Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH TUGAS 2 REKAYASA GEMPA KELAS B

Sistem Struktur Salah Satu Gedung Tertinggi di Dunia

D
I
S
U
S
U
N

O
L
E
H

Nama : Dhiya Ranaa Arfansa


NPM : 4218210127

FAKULTAS TEKNIK SIPIL UNIVERSITAS PANCASILA


Dosen : Fadli Kurnia
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Berbagai Gedung bertingkat terus bermunculan setiap hari di setiap kota di seluruh
dunia. Bahkan berbagai gedung bertingkat tersebut mencapai ketinggian yang diluar nalar.
Teknologi gedung bertingkat akan terus berkembang seiring semakin sempitnya lahan.
Bangunan tertinggi di dunia selalu menarik untuk dibahas. Selain karena fisiknya yang
mengundang decak kagum, juga karena tekonologi canggih yang digunakan untuk
membuat bangunan ini bisa berdiri kokoh.
Shanghai World Financial Center adalah salah satu konstruksi struktur layak
meneliti. Sebagai orang bisa membayangkan seperti membangun struktur sebagai Shanghai
World Financial Center membutuhkan pengetahuan yang belum tahu sebelumnya, tapi
dengan teknologi dan pengujian poyek tersebut selesai pada Agustus. Pentingnya
mengembangkan teknologi bangunan untuk menolak Gerakan bumi dan angin kencang
pada bangunan bertingkat tingi konstruksi memegang nilai penting. Oleh karena itu, saya
tertarik untuk mencari informasi lebih banyak terkait struktur bangunan ini.

1.2 Tujuan
Tujuan dibuatnya makalah ini yaitu untuk memenuhi tugas kedua matakuliah
Rekaysa Gempa dan mempelajari sistem struktur yang digunakan salah satu gedung
tertinggi di dunia yang saya pilih yaitu, Shanghai World Financial Center.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Penjelasan Umum.

Shanghai World Financial Center merupakan gedung yang terdiri dari kantor, hotel,
ruangan konferensi, dek pengamatan dan mall. Profil bangunan ini, yaitu

Nama Bangunan : Shanghai World Finance Center


Lokasi : No 100, Center Avenue, Pudong New District, Shanghai
Luas Area Proyek : 30.000 m2
Luas Area Bangunan : 14.400 m2
Banyak lantai : 101 lantai diatas tanah dan 3 lantai di bawah tanah
Tinggi Bangunan : 492 m
Struktur : Komposit antara struktur beton bertulang dengan struktur
rangka baja
Pemilik Proyek : Shanghai World Finance Center Co., Ltd
Insiyur Proyek : Mori Building Co., Ltd
Arsitek : Kohn Pederson Fox Associates P.C (KPF)
Irie Miyake Architects & Engineers
Konsultan Struktur : Leslie E. Robertson Associates R.L.L.P (LERA)
Kontraktor : China State Construction Engineering Corporation
Shanghai Construction Group
Penyelesaian : 2014
Awalnya bangunan ini direncakan untuk dibangun mulai tahun 1997, tetapi
prosesnya terhenti sementara karena krisi finansial di Asia menjelang akhir tahun dekda
1990 dan kemudian diubahnya desain oleh developer. Bangunan mencapai ketinggian total
492 m pada tanggal 14 september 2007 setelah pemasangan grider baja terakhir.
Cladding panels terakhir dipasang dipertengahan Juni 2008 dan instalasi elevator
selesai pada pertengahan Juli 2008. Pada tanggal 17 Juli 2008 Shanghai World Financial
Center selesai dan pada tanggal 28 Agustus 2008, SWIFC memulai kegiatan bisnisnya
secara resmi dan pada tanggal 30 Agustus 2008, lantai observatory terbuka untuk publik.
Pembagian peruntukan Lantai pada Shanghai World Financial Center,

Terdiri dari :
- Parkir basement 3 lantai
- Pusat perbelanjaan dan tempat konferensi (lantai 1-5)
- Perkantoran (lantai 7-77)
- The park hyatt hotel (lantai 79-93)
- Observation deck (lantai 94-100)
2.2 Pondasi

Pada proses konstruksi bangunan ini menggunakan kontraktor Mori Building


Company. World Financial Center Shanghai dibangun pada tahun 1997 dan selesai tahun
2008. Proyek ini sempat berhenti selama 5 tahun yang disebabkan oleh krisis moneter.
Bangunan ini memiliki 101 lantai, Bangunan ini menggunakan 60.000 ton baja, 260.00
0m3 beton, dan 2000 pekerja. Untuk mengantisipasi beban gempa,bangunan ini
menggunakan pondasi dengan panjang minimal 18 m. World Financial Center
menggunakan system konstruksi megastructure. Mega structure terdiri dari mega column,
mega diagonal, dan dinding core yang merupakan bagian dari struktur utamanya. Untuk
pengaku bangunan ini menggunakan outrigger trus, dan belt truss.

Untuk proses konstruksi bangunan ini menggunakan mesin hidrolik untuk


menyanggah dan membuat tower crane naik. Kesulitan yang dihadapi oleh operator tower
crane adalah factor ketinggian dan factor angin. Pada bagian puncak dari bangunan ini
diberikan dumper pada beberapa lantai untuk mengurangi ketidaknyamanan yang
ditimbulkan bila terjadi gempa.

2.3 Sistem Struktur

Shanghai World Financial Center secara umum merupakan struktur yang komposit
karena menggabungkan penggunaan beton maupun baja pada konstruksinya. Pada lantai
Observatory ( lantai 94 sampai lantai 101) dibangun dengan sistem struktur rangka baja dengan
lubang berbentuk trapesium di antaranya.

Struktur utama ini dirancang seperti ini untuk mendukung kekuatan dan beban yang
bekerja pada bangunan yang berasal dari gaya dalam dan beban eksternal seperti gempa bumi,
badai dan angin. Bentuk menara ini dirancang berbentuk trapesium dengan panjang sisi yang
sama 58 m dipotong dengan dua busur yang bergerak dari atas ke bawah sampai kedua busur
tersebut bertemu kembali sehingga bangunan bersisi enam. Bentuk ini bertujuan untuk
merespon tegangan dengan cara terbaik dan mengoptimalkan bahan yang digunakan. Bentuk
bangunan ini juga berubah seiring dengan perubahan tingginya.
Selain itu pada bagian atas bangunan juga terdapat terowongan berbentuk trapesium
terbalik yang berfungsi mengurangi gaya angin yang diterima. Struktur ini direncanakan untuk
menerima gaya gempa sampai 7 skala Richter.
Pada bangunan tinggi seperti Shanghai World Financial Center, berat bangunan sangat
mempengaruhi pada struktur bangunan tersebut. Semakin ringan bangunan akan semakin baik
dalam menerima beban gempa. Untuk mengurangi berat pada bangunan ini dilakukan beberapa
langkah antara lain :
• Mengecilkan tebal dari shear wall beton
• Memperbesar stiffness dari sistem penahan beban lateral pada keliling bangunan
• Menggunakan rangka baja pada bagian atas bangunan
• Penggunaan outrigger truss yang cukup ringan untuk mentransfer gaya dari core
• Ukuran bangunan mengecil seiring bertambah tingginya bangunan

Pada Shanghai World Financial Center ada tiga sistem struktur yang utama :
a. the mega-frame structure ( struktur mega portal ):
i. mega-diagonals
ii. mega-columns
iii. belt trusses
b. the reinforced concrete and braced steel services core (beton bertulang dan services core
dengan pengaku baja)
c. the outrigger trusses yang menghubungkan services core di tengah bangunan dengan
mega-structure columns; dikombinasikan untuk menahan beban vertikal dan lateral.
Gambar Sistem Struktur Shanghai World Financial Center

Detail Sistem Struktur Shanghai World Financial Center


DAFTAR PUSTAKA
https://dokumen.tips/documents/structural-system-of-shanghai-world-financial-tower.html
https://docplayer.info/72916399-Struktur-bangunan-tinggi-di-dunia.html

https://id.wikipedia.org/wiki/Shanghai_World_Financial_Center

Anda mungkin juga menyukai