Anda di halaman 1dari 14

CARA MERAWAT TELINGA

Kelas IV Tema 1 Subtema 2


Pendahuluan
Telinga merupakan salah satu panca indera
yang harus dijaga kesehatannya. Semakin
tua umur kamu, kemampuan telinga untuk
mendengar bisa semakin menurun. Sama
seperti mata yang bisa mengalami
penurunan kemampuan melihatnya saat
kamu semakin tua. Untuk itu, kamu
disarankan untuk menjaga kesehatan
telinga kamu mulai dari sekarang, sedini
mungkin.
MENGAPA KITA
HARUS MERAWAT
TELINGA KITA?
✘ Telinga merupakan organ indra yang penting
bagi manusia. Karena salah satu fungsinya
adalah menjaga keseimbangan tubuh kita
✘ Menghindari dari hal-hal yang tidak
diinginkan
✘ Menjaganya agar dapat berfungsi dengan baik
BAGAIMANA CARA
MERAWAT TELINGA?
1. Bersihkan telinga dengan cara yang benar
Sebenarnya, kotoran yang berbentuk cairan pada telinga
merupakan hal yang wajar dialami oleh siapa pun. Cairan ini
pun penting karena dapat melindungi masuknya debu dan
sesuatu yang berbahaya pada saluran telinga. Fungsi cairan
lilin ini sangat penting untuk kesehatan telinga dan adanya
kotoran telinga merupakan sesuatu yang normal. Telinga
memiliki cara kerja sendiri dalam membersihkan dirinya
sehingga penggunaan cotton bud tidak dianjurkan. Cukup
gunakan handuk basah untuk membersihkan bagian pangkal
telinga atau meneteskan obat pembersih telinga sehingga
kotoran dapat keluar dengan sendirinya.
2. Lindungi telinga dari suara keras
Salah satu fungsi telinga adalah untuk mendengar. Namun,
telinga mempunyai kapasitas kemampuan untuk mendengar
suara. Tidak semua suara masuk ke dalam kategori aman
untuk didengar telinga. Sebagai cara merawat kesehatan
telinga, kamu perlu melakukan hal-hal berikut ini:
✘ Jika lingkungan kerja kamu selalu menciptakan suara
keras, sebaiknya kamu menggunakan pelindung telinga.
✘ Jika kamu suka mendengarkan musik, sebaiknya jangan
mengatur volume pemutar musik kamu terlalu keras.
✘ Jangan mendengarkan dua sumber suara keras dalam
satu waktu. Ini justru dapat merusak pendengaran kamu.
3. Jaga telinga kamu agar tetap kering
Telinga yang selalu basah atau kelembaban telinga yang
berlebihan dapat memungkinkan bakteri untuk masuk ke
dalam saluran telinga. Hal ini dapat menyebabkan infeksi
pada telinga yang disebut dengan telinga perenang
(swimmer’s ear) atau otitis eksterna. Swimmer’s ear adalah
infeksi pada telinga luar yang disebabkan oleh air yang
terjebak di saluran telinga sehingga mengakibatkan bakteri
terperangkap. Pada lingkungan yang hangat dan lembab,
bakteri ini semakin banyak jumlahnya sehingga
menyebabkan iritasi dan infeksi pada saluran telinga. Oleh
karena itu, cara merawat telinga selanjutnya adalah pastikan
telinga kamu selalu kering.
4. Bersihkan headset seminggu sekali
Tak hanya menerapkan cara merawat kebersihan indra
pendegar, kamu juga harus membersihkan headset yang
kamu gunakan. Hal ini bertujuan untuk mencegah bakteri
berkembang biak pada headset sehingga menyebabkan
penyakit telinga. Cara membersihkan headset cukup mudah.
kamu hanya perlu menyiapkan bahan-bahan berupa air
hangat yang telah ditetesi sabun cuci, sikat gigi baru yang
belum dipakai, serta lap kering.
4. Bersihkan headset seminggu sekali
Selanjutnya, ikuti langkah berikut:
✘ Jika kamu menggunakan headset dengan silikon,
lepaskan silikon terlebih dulu.
✘ Rendam silikon dalam air sabun selama beberapa menit,
lalu angkat dan keringkan dengan lap kering.
✘ Gunakan sikat gigi untuk membersihkan bagian headset
yang tidak boleh terkena air. kamu bisa langsung
melakukan tahap ini jika tidak menggunakan headset
bersilikon.
5. Olahraga dapat jaga kualitas pendengaran
Olahraga memiliki banyak manfaat bagi tubuh, tak terkecuali
bagian telinga. Latihan kardio seperti berjalan, berlari, atau
bersepeda membuat darah memompa ke seluruh bagian
tubuh termasuk telinga. Hal ini akan membantu bagian
internal telinga tetap sehat dan bekerja semaksimal
mungkin. Namun, saat melakukan olahraga yang terlalu
berat dengan alunan musik keras seperti di gym, gunakan
pelindung telinga agar pendengaran tetap terjaga. Hindari
mengangkat beban terlalu berat dengan menahan nafas saat
berolahraga. Menahan nafas dan mengejan saat mengangkat
beban dapat merusak telinga bagian dalam.
6. Lakukan pemeriksaan telinga rutin ke dokter
Memeriksakan telinga ke dokter THT penting untuk
dilakukan, terlebih lagi saat usia kamu mulai menua.
Gangguan pendengaran berkembang secara bertahap
sehingga kamu perlu memastikan kondisi telinga kamu
dalam keadaan sehat setiap waktu. kamu perlu untuk
melakukan tes awal pendengaran guna mengukur dan
mengambil tindakan setiap ada gangguan pendengaran yang
kamu rasakan. Pemeriksaan telinga juga dilakukan untuk
memastikan tidak ada penumpukan kotoran telinga di dalam
telinga. Jika ada, telinga kamu mungkin butuh untuk
dibersihkan.
SEMANGAT BELAJAR!!!
Do you have any questions?

avief.riangga@gmail.com
+6285645722712

CREDITS: This presentation template was created by Slidesgo,


SDN Karangtengah 3 Sragen
including icons from Flaticon, and infographics & images by Freepik.

Anda mungkin juga menyukai