Anda di halaman 1dari 2

NAMA: DONI HISBULLAH

NIM: E1E021078

KELAS: 1C

MATKUL: PENDIDIKAN AGAMA

JAWABAN

1. Menurut saya agama itu penting bagi manusia karena agama


bagaikan lampu yang menerangi dalam kegelapan dan menjadi
petunjuk, pedoman atau penuntun jalan. Tanpa adanya agama maka
manusia cepat terjerumus pada hal-hal yang buruk serta merugikan
sehingga hidupnya di dunia penuh penderitaan juga di akhirat tak
tenang dan bahagia
2. Spiritualitas Islam memiliki “dua kaki” yang kuat. Satu kaki berpijak pada fitrah
Allah yang telah ditetapkan oleh-Nya bagi segenap manusia, satu kaki lagi berpijak di
bumi kehidupan kemanusiaan.cerminan dari spiritualitas islam tidak hanya pada
shalat berjamaah, tapi juga ada puasa, doa, dzikir, memaca al qur’an dan lainnya.
Dalam pemikiran Islam, “spirit‟ sering dideskripsikan sebagai jiwa halus yang
ditiupkan oleh allah ke dalam tubuh manusia. Roh merupakan fitrah manusia, dengan
roh manusia mampu berhubungan dengan Tuhan sebagai kebenaran sejati. artinya
roh-lah yang membuat manusia mampu mengenal Tuhan sebagai potensi bawaan
sejak lahir. Dengan adanya roh, manusia mampu merasakan dan meyakini keberadaan
Tuhan dan kehadiran-Nya dalam setiap fenomena di alam semesta ini. Atas dasar
itulah, sebenarnya manusia memiliki fitrah sebagai manusia yang bertuhan. Maka
ketika kita melaksanakan sholat berjamaah, berdoa, berpuasa, atau berzikir, itu
merupakan wujud keimanan kita kepada Tuhan, adanya dorongan pada diri untuk
melakukannya karena kita percaya bahwa Tuhan itu ada.
3. Ijtihad merupakan mencurahkan semua kemampuan dalam segala perbuatan, penetapan
salah satu sumber hukum Islam seta merupakan sumber hukum ketiga setelah
Al-Quran dan Hadits.
Ijtihad bisa dipandang sebagai salah satu metode penggali sumber hukum. Dasar-
dasar ijtihad atau dasar hukum ijtihad ialah al-Qur’ an dan sunnah. Di dalam ayat
yang menjadi dasar dalam ber-ijtihad sebagai firman Allah Swt dalam QS. al-Nisa’:10
yang artinya: Sesungguhnya kami telah menurunkan kitab kepadamu dengan
membawa kebenaran, supaya kamu mengadili antara manusia dengan apa yang telah
Allah wahyukan kepadamu dan janganlah kamu menjadi penantang (orang yang tidak
bersalah) karena (membela) orang-orang yang khianat”.
Di era modern ini terdapat berbagai model ijtihad yang berkembang, seperti Ijtihad al-
Intiqa’i
menyeleksi perkataan ulama klasik yang lebih unggul dan mencocoki pada
pemikirannya dengan disertai metode ijtihad modern.Kerelevanan bentuk ijtihad yang
berekaragam tersebut juga memberikan dampak baik dalam permasalahan baru islam
seperti, Bidang keuangan dan ekonomi model pemutaran ekonomi dan keuangan yang
masih belum ditemukan pada masa ulama salaf seperti perusahaan saham,
rekomendasi, asuransi jiwa, property asuransi, dan sejenisnya. Selain itu juga seperti
bidang Keilmuan dan kedokteran
4. Iman merupakan menyakini atau percaya kepada allah, malaikat, al qur’an,rasul
dan kadaq dan kadar serta menyakini adanya har kiamat,
islam adalah berserah diri sepenuhnya kepada allah dengan tauhid dan tunduk
kepada-Nya
ikhsan adalah berserah diri sepenuhnya kepada allah dengan tauhid dan tunduk
kepada-Nya. 
Dalam perspektif islam manusia memiliki 4 unsur yaitu : jasad, hati, roh dan rasa. Yang
berfungsi untuk menjalankan kehendak ilahi. Untuk mengkokohkan keimanan akan menjadi
manusia yang insan kamil maka kaimanan kita harus mencapai tingkat yakin. Maka kita
harus mengidentifikasi yang mengacu pada rukun iman. Sedangkan untuk dapat beribadah
secara bersungguh-sungguh dan ikhlas, maka segala ibadah yang kita lakukan mengacu pada
rukun islam. Dan faktor pendorongnya  Motivasi dari diri sendiri untuk menjadi insan
kamil, Adanya faktor dari lingkungan, keluarga, dan teman sepergaulan yang
mendorong kita untuk menjadi manusia yang lebih baik,  Keinginan untuk berserah
diri kepada Allah SWT
5. Modernisasi bukanlah sesuatu hal yang substansial untuk ditentang kalau masih mengacu
pada ajaran Islam. Sebab Islam adalah agama universal yang tidak akan membelenggu
manusia untuk bersikap maju, akan tetapi harus berpedoman kepada Islam.
Al Quran tidak hanya mengandung pokok-pokok ajaran agama yang meliputi akidah,
syariah dan akhlak, yang mengatur hubungan manusia dengan Tuhan dan hubungan
dengan sesama manusia dan lingkungannya, tetapi juga isyarat-isyarat tentang iptek.

Anda mungkin juga menyukai