Anda di halaman 1dari 1

Arinal Khaqqo

188820300003/PBI B1

Ringkasan Materi 2
Pengertian dan Syarat Profesi Keguruan/ Kependidikan

1. Pengertian Profesi
DANIEL BELL (1973)
Profesi adalah aktivitas intelektual yang dipelajari termasuk pelatihan yang diselenggarakan
secara formal ataupun tidak formal dan memperoleh sertifikat yang dikeluarkan oleh
sekelompok / badan yang bertanggung jawab pada keilmuan tersebut dalam melayani masyarakat,
menggunakan etika layanan profesi dengan mengimplikasikan kompetensi mencetuskan ide,
kewenangan ketrampilan teknis dan moral serta bahwa perawat mengasumsikan adanya tingkatan
dalam masyarakat
2. Karakteristik Profesi
 Keahlian berdasarkan pengetahuan teoretis,
 Adanya pendidikan yang ekstensif,
 Terdapat ujian kompetensi,
 Terdapat pelatihan institusional,
 Adanya asosiasi profesional,
 Adanya lisensi,
 Kode etik profesi
 Adanya otonomi kerja,
 Layanan publik dan altruisme,
 Status dan imbalan tinggi,
3. Syarat-syarat Profesi
 Mempelajari suatu bidang khusus.
 Melibatkan kegiatan intelektual.
 Membutuhkan persiapan profesional, bukan hanya sekedar latihan.
 Membutuhkan latihan secara berkesinambungan.
 Mementingkan pelayanan masyarakat dibandingkan kepentingan pribadi.
 Memiliki organisasi sesuai bidang tersebut.
 Menjanjikan karir yang permanen.
4. Pengertian Profesi Kependidikan
Profesi kependidikan adalah seorang yang ahli dalam mendidik yang telah dilatih dan diakui
secara formal dan informal di masyarakat dijadikan acuan untuk dapat mengajar dan mendidik..
5. Persyaratan Profesi Kependidikan
syarat dari profesi keguruan yaitu sebagai berikut :
 Standar untuk bekerja
 Ada lembaga khusus untuk menghasilkan seorang guru yang memiliki standar kualitas
tinggi.
 Akademik yanbg bertanggung jawab.
 Memiliki organisasi keguruan
 Memiliki kode etik dan etika keguruan yang diatur oleh pemerintah
 Ada imbalan/gaji.
 Pengakuan dari masyrakat serta peka terhadap dampak kemasyarakatan dari pekerjaan
yang dilaksanakan.
 Pengembangan kemampuan yang berkesinambungan.
 Mementingkan layanan di atas kepentingan pribadi.

Anda mungkin juga menyukai