Anda di halaman 1dari 8

KEPALA INSTALASI PEMELIHARAAN SARANA RUMAH SAKIT

1. Nama Jabatan : Kepala Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit


2. Kedudukan Jabatan :
Sebagai pembantu direktur merupakan manejer tingkat menengah, bertanggung jawab
kepada direktur melalui kepala bidang.
3. Persyaratan Jabatan :
a. Sarjana dan atau pegawai yang dianggap mampu.
b. Diutamakan memiliki pengetahuan dan pengalaman dibidangnya minimal 2
(dua) tahun.
c. Berkepribadian dan berakhlak baik.
d. Memiliki kemampuan kepemimpinan yang baik.
e. Memiliki tanggung jawab, dedikasi dan hubungan intern dan antar personal
yang baik.
f. Memiliki motivasi kerja dan loyalitas yang tinggi terhadap instansi.
g. Memahami peraturan, pedoman pokok dan kebijakan lain terkait tugasnya di
pemeliharaan sarana rumah sakit.
4. Bertanggung Jawab Atas :
a. Terselenggaranya pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit
dengan baik, tertib, professional, bermutu dan dapat dipertanggung jawabkan
baik secara etik maupun hukum.
b. Tertib administrasi dan pembukuan serta kelengkapan dokumen pengelolaan
dan pemeliharaan sarana rumah sakit.
c. Tertib administrasi dan pembukuan serta kelengkapan dokumen yang
berhubungan sarana prasarana dan sarana inventaris di instalasi pemeliharaan
sarana rumah sakit.
d. Terwujudnya iklim kerja yang sejuk, harmonis dan kondusif serta produktif
baik secara internal maupun dengan unit terkait.
e. Peningkatan peran serta dan partisipasi aktif dari seluruh karyawan menuju
pelayanan yang bermutu tinggi dan berkeunggulan.
5. Tugas Pokok :
Melaksanakan dan menjalankan kebijakan manejemen serta pedoman pelaksanaan di
instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit seoptimal mungkin dengan prinsip efisien
dan efektif
6. Uraian Tugas :
a. Melakukan sosialisasi peraturan dan kebijakan rumah sakit kepada staf dengan
baik dan benar.
b. Melaksanakan pedoman pelaksanakan (petunjuk pelaksanaan dan petunjuk
teknis) pengelolaan dan pemeliharaan sarana rumah sakit.
c. Melakukan koordinasi baik dengan staff dibawahnya maupun dengan pejabat
struktural terkait.
d. Membuat perencanaan program dan anggaran rutin di instalasi pemeliharaan
sarana rumah sakit.
e. Menyusun jadwal dinas pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah
sakit.
f. Menciptakan dan menjaga kondisi dan suasana pelayanan agar tetap nyaman,
bersih, aman dan ramah lingkungan.
g. Melakukan pengawasan dan pengendalian tugas staff serta penggunaan
fasilitas dan sarana di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
h. Melakukan pengamanan dan pemeliharaan fasilitas dan sarana pelayanan agar
selalu siap untuk digunakan.
i. Melakukan evaluasi dan penilaian kinerja bawahan.
j. Membuat pencatatan, pembukuan dan pelaporan kepada pimpinan secara rutin
dan berkala mengenai pengelolaan instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
k. Bersama-sama dengan bidang lain melakukan tugas-tugas pengendalian dan
promosi rumah sakit.
l. Melakukan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan
7. Wewenang :
a. Mengatur dan mengawasi pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan di instalasi
pemeliharaan sarana rumah sakit.
b. Membina, membimbing dan mengarahkan secara teknis pemberian pelayanan
yang bermutu tinggi, professional, cepat dn tepat.
c. Membuat penilaian pelaksanaan pekerjaan staff dibawahnya.
d. Melakukan koordinasi pelaksanaan pendidikan dan pelatihan staff di instalasi
pemeliharaan sarana rumah sakit.
e. Mengawasi dan mengendalikan langsung kegiatan pelayanan di instalasi
pemeliharaan sarana rumah sakit.
f. Mengingatkan dn memberi saran kepada petugas dan unit terkait lainnya yang
kurang memperhatikan prosedur pelayanan yang sudah ditetapkan.
g. Mengusulkan dan melaporkan kebutuhan serta masalah yang ada atau timbul
dalam pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
h. Memberikan teguran sanksi ringan kepada staff dan pegawai yang melakukn
pelanggaran dan tindakan disiplin
8. Hubungan Kerja :
a. Vertikal : Direktur, kepala bidang, kepala sub bidang
b. Horizontal : Kepala-kepala instalasi dan kepala bangsal
c. Diagonal : Seluruh pejabat struktural rumah sakit.
9. Tolok Ukur Keberhasilan :
a. Tercapainya pngelolaan instalasi pemeliharaan sarana umamh sakit yang
bermutu, profeional, efektif dan efisien.
b. Tercapainya target pelayanan dan realisasi anggaran di instalasi pemeliharaan
sarana rumah sakit sesuai program yang ditetapkan.
c. Terwujudnya kepuasan pelanggan terhadap pelayanan di instalasi
pemeliharaan sarana rumah sakit.
d. Terjalinnya iklim kerja yang sejuk, harmonis, kondusif dan hubungan kerja
yang baik diantara semua pihak yang terkait
STAFF TEKNISI ALAT MEDIS
INSTALASI PEMELIHARAAN SARANA RUMAH SAKIT

1. Nama Jabatan
Staff tekhnisi alat medis
2. Kedudukan Jabatan
Merupakan staff yang bertugas mengelola dn melaksanakan pemeliharaan dan
perbaikan alat medis berada dibawah dan bertanggung jawab kepada kepala IPSRS
3. Persyaratan Jabatan
a. Pendidikan minimal SMK Teknik atau pegawai yang dianggap mampu.
b. Diutamakan memiliki pengetahuan dan pengelaman dibidangnya minimal 3 tahun.
c. Berkepribadian dan berakhlak baik.
d. Memiliki integritas, loyalitas, dedikasi, motivasi yang tinggi terhadap institusi dan
pekerjaannya.
e. Memiliki kemampuan kepemimpinan yang baik.
f. Dapat bekerja sama dengan ketua, staff IPSRS lain dan pelaksana IPSRS.
g. Memiliki kemampuan dan pengetahuan yang baik dalam pemeliharaan sarana
rumah sakit
4. Bertanggung Jawab Atas
a. Terselenggaranya pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit dengan
baik, tertib, profesional, bermutu dan dapat dpertanggung jawabkan baik secara
etik maupun hukum.
b. Terciptanya suasana kerja yang baik, sejuk dan harmonis.
c. Terwujudnya pengelolaan pemeliharaan dan perbaikan alat medis rumah sakit
yang efektif dan efisien
5. Tugas Pokok
Melaksanakan dan menjalankan kebijakan manejemen serta pedoman pelaksanaan di
instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit seoptimal mungkin dengan prinsip efisien
dan efektif
6. Uraian Tugas
a. Melakukan inventarisasi sarana medis dan penunjang medis.
b. Membuat program pemeliharaan sarana medis dan penunjang medis.
c. Menerima laporan dan melakukan pemeriksaan kerusakan sarana medis dan
penunjang medis.
d. Memperbaiki kerusakan dan memelihara sarana medis dan penunjang medis.
e. Melakukan koordinasi baik dengan kepala IPSRS, staff IPSRS dan pelaksana
pemeliharaan sarana rumah sakit.
f. Menciptakan dan menjaga kondisi dan suasana pelayanan agar tetap nyaman,
bersih, aman dan ramah lingkungan.
g. Melakukan pengamanan dan pemeliharaan fasilitas dan sarana pelayanan agar
selalu siap untuk digunakan.
h. Melakukan tugas lain yang diberikan oleh kepala instalasi pemeliharaan sarana
rumah sakit.
7. Hubungan Kerja
a. Vertikal : Kepala instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
b. Horizontal : Staff pemeliharaan sarana rumah sakit.
c. Diagonal : Pelaksana pemeliharaan sarana rumah sakit
8. Tolok Ukur Keberhasilan
a. Tercapainya pengelolaan instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit yang bermutu,
profesional, efektif dan efisien.
b. Tercapainya penyelenggaraan pemeliharaan sarana rumah sakit tertib, baik dan
dapat dipertanggungjawabkan.
c. Terwujudnya petugas pemeliharaan sarana rumah sakit yang profesional dan dapat
bekerja secara efektif dan efisien.
d. Terwujudnya pelayanan pemeliharanaan sarana rumah sakit yang bermutu tinggi,
berdaya guna dan berhasil guna, yang mampu mewujudkan kepuasan pelanggan
STAFF MAINTENACE
INSTALASI PEMELIHARAAN SARANA RUMAH SAKIT

1. Nama Jabatan
Staf maintenence
2. Kedudukan Dalam Jabatan
Merupakan staff yang bertugas mengelola dan melaksanakan pemeliharaan sarana dan
prasarana rumah sakit, berada dibawah dan bertanggung jawab kepada kepala IPSRS
3. Persyaratan Jabatan
a. Pendidikan SMK Teknik atau pegawai yang dianggap mampu.
b. Diutamakan memiliki pengetahuan dan pengelaman dibidangnya minimal 3
tahun.
c. Berkepribadian dan berakhlak baik.
d. Memiliki integritas, loyalitas, dedikasi, motivasi yang tinggi terhadap institusi
dan pekerjaannya.
e. Memiliki kemampuan kepemimpinan yang baik.
f. Dapat bekerja sama dengan ketua, staff IPSRS lain dan pelaksana IPSRS.
g. Memiliki kemampuan dan pengetahuan yang baik dalam pemeliharaan sarana
rumah sakit
4. Bertanggung Jawab Atas
a. Terselenggaranya pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit
dengan baik, tertib, profesional, bermutu dan dapat dpertanggung jawabkan
baik secara etik maupun hukum.
b. Terciptanya suasana kerja yang baik, sejuk dan harmonis.
c. Terwujudnya pengelolaan pelayanan pemeliharaan sarana rumah sakit yang
efektif dan efisien
5. Tugas Pokok
Melaksanakan dan menjalankan kebijakan manejemen serta pedoman pelaksanaan di
instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit seoptimal mungkin dengan prinsip efisien
dan efektif
6. Uraian Tugas
a. Melakukan inventarisasi dan stok barang sarana listrik, elektronik dan
komunikasi.
b. Membuat program pemeliharaan sarana listrik, elektronik dan komunikasi.
c. Menerima laporan dan melakukan pemeriksaan kerusakan sarana listrik,
elektronik dan komunikasi.
d. Memperbaiki kerusakan dan memelihara sarana listrik, elektronik dan
komunikasi.
e. Melakukan koordinasi baik dengan kepala IPSRS, staff IPSRS dan pelaksana
pemeliharaan sarana rumah sakit.
f. Menciptakan dan menjaga kondisi dan suasana pelayanan agar tetap nyaman,
bersih, aman dan ramah lingkungan.
g. Melakukan pengamanan dan pemeliharaan fasilitas dan sarana pelayanan agar
selalu siap untuk digunakan.
h. Melakukan tugas lain yang diberikan oleh kepala instalasi pemeliharaan
sarana rumah sakit
7. Wewenang
a. Mengawasi dan memantau pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan listrik,
elektronik dan komunikasi.
b. Mengingatkan dan memberi saran kepada petugas dan instalasi terkait lainnya
yang kurang memperhatikan prosedur pelayanan instalasi pemeliharaan sarana
rumah sakit.
c. Mengusulkan dan melaporkan kebutuhan serta masalah yang ada atau timbul
dalam pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit
8. Hubungan Kerja
a. Vertikal : Kepala instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
b. Horizontal : Staff pemeliharaan sarana rumah sakit.
c. Diagonal : Pelaksana pemeliharaan sarana rumah sakit
9. Tolok Ukur Keberhasilan
a. Tercapainya pengelolaan instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit yang
bermutu, profesional, efektif dan efisien.
b. Tercapainya penyelenggaraan pemeliharaan sarana rumah sakit yang tertib,
baik dan dapat dipertanggungjawabkan.
c. Terwujudnya petugas pemeliharaan sarana rumah sakit yang profesional dan
dapat bekerja secara efektif dan efisien.
d. Terwujudnya pelayanan pemeliharanaan sarana rumah sakit yang bermutu
tinggi, berdaya guna dan berhasil guna, yang mampu mewujudkan kepuasan
pelanggan
STAFF KESEHATAN LINGKUNGAN
INSTALASI PEMELIHARAAN SARANA RUMAH SAKIT

1. Nama Jabatan
Staf kesehatan lingkungan
2. Kedudukan Dalam Jabatan
Merupakan staff yang bertugas mengelola dan melaksanakan sanitasi rumah sakit,
berada dibawah dan bertanggung jawab kepada kepala IPSRS
3. Persyaratan Jabatan
a. Pendidikan DIII Kesehatan Lingkungan.
b. Berkepribadian dan berakhlak baik.
c. Memiliki integritas, loyalitas, dedikasi, motivasi yang tinggi terhadap institusi
dan pekerjaannya.
d. Memiliki kemampuan kepemimpinan yang baik.
e. Dapat bekerja sama dengan ketua, staff IPSRS lain dan pelaksana IPSRS.
f. Memiliki kemampuan dan pengetahuan yang baik dalam pemeliharaan sarana
rumah sakit
4. Bertanggung Jawab Atas
a. Terselenggaranya pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit
dengan baik, tertib, profesional, bermutu dan dapat dpertanggung jawabkan
baik secara etik maupun hukum.
b. Terciptanya suasana kerja yang baik, sejuk dan harmonis.
c. Terwujudnya pengelolaan pelayanan pemeliharaan sarana rumah sakit yang
efektif dan efisien
5. Tugas Pokok
a. Sanitarian mempunyai tugas menyediakan fasilitas dan menyelenggarakan
kegiatan kebersihan, Sanitasi lingkungan Penyediaan Air Bersih dan
pengelolaan air limbah
b. Sanitarian bertanggung jawab atas terlaksananya kebersihan dan sanitasi
rumah sakit

6. Uraian Tugas
a. Menyusun perencanaan pelayanan kebersihan dan sanitasi
b. Melaksanakan pengawasan dan perbaikan sarana kebersihan dan sanitasi
c. Melakukan monitoring dan evaluasi pelayanan pengawasan kebersihan dan
sanitasi
d. Membuat pencatatan dan pelaporan kegiatan kebersihan dan sanitasi

7. Wewenang
a. Mengawasi dan memantau pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan listrik,
elektronik dan komunikasi.
b. Mengingatkan dan memberi saran kepada petugas dan instalasi terkait lainnya
yang kurang memperhatikan prosedur pelayanan instalasi pemeliharaan sarana
rumah sakit.
c. Mengusulkan dan melaporkan kebutuhan serta masalah yang ada atau timbul
dalam pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit
8. Hubungan Kerja
a. Vertikal : Kepala instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
b. Horizontal : Staff pemeliharaan sarana rumah sakit.
c. Diagonal : Pelaksana pemeliharaan sarana rumah sakit
9. Tolok Ukur Keberhasilan
a. Tercapainya pengelolaan instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit yang
bermutu, profesional, efektif dan efisien.
b. Tercapainya penyelenggaraan pemeliharaan sarana rumah sakit yang tertib,
baik dan dapat dipertanggungjawabkan.
c. Terwujudnya petugas pemeliharaan sarana rumah sakit yang profesional dan
dapat bekerja secara efektif dan efisien.
d. Terwujudnya pelayanan pemeliharanaan sarana rumah sakit yang bermutu
tinggi, berdaya guna dan berhasil guna, yang mampu mewujudkan kepuasan
pelanggan

Anda mungkin juga menyukai