Anda di halaman 1dari 12

Proposal

Datsun Jakarta Goes to


Purwokerto
Salam otomotif....

Bersamaan dengan proposal ini, ijinkan kami dari DATSUN JAKARTA mengajak kerjasama Datsun
Indonesia dalam gelar acara Datsun Goes to Purwokerto. Gagasan kami adalah mengadakan convoy
touring mobil-mobil Datsun terlama dari tahun 1969 hingga produk Datsun terbaru tahun produksi 2014
Datsun GO dan Datsun Go plus untuk menunjukkan kekuatan dan eksistensi mobil produk Datsun
Indonesia. Convoy touring akan melewati berbagai kota besar di Indonesia dalam perjalanan menuju
Purwokerto dimana akan diselenggarakan acara Retromantic yang akan dihadiri kurang lebih 2000
pengunjung. Dalam acara Retromantic tersebut mobil Datsun Go dan Datsun Panca akan di display
untuk memperkenalkan produk Datsun terbaru.

Adapun rencana acaraTouring Datsun Goes To Semarang, sbb:

 Peserta kurang lebih 15 mobil Datsun dari komunitas Datsun dan 2 mobil Datsun baru (Datsun
Go dan Datsun Go plus).
 Kota yang di lalui: Titik kumpul Rest Area KM 39 – Tol Cipali – Tol Kanci – Prupuk – Bumiayu –
Purwokerto
 Bermalam di Purwokerto.
 Menghadiri acara Retromantic 6
 Kembali ke Jakarta

Untuk terlaksananya acara tersebut kami mengajukan anggaran dana sebesar Rp. 75. 468. 750,00
dengan estimasi budget terlampir.

Demikian proposal kami, besar harapan kami untuk dapat terlaksananya acara ini demi mengangkat dan
meningkatkan kembali kepada masyarakat akan produk mobil merk Datsun di Indonesia beberapa
waktu yang lalu.

Semoga niatan kami bersama mengangkat merk dan nama Datsun di Indonesia dapat terlaksana melalui
kerjasama ini.

Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Hormat kami,

Alwyn Marcello

Datsun Jakarta

Sekilas mengenai Retromantic


Japanesse Retrocar Forum (JRF) dan Banyumas Retro Community (BRC)
kembali menggelar event meriah yang digagas para pengguna kendaraan
retro (klasik ) dengan tajuk Retromantic 6, yang akan berlangsung di
Gelanggang Olah Raga (GOR) Satria Purwokerto, Jawa Tengah, pada 7
November mendatang.

Kegiatan ini tidak hanya berkumpulnya komunitas pecinta mobil Retro, tapi
akan banyak acara yang tersaji dari panitia, seperti Contest dan Slalom.

Untuk Kategori Contest, dibagi dalam tujuh kategori, yakni Best Vintage,
Best Retro Vintage, Best Retro Rare Type, Best Retro Rally Look, Best
Retro Racing Look, Best Retro Car, The Best People Choice.

Sedangkan kategori Slalom dibagi dalam empat kelas, yakni Sedan Gerak
Roda Belakang (FR), Sedan Gerak Roda Depan (FF), Sedan Gerak Roda
Belakang dengan Swap Engine atau Modifikasi dan terakhir kelas Pick Up.

Dokumentasi Retromantic 5, 2014 (Semarang)


Datsun Jakarta
Pada tahun lalu kami pun mengikuti Retromantic 5 yang diadakan di Semarang.
Pada waktu itu ada 10 mobil dari Datsun Jakarta yang mengikuti event tersebut.
Berikut adalah sedikit domumentasi kami dalam mengikuti acara tersebut.
Bentuk Kerja Sama

Sebagai pemakai dan pemilik mobil tua merek Datsun tahun 1969 hingga tahun produksi Datsun
yang terbaru, kami berniat menunjukkan kekuatan dan eksistensi merek Datsun sebagai bentuk brand
awareness Datsun di Indonesia. Yaitu dengan menunjukkan bukti nyata kepada masyarakat bahwasanya
merek Datsun di Indonesia telah exist dari tahun 1969 hingga kini. Mobil mobil kami dari Datsun Jakarta
masih tangguh dan terawat sehingga sanggup untuk konvoy touring menghadiri acara Retromantic 6
yang akan diselenggarakan di kota Purwokerto pada tanggal 6 November 2015.

Dalam perjalanan sepanjang Jakarta menuju Purwokerto sepanjang 450 kilometer, kami akan
melewati beberapa kota besar di Indonesia untuk menghadiri acara Retromantic 6 di Purwokerto yang
akan dihadiri oleh kurang lebih 2000 pengunjung penggemar mobil retro. Acara tersebut akan
mendisplay mobil mobil tua dari berbagai komunitas di Indonesia. Dan ada juga berbagai acara kontes
dan hiburan lainnya.

Kami menawarkan kepada Datsun Indonesia apabila bisa bekerja sama dengan kami, Datsun
Indonesia mendisplay mobil terbaru dari Datsun yaitu Datsun GO di area acara Retromantic 6 sebagai
promosi bahwa Datsun Indonesia memang mendukung Datsun keluaran tahun lama yang tangguh dan
sanggup untuk berpartisipasi dalam Retromantic 6 yang diadakan di Purwokerto. Hal ini adalah sebuah
bukti nyata bahwa mobil Dasun adalah mobil yang dapat diandalkan dan tangguh, terbukti dari Datsun
produksi terdahulu pun hingga kini sanggup menempuh perjalan yang jauh sekalipun, maka tidak
diragukan lagi Datsun produksi terbarupun dengan teknologi yang lebih mutakhir pasti sama tangguhnya
di mata masyarakat.

Adapun bentuk kerja sama yag kami harapkan adalah:

1. Bantuan Finansial untuk perbekalan dan kebutuhan perjalanan kami ke Purwokerto.


(Detail terlampir)
2. Bantuan mobil towing car untuk darurat apabila ada kendaraan yang mengalami kendala.
3. Mekanik untuk untuk darurat apabila ada kendaraan yang mengalami kendala.

Adapun bentuk timbal balik yang kami tawarkan:

1. Penempelan stiker logo Datsun Indonesia pada mobil Datsun Jakarta yang ikut touring.
2. Logo Datsun Indonesia kami sertakan dalam kaos yang akan kami kenakan pada saat acara
nanti.
3. Datsun Indonesia kami kondisikan bias mendisplay mobilnya untuk di pajang di area acara
Retromantic 6.

Estimasi Biaya
Datsun goes to Purwokerto

No Keterangan Unit Uom Biaya Hari Sub Total


1 Transport
Bensin (75 lt) 15 mobil 7,312,500.00 2 14,625,000.00
Lain-lain (tol, parkir) 15 mobil 3,000,000.00 2 6,000,000.00
Truck Towing 6 mobil 3,000,000.00 18,000,000.00
Uang Start 15 mobil 200,000.00 3,000,000.00

2 Konsumsi
Makan Siang 30 orang 1,500,000.00 2 3,000,000.00
Makan Malam 30 orang 1,500,000.00 2 3,000,000.00
Penginapan 25 kamar 8,750,000.00 1 8,750,000.00

3 Lain-lain
T-shirt 50 orang 100,000.00 5,000,000.00
Obat-obatan 2000000
Sticker 15 mobil 150,000.00 2,250,000.00

65,625,000.00
4 Biaya tak terduga 15% 9,843,750.00
TOTAL 75,468,750.00

Anda mungkin juga menyukai