga
Kelurahan Gedog pada...........................................................................................................19
4.2 Pembahasan..........................................................................................................................19
BAB V...........................................................................................................................................22
PENUTUP.....................................................................................................................................22
5.1 Kesimpulan..........................................................................................................................22
5.2 Saran.....................................................................................................................................22
DAFTAR PUSTAKA....................................................................................................................23
LAMPIRAN..................................................................................................................................25
BAB I

PENDAHULUAN

1. 1 Latar Belakang
Air merupakan bahan alam yang diperlukan untuk kehidupan manusia, hewan dan
tanaman yaitu sebagai media pengangkutan zat-zat makanan, juga merupakan sumber energi
serta berbagai keperluan lainnya (Sasangko,2014). Air sumur merupakan air yang digunakan
oleh manusia untuk keperluan sehari-hari seperti minum, mandi, cuci, kakus, dan sebagainya.
Diantara kegunaan-kegunaan air tersebut, yang sangat penting adalah kebutuhan untuk minum.
Oleh karena itu, untuk keperluan minum, termasuk untuk masak, air harus mempunyai
persyaratan khusus agar tidak menimbulkan penyakit pada manusia. Salah satu sarana untuk
mendapatkan air bersih adalah melalui sumur gali (Pekaya,2012).

Kualitas air meliputi parameter fisika, kimia, dan biologi harus sesuai dengan batas syarat
yang tercantum dalam pengawasan dan syaratsyarat kualitas air yang dituangkan dalam
Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 32 Tahun 2017. Air yang dibutuhkan oleh masyarakat
adalah air bersih yang dapat dikonsumsi secara langsung maupun tidak langsung. Air bersih
adalah air yang digunakan untuk keperluan sehari-hari yang kualitasnya memenuhi syarat
kesehatan dan dapat diminum apabila telah dimasak, sedangkan air minum adalah air yang
kualitasnya memenuhi syarat kesehatan dan dapat langsung diminum. Air minum menjadi
kebutuhan utama dalam kehidupan manusia yang memerlukan kualitas sehat dan kuantitas yang
cukup serta kontinu (Febrina,2015).

Air memegang peranan penting dalam penularan penyakit infeksi bakteri. Karena air
mengandung bermacam-macam bakteri yang berasal dari berbagai sumber misalnya udara,
tanah, sampah, lumpur, tanaman atau hewan yang telah mati, kotoran manusia atau hewan dan
bahan organik lainnya (Yusuf, 2011). Berdasarkan peraturan pemerintah (PP) Nomor 82 Tahun
2001 tentang “Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air”, maka Indonesia
menetapkan baku mutu air. Kualitas mikrobiologi air ditentukan oleh jumlah Coliform, E. coli,
dan Salmonella sp. Bakteri Coliform, E. coli, dan Salmonella sp. hidup dalam saluran
pencernaan ternak, dan bakteri tersebut dapat digunakan sebagai indikator untuk melihat tingkat
sanitasi (Suwito,2014). Sebagaimana telah dijelaskan oleh Allah swt. dalam Al-quran surah Al-
Baqarah ayat 60 :

ۖ ‫ت ِم ْنهُ ْٱثنَتَا َع ْش َرةَ َع ْينًا‬


ْ ‫صاكَ ْٱل َح َج َر ۖ فَٱنفَ َج َر‬ َ ‫َوإِ ِذ ٱ ْستَ ْسقَ ٰى ُمو َس ٰى لِقَوْ ِم ِهۦ فَقُ ْلنَا ٱضْ ِرب بِّ َع‬
۟ ۟ ‫وا َوٱ ْش َرب‬
۟ ُ‫قَ ْد َعلِم ُكلُّ أُنَاس َّم ْش َربَهُ ْم ۖ ُكل‬
ِ ْ‫ق ٱهَّلل ِ َواَل تَ ْعثَوْ ا ِفى ٱأْل َر‬
َ‫ض ُم ْف ِس ِدين‬ ْ ‫ُوا ِمن‬
ِ ‫رِّز‬ ٍ َ
“Dan (ingatlah) ketika Musa memohon air untuk kaumnya, lalu Kami berfirman,
“Pukullah batu itu dengan tongkatmu!” Maka memancarlah daripadanya dua belas mata air.
Setiap suku telah mengetahui tempat minumnya (masing-masing). Makan dan minumlah dari
rezeki (yang diberikan) Allah, dan janganlah kamu melakukan kejahatan di bumi dengan
berbuat kerusakan”.

Ayat diatas menjelaskan bahwa Allah swt. memerintahkan untuk makan dan minum dari
rezeki yang telah diberikan olehnya, seperti halnya mata air yang berasal dari tanah dangkal, dan
jangan melakukan kejahatan dibumi dengan cara berbuat kerusakan. Salah satu sumber daya
alam yaitu air menjadi sangat berharga, tanpa adanya air kehidupan dimuka bumi ini
kemungkinan tidak akan ada. Sedangkan air dapat dimanfaatkan yaitu sumber air tanah
(Suparmin,2000). Pentingnya kebutuhan akan air bersih dalam kehidupan sehari-hari, maka
suatu hal yang wajar jika sektor air bersih mendapatkan prioritas penanganan utama karena
menyangkut kehidupan orang banyak. Di Indonesia, sumur gali merupakan sarana air bersih
yang banyak digunakan masyarakat, baik di perkotaan maupun di pedesaan karena sumur gali
tergolong mudah dan murah pembuatannya. Akan tetapi sumur gali mempunyai resiko
pencemaran yang sangat tinggi berupa pencemaran fisik, kimia maupun biologis. (Budiman,
2010).

Dalam upaya pemenuhan kebutuhan air salah satu sumber yang digunakan adalah air
tanah dengan menggunakan sumur gali. Kualitas sumur gali dipengaruhi dengan lingkungan
sekitar, jenis lapisan tanah dan mudah sekali terkontaminasi oleh air kotor yang berasal dari
kegiatan manusia (Saleh, 2013). Air sumur gali yang paling banyak digunakan oleh masyarakat
dengan kedalaman ± 15 m di bawah tanah. Kualitas air sumur gali harus di perhatikan karena
masyarakat menggunakannya sebagai kebutuhan sehari-hari, baik untuk air minum maupun
untuk keperluan masak.
Air sumur di kelurahan Gedog merupakan sumber air yang banyak digunakan untuk
keperluan rumah tangga serta air minum. Sehingga keadaan tersebut perlu diwaspadai
kemungkinan terjadinya pencemaran oleh bakteri patogen seperti Salmonella sp. infeksi adanya
bakteri Salmonella sp. pada manusia dapat menimbulkan terjadinya tifus. Penyakit ini
dapat menyebabkan gangguan pada saluran cerna yang ditandai dengan gejala, seperti kram
perut, diare, demam, dan muntah. Berdasarkan keadaan tersebut maka perlu dilakukan penelitian
kualitas mikrobiologi air sumur yang digunakan untuk keperluan rumah tangga sehingga dapat
diketahui tingkat pencemarannya terhadap bakteri Salmonella sp. serta membandingkan dengan
SNI No. 01-3553 tahun 2006

1.2 Rumusan Masalah


Rumusan masalah pada pengujian ini adalah:

1. Bagaimana cemaran bakteri Salmonella pada air sumur Kelurahan Gedog Kota Blitar ?
2. Bagaimana hasil analisis total cemaran Salmonella sp. menggunakan uji TPC (Total Plate
Count) pada air sumur waega Kelurahan Gedog Kota Blitar ?

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian ini mempunyai tujuan sebagai berikut :

3. Untuk mengetahui ada atau tidaknya cemaran bakteri Salmonella sp. pada air sumur
Kelurahan Gedog Kota Blitar.
4. Untuk menghitung jumlah koloni Salmonella sp. pada air sumur Kelurahan Gedog Kota
Blitar.

1.4 Manfaat Penelitian


Manfaat dari Penelitian ini adalah:

1. Memberikan informasi bagi warga kelurahan Gedog Kota Blitar terhadap bahaya
cemaran bakteri Salmonela sp. pada air sumur. Sehingga warga dapat meningkatkan
kesadaran tentang kesehatan.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Air
Air bersih berupa air tawar mempunyai peran yang sangat penting dalam kehidupan
manusia antara lain untuk minum, mengolah makanan, mandi, energi, transportasi,
pertanian, industri, dan rekreasi. Jumlah air yang terbatas dan semakin banyaknya manusia
menyebabkan terjadinya krisis air bersih, kualitas air tawar yang ada pun semakin rusak.
Perebutan penggunaan air bersih untuk berbagai penggunaan menyebabkan hilangnya akses
yang layak terhadap air bersih bagi sebagian orang (Hapsari,2015).

Air yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari harus bebas dari zat
kontaminasi yang membahayakan kesehatan dan memenuhi standar kualitas yang telah
ditetapkan. Sebagaimana peraturan pemerintah No.82 Tahun 2001 tentang parameter
penentu kualitas air yang meliputi standar kualitas fisik, kimia dan biologis. Parameter
biologis merupakan parameter yang paling banyak digunakan untuk menentukan kualitas
perairan melalui parameter mikrobiologinya. Misalnya kehadiran mikroba khususnya bakteri
coli dan patogen lainnya. Kehadiran bakteri golongan coli digunakan sebagai indikator
pencemaran air (Boekoesoe, 2010). Pada tahun 2000 dengan jumlah penduduk dunia
sebesar 6,121 milyar diperlukan air bersih sebanyak 367 km3 per hari, maka pada tahun
2025 diperlukan air bersih sebanyak 492 km3 per hari, dan pada tahun 2100 diperlukan air
bersih sebanyak 611 km3 per hari (Suripin, 2002).

2.2 Air Sumur


Sumur merupakan jenis sarana air bersih yang banyak dipergunakan masyarakat. Sumur
sanitasi adalah jenis sumur yang telah memenuhi persyaratan sanitasi dan terlindung dari
kontaminasi air kotor. Sumur sampai saat ini banyak digunakan warga karena dinilai
memiliki manfaat yang luas sebagai sumber air bersih. Sebagai contoh dengan dibuatnya
sumur maka air hujan yang jatuh di permukaan tanah akan masuk ke sumur tersebut
sehingga laju aliran permukaan dapat dikurangi. Hal ini juga sebagai cara untuk
menanggulangi bencana erosi, karena lapisan tanah yang diatas tidak ikut terbawa aliran air
hujan atau aliran permukaan. Manfaat lain yang diperoleh dari sumur yaitu sebagian besar
masyarakat menggunakan sumur tersebut untuk kepentingan rumah tangga seperti untuk
minum, masak, mandi, cuci dan kebutuhan lainnya (Subekti, 2005).

2.2.1 Air Sumur Gali


Sumur gali adalah salah satu sarana air bersih yang paling sederhana yang dibuat
menggali tanah sampai pada kedalaman lapisan air tanah pertama dengan tingkat kedalaman
7-10 meter dari permukaan tanah, Sumur gali menyediakan udara yang berasal dari lapisan
tanah yang relatif dekat dari permukaan tanah, oleh karena mudah terkena kontaminasi
melalui rembesan. Umumnya rembesan berasal dari tempat buangan kotoran manusia
kakus/jamban dan hewan, juga dari limbah sumur itu sendiri, baik karena lantainya yang
tidak kedap air maupun dekat dengan sumber pencemar (Entjang, 2000).

Penurunan kualitas air tidak hanya diakibatkan oleh limbah industri, tetapi juga
diakibatkan oleh limbah rumah tangga baik limbah cair maupun maupun limbah padat
(Lallanilla, 2013). Menurut Haryanto (2002), untuk keperluan masyarakat terhadap air
minum yang bermutu dan aman untuk dikonsumsi serta memenuhi syarat sesuai dengan
ketentuan dan peraturan yang ada, maka air sumur harus memiliki jarak minimal 10 meter
dari jamban. Air sumur yang tercemar polutan menyebabkan air sumur menjadi keruh.
Kekeruhan air sumur berdampak sebagai nutrisi untuk bakteri, virus dan protoza yang
tertanam dalam partikel air. Kekeruhan akan memberikan gambaran langsung tentang
mikroba dan dapat mengganggu metode desinfektan sinar ultraviolet (Annaponaria, 2012).
Dengan meningkatnya jumlah penduduk serta pemanfaatan air di bumi yang semakin tinggi
terjadi ketidakseimbangan antara kebutuhan air dengan kecepatan kemampuan alam dalam
memproses kembali air. Sehubungan dengan hal tersebut maka, upaya yang lebih efisien
dari upaya pengelolaan sumber daya air yang tersedia mutlak diperlukan (Cressel, 2013).
Keberadaan air bersih menjadi sangat penting mengingat aktivitas kehidupan masyarakat
yang sagat dinamis. Dilihat dari jenisnya, sumur gali dibedakan menjadi dua yaitu :

a. Sumur Gali Terbuka

Sumur gali terbuka adalah sumur gali yang terbentuk konstruksinya


terbuka terdapat dinding terbuat dari beton, bibir, lantai, serta teknik pengambllan
airnya menggunakan timba ( Mukono,2002). Keadaan konstruksi dan cara
pengambilan air sumur merupakan sumber kontaminasi, misalnya sumur dengan
konstruksi yang tidak memperhatikan syarat teknis pembuatan dan pengambilan
air dengan timba yang tidak saniter. Dari segi kesehatan penggunaan sumur gali
ini kurang baik bila cara pembuatannya dari sumuur gali dan diberikan penutup
untuk mencegah kontaminasi polusi, debu dan kotoran ( Soemarwoto, 2004).

b. Sumur Gali Tertutup

Sumur gali tertutup adalah sumur gali yang bentuk konstruksinya tertutup
dan teknik pengambilan airnya menggunakan pompa baik itu pompa tangan atau
pompa listrik (sanyo) (Mukono,2002). Syarat konstruksi pada sumur galu tertutup
meliputi dinding, lantai, sumur dan jarak dengan sumber pencemar. Kelebihan
sumur ini adalah kemungkinan untuk terjadinya pengotoran atau pencemaran
akan lebih sedikit disebabkan kondisi sumur selalu tertutup (Entjang,2000). Hal
ini diperkuat oleh literatur Machfoedz (2004) jenis sumur ini memiliki
keunggulan yaitu kemungkinan terjadi pencemaran sangat sedikit karena sumur
ini selalu berada pada kondisi tertutup.

2.3 Kualitas Air Sumur


Kualitas air adalah karakteristik mutu yang dibutuhkan dalam pemanfaatan air sesuai
dengan yang di peruntukannya (Purnomo, et al, 2013). Kualitas air dilihat melalui
karakteristik air yang sesuaian dengan kebutuhan dan pemakaian air tersebut, misal air
minum, perikanan, pengairan atau irigasi, industri, rekreasi dan sebagainya (Istipsaroh,
2016). Selain itu, kualitas air harus memenuhi persyaratan kesehatan air bersih sesuai dengan
peraturan perundang-undangan yang berlaku dan dapat diminum apabila dimasak (Ahmad,
2006). Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
No.492/MENKES/PER/IV/2010 tentang persyaratan kualitas air minum terdapat paremeter
wajib sebagai persyaratan kualitas air minum yaitu parameter mikrobiologi, parameter
kimiawi dan parameter fisika. Kualitas dan keamanan air tanah biasanya berubah perlahan
karena lebih sering air tidak langsung terpapar sumber polusi namun bisa terkontaminasi
akibat penggalian sumur yang tidak benar dan prosedur pembuangan limbah yang tidak tepat
di sekitar sumur (Pesewu, et al, 2015).
2.4 Bakteri Salmonella sp.
Salmonella merupakan bakteri patogen paling utama yang terdapat di air limbah yang
dapat menyebabkan demam typus, paratypus dan gastroenteristis (radang lambung/perut).
Diperkira-kan bahwa hampir 0.1% penduduk mengeluarkan Salmonella didalam tinja.
Salmonella adalah bakteri batang lurus, gram negatif, tidak berspora, bergerak dengan flagel
peritrik, berukuran 2 – 4 μm x 0.5-0,8 μm. Suhu optimum pertumbuhan Salmonella sp. ialah
37oC dan pada pH 6 – 8. Komposisi dasar DNA Salmonella sp adalah 50 – 52 mol% G + C,
mirip dengan Escherichia, Shigella, dan Citrobacter. Pada buku Bergey’s manual of
determinative bacteriology seperti karakteristik makroskopis koloni tidak berwarna, benatuk
koloni bulat, terdapat bintik hitam pada bagian tengah koloni, kemudian karakteristik
mikroskopis berbentuk mikroskopis berbentuk batang gram negative ( Utami,2020). Adapun
taksonomi dari Salmonella typhi adalah sebagai berikut, (Jawetz, 2001) :

Kingdom : Bacteria

Filum : Proteobacteria

Ordo : Gamma Proteobacteria

Class : Enterobacteriales

Family : Enterobacteriaceae

Genus : Salmonella

Spesies : Salmonella typhi

Bakteri Salmonella tergolong dalam suku enterobacteriaceae, bakteri ini bersifat patogen,
hidup pada pencernaan manusia atay berada diusus halus manusia dan hewan pada manusia.
Bakteri salmonella masuk kedalam tubuh melalui minuman dan makanan yang terkontaminasi
dan dapat menyebabkan berbagai penyakit foodborne disease yang menyebabkan penyakit
seperti diare, demam, dan penyakit pencern aan pada hewan dan manusia (Cabral,2010).

2. 5 Metode TPC (Total Plate Count)


Metode TPC (Total Plate Count) adalah metode menumbuhkan sel mikroorganisme yang
masih hidup dengan menggunakan media agar sehingga berkembang biak membentuk
koloni dan dapat dihitung secara langsung tanpa menggunakan mikroskop (Anugrahini,
2015). Pemeriksaan angka kuman dengan (metode tuang)adalah suatu teknik untuk
menumbuhkan mikroorganisme di dalam media agar dengan cara mencampurkan media
yang masih cair dengan stok kultur bakteri, sehingga sel-sel tersebut tersebar merata dan
diam dengan baik di permukaan agar atau di dalam agar. Dalam metode ini diperlukan
pengenceran sebelum ditumbuhkan pada medium agar di dalam cawan petri. Setelah
diinkubasi akan terbentuk koloni pada cawan tersebut dalam jumlah yang dapat dihitung.
Metode spread plate (cawan sebar) adalah suatu teknik di dalam menumbuhkan
mikroorganisme di dalam media agar deng an cara pat menuangkan stok kultur bakteri di
atas media yang telah padat ( Damayanti,2020).

Kedua teknik penanaman tersebut memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing,


keunggulan metode tuang adalah dapat digunakan untuk memperoleh biakan murni,
sedangkan pada metode cawan sebar dapat digunakan untuk memperkirakan jumlah bakteri
dalam satuan sel. Adapun kekurangan pada metode cawan tuang adalah hasil perhitungan
tidak menunjukkan jumlah sel mikroba yang sebenarnya, karena beberapa sel yang
berdekatan mungkin membentuk satu koloni, mikroba yang ditumbuhkan harus dapat
tumbuh pada medium padat dan membentuk koloni yang kompak dan jelas, tidak menjalar,
memerlukan persiapan dan waktu inkubasi sehingga pertumbuhan koloni dapat dihitung.
Sementara itu pada metode cawan sebar ini cukup sulit terutama saat meratakan suspensi
dengan batang bengkok, untuk menumbuhkan koloni secara merata, biakan justru
terkontaminasi ( Damayanti,2020).

Pada metode TPC akan dilakukan pengenceran sebanyak 1 ml kemudian dimasukkan


kedalam cawan petri dan dimasukkan agar steril, pada penuangan cawan petri dilakukan
dengan hati-hati agar mikroba menyebar merata, kemudian dilakukan gerakan melingkar
seperti angka delapan, dan setelah agar memadat, akan diinkubasi dengan posisi terbalik,
inkubasi dilakukan pada waktu dan suhu yang sesuai. Selama inkubasi sel yang masih hidup
akan tumbuh dan membentuk koloni dan pada masa akhir inkubasi koloni yang terbentuk
akan dihitung dan dianggap dari satu sel yang akan membelah menjadi banyak meskipun
berasal dari sel yang letaknya berdekatan, penghitungan jumlah koloni delakukan dengan
menggunakan quebec colony counter (Pleczar, 2008). Prinsip dari metode TPC ini, yaitu
apabila sel mikroba masih hidup yang ditumbuhkan pada media agar maka sel tersebut akan
berkembang biak dan membentuk koloni yang dapat dilihat langsung tanpa menggunakan
mikroskop (Ihsani, 2020)

2.5 Media SSA

Media SSA (Salmonella Shigella Agar) merupakan media pilihan yang mempunyai
komponen penyusun yaitu campuran ekstrak, vitanmn, mineal, asam amino, campuran garam
empedu (bile salt), sodium sitrat, brilian green, neutral red, ferric citrate dan Na-sitrat.
Komponen SSA yang terdiri dari kandungan garam empedu (bile salt), Na-sitrat, dan brilian
green menyebabkan penghambatan pertumbuhan bakteri Gram positif dan beberapa bakteri
Gram negatif sehingga media SSA menjadi media pertumbuhan selektif untuk bakteri Gram
negatif. Selain itu media SSA merupakan diferensial media karena dapat membedakan
bakteri yang memiliki kemampuan memfermetasi laktosa ( Utami,2020)

.
BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan


Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan di Laboratorium Kesehatan Ikan dan Lingkungan
Budidaya Kabupaten Blitar pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan dimulai tanggal 01
September 2021 sampai 30 September 2021.

3.2 Alat dan Bahan

3.2.1 Alat
Alat yang digunakan pada pengujian ini adalah alat yang tersedia di dalam Laboratorium
Kesehatan Ikan dan Lingkungan Budidaya Kabupaten Blitar, diantaranya adalah autoklaf,
beaker glass, erlenmeyer, gela s ukur, hot plate, stirer, cawan petri, tabung reaksi, mikropipet,
rak tabung, hockey stick, incubator, vortex mixer, dan Bunsen.

3.2.2 Bahan
Bahan yang dibutuhkan dalam pengujian ini adalah sampel air sumur warga Kelurahan
gedog, larutan (Buffered Fosfat), dan Media SSA (Salmonella Shigella Agar).

3.3 Prosedur Pengujian


Prosedur yang digunakan pada pengujian cemaran bakteri Salmonella sp. pada air sumur
warga Kelurahan Gedog yaitu sebagai berikut:

1. Dibuat larutan Buffer posfat (larutan stok yaitu KH₂PO₄ sebanyak 34 gram dan auades
500 ml) dengan cara atur Ph 7.2 dengan 1 N NaOH. Kemudian tepatkanvolume larutan
tersebut hingga 1 liter dengan penambahan aquades, lalu sterilisasi selama 15 menit pada
suhu 121°C, simpan di refrigatator. Kemudian pipet 10 ml larutan stok dan tepatkan
hingga 1 liter dengan penambahan aquades. Kemudian sterilisasi selama 15 menit pada
suhu 121°C. Dan Media SSA (Salmonella Shigella Agar) 31.5 gram dilarutkan dengan
500 ml aquades, kemudian dihomogenkan dan dipanaskan menggunakan hot plate.
2. Disiapkan tabung reaksi yang sudah disterilisasi.
3. Diambil 1 ml sampel kemudian diencerkan dengan larutan buffer posfat 9 ml.
4. Dihomogenkan dengan vortex selama 15 detik untuk memperoleh pengenceran 10¹ .
5. Dipindahkan 1 ml pengenceran 10¹ menggunakan mikropipet steril, kemudian diencerkan
dengan 9 ml larutan Buffer posfat lalu dihomogenkan dengan vortex untuk mendapatkan
pengenceran 10².
6. Dimasukkan 0,1 ml dari pengenceran 10¹ dan 10² ke dalam cawan petri secara duplo.
7. Dalam masing-masing cawan petri kemudian putarlah cawan petri tersebut diatas meja
membentuk angka 8 perlahan-lahan agar tercampur merata dengan medium (homogen).
Biarkan memadat kemudian diinkubasi dengan posisi cawan petri terbalik pada suhu
37°C selama 24-48 jam.
8. Dihitung semua koloni mikroba yang tumbuh pada cawan petri. Menggunakan rumus:
1
Total bakteri = jumlah koloni bakteri x
pengenceren
BAB IV

HASIL PENELITIAN

4.1 Hasil Pengamatan


Berdasarkan hasil pengujian cemaran Salmonella pada air sumur warga Kelurahan
Gedog Kota Blitar di Laboratorium Kesehatan Ikan dan Lingkungan Budidaya Kabupaten
Blitar tidak tercemar oleh bakteri Salmonella. Hasil pengamatan mengenai uji cemaran
Salmonella pada air sumur warga yang dilakukan pada penelitian ini seperti tabel berikut
ini:

Kode Sampel Hasil Kriteria


A1 93 cfu/ml Positif
A2 0 cfu/ml Negative
A3 0 cfu/ml Negative

4.2 Pembahasan
Hasil pengujian cemaran bakteri Salmonella yang dilakukan di Laboratorium Kesehatan
Ikan dan Lingkungan Budidaya Kabupaten Blitar yang terdiri dari 3 sampel air sumur gali
tertutup yang diambil dari Kelurahan Gedog Kota Blitar yang mana dari seluruh sampel
termasuk sampel aktif. Pelayanan aktif merupakan pelayanan yang diberikan oleh
laboratoruim secara langsung pada wilayah kerja dan mitra kerja, kemudian hasil pengujian
akan dilaporkan kembali kepada Dinas Kabupaten/Kota wilayah kerja Laboratorium
Kesehatan Ikan dan Lingkungan Budidaya. Sedangkan Pelayanan Pasif merupakan jenis
pelayanan laboratorium kepada masyarakat wilayah kerja yang datang atau mengirim sampel
ke laboratorium untuk diujikan.

Berdasarkan tabel diatas menunjukkan hasil bahwa adanya cemaran bakteri Salmonella
sp. dan jumlah koloni bakteri pada air sumur yang dekat dengan septitank sebanyak 3 sumur
yang diambil dengan teknik convenience sampling. Convenience sampling adalah teknik
pengambilan sampel berdasarkan kemudahan peneliti, yaitu yang ditemui peneliti secara
kebetulan, dipandang cocok, serta bersedia menjadi sumber data dan sesuai dengan kriteria
yang ditentukan oleh peneliti (Sari,2020). Pada sampel A1 terdapat cemaran bakteri Sal
monella sp. sedangkan pada A2 dan A3 tidak terdapat cemaran bakteri Salmonella sp. jumlah
koloni pada sampel yaitu A1 93 cfu/ml. Pengujian sampel air menggunakan media SSA
berwarna merah muda, menurut Yunus (2017) bahwa koloni berwarna bulat, halus, kuning
tak berwarna dengan ada atau tidak adanya inti hitam, dengan permukaan cembung dan
tepian halus diduga merupakan koloni bakteri Salmonella sp. media SSA mengandung beef
extract yang diperlukan untuk pertumbuhan bakteri dan pepton yang berperan untuk menutrisi
pertumbuhan bakteri.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan air sumur warga kelurahan Gedog
terkontaminasi bakteri Salmonella sp. yaitu, dikarenakan air sumur gali tersebut termasuk air
sumur gali tertutup sehingga menggunakan pipa dari sanyo. Hal ini diperkuat oleh literatur
Mukono (2002) faktor lain yang didapatkan yaitu seperti saluran yang dilewati air, seperti
penggunaan pipa dari sanyo yang telah ditumbuhi kerak-kerak didalamnya sehingga
mengandung bakteri. Umur sumur juga termasuk faktor pencemaran sumur gali, berdasarkan
hasil wawancara umur sumur gali pada sampel ± 20 tahun. Menurut Kusnoputranto (2000)
sumur yang digunakan dalam waktu yang relatif lama lebih besar kemungkinan mengalami
pencemaran, karena selain bertambahnya sumber pencemar juga lebih mudahnya sumber
pencemar merembes ke dalam sumur mengikuti aliran tanah yang berbentuk memusat ke arah
sumur.

Seluruh sampel yang diambil memiliki jarak antara sumur gali dan septitank ± 10 meter,
sehingga pada sampel A1 dapat menyebabkan kontaminasi bakteri Salmonella sp. menurut
Santi (2017) dalam SNI 03-2916-1992, dimana jarak sumber air minum <10 meter dengan
sumber pembuangan limbah ataupun saluran pembuangan air limbah, pembuangan sampah,
pembuangan kotoran hewan, jamban dan septitank yang dapat menjadi penyebab
kontaminasi. Hal ini diperkuat oleh literatur Sapulete (2010) Sumur yang baik harus
memenuhi syarat lokasi yaitu jaraknya tidak kurang dari 11 meter dan letaknya diusahakan
tidak berada dibawah tempat-tempat sumber pengotoran seperti kakus, empang, lubang galian
untuk air kotor dan sebagainya. Sedangkan pada sampel A2 dan A3 tidak terkontaminasi
dapat disebebkan oleh kelebihan sumur gali tertutup. Hal ini diperkuat oleh literatur Entjang
(2000) Sumur gali tertutup memiliki kelebihan, kelebihan jenis sumur ini adalah teknik
pengambilan memakai pompa/sanyo, dan kemungkinan untuk terjadinya pengotoran atau
pencemaran akan lebih sedikit disebabkan kondisi sumur selalu tertutup.

Menurut Dionisio (2002) kandungan bakteri Salmonella typhi pada air laut yang
digunakan untuk tempat wisata standar baku mutu adalah 0 koloni/ml. yang artinya bakteri
Salmonella typhi sangat berbahaya jika ada di dalam air, begitupula dengan air sumur. Hal ini
menunjukkan sumur di kelurahan Gedog tidak layak untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,
misalkan mandi, mencuci pakaian, mencuci bahan makanan, minuman dan lain-lain. Menurut
Putri (2016) bakteri Salmonella sp. merupakan patogen yang berada di saluran pencernaan.
Kedua bakteri ini dapat menimbulkan beberapa permasalahan pada saluran cerna seperti diare.
Penyakit yang dapat ditularkan melalui air diakibatkan karena masuknya tinja hewan maupun
manusia ke dalam air. Pencemaran tinja memungkinkan organisme penyebab penyakit akan
tersebar melalui penyediaan air bersih dan menyebabkan penyebaran penyakit secara luas,
apabila orang orang meminum air tersebut seperti tifoid, kolera dan hepatitis infectiosa
(Roebiakto,,2017)..

Berdasarkan Standar Nasional Indonesia (SNI) No. 01-3553 tahun 2006 batasan
maksimum mikroba dalam air adalah 1,0 x 10² cfu./ml, oleh karena itu, sampel A1
menunjukkan air sumur sangat tidak layak untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, misalkan
mandi, mencuci pakaian, mencuci bahan makanan, minuman dan lain-lain. Kualitas air sumur
gali harus di perhatikan karena masyarakat menggunakannya sebagai kebutuhan sehari-hari,
baik untuk air minum maupun untuk keperluan masak. Agar sumur- sumur tidak terceman
oleh miknoba vang dapat merugikaan i pembangunan sumur memenuhi syarat yang telah
ditentukan oleh Depkes (1994) yang harus diperhatikan mulai dan dinding sumur, lantai
sumur hanus kedap udara dan tempat-tempat yang dapat menjadi penyebab tercemarnya air
sumur, misalnya kadang ternak Tempat MCK, sungai atau irigasi, dan pabrik harus minimal
11 meter dari lokasi summur yan dibuat.

BAB V

PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Kesimpulan dari pengamatan ini adalah pengujian cemaran bakteri Salmonella sp. dari 3
sampel air sumur warga kelurahan Gedog yang diuji di Laboratorium Kesehatan Ikan dan
Lingkungan Budidaya Kabupaten Blitar didapatkan hasil positif pada A1 dengan jumlah
koloni 93 x 10² cfu/ml, hal ini menunjukkan air sumur sangat tidak layak untuk memenuhi
kebutuhan sehari-hari, misalkan mandi, mencuci pakaian, mencuci bahan makanan, minuman
dan lain-lain dan hal ini berbeda pada sampel A2 dan A3 yang menunjukkan hasil negative.
Oleh karena itu sampel A2 dan A3 layak untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

5.2 Saran
Saran dari penelitian ini sebaiknya dilakukan uji lanjut pengidentifiksian bakteri yang
tumbuh dalam media.

DAFTAR PUSTAKA

Boekoesoe, L. 2010. Tingkat Kualitas Bakteriologis Air Bersih di Desa Sosial Kecamatan
Paguyaman Kabupaten Boalemo. Inovasi. 7(4): 1693-9034.
Cabral, J.P.S. 2010. Water Microbiology. Bacterial Pathogens and Water. Int Journal Of
Encironmental Research and Public Health. 7(10).
Damayanti, N. W. E., Abadi, M. F., & Bintari, N. W. D. (2020). Perbedaan Jumlah Bakteriuri
Pada Wanita Lanjut Usia Beradasarkan Kultur Mikrobiologi Menggunakan Teknik
Cawan Tuang dan Cawan Sebar. Meditory: The Journal of Medical Laboratory, 8(1),
1-4.
Entjang, I.2000. ilmu Kesehatan Masyarakat. Bandung: Penerbit PT. Citra Aditya Bakti
Ferdiaz, S. 1992. Mikrobiologi Pengolahan Pangan. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan
Direktoral Jendral Pendidikan Tinggi Pusat Antar Universitas Pangan dan Gizi. Institut
Pertanian Bogor, Bogor
Fatiqin, A., Novita, R., & Apriani, I. (2019). Pengujian Salmonella Dengan Menggunakan Media
SSA dan E. Coli Menggunakan Media EMBA Pada Bahan Pangan. Indobiosains, 1(1).
Hapsari, D. (2015). Kajian kualitas air sumur gali dan perilaku masyarakat di sekitar pabrik
semen Kelurahan Karangtalun Kecamatan Cilacap Utara Kabupaten Cilacap. Jurnal
Sains & Teknologi Lingkungan, 7(1), 18-28.
Ihsani, Siti Hardianti. 2020. Isolasi dan Analisis Ketahanan Bakteri di Daerah Bekas Tambang
Telaga Tiga Warna Tulungagung terhadap Logam Berat Timbal (Pb). Skripsi. Malang:
UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
Jawetz E, et.al. 2001. Mikrobiologi Untuk Profesi Kesehatan. Surabaya: Airlangga University
Press.
Mukono, H.J. 2002. Epidemiologi Lingkungan. Surabaya: Airlangga University Press
Machfoedz, I. 2004. Menjaga Kesehatan Rumah Dari Berbagai Penyakit. Yogyakarta :
Fitramaya
Pleczart, M.J. And E.C.S. 2008. Dasar-Dasar Mikrobiologi. Universitas Indonesia Press, Jakarta.
Pakaya, M. (2012). Deskripsi Kualitas Air Sumur Gali di Dusun III Desa Pulubala Kecamatan
Pulubala Kabupaten Gorontalo. Public Health Journal, 1(1), 37247.
Roebiakto, E., Setiadi, G., & Supriyadi, Y. J. (2017). Tinjauan Kualitas Bakteriologis dan
Tingkat Risiko Pencemaran Air Sumur Gali di Kelurahan Sungai Ulin Kota
Banjarbaru. Medical Laboratory Technology Journal, 3(1), 32-36.
Subekti, S. 2005. Pengelolaan Air Bersih Rumah Sakit Sebagai Upaya Minimisasi Limbah Cair
Studi Kasus (Rumah Sakit Umum Daerah Ungaran). Tesis. Magister Ilmu
Lingkungan. Program Pascasarjana Universitas Diponegoro. Semarang.
Sasongko, E. B., Widyastuti, E., & Priyono, R. E. (2014). Kajian kualitas air dan penggunaan
sumur gali oleh masyarakat di sekitar Sungai Kaliyasa Kabupaten Cilacap. Jurnal
Ilmu Lingkungan, 12(2), 72-82.
Soemarwoto,O. 2004. Ekologi Lingkungan Hidup dan Pembangunan. Jakarta : Djambatan
Sari, S. L., & Ratnaningsih, I. Z. (2020). Hubungan antara kontrol diri dengan intensi
cyberloafing pada pegawai dinas x Provinsi Jawa Tengah. Empati, 7(2), 572-574.
Sapulete, M. R. (2010). Hubungan antara jarak septic tank ke sumur gali dan kandungan
escherichia coli dalam air sumur gali di kelurahan tuminting kecamatan tuminting kota
manado. JURNAL BIOMEDIK: JBM, 2(3).
Santi, D. A. P. N. 2017. Jumlah Koloni Bakteri Pada Air Sumur Yang Dekat Dengan
Pembuangan Limbah Pabrik Tahu (Studi di Dusun Bapang, Desa Sumbermulyo,
Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang) (Doctoral dissertation, STIKES Insan
Cendekia Medika Jombang).
Utami, A. H. (2020). Deteksi Salmonella sp. Sebagai Bioindikator Pada Perairan Tambak
Udang Vannamei (Litopenaeus vannamei) Yang Ditreatment Probiotik Di Daerah
Petaonan, Socah, Kabupaten Bangkalan (Doctoral dissertation, UNIVERSITAS
AIRLANGGA).
Yunus R., Morgan R., et.al. 2017. Cemaran Bakteri Gram Negatif Pada Jajanan Siomay di Kota
Kendari. Medical Laboratory Technology Journal, 3 (1) : 87-92
Yusuf, Y., Fatimah, N & Rusdi, N.K. 2011. Analisa kandungan air sumur Warga RT 12, 17 dan
18 RW 09 Kelurahan Kelapa Dua Wetan Kecamatan Ciracas. Jakarta Timur.
Proseding Penelitian Bidang Ilmu Eksakta.

LAMPIRAN
Pembuatan media SSA

Pengenceran hingga 10⁻²

Hasil TPC koloni bakteri Salmonella sp.

Anda mungkin juga menyukai