Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN VOKASI


Jalan Jenderal Sudirman, Gedung E Lantai III, Senayan, Jakarta 10270
Telepon (021) 5725061, Faksimile (021) 5725484, Tromol Pos 1303
Laman http://www.vokasi.kemdikbud.go.id
Nomor : 0010/D4/TU/2021 13 Januari 2021
Hal : Webinar Sosialisasi Program Impact Byte Sponsored ISA “#SMKBisaNgoding”
Sponsored by Crowde, Program Pelatihan Koding Untuk Lulusan SMK

Yth. Kepala Dinas Pendidikan


Seluruh Indonesia

Menindaklanjuti surat dari Chief of Evolution PT. Impactbyte Teknologi Edukasi nomor:
002/GOV/2021 tanggal 05 Januari 2021 tentang Permohonan Dukungan Penyebaran Informasi
Webinar Sosialisasi Program Impact Byte Sponsored ISA “#SMKBisaNgoding” Sponsored by
Crowde, Program Pelatihan Koding Untuk Lulusan SMK, dengan hormat kami sampaikan hal
sebagai berikut:

1. Pihak Impactbyte memberikan penawaran untuk meningkatkan kemampuan


Koding/Pemrograman sesuai standar dan kebutuhan industri demi mencapai peluang karir yang
lebih baik bagi lulusan SMK yang dirangkaikan dengan program penundaan biaya pendidikan
yang dibayarkan oleh perusahaan sponsor untuk 14 (empat belas) orang lulusan SMK guna
belajar Full Stack Web Development dalam 14 (empat belas) minggu dan kesempatan kontrak
kerja 18 (delapan belas) bulan di Crowde.
2. Calon peserta yang diharapkan dapat berpartisipasi adalah:
a. Maksimum lulusan SMK
b. Berusia 18-23 Tahun
c. Maksimum 2 Tahun Pengalaman Kerja
d. Disukai memiliki latar belakang pendidikan IT (dari jurusan rekayasa perangkat lunak atau
teknik jaringan)
e. Memiliki rekening bank di Indonesia
f. Warga Negara Indonesia
g. Tidak memiliki catatan kriminal
h. Berkomitmen mengikuti seluruh rangkaian program
3. Ketentuan terkait pelaksanaan kegiatan adalah:
a. Pembukaan Pendaftaran dilaksanakan tanggal 04 s.d 22 Januari 2021 dengan mengisi form
pendaftaran.
b. Batas akhir tes teknikal dilaksanakan tanggal 23 Januari 2021
c. Wawancara Pertama akan dilaksanakan pada tanggal 25 s.d 29 Januari 2021
d. Wawancara Kedua akan dilaksanakan pada tanggal 01 s.d 12 Februari 2021
e. Pengumuman Beasiswa disampaikan tanggal 15 Februari 2021
f. Peserta yang dinyatakan lolos seleksi direncanakan mengikuti pelatihan yang
diselenggarakan Impactbyte pada tanggal 22 Februari sampai dengan 10 Juni 2021
g. Kegiatan webinar sosialisasi Program Impact Byte Sponsored ISA “#SMKBisaNgoding”
Sponsored by Crowde, Program Pelatihan Koding Untuk Lulusan SMK, akan dilaksanakan
pada hari, tanggal : Selasa, 19 Januari 2021
waktu : 16.00 s.d 17.30 WIB
platform : Zoom Meeting
http://bit.ly/webinar-impactbyte-crowde
pembicara : Mirza Adhyatma (Direktur Crowde)
moderator : David Winalda (Learning Architect Impact Byte)
Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon perkenan Bapak/Ibu/Saudara menyampaikan
informasi ini kepada SMK di wilayah pembinaan Bapak/Ibu/Saudara guna memanfaatkan
kesempatan dimaksud bagi para lulusannya.

Informasi lebih lanjut mengenai program ini dapat menghubungi Call Center Bidang Kemitraan dan
Penyelarasan DUDI dengan SMK di nomor 08119252424/085721549004 dengan narahubung Sdr.
Rizal Aziz Muslim dan PT. Impactbyte Teknologi Edukasi di nomor 08892557047 dengan
narahubung Sdr. Muhammad Kasyfunnur.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik kami sampaikan terima kasih.

Direktur Kemitraan dan Penyelarasan


Dunia Usaha dan Dunia Industri,

Ahmad Saufi
Tembusan : NIP 197101021996031002
1. Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi;
2. Direktur Sekolah Menengah Kejuruan;
3. Direktur PT. Impactbyte Teknologi Edukasi;
4. Kasubbag Taus Direktorat Kemitraan dan Penyelarasan DUDI;
5. Kepala SMK.

Anda mungkin juga menyukai