Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : MI AL-HIDAYAH


Tema / sub tema : Selalu Berhemat Energi/Macam-Macam Sumber
energi
Kelas/ semester : IV / I
Alokasi Waktu : 4 x 35 menit
Pembelajaran : I

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat,
membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah,
sekolah, dan tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
dalam tindakan yang mencerminkan peri-laku anak beriman dan berakhlak mulia

B. KOMPETENSI DASAR
Bahasa Indonesia
1.1 Meresapi makna anugerah Tuhan Yang maha Esa berupa Bahasa Indonesia yang
diakui sebagai bahasa persatuan yang kokoh dan sarana belajar untuk memperoleh
ilmu pengetahuan

2.1 Memiliki kepedulian terhadap gaya, gerak, energi panas,bunyi,cahaya,energi


alternatif melalui pemanfaatan bahasa Indonesia

3.1 Menggali informasi dari teks laporan hasil pengamatan gaya, gerak, energi
panas,bunyi,cahaya,energi alternatif dengan bantuan guru dan teman dalam bahasa
Indonesia lisan dan tulis dengan memilih kosakata baku
4.1 Mengamati, mengolah dan menyajikan teks laporan hasil pengamatan tentang
gaya, gerak, energi panas,bunyi,cahaya,energi alternatif dalam bahasa Indonesia
lisan dan tulis dengan memilih kosakata baku

IPA
1.1 Bertambah keimanannya dengan menyadari hubungan keteraturan dan
kompleksitas alam dan jagat raya terhadap kebesaran Tuhan yang menciptakannya,
serta mewujudkannya dalam pengamalan agama yang dianutnya

2.1. Menunjukkan perilaku ilmiah( memiliki rasa ingin tahu ; obyektif ; jujur; teliti;
cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka dan peduli lingkungan )
dalam aktifitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan
inquiri ilmiah dan berdiskusi

3.4 Membedakan berbagai bentuk energi melalui pengamatan dan mendeskripsikan


pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari

4.6 Menyajikan laporan tentang sumber daya alam dan pemanfaatannya oleh
masyarakat.

Matematika
1.1 Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya

1.2 Menunjukkan sikap kritis, cermat dan teliti, jujur,tertib dan mengikuti aturan,
peduli, disiplin waktu tidak mudah menyerah serta bertanggung jawab dalam
mengerjakan tugas

3.10 Menyederhanakan kesamaan dua ekspresi menggunakan penjumlahan,


pengurangan atau perkalian pada kedua ruas sehingga diperoleh bentuk yang
paling sederhana

4.1 Mengemukakan kembali dengan kalimat sendiri, menyatakan kalimat matematika


dan memecahkan masalah dengan efektif permasalahan yang berkaitan dengan
KPK dan FPB, persatuan kuantitas, desimal dan persen terkait dengan aktifitas
sehari-hari di rumah, atau tempat bermain.serta memeriksa kebenarannya
C. Indikator Pencapaian Kompetensi

Bahasa Indonesia

1.1.1 Mensyukuri Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan


1.2.1 Menunjukkan kepedulian terhadap gaya, gerak, energi
panas,bunyi,cahaya,energi alternatif melalui pemanfaatan bahasa Indonesia

3.1.1 Menyajikan laporan hasil pengamatan tentang pemanfaatan bentuk energi listrik
menggunakan bahasa Indonesia

4.4.1 Menerangkan secara lisan dan tulisan tentang manfaat dan cara pemakaian
benda-benda elektronik secara mandiri menggunakan bahasa Indonesia
IPA
1.1.1 Mensyukuri kebesaran Tuhanyang menciptakannya serta mewujutkan dalam
pengamalan yang di anutnya
1.1.2 Menunjukkan perilaku terhadap peduli lingkungan
3.4.1 Mengidentifikasi berbagai bentuk energi dan menjelasakn manfaatnya dalam
bentuk tulisan, melalui kegiatan observasi.
4.7.2 Melaporkan hasil pengamatan tentang manfaat sumber energi listrik bagi
kehidupan manusia, setelah kegiatan observasi berbagai benda elektronik.
Matematika
1.1.1 Mensyukuri ajaran yang di anutnya
2.1.1 Menunjukkan sikap peduli dalam mengerjakan tugas
3.10.1 Mengaplikasikan pemahaman persamaan ekspresi matematika dalam operasi
hitung penjumlahan, pengurangan dan perkalian.

D. MATERI PEMBELAJARAN

Energi Listrik dan pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari

E. Langkah-Langkah Pembelajaran

No. Kegiatan Waktu

Pendahuluan 5 menit
 Mengucapkan salam dan mengajak semua siswa berdo’a
sebelum memulai pelajaran

 Memotivasi dan mengajak peserta didik untuk berpartisipasi


No. Kegiatan Waktu

aktif dalam pembelajaran


 Menyampaikan kompetensi yang akan dicapai, serta tujuan
dan manfaat dalam kehidupan sehari-hari
 Menyampaikan proses pembelajaran
 Menyampaikan teknik penilaian yang di sampaikan
Kegiatan Inti 25 menit

a. Mengamati
 Siswa diajak mengamati lampu di ruang kelas
 Salah satu siswa diminta untuk menyalakan dan
memadamkan lampu tersebut lewat saklar yang ada
b. Menanya
 Siswa melakukan tanya jawab tentang energi listrik
melalui pengamatan di kelas
c. Mengumpulkan Informasi
 Siswa melakukan pengamatan pada benda-benda
elektronik di sekitar sekolah
 Siswa mengidentifikasi kegunaan dan perubahan bentuk
energi, serta mencatat hasil pengamatan dalam bentuk
tabel
d. Mengasosiasikan
 Siswa menarik kesimpulan tentang kegunaan benda
serta hubungannya dengan arus listrik yang merupakan
salah satu bentuk energi

e. Mengkomunikasikan
 Siswa mempresentasikan hasil diskusi kerja kelompok
dan kelompok lain menanggapi hasil presentasi

 Siswa memajang hasil diskusi kelompok dan guru


memberi penguatan terhadap hasil diskusi siswa

Penutup 5 menit

 Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan hasil


pembelajaran
 Guru melakukan penilaian hasil belajar
No. Kegiatan Waktu

 Guru memberikan refleksi dan umpan balik dari hasil


pembelajaran
 Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan
memberikan tugas kepada peserta didik
 Penutup salam dan do’a

F. Penilaian Hasil Belajar

Bentuk dan Instrumen penilaian, serta Pedoman Penskoran

a. Instrumen Penilaian Kompetensi Sikap Spiritual

Lembar Observasi
Sikap Bersyukur
Nama Peserta Didik :
Kelas :
Tanggal Pengamatan :

Skor
No Aspek Pengamatan
1 2 3
1 Berdoa sebelum dan sesudah melakukan sesuatu
2 Memberi salam sebelum dan sesudah menyampaikan
pendapat/presentasi
3 Mengungkapakan kekaguman secara lisan maupun
tulisan terhadap Tuhan saat melihat kebesaran Tuhan
Modus
Materi Pokok : Energi Listrik dan Pemanfaatan dalam Kehidupan Sehari – hari.

a. Instrumen Penilaian Kompetensi Sikap Sosial


Berilah tanda centang (v) pada kolom yang sesuai dengan sikap masing
masing
Sikap
No Nama Rasa ingin tahu Kerja sama Tekun dan teliti
. Siswa Belum Tampak Menonjol Belum Tampak Menonjol Belum Tampak Menonjol
tampak tampak tampak
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13
14.
15

b. Instrumen Penilaian Kompetensi Pengetahuan

Teknik : Tes Tulis

LEMBAR KERJA

JAWABLAH PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN BENAR !

1. Mengapa lampu bisa menyala dan padam ?


2. Apa fungsi saklar lampu di dinding tersebut ?

3. Saat lampu dimatikan, saklar berubah posisi, mengapa demikian ?

4. Saat lampu dinyalakan, saklar berubah posisi, mengapa demikian ?

5. Selain karena saklar yang berubah posisi, adakah hal lain yang
menyebabkan lampu itu terus menyala ?

KUNCI JAWABAN IPA

1. Karena ada aliran arus listrik

2. Untuk menyalakan dan memadamkan lampu


3. Karena arus listrik diputus sehingga tidak mengalir ke lampu

4. Karena arus listrik dialirkan ke lampu

5. Karena ada sumber energi listrik / arus listrik

c. Instrumen Penilaian Kompetensi Keterampilan


Teknik penilaian rubrik unjuk kerja IPA dan BAHASA INDONESIA
G. Media / Alat, Bahan dan Sumber Belajar

1. Media / Alat : Saklar, Stop kontak, Lampu, Kipas Angin

2. Sumber Belajar : Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas IV

Mengetahui Surabaya, 12 September 2015


Kepala Sekolah, Guru Kelas IV

( ABD.MUTHOLIB, S.Sos ) ( RULI WIJAYANTI, S.Pd )


NIP NIP

Kelompok 7 :
1.Erika Fitriana ,S.Pd
2.Ruli Wijayanti,S.Pd
3. Hj.Maskuni, S.Pd
4. Erni Roosmila
5. Rohabah,S.Pd
6.Siti khotijah S.H.I
7.Anis Nur Laili ,SE
8. Hasti lasian ,S.Pd
9.Himmatul Azizah, S.kom
10.Fauziyyah Qois S.Pd

Anda mungkin juga menyukai