Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAKSI

Karya tulis ini berjudul “Pencemaran Lingkungan”. Manusia merupakan bagian


dari komponen lingkungan hidup dan mempunyai pengaruh yang sangat besar
terhadap lingkungan. Banyak terjadi kerusakan alam tanpa memperhatikan akibat
yang ditimbulkan. Hal ini dapat menyebabkan kualitas lingkungan menurun dan
dapat mempengaruhi kelangsungan hidup makhluk hidup, termasuk manusia itu
sendiri dimasa yang akan datang.

Berdasarkan permasalahan di atas, rumusan masalah penulis ini adalah (1) Apa
yang di maksut pencemaran lingkungan ? (2) Apa saja macam – macam pencemaran
lingkungan ? (3) Apa akibat dari pencemaran lingkungan ? (4) Bagaimana cara untuk
mencegah / menanggulangi pencemaran lingkungan ? (4) Mengapa manusia memiliki
peran penting dalam menjaga lingkungan hidup agar tidak terjadi pencemaran ?.

Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk menambah pengetahuan dan wawasan
tentang pencemaran lingkungan. (2) Untuk mendiskripsikan proses terjadinya
pencemaran lingkungan. Metode yang digunakan adalah metode pustaka, metode
langsung dan metode diskriptif analitik.

Pengertian pencemaran lingkungan menurut Undang – Undang Nomor 4 Tahun


1982 adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat energy, dan atau
komponen lain ke dalam lingkungan atau berubahnya tatanan lingkungan oleh
kegiatan manusia atau oleh proses alam, sehingga kualitas lingkungan menjadi
kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya. Zat yang
menyebabkan polusi disebut polutan. Suatu zat disebut polutan bila keberadaannya
dapat menyebabkan kerugian tarhadap makhluk hidup.

Tercemarnya lingkungan dapat mempengaruhi kelangsungan hidup manusia


dan makhluk hidup lainnya. Untu itu, kita harus senantiasa menjaga lingkungan agar
tidak tercemar dan tetap lestari.

ii

Anda mungkin juga menyukai