Anda di halaman 1dari 1

RANGKUMAN MATERI

Mata Pelajaran : PKN


Kelas : 7 (A,B,C,D)
Pertemuan :2
Materi : Arti Penting Kerjasama Dalam Kehidupan Masyarakat

1. Manfaat dan Tujuan Kerja Sama


Manusia sebagai makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri, jadi dalam
menjalani kehidupannya memerlukan kerja sama dan bantuan dari orang lain. Dengan
adanya kerja sama, maka manusia akan memperoleh beberapa manfaat sebagai
berikut :
a. Meringankan beban pekerjaan yang harus dilakukan
b. Menumbuhkan sikap kebersamaan dan menjalin kekeluargaan antarsesama
c. Menciptakan hubungan yang harmonis
d. Meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan nasional
Sedangkan tujuan diadakannya kerja sama adalah :
a. Memunculkan sikap toleransi
b. Sikap menghargai satu sama lain
c. Mencapai tujuan bersama.

2. Arti Penting Kerja Sama Dalam Kehidupan Sehari-Hari


Setiap hari dipastikan manusia normal akan menjalin kerja dengan manusia
lainnya. Sehingga jika manusia tersebut mau menghayati proses kerja sama yang
dilakukan, maka akan memperoleh arti penting kerja sama sebagai berikut :
a. Pekerjaan dapat dilakukan dengan cepat dan tepat
b. Menumbuhkan sikap ringan tangan terhadap sesama
c. Menciptakan rasa persatuan dan kesatuan
d. Memperbanyak teman dan saudara.

Anda mungkin juga menyukai