Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL

PEMBANGUNAN GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA


GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN

“ Dan mereka harus membuat tempat kudus bagiKu,


supaya Aku akan diam di tengah-tengah mereka”
(Kel: 25:8)

“Biarlah kami turut membangun bersama-sama dengan


kamu karena kamipun berbakti kepada Allahmu sama
seperti kamu” (Ezra 4:2b)

PEMBANGUNAN GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA


GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN
TAHUN 2018
Teluk Sanggan, 04 Januari 2018

Nomor : 01/PP-GKII-POSPU-ATS/MLN/I/2018 Kepada


Lampiran    : -                                        Yth. Bupati Kabupaten Malinau
Perihal      : Permohonan Bantuan Dana                           Cq. Bagian Sosial
                   Pembangunan Gereja, Pastori                                        di-
Dan Serba Guna Malinau

      
Syalom… Salam Sejahtera…!
Dengan Hormat…
Sehubungan dengan perkembangan Jemaat GKII POS PU Anuegrah Teluk
Sanggan yang semakin bertambah. Dan melihat Gereja Sementara tidak dapat
menampung kapasitas jemaat sebanyak 25 Rumah Tangga sewaktu kebaktian. Perlu
Kami terangkan luas bangunan 6 x 15 M 2 , Untuk itu kami panitia Pembangunan
Gereja, Pastori dan Serba Guna GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan mengajukan
permohonan bantuan Pembangunan kepada Bapak Bupati Kabupaten Malinau
supaya dapat membantu kami dalam membangun Gereja, Pastori dan Serba Guna
GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan, tujuan untuk meningkatkan Pelayanan Iman
Jemaat.
Untuk itu kami memohon Kepada Gubernur Kalimantan Utara, agar
Pembangunan Gereja, Pastori dan Serba Guna dapat terlaksana, sebagai
Pertimbangan Bapak Gubernur Kalimantan Utara disini turut kami lampirkan :
1. Surat Permohonan Bantuan Dana
2. Surat Penetapan Panitia Pembangunan 
3. Perincian  dana yang dibutuhkan
4. Gambar Rencana Pembangunan Gereja

Demikianlah surat permohonan ini kami sampaikan ,atas perhatian dan kerja
samanya kami ucapkan terima kasih.

HORMAT KAMI
PANITIA PEMBANGUNAN GEDUNG GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA
GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN

Ketua Panitia Sekretaris

LAUREN MARTHEN Y.

Mengetahui,
Gembala GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan

Pdt. JILLY BIKA, S.Th


PROPOSAL
PEMBANGUNAN GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA
GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN

I. PENGANTAR
Terpujilah Allah Yang Maha Kuasa didalam AnakNya Yesus Kristus Tuhan kita yang
senantiasa membimbing dan melayakkan panitia pembagunan Gereja, Pastori dan Serba
Guna GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan dari pemilihan Panitia sampai mulai berjalannya
Proposal pembagunan Gereja, Pastori dan Serba Guna GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan
Ini .

II. LATAR BELAKANG


GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan ini berdiri sejak tahun 2016 yang lalu dan sudah
berumur 1,5 tahun,  diresmikan menjadi GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan pada tanggal
05 Mei 2016, dan hingga saat ini jemaat di Gereja GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan yang
terdaftar sebanyak 25 kepala keluarga, sehingga sangat membutuhkan tempat beribadah
Gereja, Pastori dan Serba Guna yang kondusif.

Hingga saat ini bangunan gereja yang dipergunakan oleh jemaat GKII POS PU Anugerah
Teluk Sanggan merupakan gedung sementara.

Melihat perkembangan Jemaat yang mengikuti kebaktian mengalami pertumbuhan yang


pesat, hingga saat ini rata-rata kehadiran jemaat sudah mencapai 50 hingga 80 orang setiap
minggunya, sehingga gedung dengan kapasitas 60 orang tersebut sudah tidak memadai dan
maximal untuk digunakan sebagai tempat pelaksanaan ibadah.

Melihat perkembangan seperti yang diuraikan diatas dan untuk mengantisipasi hal tersebut,
maka dipandang perlu untuk membangun Gereja, Pastori dan Serba Guna yang permanen
dalam hal ini GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan. Dengan demikian melalui wadah
tersebut, jemaat GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan dapat dilayani secara maksimal.
Mazmur 26 : 8 “Tuhan, aku cinta pada rumah kediaman-Mu dan pada tempat kemuliaan-Mu
bersemayam”

Dengan dorongan iman dalam Tuhan Yesus Kristus, maka panitia sangat mengharapkan
bantuan dari Donatur untuk mendukung dalam pembangunan tersebut. Susunan panitia
telah dibentuk (terlampir) dan anggaran keseluruhan yang dibutuhkan untuk pembangunan
tersebut adalah Rp. 2.246.797.777,24,- (Anggaran Terlampir).
Galatia 6 ; 2 “Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu. Demikianlah kamu memenuhi
hukum Kristus”.

III. TUJUAN
1. Meningkatkan mutu pelayanan yang optimal dan Meningkatnya iman dan persekutuan
Jemaat
2. Tersediannya gedung Gereja dan sarana perlengkapan yang layak pakai.
3. Menambah kapasitas ruangan untuk menampung jemaat yang terus bertambah.
4. Mendapatkan lokasi yang strategis untuk lebih leluasa mewujudkan program
kerja pelayanan.
5. Akses mudah masuk dan mudah dijangkau.
IV. NAMA KEGIATAN
Pembangunan Gereja, Pastori dan Serba Guna GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan

V. LOKASI KEGIATAN
Lokasi Pembangunan Gereja, Pastori dan Serba Guna GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan
di Jl. Suryadinata RT. 001 Teluk Sanggan, Desa Malinau Hulu, Kecamatan Malinau Kota,
Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara.

VI. SUMBER DANA


1. Swadaya dari Jemaat GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan
2. Persembahan Kantong Kolekte
3. Bantuan dari Simpatisan, Donator, Instansi Pemerintah dan Swasta

VII. DASAR PELAKSANAAN


Berdasarkan hasil keputusan rapat Panitia Pembangunan dan Badan Pengurus Jemaat Gereja
GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan, maka diputuskan perlu adanya gedung Gereja baru
dengan keputusan rapat tertanggal 16 Desember 2017

VIII. KEPANITIAN
Sesuai dengan SK Panitia Pembangunan Gereja GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan,
(Terlampir)

IX. ANGGARAN
Biaya yang diperlukan untuk Pembangunan Gereja, Pastori dan Serba Guna GKII POS PU
Anugrah Teluk Sanggan, (Terlampir)

X. PENUTUP
Demikianlah Proposal ini kami buat untuk dapat dipergunakan dalam pengumpulan dana
Pembangunan Gereja, Pastori dan Serba Guna GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan.
Kiranya Tuhan memberkati kita semua, Terima kasih, Syalom…

HORMAT KAMI
PANITIA PEMBANGUNAN GEDUNG GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA
GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN

Ketua Panitia Sekretaris

LAUREN MARTHEN Y.

Mengetahui,
Gembala GKII POS PU Anugerah Teluk Sanggan

Pdt. JILLY BIKA, S.Th


GAMBAR RENCANA
PEMBANGUNAN GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA
GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN

 
GAMBAR RENCANA
PEMBANGUNAN GEREJA, PASTORI DAN SERBA GUNA
GKII POS PU ANUGERAH TELUK SANGGAN

 
JENIS PEKERJAAN DAN PERKIRAAN KEBUTUHAN BIAYA

1. Jenis pekerjaan yang akan dilaksanakan 


a. Pembuatan Gambar Gedung Gereja, Pastori dan Serba Guna
b. Pembangunan Gedung Gereja
c. Pembangunan Gedung Pastori
d. Pembangunan Gedung Serba Guna
e. Pematangan Lahan dan Pagar Gereja

2. Perkiraan Kebutuhan Biaya 


a. Biaya ATK, Foto Copy dan Pembuatan Proposal Rp. 5.000.000,00
b. Pembuatan Gambar Gedung Gereja, Pastori dan Serba Guna Rp. 30.000.000,00
c. Pembangunan Gedung Gereja  Rp.      1.375.803.702,21
d. Pembangunan Gedung Pastori dan Serba Guna Rp. 535.994.075,03
e. Pematangan Lahan dan Pagar Gereja                                        Rp.        250.000.000,00
TOTAL KEBUTUHAN BIAYA                                                             Rp. 2.246.797.777,24

  

Anda mungkin juga menyukai