Anda di halaman 1dari 11

Tugas Critical Jurnal

Disusun untuk memenuhi tugas


Mata kuliah Akuntansi Manajemen

Disusun oleh :
1. Muslikah (20130310117)
2. Wulan suci.A.K (20130310107)
3. Arya Bagus L (20130310105)
4. Ronald Kevin A (20130310095)

PROGRAM STUDI AKUNTANSI


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS ISLAM KADIRI
KEDIRI
REVIEW JURNAL 1
Judul Pengaruh Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan dan
Efektivitas Pelaksanaan Pengawasan Anggaran Pada Kualitas
Laporan Keuangan
Journal e-Jurnal Akuntansi
Volume dan halaman Vol.29 No.1 Halaman 96-100
Tahun 2019
Nama penulis jurnal Ni Made Sarasita Novi Paramartha
Reviewer Muslikah, Wulan, Arya, Kevin
Terindeks Google scholar, dan Sinta 3
Link : https://sinta.kemdikbud.go.id/journals?q=e-
Jurnal+Akuntansi&search=1&sinta=&pub=&city=&issn=
Latar belakang Penelitian ini penting dilakukan karena Adanya berbagai
perubahan dalam pengelolaan dasar, kinerja keuangan
daerah. Serta adanya fenomena transparansi dan tuntutan
akuntabilitas yang marak ditemukan pada Pemerintah
Kabupaten Badung, khususnya pada pengelolaan keuangan
di SKPD untuk mendapatkan bukti-bukti empiris tentang
transparansi penyaluran dana Dinas Pendidikan
Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Badung oleh UPT
kecamatan ke sekolah-sekolah baik SD maupun SMP,
namun belum ditemukan laporan pertanggungjawaban
tentang penyaluran dana tersebut secara detail. Pelaporan
keuangan dalam pemeriksaannya secara umum dan secara
spesifik hanya dilakukan di Dinas Pendidikan Kepemudaan
dan Olahraga Kabupaten Badung, sehingga UPTD yang
menjadi bagian dari Disdikpora relatif jarang untuk
mendapatkan pembinaan dan pengawasan. Informasi
tersebut dapat diakses melalui layanan E-Lapor pada
Website Resmi Pemerintah Kabupaten Badung, yang secara
umum ditujukan pada penyelenggaraan pendidikan. SKPD
Penyelenggaran pendidikan di Kabupaten Badung adalah
Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olah Raga yang
memiliki 6 Cabang UPT di Setiap Kecamatan yang ada di
Kabupaten Badung.
Research GAP
- Sugut (2014) menyatakan bahwa SAK
terkomputerisasi akan menjadi hasil dari laporan
keuangan yang berkualitas
- Afiah dan Azwari (2015) dan Muskanan (2014)
menunjukan hasil bahwa kualitas laporan keuangan
pemerintahan yang baik dipengaruhi secara positif
dan signifikan oleh sistem akuntansi keuangan yang
bekualitas

Tujuan penelitian untuk mengetahui Sistem akuntansi keuangan pemerintah


daerah apapkah berpengaruh positif pada kualitas laporan
keuangan di UPT Disdikpora Kabupaten Badung. Serta
untuk mengetahui bagaimana Efektivitas pelaksanaan
pengawasan anggaran berpengaruh positif pada kualitas
laporan keuangan di UPT. Disdikpora Kabupaten Badung.
Sumber data Kuesioner
Obyek Kualitas laporan keuangan yang ada di UPT.
Landasan teori - Sistem Akuntansi Keuangan
Pemerintah Daerah berpengaruh
positif terhadap kualitas laporan
keuangan, yang berarti bahwa sistem
akuntansi keuangan daerah yang
berjalan efektif akan menghasilkan
informasi laporan keuangan yang
berkualitas. (Wati & Sinarwati, 2014)
- Pengawasan merupakan hal yang
penting dilakukan terhadap proses
pengelolaan keuangan. Pengawasan
meliputi melakukan evaluasi pada
kinerja dan keputusan-keputusan yang
diambil. Hal ini dilakukan untuk
memastikan bahwa APBD
dilaksanakan dengan efektif dan
efisien (Putra, 2017)
- pengawasan berpengaruh positif
terhadap pengelolaan keuangan
daerah. (Suparno, 2012)
- Proses mencapai laporan keuangan
pemerintah yang berkualitas, salah
satunya adalah melakukan
pengawasan anggaran secara rutin
dengan cara memberikan informasi
kinerja keuangan, memberi manfaat
alokasi keuangan dalam laporan
anggaran dan tidak menghambat
akuntabilitas pengawasan (Downe &
Nicol, 2016).
- efektifitas legislatif pengawasan
anggaran dapat menentukan kualitas
laporan keuangan pemerintah dan
memperkuat akuntabilitas keuangan
publik. (Santiso, 2014)
- efektivitas pengawasan anggaran
mempengaruhi kualitas laporan
keuangan. (Nurillah, 2014; Sugandi,
2013 ; dan Yosefrinaldi, 2013)

Hipotesis H1 : Sistem akuntansi keuangan pemerintah daerah


berpengaruh positif pada kualitas laporan keuangan di UPT
Disdikpora Kabupaten Badung.
H2 : Efektivitas pelaksanaan pengawasan anggaran
berpengaruh positif pada kualitas laporan keuangan di
UPT. Disdikpora Kabupaten Badung.
Variable penelitian Variabel efektivitas pelaksanaan pengawaan anggaran yang
digunakan dalam penelitian ini adalah perancangan
program pengawasan, perumusan kebijakan dan fasilitas
pengawasan, pemeriksaan, pengusutan, pengujian,
penilaian tugas pengawasan.
Data penelitian Data yang terkumpul dalam penelitian ini adalah data tentang
Sistem Akuntansi Keuangan Pemerintah Daerah, Efektivitas
Pelaksanaan Pengawasan Anggaran dan Kualitas Laporan
Keuangan. Namun apabila dilihat dari sumbernya Data yang
dalam penelitian ini adalah Data Primer.
Teknik analisis data menggunakan teknik analisis kualitatif. Metode pengambilan
sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive
sampling.
Pembahasan Hasil dari uji F diperoleh nilai F hitung sebesar 32,217
dengan signifkansi sebesar 0,000 < 0,05 berarti bahwa pada
kelompok yang diuji memiliki perbedaan yang nyata
(signifikan). Hasil ini mempunyai arti bahwa ada pengaruh
positif dan signifikan antara faktor sistem akuntansi
keuangan pemerintah daerah, dan efektivitas pelaksanaan
pengawasan anggaran secara simultan terhadap kualitas
laporan keuangan. Berdasarkan hasil analisis pengaruh
Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan Pemerintah Daerah
pada Kualitas laporan keuangan diperoleh nilai signifikansi
sebesar 0,038 dengan nilai koefisien regresi positif sebesar
0,300. Nilai signifikansi 0,038< 0,05 mengindikasikan
bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Hasil ini mempunyai
arti bahwa Sistem Akuntansi Keuangan Pemerintah Daerah
berpengaruh positif dan signifikan pada Kualitas laporan
keuangan pada UPT. Disdikpora Kabupaten Badung. Hasil
analisis menunjukkan bahwa Sistem Akuntansi Keuangan
Pemerintah Daerah berpengaruh positif dan signifikan pada
kualitas laporan keuangan. Hal ini berarti bahwa semakin
baik Sistem Akuntansi Keuangan Pemerintah Daerah pada
UPT. Disdikpora Kabupaten Badung maka akan
berpengaruh pada semakin meningkatnya kualitas laporan
keuangan UPT. Hasil penelitian ini sesuai dengan teori
legalitas yang menyatakan jika seluruh aparat
penyelenggara sistem akuntansi keuangan daerah mematuhi
seluruh aturan-aturan yang ada maka semakin baik sistem
akuntansi keuangan daerah dapat menghasilkan kualitas
laporan keuangan. Hasil analisis dalam penelitian ini
menunjukkan bahwa Efektivitas Pelaksanaan Pengawasan
Anggaran berpengaruh positif dan signifikan pada Kualitas
laporan keuangan. Hal ini berarti bahwa semakin efektif
Pelaksanaan Pengawasan Anggaran yang dilaksanakan oleh
UPT. Disdikpora Kabupaten Badung, maka akan
berpengaruh pada meningkatnya kualitas laporan keuangan
tersebut. Efektivitas Pelaksanaan Pengawasan Anggaran
sangat diperlukan dalam mengembangkan kualitas laporan
keuangan karena dengan adanya Efektivitas Pelaksanaan
Pengawasan Anggaran pada organisasi, maka anggota
organisasi tersebut dapat menyelesaikan pekerjaan yang
diberikan secara lebih efektif. Hasil penelitian ini sesuai
dengan teori legalitas yang menyatakan jika seluruh aparat
yang ditugaskan untuk melaksanakan pengawasan sesuai
dengan peraturan yang berlaku maka kualitas laporan
keuangan yang dihasikan akan semakin baik.
Manfaat penelitian - membandingkan hasil penelitian yang
sebelumnya dengan hasil penelitian
pembaruan
- mengidentifikasi pengaruh dari
pelaksaan pengawasan anggaran pada
kualitas laporan keuangan
Kesimpulan Sistem akuntansi keuangan pemerintah daerah berpengaruh
positif dan signifikan pada kualitas laporan keuangan. Hal
ini berarti bahwa semakin baik Sistem Akuntansi Keuangan
Pemerintah Daerah pada UPT. Disdikpora Kabupaten
Badung maka akan berpengaruh pada semakin
meningkatnya kualitas laporan keuangan yang dihasilkan
UPT. Disdikpora Kabupaten Badung tersebut.
Efektivitas pelaksanaan pengawasan anggaran berpengaruh
positif dan signifikan pada kualitas laporan keuangan. Hal
ini berarti bahwa semakin efektif pelaksanaan pengawasan
anggaran yang dilaksanakan oleh UPT. Disdikpora
Kabupaten Badung, maka akan berpengaruh pada
meningkatnya kualitas laporan keuangan tersebut

Saran - sebaiknya di jelaskan terlebih dahulu bagaimana


sistem akuntansi keuangan pada UPT. Disdikpora
Kabupaten Bandung karena, Suatu sistem mengolah
data input (masukan) adalah bukti-bukti transaksi
dalam bentuk dokumen atau formulir dan output
(keluaran) adalah laporan keuangan”. Sistem
akuntansi adalah prosedur-prosedur yang harus
dilaksanakan untuk menghasilkan informasi yang
dibutuhkan oleh pihak-pihak di dalam dan di luar
organisasi dalam rangka pengambilan keputusan.
- sebaiknya dijelaskan terlebih dahulu bagaimana
keefektivitasan pelaksanaan pengawasan anggaran
di UPT. Disdikpora Kabupaten Bandung.
- Alangkah lebih baik hasil penelitian dari jurnal
terdahulu juga dicantumkan agar mempermudah
dalam proses membandingkan hasil akhir penelitian
terbaru

Kritik atas kelemahan 1. Tidak dijelaskan bagaimanakah sistem akuntansi


jurnal
keuangan pada pemerintah daerah yang ada,
namun langsung merujuk pada pengaruh positif
kualitas laporan keuangan di UPT Disdikpora
Kabupaten Badung. Seharusnya di cantumkan
terlebih dahulu bagaimana sistem akuntansi
keuangan tersebut.
2. Tidak di jelaskan bagaimana kefektivitasan
pelaksanaan pengawasan anggaran yang merujuk
pada kualitas laporan keuangan UPT. Disdikpora
Kabupaten Bandung. Seharusnya dituliskan
terlebih dahulu.
3. Tidak dijelaskan apakah seluruh aparat yang
ditugaskan untuk melaksanakan pengawasan sesuai
dengan peraturan yang berlaku atau masih belum.

REVIEW JURNAL II
Judul Pengaruh Akuntansi Manajemen, Kualitas Informasi, Efisiensi
Biaya dan Ketepatan Waktu Terhadap Kinerja Keuangan
PT.SURYA SUKSES
Journal Jurnal Profita
Volume dan Vol.11. No.1
halaman
Tahun April. 2018
Nama Elok Kurniawati
penulis
jurnal
Reviewer Muslikah, Wulan, Arya, Kevin
Terindeks Google scholar, dan Sinta 3
Link https://sinta.kemdikbud.go.id/journals/detail?
q=pengaruh+akuntansi&search=1&id=6927
Latar Diperlukannya informasi akuntansi manajemen yang dibutuhkan oleh
belakang manajemen berbagai jenjang organisasi, untuk menyusun rencana aktivitas
perusahaan dimasa yang akan datang, karena informasi adalah input dasar
dalam setiap pengambilan keputusan, oleh karena itu informasi yang
relevan, tepat waktu, akurat dan lengkap sangat dibutuhkan oleh setiap
perusahaan. Informasi akuntansi manajemen memiliki fungsi sebagai
sistem pengolahan informasi akuntansi.
Kinerja keuangan yang terbaik adalah menjaga kelangsungan operasional
perusahaan, kinerja yang baik dapat dilihat dari hubungan manajer dan
bawahan, maka terjadilah akuntansi manajemen termasuk kualitas
informasi, efisiensi biaya dan ketepatan waktu terhadap kinerja keuangan
perusahaan.
Banyak faktor yang mempengaruhi dalam kinerja perusahaan yang efektif
dan efisien PT.SURYA SUKSES.

Research GAP
Atkinson(2005) Informasi akuntansi manajemen bertujuan untuk
mengambil keputusan bagi manajer
Hansen dan Moven(2004) efiensi biaya diukur dan dialokasikan dan
dilakukan dengan waktu yang tepat
Tujuan Tujuan dari penelitian ini adalah :
Penelitian
1. Untuk menganalisis secara empiris pengaruh akuntansi
manajemen terhadap kinerja keuangan
2. Untuk menganalisis secara empiris pengaruh kualitas informasi
terhadap kinerja keuangan
3. Untuk menganalisis secara empiris pengaruh efisiensi biaya
terhadap kinerja keuangan
4. Untuk menganalisis secara empiris pengaruh ketepatan waktu
terhadap kinerja keuangan
Sumber Data yang terdapat dalam penelitian ini Akuntansi Manajemen, Kualitas
data Informasi, Efisiensi Biaya dan Ketepatan Waktu
Obyek Kinerja Keuangan PT.SURYA SUKSES
Landasan  Akuntansi manajemen merupakan proses dimana para manajer
teori
mempengaruhi anggota organisasi lainnya untuk
mengimplementasikan strategi organisasi (Anthony dan
Govindarajan, 2009).
 Informasi akutansi manajemen merupakan informasi yang
bermanfaat bagi para manajer untuk pengambilan keputusan
dalam rangka mencapai tujuan-tujuan organisasi (Atkinson
et.al,2001:5 Hansen dan mowen,1997:2)
 Agar pengukuran efisiensi menjadi bernilai,biaya harus
ditetapkan, diukur dan dialokasikan dengan tepat lebih jauh
lagi, produksi keluaran harus berhubungan dengan masukan
yang dibutuhkan dan keseluruhan efek finansial perubahan
produktivitas harus dikalkulasi.(Hansen dan Moven : 2004)
 Chia (1995) menyatakan bahwa teming informasi menunjuk
kepada jarak waktu antara permintaan dan tersedianya
informasi dari sistem akuntansi manajemen ke pihak yang
meminta.

Hipotesis H1: Akuntansi Manajemen berpengaruh terhadap kinerja keuangan


pada PT. Surya Sukses
H2: Kualitas Informasi berpengaruh terhadap kinerja keuangan pada
PT. Surya Sukses
H3: Efesiensi Biaya berpengaruh terhadap kinerja keuangan pada PT.
Surya Sukses
H4: Ketepatan Wakru berpengaruh terhadap kinerja keuangan pada
PT. Surya Sukses
Variable Variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah
penelitian Akuntansi Manajemen, Kualitas Informasi, Efesiensi Biaya,Ketepatan
Waktu, Kinerja keuangan
Data Kuisioner
penelitian
Teknik Penelitian ini adalah Kuantitatif
analisis data
Pembahasan Akuntansi menejemen terhadap PT. SURYA SUKSES berpengaruh
karena hasil dari uji tersebut hasil pengolahan data diatas tampak bahwa
korelasi antara masing- masing skor butir pertanyaan terhadap total skor
butir-butir pertanyaan menunjukkan hasil yang signifikan yang
ditunjukkan dengan nilai r hasil lebih besar dari 0.30. Dengan demikian
dapat disimpulkan bahwa keseluruhan butir pertanyaan dalam penelitian
ini adalah valid.

Kualitas informasi terhatap PT. SURYA SUKSES berpengaruh


karena dari hasil pengolahan data masing skor butir pertanyaan terhadap
total skor butir-butir pertanyaan menunjukkan hasil yang signifikan yang
ditunjukkan dengan nilai r hasil lebih besar dari 0.30. Dengan demikian
dapat disimpulkan bahwa keseluruhan butir pertanyaan dalam penelitian
ini adalah valid.

Efisien biaya terhadap PT. SURYA SUKSES berpengaruh karena dari


hasil pengolahan data diatas tampak bahwa korelasi antara masing-masing
skor butir pertanyaan terhadap total skor butir-butir pertanyaan
menunjukkan hasil yang signifikan yang ditunjukkan dengan nilai r hasil
lebih besar dari 0.30. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa
keseluruhan butir pertanyaan dalam penelitian ini adalah valid.

Ketepatan waktu terhadap PT. SURYA SUKSES berpengaruh karena dari


hasil pengolahan data diatas tampak bahwa korelasi antara masing- masing
skor butir pertanyaan terhadap total skor butir-butir pertanyaan
menunjukkan hasil yang signifikan yang ditunjukkan dengan nilai r hasil
lebih besar dari 0.30. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa
keseluruhan butir pertanyaan dalam penelitian ini adalah valid.

Manfaat  Mengetahui kinerja dan data informasi manajemen


penelitian  Menganalisa variabel kualitas informasi, efisensi dan ketepatan
waktu

Kesimpulan Dari kegiatan penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa kualitas


informasi, efisiensi biaya, ketepatan waktu PT.SURYA SUKSES
meberikan kinerja keuangan yang efektif dan efisien sehingga
manajemen dapat memberikan keputusan untuk tujuan perusahaan

Saran  Perlunya disertakan faktor seperti intensitas persaingan,


struktur dan ukuran industri, dan tingkat perubahan
teknologi juga mungkin bisa mempengaruhi kinerja
keuangan disarankan untuk menambah variabel lain.
 Efisiensi Biaya pada PT.Surya Sukses berpengaruh
terhadap kinerja keuangan oleh karena itu perlu adanya
perhatian pada PT.Surya Sukses terhadap Efisiensi
Biaya.
Kritik atas  Kurang jelas dalam pemberian informasi dan data PT.
kelemahan SURYA SUKSES
jurnal  Tidak dicantumkan faktor faktor dalam mempengaruhi
kinerja keuangan

Anda mungkin juga menyukai