Anda di halaman 1dari 2

Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu

SMA-IT “Thariq Bin Ziyad”


S S N (S e ko l a h S t an d a r N a s i o n al )
Jl. Toyogiri Selatan RT. 02 RW. 08 Kel. Jatimulya Kec. Tambun Selatan Kab. Bekasi 17515, Telp. 021-82423509, 82423633

REGULASI DAN TATA TERTIB PESERTA


PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GANJIL
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Untuk menjaga ketertiban selama penyelenggaraan PAS berlangsung, panitia penyelenggara PAS SMA-IT Thariq Bin
Ziyad tahun pelajaran 2021/2022 menetapkan regulasi dan tata tertib peserta PAS sebagai berikut:

1. Sebelum PAS berlangsung


a. Peserta PAS telah menyiapkan perangkat seperti laptop/smartphone/tablet dengan kondisi baterai sekurang-
kurangnya 90% terisi energi listrik.
b. Para peserta PAS berstatus “on line” di grup kelas sekurang-kurangnya 15 menit sebelum tes dimulai.
c. Peserta PAS wajib melengkapi dirinya dengan alat-alat tulis (pensil 2B, penghapus, pulpen, penggaris, dan
kertas HVS atau buku tulis) yang diperlukan dan yang diperkenankan untuk kepentingan PAS.
d. Peserta PAS yang terlambat log in ke Google Form karena kelalaian peserta, tidak akan diberikan tambahan
waktu penyelesaian PAS.

2. Selama PAS Berlangsung


a. Peserta PAS diwajibkan untuk:
• Mengisi identitas peserta pada bagian/section 1 di naskah soal Google Form
• Menuliskan identitas diri, kelas, nomor peserta, tanggal tes, dan mata pelajaran di pojok kiri atas lembar
jawaban essay menggunakan kertas HVS sesuai format.
• Menjawab soal essay dengan tulis tangan menggunakan pulpen berwarna hitam / biru.
• Mengerjakan soal sesuai dengan durasi waktu yang disediakan.
• Memfoto seluruh lembar jawaban essay secara tegak / portrait dengan hasil yang tidak buram dan dapat di
baca dengan jelas.
• Mengupload foto lembar jawaban essay.
b. Peserta PAS dilarang untuk:
• Saling berhubungan/berkomunikasi secara langsung dan/atau tidak langsung menggunakan media apapun
dengan sesama peserta PAS, Guru mata pelajaran, anggota keluarga dirumah maupun dengan pihak lain.
• Mencontoh, baik dari catatan sendiri maupun milik orang lain atau mencontoh pekerjaan orang lain.
• Mencari referensi soal dan jawaban pada media buku pelajaaran ataupun internet.
c. Peserta PAS dapat mengajukan pertanyaan kepada Wali Kelas dengan ketentuan:
• Hanya mengenai hal-hal yang menyangkut redaksi dan teks naskah soal PAS.
• Tidak mengganggu kelancaran jalannya PAS.

3. Kendala Teknis
a. Peserta yang mengalami kendala teknis sehingga berdampak pada durasi waktu pengerjaan tes, diperkenankan
menyampaikan kendala teknis tersebut disertai bukti otentik kepada Wali Kelas dan dengan persetujuan Guru
Mata Pelajaran dan Sekretaris PAS Ganjil untuk memperoleh penambahan waktu pengerjaan maksimal 15 menit.
b. Jika kendala teknis yang dialami peserta berlangsung lama sehingga melewati batas waktu pelaksanaan tes sesi
berikutnya dan/atau pukul 14.00 WIB maka peserta tersebut diikutkan sebagai peserta susulan PAS.
c. PAS susulan dilaksanakan oleh Guru pengampu mata pelajaran.

4. Sanksi
Peserta yang melanggar ketentuan tata tertib PAS ini dapat dikenai sanksi:
a. Teguran lisan/tertulis yang disampaikan Wali Kelas dan pencatatan nama peserta dalam berita acara.
b. PAS yang sedang dikerjakan dinyatakan batal dan wajib mengikuti PAS susulan.

Bekasi, 20 November 2021


Panitia PAS Tahun Pelajaran 2021/2022

1
Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu
SMA-IT “Thariq Bin Ziyad”
S S N (S e ko l a h S t an d a r N a s i o n al )
Jl. Toyogiri Selatan RT. 02 RW. 08 Kel. Jatimulya Kec. Tambun Selatan Kab. Bekasi 17515, Telp. 021-82423509, 82423633

LEMBAR JAWABAN ESSAY


PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GANJIL
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Nama : ………………………………..............................
No. Peserta : ………………………………..............................
Kelas : ………………………………..............................
Hari/Tanggal : ……………/………………….............................
Mata Pelajaran : ………………………………..............................

_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________________

Anda mungkin juga menyukai