Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KOTA TASIKMALAYA

DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 13 TASIKMALAYA
Jalan Letjen H. Ibrahim Adjie KM 2 Indihiang Tasikmalaya 46151
Telpon : 0265-335695 e-mail : smp13tasikmalaya@yahoo.co.id

TATA TERTIB
PENGAWAS RUANG PAS, PROKTOR DAN TEKNISI

A. Tata Tertib di Ruang Sekretariat


1) Pengawas ruang, Proktor, dan Teknisi harus hadir di lokasi pelaksanaan ujian 30 menit
sebelumPAS dimulai.
2) Pengawas ruang, Proktor, dan Teknisi menerima penjelasan dan pengarahan dari Ketua
Panitia PAS Tingkat satuan sekolah.
3) Pengawas ruang, Proktor, dan Teknisi mengisi dan menandatangani pakta integritas.

B. Tata Tertib di Ruang PAS


Pengawas ruang masuk ke dalam ruangan 20 (dua puluh) menit sebelum waktu
pelaksanaan ujian untuk melakukan secara berurutan:
1) Memeriksa kesiapan ruang PAS;
2) Mempersilakan peserta ujian untuk memasuki ruangan dengan menunjukkan kartu
peserta PAS dan meletakkan tas di bagian depan ruang PAS, serta menempati tempat
duduk sesuai dengan nomor yang telah ditentukan;
3) Membacakan tata tertib peserta PAS;
4) Memimpin doa dan mengingatkan peserta untuk bekerja dengan jujur;
5) Mempersilakan peserta PAS untuk mulai mengerjakan soal.
6) Selama ujian berlangsung, pengawas ruang ujian wajib:
a) Menjaga ketertiban dan ketenangan suasana sekitar ruang PAS;
b) Memberi peringatan dan sanksi kepada peserta yang melakukan kecurangan;
c) Melarang orang yang tidak berwenang memasuki ruang PAS selain peserta PAS;
dan
d) Mematuhi tata tertib pengawas.
7) Sementara itu, lima (5) menit sebelum waktu PAS selesai, pengawas ruang harus
memberi peringatan kepada peserta PAS bahwa waktu tinggal 5 menit; dan
8) Setelah waktu PAS selesai, pengawas mempersilakan peserta untuk berhenti
mengerjakan soal.
9) Pengawas ruang ujian tidak diperkenankan merokok di ruang PAS, membawa
dan/atau menggunakan alat atau piranti komunikasi dan/atau kamera, mengobrol,
membawa bahan bacaan, memberi isyarat, petunjuk, dan/atau bantuan apapun kepada
peserta berkaitan dengan jawaban dari soal ujian yang diujikan.
TATA TERTIB PESERTA PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)

SMP NEGERI 13 TASIKMALAYA

TAHUN PELAJARAN 2021/ 2022

1. Peserta memasuki ruangan setelah tanda masuk dibunyikan (lima belas menit sebelum
PAS dimulai);
2. Peserta mulai mengerjakan soal setelah tanda bel mulai mengerjakan dibunyikan ;
3. Peserta yang datang terlambat hanya boleh mengikuti ulangan setelah mendapat ijin dari
Ketua Panitia PAS dan kepadanya tidak diberi perpanjangan waktu ;
4. Peserta yang memerlukan penjelasan dapat bertanya kepada pengawas ruang dengan
mengacungkan tangan terlebih dahulu;
5. Selama PAS berlangsung peserta dilarang:
a. Membawa catatan dalam bentuk apapun ke dalam ruangan ulangan ;
b. Membawa dan mempergunakan kalkulator, daftar logaritma, tabel matematika atau
alat bantu hitung lainnya;
c. Meninggalkan ruangan, kecuali dengan ijin dan pengawasan dari pengawas ruang;
d. Pinjam meminjam alat tulis dengan sesama peserta;
e. Menanyakan jawaban soal kepada siapapun;
f. Bekerjasama dengan dengan peserta lain;
g. Memberi atau menerima bantuan dalam mengerjakan soal;
6. Peserta PAS diwajibkan:
a. Menyediakan alat tulis menulis yang diperlukan;
b. Mengisi daftar hadir peserta;
c. Berhenti mengerjakan setelah tanda selesai dibunyikan;
d. Meninggalkan ruangan dengan tertib dan tenang setelah tanda selesai mengerjakan
dibunyikan, lembar jawaban dan lembar soal dijadikan satu dan ditingggalkan di atas
mejanya masing-masing;
7. Peserta yang meninggalkan ruangan setelah membaca soal dan tidak kembali lagi sampai
tanda selesai dibunyikan dinyatakan telah menempuh ulangan;
8. Peserta yang melanggar tata tertib dikeluarkan dari ruangan dan kepadanya diberi nilai 0
(nol).

10)
PEMERINTAH KOTA TASIKMALAYA
DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 13 TASIKMALAYA
Jalan Letjen H. Ibrahim Adjie KM 2 Indihiang Tasikmalaya 46151
Telpon : 0265-335695 e-mail : smp13tasikmalaya@yahoo.co.id

TANDA BEL
PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)

BEL MASUK :
BEL ISTIRAHAT :
BEL PULANG :
DENAH RUANG ROMBEL
SMP NEGERI 13 TASIKMALAYA
TAHUN PELAJARAN 2021/2021

8-E 8-F 8-G


8-H 8-I 8-J
PEMERINTAH KOTA TASIKMALAYA
DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 13 TASIKMALAYA
Jalan Letjen H. Ibrahim Adjie KM 2 Indihiang Tasikmalaya 46151
Telpon : 0265-335695 e-mail : smp13tasikmalaya@yahoo.co.id

Anda mungkin juga menyukai