Anda di halaman 1dari 2

NAMA : NURJANNAH

NIM : 20200202016
PRODI STUDI : MANAJEMEN
MATA KULIAH : PENGANTAR MANAJEMEN
DOSEN PENGAMPU : DANIS NURUL YUNITA, S.Pd., M.Sc.
TAHUN ANGKATAN : 2020/2021

JAWABAN UTS

1. Kesalahan yang terjadi dalam perencanaan di kasus ini sangat banyak. Yang pertama,
perusahaan tidak melakukan observasi dan analisa dengan baik. Mereka yang terlibat
tidak mempersiapkan rencananya dengan sangat matang. Kesalahan yang kedua yaitu
tidak menyiapkan beberapa kemungkinan yang akan terjadi, dan terlalu percaya diri
dengan keberhasilan rencananya dengan dibuktikan pihak pertamina mengeluarkan
statement dan berulang kali berkata bahwa “sumber petaka bukan berasal dari
kerusakan aset mereka”. Kesalahan yang terakhir yaitu mereka (pihak perusahaan) tidak
membuat sintesa (menggabungkan berbagai kemungkinan yang ada sebagai alternatif
yang akan dipilih) sehingga akhirnya malah merugikan orang sekitar.

2. Keputusan yang akan saya ambil yaitu :


- Meminta maaf kepada pihak terkait yang telah dirugikan seperti masyarakat dan
nelayan sekitar.
- Memberi kompensasi kepada pihak keluarga yang anggota keluarganya meninggal
akibat kejadian ini.
- Melakukan pembersihan terhadap lingkungan laut yang sudah tercemar akibat
kesalahan perusahaan.
- Memberikan kompensasi kepada nelayan yang tidak bisa melaut untuk beberapa
waktu ini berkurangnya ikan di sekitar daerah tercemar, dan kompensasi akan terus
diberikan sampai nelayan dapat melaut kembali.
- Memperbaiki pipa pertamina yang putus.
- Mengganti bahan baku pipa pertamina dengan material yang lebih kuat dan kokoh
agar kejadian ini tidak terulang kembali.
- Setelah melakukan pembersihan laut, perusahaan diharapkan dapat membuat tim
untuk membantu masyarakat membudidayakan ikan di laut tersebut karena ikan di
daerah tersebut sudah sangat kurang akibat pencemaran laut.

3. Langkah-langkah yang akan saya ambil dalam mengelola etika dan tanggung jawab
sosial yaitu memberikan edukasi kepada karyawan tentang pentingnya untuk tidak
mudah mengeluarkan pendapat yang tidak bisa dipertanggungjawabkan untuk ke
depannya. Lalu, melakukan langkah damai dengan masyarakat sekitar yang telah
dirugikan tapi perusahaan tetap bersedia menjalani proses hukum yang berlaku. Dan
yang terakhir lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan memperhatikan serta
mengatasi dampak apa yang kemungkinan akan terjadi kepada lingkungan tersebut.
4. Proses koordinasi yang akan saya lakukan yaitu meningkatkan kerja sama dan etika
karyawan. Selain itu, proses pendelegasian wewenang akan saya lakukan agar setiap
organisasi akan berfungsi dengan lebih efisien seiring bertambahnya tanggung jawab
yang didapatkan.

Anda mungkin juga menyukai