Anda di halaman 1dari 15

Pengantar Ekonomika

Kelas A
Dosen pengampu: Nuraida Wahyuni
Semester Genap 2020/2021
Outline

• Kontrak belajar
• Pengertian ilmu ekonomi
• Ruang lingkup ilmu ekonomi
Kontrak belajar

• On cam
• Focus
• Penilaian:
• Individu
• Kelompok  peer assessment (private and confidential)
• Kuis : 15%
• Tugas : 35%
• UTS : 25 %
• UAS : 25%
Peer assesment

• Prosentase kontribusi teman sekelompok, bukan menilai kontribusi


diri sendiri.
• 100% jika aktif penuh dari awal sampai akhir
• 80% jika aktif tapi ada yang missing
• 60% jika aktif sedikit, banyak hilangnya
• 40% jika hanya muncul di awal
Pengertian ilmu ekonomi
• Ekonomi berasal dari bahasa Yunani: Oikos (rumah tangga) dan
Nemien (manajemen)
• Aristotle menggambarkan ekonomi sebagai manajemen rumah tangga seperti
makanan, rumah, pakaian, pendidikan, dan kebutuhan-kebutuhan rumah
tangga lainnya bagi anggota keluarga dan bagaimana memenuhi kebutuhan-
kebutuhan tersebut dengan menghasilkan uang.
• Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari bagaimana manusia
mengalokasikan sumber daya yang terbatas untuk melakukan
produksi, distribusi, dan konsumsi baik secara individu maupun
kolektif
• Ekonomi merupakan ilmu yang berfokus pada pengelolaan secara
rasional sumber daya yang terbatas sehingga keuntungan ekonomi
dapat dimaksimalkan.
Masalah ekonomi:
Kelangkaan/Keterbatasan

Sumber daya yang terbatas

Keinginan manusia yang tidak terbatas


Definisi ilmu ekonomi

• Kekayaan/Wealth (Adam Smith)


1776
• Kesejahteraan/Welfare (Alfred Marshal)
1890
• Kelangkaan/Scarcity (Lionel Robbins)
1932
• Pertumbuhan/Growth (Paul A.
1948 Samuelson)
Wealth/Kekayaan

• Adam Smith, yang dianggap sebagai Bapak Ekonomi, menerbitkan


buku berjudul "An inquiry into the Nature and cause of the Wealth of
Nations" pada tahun 1776.
• Dia mendefinisikan ekonomi sebagai "ilmu yang menyelidiki sifat dan
penyebab kekayaan bangsa“
• Dia menekankan produksi dan pertumbuhan kekayaan sebagai pokok
bahasan ekonomi.
Welfare/Kesejahteraan

• Pada tahun 1890, Alfred Marshall menyatakan bahwa “Ekonomi


adalah studi tentang kehidupan manusia sehari-hari: kehidupan
manusia merupakan bagian dari tindakan individu dan sosial yang
paling erat hubungannya dengan pencapaian dan dengan penggunaan
kebutuhan material untuk kesejahteraan.
• Studi tentang kesejahteraan manusia berdasarkan kekayaan.
Scarcity/Kelangkaan

• Menurut Lionel Robbins: “Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari


perilaku manusia sebagai hubungan antara tujuan dan sumber daya
yang langka sehingga memiliki alternatif.”
Growth/Pertumbuhan

• Menurut Prof . Paul A. Samuelson “ Ekonomi adalah studi tentang


bagaimana manusia dan masyarakat memilih dengan atau tanpa
menggunakan uang, untuk menggunakan sumber daya produktif yang
langka yang memiliki penggunaan alternatif, untuk memproduksi
berbagai komoditas dari waktu ke waktu dan mendistribusikannya
untuk konsumsi sekarang dan di masa depan di antara berbagai orang
dan kelompok masyarakat. Studi ini menganalisis biaya dan manfaat
dari alokasi sumber daya”.
Ruang lingkup ilmu ekonomi

Ekonomi Ekonomi
Mikro Makro

Individu Kolektif
Ekonomi mikro

Permintaan dan penawaran

Produksi dan biaya produksi


Ekonomi makro

Perbankan

Produk nasional, konsumsi nasional, pendapatan nasional

Pengangguran, inflasi

Kebijakan ekonomi
Mengapa harus mempelajari
pengantar ekonomika?
Seorang sarjana teknik
industri harus
mengetahui hubungan
kondisi ekonomi dengan
rencana dan kinerja
industri

Anda mungkin juga menyukai