Anda di halaman 1dari 1

1. Variabel penelitian adalah segala sesuatu yang akan menjadi objek pengamatan penelitian.

Pengertian yang dapat diambil dari definisi tersebut ialah bahwa dalam penelitian terdapat
sesuatu yang menjadi sasaran, yaitu variabel, sehingga variabel merupakan fenomena yang
menjadi pusat perhatian penelitian untuk diobservasi atau diukur. Dalam penelitian saya
rencananya saya akan menggunakan klasifikasi variable berdasarkan jenis data, Secara
umum klasifikasi variabel berdasarkan data dapat dibedakan atas dua bentuk, yaitu:
 Variabel Deskrit (Descrete Variable) Merupakan variable kategorikal. Variabel
kategorikal merupakan variabel yang pemilihannya dilakukan secara kategorikal
dengan memperhatikan perbedaan kualitatif. Variabel ini tidak mempunyai angka
pecahan. Jumlah kategori variabel bisa dua dan dapat pula lebih.
 Variabel Kontinu (Continuous Variable) Merupakan variabel yang sering disebut
sebagai variabel kuantitatif, yaitu variabel yang sinambung, yang memiliki nilai
berhubungan atau ada dalam beberapa tingkatan (degree) yang sinambung dari
“kurang kepada lebih)” serta dapat menerapkan angka (numeral) terhadap individu
atau objek yang berbeda untuk menunjukkan berapa banyak variabel yang mereka
miliki. Variabel ini sekurang-kurangnya mempunyai nilai tata jenjang, serta dapat
dinyatakan dalam pecahan.

2. Cara untuk menyusun desain penelitian yang tepat untuk mencari jawaban atau
menentukan pemecahan masalah yang sedang di teliti, Desain penelitian merupakan
pedoman yang berisi langkah-langkah yang akan diikuti oleh peneliti untuk melakukan
penelitiannya. Oleh karena itu, desain penelitian harus dibuat secara sistematis dan logis
sehingga dapat dijadikan pedoman yang betul-betul mudah diikuti. Langkah-langkah desain
penelitian yang akan saya teliti adalah
 Perencanaan Penelitian
 Penelaahan Tema dan Judul
 Latar belakang masalah
 Perumusan masalah
 Alasan, Tujuan dan Kegunaan
 Kerangka Pikir
 Langkah-langkah penelitian
 Penyusunan kerangka
 Kesimpulan dan Saran
 Kepustakaan

Anda mungkin juga menyukai