Anda di halaman 1dari 2

UJIAN AKHIR SEMESTER

Nama : Ivan Kristivanto


NIM : E1011191119
Makul : Kepemimpinan

Menganalisis Masalah Gaya Kepemimpinan


A. Latar Belakang Masalah Gaya Kepemimpinan
Gaya kepemimpinan merupakan faktor sentral dalam suatu organisasi dan hasil
sejumlah penelitian menjadi acuan terhadap temuan tersebut. Gaya kepemimpinan
menggambarkan kombinasi yang konsisten dari ketrampilan, sifat dan sikap yang
mendasari perilaku seseorang, gaya kepemimpinan yang tepat akan memacu
semangat dan kegairahan karyawan dalam bekerja sehingga dapat meningkatkan
kinerjanya, Pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan yang menyatakan
bahwa gaya kepemimpinan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja
karyawan.
Gaya kepemimpinan suatu organisasi merupakan salah satu faktor lingkungan
intern yang sangat jelas mempunyai pengaruh terhadap perumusan kebijaksanaan
dan penentuan strategi organisasi yang bersangkutan. Hal ini penting mendapat
perhatian karena seorang pemimpin dalam menjalankan tugasnya memperhatikan
bentuk sikap yang berbeda.
Gaya kepemimpinan dalam dunia bisnis berpengaruh kuat terhadap
jalannya organisasi dan kelangsungan hidup organisasi. Peran kepemimpinan yang
sangat strategis penting bagi pencapaian misi visi dan tujuan suatu organisasi,
merupakan salah satu motif yang mendorong seseorang untuk selalu menyelidiki
seluk-beluk yang terkait dengan kepemimpinan. Kualitas dari seorang pemimpin
seringkali dianggap sebagai faktor terpenting keberhasilan atau kegagalan organisasi.
Gaya kepemimpinan sangat strategis dan penting dalam sebuah organisasi
sebagai salah satu penentu keberhasilan dalam pencapaian misi, visi dan tujuan suatu
organisasi. Tantangan dalam mengembangkan strategi organisasi yang jelas terutama
terletak pada organisasi disatu sisi dan tergantung pada pemimpin. Kesesuaian
antara gaya kepemimpinan, norma-norma dan kultur organisasi dipandang sebagai
suatu pra syarat kunci untuk kesuksesan prestasi tujuan organisasi.

B. Rumusan Masalah
Sumber daya manusia merupakan tokoh sentral dalam organisasi, gaya
kepemimpinan adalah perilaku atau cara yang dipilih dan dipergunakan pemimpin
dalam mempengaruhi pikiran, perasaan, sikap dan perilaku para anggota organisasi
bawahannya supaya dapat membawa kemajuan bagi perusahaan untuk dapat
bertahan dalam suatu persaingan global yang kurang stabil.
Kinerja karyawan yang tinggi memungkinkan produktivitas secara keseluruhan
akan meningkat sehingga dapat bertahan dalam persaingan global.

Anda mungkin juga menyukai