Anda di halaman 1dari 4

NAMA : VALLENT DIDY.

LOWING
FAKULTAS : TEKNIK ELEKTRO
PROGRAM STUDI : TEKNIK INFORMATIKA
SEMESTER : 1 (SATU)

PENGANTAR TERKNOLOGI INFORMASI (Ganjil 2021)


Tugas Pertemuan Tanggal 27 Oktober 2021

Soal :
1. Bagaimana sistem teknologi informasi yang berkembang di dunia saat ini?
2. Jelaskan era industrialisasi yang berhubungan teknologi informasi dalam 4 periode 1.0 , 2.0 ,3.0 ,4.0.
3. Apa saja etika-etika dalam sistem teknologi informasi pada saat ini?
4. Bagaimana pemanfaatan teknologi informasi di dunia pendidikan,di dunia ekonomi, di dunia kesehatan, sosial
budaya dan budaya politik?
5. Berikan contoh-contoh pelanggaran dalam dunia teknologi informasi (masalah etika dalam teknologi informasi)

1. Bagaimana sistem teknologi informasi yang berkembang di dunia saat ini?


Seiring perkembangan zaman perkembangan teknologi informasi dapat memudahkan manusia untuk beraktifitas
melihat berita dan mencari berbagai informasi yang beredar di dunia maya. Perlu kita ketahui juga bahwa dengan
teknologi segala aktifitas bisa berjalan dengan mudah dan praktis sehingga membantu banyak untuk kegiatan kita
kedepannya.
.

2. Jelaskan era industrialisasi yang berhubungan teknologi informasi dalam 4 periode 1.0 , 2.0 ,3.0 ,4.0.
revolusi industri adalah perubahan besar terhadap cara manusia dalam mengolah sumber daya dan memproduksi
barang. Revolusi industri merupakan fenomena yang terjadi antara 1750 – 1850. Saat itu, terjadi perubahan secara
besar-besaran di bidang pertanian, manufaktur, pertambangan, transportasi, dan teknologi. Perubahan tersebut ikut
berdampak pada kondisi sosial, ekonomi, dan budaya di dunia.

Industri 1.0
Revolusi Industri 1.0 ditandai dengan penemuan mesin uap yang digunakan untuk proses produksi barang. Peralatan
kerja yang awalnya bergantung pada tenaga manusia dan hewan akhirnya digantikan dengan mesin.

Industri 2.0
Revolusi industri 2.0 terjadi di awal abad ke-20. Revolusi industri ini terjadi dengan penemuan tenaga listrik. Tenaga
otot yang saat itu sudah tergantikan oleh mesin uap, perlahan mulai tergantikan lagi oleh tenaga listrik.

Industri 3.0
Revolusi Industri 3.0 ini terjadi karena lahirnya mesin yang dapat bergerak dan berpikir secara otomatis, yaitu
komputer dan robot. Pada Indrustri ini Komputer mulai menggantikan banyak manusia sebagai operator dan
pengendali lini produksi.

Industri 4.0
Revolusi Industri 4.0 adalah tren di dunia industri yang menggabungkan teknologi otomatisasi dengan teknologi siber.
Tren ini telah mengubah banyak bidang kehidupan manusia, termasuk ekonomi, dunia kerja, bahkan gaya hidup.
Singkatnya, revolusi industri 4.0 menanamkan teknologi cerdas yang dapat terhubung dengan berbagai bidang
kehidupan manusia.

Secara umum, pada saat ini hampir semua aspek kehidupan mansuia sudah memasuki Era Digital. Era Digital
adalah suatu kondisi kehidupan atau zaman dimana semua kegiatan yang mendukung kehidupan sudah dipermudah
dengan adanya teknologi. Bisa juga dikatakan bahwa era digital hadir untuk menggantikan beberapa teknologi masa
lalu agar jadi lebih praktis dan modern.

3. Apa saja etika-etika dalam sistem teknologi informasi pada saat ini?
Pada era informasi ini dikenal ada 4 (empat) hal yang merupakan isu utama yaitu:
1. Privacy (Kerahasiaan)
2. Accuracy (Ketepatan)
3. Property (Kepemilikan)
4. Accessibility (Hak Akses)

Privacy (Kerahasiaan)
Privasi yang dimaksud di sini adalah Privasi dalam hal hak individu atau hak seseorang dalam mempertahankan
informasi yang bersifat pribadi dari pengaksesan oleh orang lain yang tidak berhak atau yang dirahasiakan.

Accuracy (Ketepatan)
Informasi harus bebas dari kesalahan – kesalahan dan tidak biasa atau menyesatkan. Akurat juga berarti informasi
harus jelas mencerminkan maksudnya. Informasi harus akurat karena dari sumber informasi sampai ke penerima
informasi kemungkinan banyak terjadi ganggguan yang dapat merubah atau merusak informasi tesebut.

Property (Kepemilikan)
Property adalah kepemilikan seseorang terhadap suatu barang ataupun non barang. Property menunjukkan kepada
sesuatu yang biasanya dikenal sebagai entitas dalam kaitannya dengan kepemilikan seseorang atau sekelompok
orang atas suatu hak eksklusif. Bentuk yang utama dari Property ini adalah termasuk real Property (tanah), kekayaan
pribadi (personal property) (kepemilikan barang secara fisik lainnya), dan kekayaan intelektual. hak dari kepemilikan
adalah terkait dengan Property yang menjadikan sesuatu barang menjadi “kepunyaan seseorang” baik pribadi
maupun kelompok, menjamin si pemilik atas haknya untuk melakukan segala suatu terhadap Property sesuai dengan
kehendaknya, baik untuk menggunakannya ataupun tidak menggunakannya, untuk mengalihkan hak kepemilikannya.

Accessibility (Hak Akses)


Hak untuk mengakses informasi dan pembayaran biaya untuk mengaksesnya. Hal ini juga menyangkut masalah
keamanan sistem dan informasi. Salah satu alasan sulitnya menegakkan etika di dunia TI adalah karena relatif
barunya di bidang ini. Fokus dari masalah akses adalah pada penyediaan akses untuk semua kalangan. Ini tidak
menjadi masalah / halangan dalam melakukan pengaksesan terhadap informasi bagi kelompok orang tertentu, tetapi
justru untuk mendukung pengaksesan untuk semua pihak.
4. Bagaimana pemanfaatan teknologi informasi di dunia pendidikan,di dunia ekonomi, di dunia kesehatan,
sosial budaya dan budaya politik?
Pemanfaatan Teknologi Informasi sangat berperan penting dalam Dunia Pendidikan. Seperti yang kita ketahui, Pasca
mulai mewabah pandemi Covid-19 ke berbagai daerah di Indonesia, terhitung mulai dari 1 tahun yang lalu (bulan
Maret 2020). Sebagai upaya dalam menekan angka penularan virus Covid-19, Metode pembelajaran tatap muka
ditiadakan secara sementara di seluruh Indonesia diganti menjadi metode Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang telah di
tetapkan oleh kebijakan pemerintah.
Dalam perekonomian suatu negara, teknologi informasi mulai dirasa mempunyai peran yang penting dalam
perekonomian suatu negara karena dengan berkembangnya teknologi informasi, perekonomian suatu negara mulai
memperlihatkan perubahan yang cukup signifikan. Saat sekarang ini jarak dan waktu bukanlah sebagai masalah yang
berarti untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, berbagai aplikasi tercipta untuk memfasilitasinya. Perkembangan
teknnologi juga membawa pengaruh yang signifikan dalam kegiatan ekonomi dan bisnis. Peran Teknologi Informasi
dan Komunikasi dalam bidang ekonomi antara lain hadirnya E-Banking dan E- Commerce.
Pentingnya aspek kesehatan bagi manusia, membuat teknologi informasi dalam bidang ini sangat dibutuhkan. Peran
teknologi informasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan yang ada di Rumah Sakit dan klinik klinik
kesehatan sangatlah penting. Dengan meningkatnya kualitas dan fasilitas pelayanan di Rumah Sakit dan klinik klinik
kesehatan, akan semakin terjamin pula meningkat pula jiwa manusia yang tertolong. Peranan teknologi informasi
pada bidang kesehatan juga memudahkan pekerja medis dalam mengelola dan menyimpan data administrasi rumah
sakit atau klinik klinik kesehatan, mendiagnosa penyakit pasien, menganalisis bagian dalam organ tubuh manusia
yang sulit dilihat, penentuan obat yang tepat untuk pasien, melakukan riset bidang kedokteran, rekam medik, dan
masih banyak lainnya.
Pemanfaatan teknologi informasi di dunia Sosial Kebudayaan dapat didefinisikan keseluruhan sistem gagasan,
tindakan, dan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan masyarakat yang dijadikan milik manusia dengan cara
mempelajarinya. Ruang lingkup perubahan-perubahan sosial mencakup unsur-unsur kebudayaan baik yang materiil
maupun immateriil seperti nilai, norma, ide, dan ideologi. Internet merupakan salah satu contoh kebudayaan materiil
yang telah berdampak pada terjadinya pergeseran atau perubahan pada kebudayaan immateriil di masyarakat. Pada
saat ini, seseorang yang menjadi bagian dari masyarakat maya cenderung tidak menghargai norma-norma kehidupan
di dunia nyata, terutama di lingkungan sekitarnya.
Peranan dan pemanfaatan media didalam bidang politik sangatlah besar terhadap perkembangan dan prosesnya
karena media itu sendiri sangat memberi kemudahan dan mempunyai banyak manfaat. Ragam media sosial yang
tengah berkembang dan banyak diminati oleh tokoh politik baik diindonesia maupun diluar negeri itu adalah jaringan
sosial sendiri dengan berbagai macam situs Facebook, Twitter, Instagram, Youtube dan lain-lain.

5. Berikan contoh-contoh pelanggaran dalam dunia teknologi informasi (masalah etika dalam teknologi
informasi.
Berikut ini adalah contoh-contoh pelanggaran dalam dunia Teknologi Informasi.
1. Pembobolan Situs KPU, Perbankan dan Website Pemerintah.
2. Pemalsuan Dokumen.
3. Pemalsuan Uang.
4. Melanggar Hak Cipta .
5. Membuat Software Bajakan.
6. Mengakses akun pribadi Seseorang tanpa sepengetahuan.
7. Membuat postingan di media sosial ang merugikan orang lain
8. Membuat postingan/berita di media sosial dengan data yang tidak benar (HOAX).

Anda mungkin juga menyukai