Anda di halaman 1dari 3

TUGAS LAMPIRAN

PRM – 07

MESIN BUBUT TU – 2A

Nama : Muhammad yahya

NRP : 122019110

Kelompok : 03 (tiga)

Tanggal praktikum : 20 Maret 2021

LABOLATORIUM CNC

PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI

INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL

BANDUNG

2021
Kesimpulanya

1. Mesin bubut TU-2A adalah mesin yang mempunyai dua sumbu gerakan
yaitu X dan Z. Gerakan sumbu tersebut dapat diatur secara manual atau
dengan program computer. Mesin bubut TU-2A dirancang hanya untuk
training, bukan untuk produksi. Oleh sebab itu, mesin ini mempunyai
keterbatasan kemampuan. Komputer mesin ini tidak mempunyai hardisk
yang dapat menyimpan data (program). Maka penyimpanan program harus
disimpan pada kaset (yang telah dilengkapi dengan diskdrive).
2. Batasan kemampuan mesin TU-2A adalah benda kerjanya aluminium,
pahatnya karbida, kecepatan potongnya pembubutan 150 – 200 m/menit
pemotongan 60 – 80 m/menit, besar asutan pembubutan 0,02 – 0,1
mm/menit pemotongan 0,01 – 0,02 mm/menit.
3. Sistem persumbuan yang terdapat pada mesin TU-2A koordinat pada
mesin CNC secara umum memiliki tiga axis yaitu koordinat ruang
sehingga terdapat tiga sumbu X, Y dan Z . Pada mesin bubut TU-2A
kordinat yang digunakan hanya X dan Z .
4. Titik aman pahat digunakan untuk memposisikan pahat agar jarak pahat
dengan benda kerja aman pada saat akan mengerjakan profil pada benda
kerja.
5. Proses pemesinan dengan mesin bubut dimana arah gerak pemakanan
pahat harus diperhatikan. Kesalahan arah gerak pemakanan ini dapat
mengakibatkan pahat tidak memotong benda kerja tetapi hanya
membenturnya saja, sebab bukan mata potong yang makan tetapi
punggung pahat yang memakan benda kerja.
6. Ada 3 jenis pahat yaitu pahat kanan, pahat kiri, dan pahat netral dapat
makan ke arah kiri maupun kanan
7. Pahat pada mesin TU-2A dipegang oleh revolver pahat sehingga dapat
memegang beberapa pahat sekaligus, setiap pahat diberi nomor sesuai
dengan tempatnya di revolver.
8. Data pahat yang ingin dilihat adalah besarnya sumbu X dan sumbu Z , hal
ini disebabkan tidak samanya panjang setiap pahat terutama jika program
memerlukan beberapa jenis pahat. Salah satu pahat dijadikan sebagai
referensi, dengan demikian data pahat tersebut dibuat sumbu X dan sumbu
Z dengan nol (ingat cara menolkan sumbu). Kemudian data tersebut
ditabelkan untuk diberitahukan pada mesin saat membuat program yang
menggunakan pahat bersangkutan.

Analisa

Mesin CNC TU-2A merupakan mesin bubut CNC Training Unit dengan 2
sumbu (axis), yang digunakan untuk latihan dasar-dasar pengoperasian dan
pemrograman. Karena mesin dikendalikan komputer, maka semua gerakan
berjalan secara otomatis sesuai perintah program yang diberikan sehingga
dengan program yang sama mesin CNC dapat diperintahkan untuk
mengulangi proses pelaksanaan secara terus menerus. Konfigurasi
penggunaan putaran spindel mesin, kecepatan pemakanan, dan kedalaman
pemakanan yang digunakan akan berpengaruh pada daya yang digunakan serta
kualitas kekasaran permukaan yang didapat. Dalam penelitian ini dilakukan
pengujian dengan 3 variabel putaran spindel mesin dan 3 variabel kecepatan
pemakanan, untuk menemukan korelasinya dengan penggunaan daya serta
hasil kekasaran permukaan. Hasil pengujian menunjukkan semakin tinggi
putaran spindel mesin dan kecepatan pemakanan, berakibat pada semakin
tingginya daya yang digunakan dan berlaku sebaliknya. Sementara semakin
tinggi putaran spindel mesin dan semakin rendah kecepatan pemakanan akan
berakibat pada kekasaran permukaan yang lebih baik.

Anda mungkin juga menyukai