Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

(LKPD)

Sekolah : SMA Al Kautsar Bandar Lampung


Mata Pelajaran : Ekonomi
Kelas/Semester : XII / Genap
Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit

A. Tujuan Pembelajaran
Dengan pembelajaran melalui discovery learning siswa mampu menganalisis penyusunan siklus
akuntansi pada perusahaan dagang; membuat laporan keuangan pada perusahaan dagang dengan
netral, jujur, teliti dan tanggung jawab.

B. Kompetensi Dasar
3.5 Menganalisis penyusunan siklus akuntansi pada perusahaan dagang
4.5 Membuat laporan keuangan pada perusahaan dagang

C. Materi Pembelajaran
Perusahaan dagang adalah perusahaan yang menjalankan kegiatan usaha membeli barang
dagangan dengan tujuan untuk dijual kembali tanpa mengadakan perubahan bentuk atau
memprosesnya terlebih dahulu.
1. Syarat penyerahan barang
Beberapa syarat penyerahan barang yang umum dipakai :
A. Free on Board (FOB) Shipping Point
B. Free on Board (FOB) Destination Point
C. Cost, Isurance and Freight (CIF)
2. Syarat pembayaran.
A. n/30, syarat pembayaran seperti ini dapat diartikan bahwa pembayaran paling lambat 30
hari setelah pembelian barang dagang dan tanpa pemberian diskon penjualan.
B. EOM (End of Month), syarat pembayaran ini artinya pembayaran dilakukan paling lambat
pada akhir bulan atau akhir periode pada bulan berjalan.
C. 2/10, n/30, artinya pembayaran dilakukan paling lambat 10 hari dari tanggal
transaksi akan diberi potongan 2% dari harga netto faktur dan pembayaran paling
lambat 30 hari dari tanggal transaksi.
D. Cash on Delivery (COD) artinya pembayaran dilakukan pada saat barang dikirim

3. Macam-macam perusahaan dagang


A. Perusahaan dagang barang produksi, adalah bahan-bahan baku (raw material) yang
digunakan sebagai bahan dasar untuk pembuatan produk atau alat-alat produksi yang
digunakan untuk menghasilkan produk lain.
B. Perusahaan dagang barang jadi, produk fnal atau sudah dalam bentuk akhir yang sehingga
siap dikonsumsi/digunakan oleh konsumen.

4. Metode pencatatan persediaan barang dagang


A. Sistem Persediaan Fisik
Dalam sistem persediaan fisik, penentuan besar kecilnya nilai persediaan akhir dan harga
pokok penjualan dapat diketahui setelah perusahaan melakukan perhitungan fisik atas
persediaannya (stock opname).

B. Sistem Persediaan Perpetual


Pada sistem persediaan perpetual, setiap pembelian dan penjualan barang dagangan akan
dicatat dalam akun persediaan. Adapun ciri utama penggunaan sistem persediaan perpetual
adalah digunakannya kartu-kartu untuk mengikuti mutasi persediaan.
D. Kegiatan Peserta Didik
Awali kegiatan pembelajaran dengan berdoa terlebih dahulu agar pembelajaran yang dilakukan
dapat bermanfaat. Amati buku Ekonomi Kelas XII Penerbit ESIS pada halaman 188-200 atau
sumber lain yang relevan dengan materi pembelajaran.

Selanjutnya jawablah pertanyaan berikut :


1. Ciri-ciri perusahaan dagang :
Jawab :
a. Usaha yang Dilakukan ; Usaha yang dilakukan perusahaan dagang adalah membeli
barang dagang dan menjualnya tanpa mengadakan perubahan (pengolahan)
b. Kegiatan Akuntansi :
1) Menggunakan akun persediaan barang dagang
2) Ada perhitungan harga pokok penjualan
3) Laporan laba rugi dapat berbentuk single step (langsung) dan multiple step
(bertahap) dan laporan laba rugi dan pendapatan komprehensif lainnya.

2. Berikan contoh perusahaan dagang berdasarkan produk yang didagangkan!


Jawab :
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................

3. Jelaskan syarat penyerahan secara FOB Shipping Point dan FOB Destination Point!
Jawab :
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................

4. Sebutkan macam-macam perhitungan persediaan secara fisik!


Jawab :
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................

5. Lengkapi tabel dibawah ini, jika transaksi dianggap sama Rp. 800.000,-

Syarat Tanggal Jangka Waktu Besarnya Tanggal Batas


Pembayaran Transaksi Potongan Potongan Waktu Pelunasan
2/10 ; n/30 5 Juli 2020
...................... ................. .....................
3 April 2020 10 hari Rp. 24.000,- 3 Mei 2020
..................
4/15 ; n/30 2 Oktober 2020 17 Oktober 2020 1 November 2020
.................

Nama Kelas Tanda Tangan

Anda mungkin juga menyukai