Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 PALANGKA RAYA
“AKREDITASI A”
Jalan : K.S. Tubun No. 02 Palangka Raya
Telp : (0536) 4215024 email : smadaplk@gmail.com
KOTA PALANGKA RAYA

Nomor : 421.1/090/14/SMAN-2 PLK/KP/II/2022 Kepada


Lampiran : - Yth. Seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Perihal : Pengumuman Sistem Pembelajaran SMA Negeri - 2 Palangka Raya
PTM Terbatas dan Daring di SMA di -
Negeri 2 Palangka Raya. Palangka Raya

Menindaklanjuti Surat Edaran Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah
Nomor : 421/0244/Disdik/II/2022, Tanggal : 04 Februari 2022, Perihal : Penyesuaian Pelaksanaan
Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) SMA/SMK/SLB Provinsi Kalimantan Tengah Masa
Pandemi Covid-19 Tahun 2022, maka kami sampaikan pengumuman sebagai berikut :

1. Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) di SMA Negeri 2 Palangka Raya
dilaksanakan dengan jumlah peserta didik 50% (lima puluh persen) dari kapasitas ruang kelas
di SMA Negeri 2 Palangka Raya.
2. PTM Terbatas dilaksanakan setiap hari efektif dengan sistem shift peserta didik. Pembagian shift
diatur pembelajaran melalui moda tatap muka 50% dan moda tatap maya/daring 50%, hal ini
dalam rangka pelayanan pembelajaran yang optimal.
3. Berkaitan dengan poin 2, maka setiap kelas dibagi menjadi 2 (dua) kelompok belajar yaitu
kelompok 1 dan kelompok 2 (daftar nama-nama kelompok 1 dan kelompok 2 tiap-tiap kelas
terlampir).
4. Waktu pelaksanan PTM Terbatas dan daring tiap-tiap kelas dilaksanakan secara bergantian
dengan keterangan sebagai berikut :
Sistem Pembelajaran
Waktu
PTM Terbatas (Pagi) Daring (Siang)
Minggu ke-2 Februari 2022
Kelompok 1 Kelompok 2
(7 – 11 Februari 2022)
Minggu ke-3 Februari 2022
Kelompok 2 Kelompok 1
(14 – 18 Februari 2022)
Minggu ke – 4 Februari 2022
Kelompok 1 Kelompok 2
(21 – 25 Februari 2022)
Dan seterusnya secara Dan seterusnya secara
Dan seterusnya
bergantian bergantian

5. Jumlah jam pelajaran dalam 1 (satu) shift sebanyak 6 jam pelajaran dengan durasi 1 jam
pelajaran selama 40 menit sehingga diperlukan penyesuaian dengan Surat Edaran Plt. Kepala
Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah yang terbaru.
6. Berkaitan dengan poin 5, maka jadwal belajar dan istirahat adalah sebagai berikut :
Shift Pagi (PTM Terbatas) Shift Siang (Daring)
Kelas Hari Waktu (WIB) Kegiatan Kelas Hari Waktu (WIB) Kegiatan
07.00 – 08.20 Belajar 13.00 – 14.20 Belajar
Senin Senin
08.20 – 08.35 Istirahat 14.20 – 14.35 Istirahat
X s.d. X s.d.
08.35 – 09.55 Belajar 14.35 – 15.55 Belajar
Jum’at Jum’at
09.55 – 11.15 Belajar 15.55 – 17.15 Belajar
07.00 – 08.20 Belajar 13.00 – 14.20 Belajar
XI Senin XI Senin
08.20 – 09.40 Belajar 14.20 – 15.40 Belajar
& s.d. & s.d.
09.40 – 09.55 Istirahat 14.40 – 15.55 Istirahat
XII Jum’at XII Jum’at
09.55 – 11.15 Belajar 15.55 – 17.15 Belajar
7. Bapak/Ibu Wali kelas agar tetap melakukan komunikasi dengan pihak orang tua/wali peserta
didik terkait keadaan kesehatan peserta didik di kelasnya masing-masing. Jika ada mengetahui
peserta didik mengalami gelaja sakit diharapkan Bapak/Ibu menyampaikan kepada orang
tua/wali agar peserta didik yang bersangkutan belajar dari rumah saja dengan tetap mengirim
surat izin kepada pihak sekolah untuk diketahui oleh wali kelas, guru mata pelajaran, para wakil
kepala sekolah, dan kepala sekolah.
8. Bapak/Ibu guru mata pelajaran dan BK diharapkan :
a. Mempertimbangkan kekompleksitasan tugas yang diberikan kepada peserta didik dengan
waktu mengerjakan tugas.
b. Bahan ajar disiapkan oleh guru mata pelajaran masing-masing.
c. Tugas berupa proyek yang diberikan kepada peserta didik agar mempertimbangkan biaya
pembelian alat dan bahan yang dikeluarkan sebagai akibat dari tugas tersebut.
d. Menggunakan waktu yang tertera pada jadwal seefektif mungkin sehingga tidak terlalu
banyak penugasan di luar jam pelajaran.
e. Disiplin untuk memulai dan mengakhiri pelajaran di kelas.
f. Hadir di sekolah minimal 15 (lima belas) menit sebelum pembelajaran dimulai.
g. Melaksanakan pembelajaran secara menyenangkan dengan peserta didik.
9. Bapak/Ibu tenaga kependidikan diharapkan :
a. Hadir di sekolah dan pulang dari sekolah tepat waktu.
b. Tetap berada di sekolah dalam rangka melaksanakan pelayanan prima baik administrasi
kesiswaan, kepegawaian, data-data sekolah, dan administrasi-administrasi lainnya yang
sifatnya temporer.
10. Bapak/Ibu yang diberikan tugas tambahan agar dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya
masing-masing.

Demikian Pengumuman ini disampaikan kepada Bapak/Ibu untuk dapat dilaksanakan dengan
sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab. Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan
terimakasih.

Palangka Raya, 04 Februari 2022

Kepala Sekolah,

M. MI’RAZULHAIDI, M.Pd
NIP. 19790921 200604 1 016

Anda mungkin juga menyukai