Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN ACEH TAMIANG

KECAMATAN MANYAK PAYED


KAMPUNG SEUNEUBOK CANTEK
Jln.Manyak payed No...... KodePos : 24471
KAMPUNG SEUNEUBOK CANTEK

KEPUTUSAN DATOK PENGHULU SEUNEUBOK CANTEK


NOMOR; 10 TAHUN 2022

TENTANG
PEMEGANG KEKUASAAN PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG DAN
PELAKSANA PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG
TAHUN ANGGARAN 2022

DATOK PENGHULU SEUNEUBOK CANTEK

Menimbang : a. Bahwa berdasarkan Pasal 3 Peraturan Bupati Aceh


Tamiang Nomor 33 Tahun 2018 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Kampung, Datok Penghulu
berwenang menetapkan Pemegang Kekuasaan Pengelolaan
Keuangan Kampung dan Pelaksana Pengelolaan Keuangan
Kampung;
b. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a, perlu menetapkan Keputusan
Datok Penghulu tentang Pemegang Kekuasaan
Pengelolaan Keuangan Kampung dan Pelaksana
Pengelolaan Keuangan Kampung Tahun Anggaran 2022

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2002 tentang


Pembentukan Kabupaten Aceh Barat Daya, Kabupaten
GayoLuas, Kebupaten Aceh Jaya, Kabupaten Nagan Raya
danKabupaten Aceh Tamiang di Provinsi Nanggroe Aceh
Darussalam;
2. Undang-UndangNomor 6 Tahun 2014 tentangDesa
(Lembaran Negara Tahun 2014 Nomor 7, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5495);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang
Peraturan Pelaksanaan Atas Undang-Undang Nomor 6
Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 123, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5539)sebagaimana telah
diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan
Pemerintah Nomor11Tahun 2019 tentang Perubahan Kedua
Atas Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang
Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun
2014 tentangDesa (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2019 Nomor 41, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 6321);
4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 111 Tahun 2014
tentang Pedoman Teknis Peraturan di Desa (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 2091);
5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun 2018
tentang Pengelolaan Keuangan Desa (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2018 Nomor 611);
6. PeraturanBupatiAceh Tamiang Nomor 33 Tahun 2018
tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung (Berita
Daerah Kabupaten Aceh Tamiang Tahun 2018 Nomor 33);
MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN DATOK PENGHULU TENTANGPEMEGANG


KEKUASAAN PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG DAN
PELAKSANA PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG
TAHUN ANGGARAN 2022

KESATU : Menetapkan Pemegang Kekuasaan Pengelolaan Keuangan


Kampung dan Pelaksana Pengelolaan Keuangan Kampung
Tahun Anggaran 2022 sebagai berikut:
1. Datok Penghulu selaku Pemegang Kekuasaan
Pengelolaan Keuangan Kampung;
2. Sekretaris Kampung sebagai Koordinator;
3. Kepala Seksi Pemerintahan, Kepala Seksi Kesejahtraan,
Kepala Urusan Umum dan Perencanaan sebagai
Pelaksana Kegiatan Anggaran; dan
4. Kepala Urusan Keuangan sebagai Pelaksana Fungsi
Kebendaharaan.

KEDUA : Datok Penghulu selaku Pemegang Kekuasaan Pengelolaan


Keuangan Kampung sebagaimana dimaksud pada diktum
KESATU berwenang:
1. Menetapkan kebijakan tentang pelaksanaan
APBKampung;
2. Menetapkan kebijakan tentang pengelolaan barang milik
Kampung;
3. Melakukan tindakan yang mengakibatkan pengeluaran
atas beban APBKampung;
4. Menetapkan Pelaksana Pengelolaan Keuangan Kampung;
5. Menyetujui Dokumen Pelaksanaan Anggaran, Dokumen
Pelaksanaan Perubahan Anggaran, dan Dokumen
Pelaksanaan Anggaran Lanjutan;
6. Menyetujui Rekening Anggaran Kas Kampung; dan
7. Menyetujui Surat Permintaan Pembayaran.

KETIGA : Sekretaris Kampung sebagai Koordinator Pelaksana


Pengelolaan Keuangan Kampung sebagaimana dimaksud
pada diktum KESATU bertugas:
1. Mengoordinasikan penyusunan dan pelaksanaan
kebijakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kampung;
2. Mengoordinasikan penyusunan rancangan Anggaran
Pendapatan dan Belanja Kampung dan rancangan
perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kampung;
3. Mengoordinasikan penyusunan rancangan Qanun
Kampung tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja
Kampung, perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Kampung, dan pertanggungjawaban pelaksanaan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Kampung;
4. Mengoordinasikan penyusunan rancangan peraturan
Datok Penghulu tentang Penjabaran Anggaran
Pendapatan dan Belanja Kampung dan Perubahan
Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Kampung;
5. Mengoordinasikan tugas perangkat Kampung lain yang
menjalankan tugas Pelaksana Pengelolaan Keuangan
Kampung;
6. Mengoordinasikan penyusunan laporan keuangan
Kampung dalam rangka pertanggungjawaban
pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Kampung;
7. Melakukan verifikasi terhadap Dokumen Pelaksanaan
Anggaran, Dokumen Pelaksanaan Perubahan Anggaran,
dan Dokumen Pelaksanaan Anggaran Lanjutan;
8. Melakukan verifikasi terhadap Rencana Anggaran Kas
Kampung; dan
9. Melakukan verifikasi terhadap bukti penerimaan dan
pengeluaran Anggaran Pendapatan dan Belanja
Kampung.

KEEMPAT : Kepala Seksi dan Kepala Urusan sebagai Pelaksana


Kegiatan Anggaran sebagaimana dimaksud pada diktum
KESATU bertugas:
1. Melakukan tindakan yang mengakibatkan pengeluaran
atas beban anggaran belanja sesuai bidang tugasnya;
2. Melaksanakan anggaran kegiatan sesuai bidang
tugasnya;
3. Mengendalikan kegiatan sesuai bidang tugasnya;
4. Menyusun Dokumen Pelaksanaan Anggaran, Dokumen
Pelaksanaan Perubahan Anggaran, dan Dokumen
Pelaksanaan Anggaran Lanjutan sesuai bidang tugasnya;
5. Menandatangani perjanjian kerjasama dengan penyedia
atas pengadaan barang/jasa untuk kegiatan yang berada
dalam bidang tugasnya; dan
6. Menyusun laporan pelaksanaan kegiatan sesuai bidang
tugasnya untuk pertanggungjawaban pelaksanaan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Kampung.

KELIMA : Kepala Urusan Keuangan sebagai Pelaksana Fungsi


Kebendaharaan sebagaimana dimaksud pada diktum
KESATU bertugas:
1. Menyusun Rencana Anggaran Kas Kampung; dan
2. Melakukan penatausahaan yang meliputi menerima,
menyimpan, menyetorkan/membayar, menatausahakan
dan mempertanggungjawabkan penerimaan pendapatan
Kampung dan pengeluaran dalam rangka pelaksanaan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Kampung.

KEENAM : Pemegang Kekuasaan Pengelolaan Keuangan Kampung dan


Pelaksana Pengelolaan Keuangan Kampung melaksanakan
kegiatan berdasarkan bidang tugas masing-masing
sebagaimana tercantum dalam Lampiran I Keputusan
Datok Penghulu ini.

KETUJUH : Dalam melaksanakan tugasnya, Pelaksana Pengelolaan


Keuangan Kampung sebagaimana dimaksud pada diktum
KESATU bertanggungjawab kepada Datok Penghulu selaku
Pemegang Kekuasaan Pengelolaan Keuangan Kampung.
KEDELAPAN : Pemegang Kekuasaan Pengelolaan Keuangan Kampung dan
Pelaksana Pengelolaan Keuangan Kampung sebagaimana
dimaksud pada diktum KESATU, dalam melaksanakan
wewenang dan tugasnya dapat diberikan honor per bulan,
yang besarannya sebagaimana tercantum dalam Lampiran
II Keputusan Datok Penghulu ini.

KESEMBILAN : Segalabiaya yang timbul akibat ditetapkannya Keputusan


Datok Penghulu ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan
dan Belanja Kampung Seuneubok Cantek

KESEPULUH : Keputusan Datok Penghulu ini mulai berlaku pada tanggal


ditetapkan.

Ditetapkan di : Seuneubok Cantek


Pada tanggal : 10 Januari 2022
Datok Penghulu Seuneubok
Cantek

HUSAINI,S.Kom.I

Tembusan :

1. BupatiBupati Aceh Tamiang di KarangBaru;


2. InspekturInspektoratKabupatenAceh Tamiang di KarangBaru
3. Kepala DPMKPPKBKabupatenAceh Tamiang di KarangBaru
4. KepalaBPKDKabupatenAceh Tamiang di KarangBaru
5. Camat Manyak Payed di Tualang Cut;
6. Ketua MDSK Seuneubok Cantek di Tempat;
LAMPIRAN I : KEPUTUSAN DATOK PENGHULU SEUNEUBOK CANTEK
NOMOR : 10 TAHUN 2022
TENTANG : PEMEGANG KEKUASAAN PENGELOLAAN KEUANGAN
KAMPUNG DAN PELAKSANA PENGELOLAAN KEUANGAN
KAMPUNGTAHUN ANGGARAN 2022

DAFTAR PELAKSANA KEGIATAN ANGGARAN


DAN PEMBAGIAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2022

JABATAN DALAM
NO. NAMA JABATAN POKOK PENGELOLAAN
KEUANGAN KAMPUNG
Pemegang Kekuasaan
1. HUSAINI,S.Kom.I Datok Penghulu Pengelolaan Keuangan
Kampung
Koordinator Pelaksana
2. ZAINAL ABIDIN Sekretaris Kampung Pengelolaan Keuangan
Kampung
Pelaksana Pengelolaan
Kepala Seksi
3. MASYITAH,SPd Keuangan Kampung di
Pemerintahan
Bidang Pemerintahan
Pelaksana Pengelolaan
Kepala Seksi
4 ZAINAL KeuanganKampung di
Kesejahteraan
Bidang Pemberdayaan
Pelaksana Fungsi
5 ABU BAKAR Kepala Urusan Keuangan
Kebendaharaan

DATOK PENGHULU SEUNEUBOK CANTEK,

HUSAINI,S.Kom.I
LAMPIRAN II : KEPUTUSAN DATOK PENGHULU SEUNEUBOK CANTEK
NOMOR : 10 TAHUN 2022
TENTANG : PEMEGANG KEKUASAAN PENGELOLAAN KEUANGAN
KAMPUNG DAN PELAKSANA PENGELOLAAN KEUANGAN
KAMPUNG TAHUN ANGGARAN 2022

BESARAN HONORARIUM BAGI PKPKK DAN PPKK


TAHUN ANGGARAN 2022

JABATAN DALAM BESARAN


NO. NAMA JABATAN POKOK PENGELOLAAN HONORARIUM
KEUANGAN DESA PER BULAN
1. SANUSI Datok Penghulu PKPKK Rp. 200.000,-
ZAINAL
2. Sekretaris Kampung Koordinator PPKK Rp. 150.000,-
ABIDIN
Kepala Seksi PelaksanaKegiatan
3. MASYITAH Rp. 100.000,-
Pemerintahan Anggaran

Kepala Seksi Pelaksana Kegiatan


4. ZAINAL Rp. 100.000,-
Kesejahteraan Anggaran

Kepala Urusan Pelaksana Urusan


5. NURDIN Perencanaan dan Perencanaan dan Rp. 100.000,-
pembangunan Pembangunan

Kepala Urusan Pelaksana Fungsi


6. ABU BAKAR Rp. 100.000,-
Keuangan Kebendaharaan

DATOK PENGHULU SEUNEUBOK CANTEK,

HUSAINI,S.Kom.I

Anda mungkin juga menyukai