Anda di halaman 1dari 3

Judul Kegiatan Pengabdian

Kegiatan Pengabdian pada masyarakat di Desa Teteona, Kecamatan Wonggeduku


barat dengan tema “Mengenalkan Pembuatan dan Pengelolaan Blog atau Website Resmi
Desa”.

Lokasi

Lokasi kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan di Balai Desa Teteona,


Kecamatan Wonggeduku barat, Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara.

Jadwal Pelaksanaan

Adapun jadwal pelaksanaan yaitu pada tanggal 19 Juli 2017 yang di hadiri oleh
masyarakat Desa Teteona, Kecamatan Wonggeduku barat yang berjumlah 23 orang
termasuk Dosen pembawa materi.

Bidang Kegiatan Pengabdian

Bidang kegiatan yang dilakukan adalah bersifat penyuluhan dengan tema


“Mengenalkan Pembuatan dan Pengelolaan Blog atau Website Resmi Desa”.

Latar Belakang
Perkembangan dalam bidang pembangunan yang berkaitan dengan bagaimana desa
menjadi acuan penting dami meningkatkan kesejahteraan masyarakat pada masa sekarang
lebih lanjut di masa modernisai saat ini. Suatu pembangunan desa saat ini tentunya sudah
menjadi sorotan utama yang patut untuk diperhatikan delam mengembangkan potensi yang
ada di sebuah negara berkembang khususnya Indonesia. Seiring berjalannya waktu
kemajuan teknologi yang berkembang pesat di berbagai bidang kehidupan, memungkinkan
masyarkat menikmati berbagai kemudahan yang dihasilkan oleh teknologi. Teknologi
banyak digunakan sebagai sarana promosi dan informasi yang sangat baik. Teknologi
khususnya pada bidang website saat ini sangat berperan dalam penyampaian informasi.
Website lebih mudah dan cepat diakses oleh masyarakat di berbagai daerah.
Website mampu memberikan informasi menjadi lebih mudah dan berkesan. Sebagai
contoh website dapat digunakan untuk media pemasaran, informasi pendidikan,
komunikasi, dan promosi. Website juga merupakan media yang sangat cocok untuk
mengenalkan kepada masyarakat luas tentang berbagai potensi yang dimiliki suatu daerah.
Dengan dimikian semua desa wajib memberikan transparasi informasi, dimana desa
sekarang mendapat kucuran dana dari APBN. Salah satu bentuk transparasi, desa dituntut
SDMnya untuk mampu menguasai Teknologi informasi, dimana segala bentuk informasi dan
publikasi menggunakan teknologi digital.
Setiap desa dianjurkan untuk membangun sebuah website resmi milik pemerintah
desa yang digunakan sebagai sarana publikasi keadaan desa masing-masing. Dalam proses
penyelenggaraan dunia digital untuk desa-desa, indonesia mencatat sejarah melalui PANDI
yaitu berhasil membuat domain berbahasa indonesia pertama kali dalam sejarah yaitu
domain desa.id ,Domain tersebut di khususkan untuk penamaan domain desa yang berada
di seluruh indonesia.
1. untuk membangun website desa caranya harus registrasi dahulu di www.domain.go.id.

masukan nama domain yang ingin di daftarkan ketik www.namadesa.desa.id


contoh www.sigeblog.desa.id, jika tersedia lanjutkan dengan proses pendaftaran dan
aktivasi. caranya daftar dulu email dengan email nama anda.pnsmail.go.id
klik link berikut  https://domain.go.id/daftarakunmail.html siapkan no SK perangkat dan
SCAN SK tersebut, dan alamat email alternatif yang biasa digunakan. setelah data SK
sudah di scan upload pada kolom yang tersedia. setelah itu akan ada konfirmasi yang
masuk pada email alternatif tersebut.
2. jika sudah mendapatkan konfirmasi login sesuai data konfirmasi yang diterima di email,
Setelah berhasil masuk lanjutkan ke proses pendaftaran domain di link
berikut https://domain.go.id/daftarakun.html isi semua kolom dengan data yang benar.
dalam pendaftaran domain wajib menggunakan email pns mail yang baru dibuat tadi,
untuk kelengkapan pendaftaran wajib menyiapkan:
a. surat permohonan yang ditanda tangani kepala desa,
b. Surat kuasa kepada pengelola website atau administrator di tandanta tangani kepala
desa
c. KTP pengelola
d. SK Perangkat Desa, semuanya di scan dan di upload. tunggu beberapa saat sampai
ada persetujuan oleh KOMINFO.
Tujuan
Tujuan pengabdian pada masyarakat ini adalajh Website mampu memberikan
informasi menjadi lebih mudah dan berkesan. Website juga merupakan media yang sangat
cocok untuk mengenalkan kepada masyarakat luas tentang berbagai potensi yang dimiliki
suatu daerah.

Hasil yang diharapkan


1. Masyarakat memahami blog/website desa dimaksudkan untuk mengenalkan
masyarakat tentang berbagai potensi desa yang dimiliki suatu daerah;
2. Masyarakat mengetahui tata cara pembuatan blog/website desa;
3. Salah satu bentuk transparasi, desa dituntut Sumber Daya Masyarakatnya untuk
mampu menguasai Teknologi informasi, dimana segala bentuk informasi dan
publikasi menggunakan teknologi digital.

Anda mungkin juga menyukai