Anda di halaman 1dari 5

Naskah Microteaching

Bismillahirrahmanirrahim
assalamualaikum wr.wb
Jawab : waalaikumsallam ibu
bagaimana kabarnya anak anaku ? semoga kita semua tetap dalam kondisi yang sehat dan
senantiasa selalu dalam lindungan Allah swt, agar kita semua bisa menjalankan pembelajaran
hari ini dan seterusnya dengan baik dan maksimal.
agar pembelajaran ini di ridhai oleh allah, ibu persilahkan dulu kepada ketua kelas untuk
mempimpin doa.
Aamiin aamiin ya rabbal alamin (Gerakan tangan)
sebelum kita mulai ibu mau anak anaku sekaliann untuk menyalakan kamera nya terlebih
dahulu ya, ibu harap kalian bisa mengikuti pembelajaran ini dengan focus dan senantiasa
hadir jiwa dan raganya.
untuk pertemuan kali ini kita akan praktik membuat pola blus sesuai dengan desain, namun
sebelum itu ibu akan membangkitkan sedikit memori kita mengenai pembelajarann minggu
sebelumnya, nah berdasarkan slide yang ibu tampilkan ini apa yang terlintas di pikiran
kalian?
ibu tanya satu per satu ya, mohon disiapkan jawaban terbaiknya
sahara : sebuah wanita yang mengenakan blus bu
baik, lalu diya
diya slide tersebut menampilkan sebuah gambar blus dengan disertai tulisan blus dan tanda
tanya. diya menangkap slide ini sebagai sebuah pertanyaan bu tentang apa aitu blus. menurut
diya blus merupakan busana yang biasa dikenakan wanita. dan merupakan busana yang
dikenakan di badan bagian atas sampai ke batas panggul;
Diva : iya bu diva satu pendapat dengan diya,
bagus sekali, jawabannya beragam dan semua sudah tepat sasaran, ibu yakin kalian juga
sudah siap untuk memulai praktik hari ini.
nah ini merupakan agenda kita hari ini atau rangkaian kegiatan yang akan kita lakukan di
praktek perdana ini ya.
diantaranya kita akan mencoba menganalisis sebuah desain blus Bersama sama,
apakah sudah terlihat ada sebuah gambar blus di slide yang ibu tampilkan ?
sudah buu
iya , di minggu sebelumnya kita sudah mempelajari jenis jenis bagian busana seperti macam
kerah, macam bentuk lengan dan macam garis hias pada busana.
maka hari ini kita akan mencoba menganalisis desain blus di gambar ini sesuai dengan jenis
per bagian busananya
kita mulai dari atas ke bawah ya, yang pertama ada jenis kerah nya. adakah yang ingat jenis
kerah apakah ini ??
sahara : kerah setengah tegak buu
iyaa betul sekali ya, ini merupakan bentuk dari kerah setengah tegak
lalu jenis lengannya ibu minta kepada suci untuk menjawab
Suci : menurut saya iu lengan licin biasa bu, apakah benar bu ?
betul yaa apa yang di sampaikan suci
lalu selanjutnya ini ada garis hias nya, siapa yang tahu ini jenis garis hias yang mana ya ?
Sahara : Empire bu ?
o oww kurang tepat ya temannya yg lain ada yang bisa menyebutkan jenis garis hias apa ini ?
suci : garis hias princess bukan bu ?
naah ini betul ya untuk garis hiasnya merupakan jenis princess, yang tadi masih kurang tepat
menjawabnya jangan sediih jangan galauu ya masih adaa pertanyaan lain dan masih ada
kesempatan lain untuk mengasah kembali pengetahuan akan analsiis desain blus ini lagi yaa .
Bagaimana , apakah yang lainnya bisa mengikuti cara menganalisis desain blusnya ?
sahara : bisa bu insyaAllah
mantaapp, dengan begitu ibu kira kita semua sudah paham akan apa yang perlu di analisis
untuk pembuatan pola
selain hal tersebut ada juga penggunaan alat dan bahan yang telah ibu tugaskan di minggu
lalu ya untuk menyiapkannya masing masing. bisa di siapkan di meja kerjanya masing
masing.
nanti akan ada pemeriksaan kelengkapannya ya melalui kamera saja nanti di perlihatkan.

lalu apakah sekarang sudah bisa memulai proses pembuatan polanya ?


tentu belum yaa masih ada yang perlu kalian ketahui
namun sebelum nya ibu akan memberi kesempatan satu kali lagi untuk kalian boleh bertanya
terlebih dahulu. bagaimana apah masih ada yang kurang paham ?
risya : saya bu izin bertanya,
iya silahkan ….
risya : terimakasih ibu, apakah dalam membuat pola blus ada ukuran ukuran khusus yang di
perlukan ?
bagus sekali ya pertanyaanya, namun sebelum ibu berikan materi mengenai ukurannya, ibu
akan bertanya terlebih dahulu. menurut kalian ketika kita hendak membuat sebuah pola blus
ukuran apa saja yang akan kita perlukan ? ayo siapa cepat dia bisa jawab nanti aka nada
reward dari ibu, hanya untuk 1 siswa saja ya ayo siapa yang tahu ibu beri kesempatan untuk
memikirkannya ya selama 30 detik, iya sudah siapa yang tauu ??
nadia : saya bu
waah suci semangat sekali , iya silahkan suci
nadia : hmm iya bu untuk yang terbayang oleh suci ketika hendak membuat pola blus itu
pasti akan membutuhkan beberapa ukuran, seperti lingkar badan, lingkar panggul, lingkar
pingga dan panjang blus nya juga buu
masya Allah sudah banyak ya ukuran yang di sebutkan oleh suci. selamat dulu karena suci
berani mencoba ibu beri reward berupa nilai tambah yaa
baiklah kita langsung saja melihat ukuran apa saja sebenarnya yang kit aperlukan itu ?
nah disini bisa diperhatikan ya slidenya, dan ukuran ini yang akan menjadi acuan kalian
dalam praktek hari ini ya
untuk praktek yang pertama ibu akan bagi kelompok menjadi 3 ya untuk membuat pola dari
satu model blus.
disini ada 3 desain yang ibu tampilkan, ibu beri kesempatan untuk kalian bisa memcoba
menganalisis desain di depan ini, siapa yang mau mencoba ?
sahara : saya buu mau mencoba menganalisis desain yang pertama. daesain tersebut
merupakan blus dengan kerah rebah, lengan licin pendek dengan bukaan depan dan terdapat
garis hias princes dari bahu bu
iyaa luar biasa sekali analsisi dari …. sangat bagus yaa betul sekali dan untuk
penambahannya bahwa blus tersebut merupakan jenis overblouse karena di gunakan di luar
rok nya yaa mohon diingat.
selanjutnyaa apa saja yaaa bagian bagian dari blus inii ?
diya : sayaa mau bu, blus yang kedua ini juga merupakan jenis over blus yang mengginakan
lengan puff, kerah china, lalu bukaan depan dengan siluet asimetris bu
iya sudah cukup lengkap yaa, dan dalam desain ini yang perlu diingat ketika pembuuatan
polanya itu memperhatikan letak bukaan yang overslaagh ya.
lalu terakhiir desain yang ke tiga, kelihatannya ada yang sedikit berbeda apa yaaa ?
risya : sayaa buu, mau mecoba menjawab… blus tersebut termasuk kedalam jenis tuck in
blsu, menggunakan keran shiler, lengan gelombang atas yang pendek dan bukaan kancing
depan bu .
iyaa sudah lengkap dan betul sekali yaa jawabannya
ibu rasa kalian sudah paham dari ketiga model ini untuk tahaan selanjutnya
kalian bisa mengakses jobshet yang ada di google classroom untuk panduan pengerjaannya,
nanti akan ibu buatkan breakout room untuk kalian berdiskusi dan mengerjakan pola nya
Bersama,
Sesi Diskusi dimulai
Halo haloo bagaimana kondisinya kelompok 1, apakah ada kendalah yang di hadapi ?
diva : sejaun ini masih lancar bu
alhamdulillah kalo begitu, ibu lihat hasil polanya juaga sudah bagu s bisa dilanjutkan sja ya.
nanti siapa yang akan menyampaikan hasilnya ?
diva : saya bu diva
baikk semangaat yaa ibu akan berkeliling ke kelompok yang lain
kelompokk 2 bagimana kabarnya apakah ada yang pelru di diskusikan dengan ibu ?
suci : ibu kami ingin bertanya terkait pembuatan lengan puff, yang baik itu jarrak dari pecah
polanya itu berapa bu ?
baik, pertanyaan yang bagus ya. untuk ukuran dari setiap pecah pol aitu bisa dibuat sesuai
dengan kebutuhan, jika menginginkan kerutan yang besar dan banyak maka jarak yang diberi
juga akan lebih besar, namun untuk desain yang kalian miliki itu termasuk lengan puff yang
sedang dan jumlah kerutan yang tidak terlalu banyak ya, jadi 3-5 cm sudah cukup.
bagaimana pertanyaanya apakah terjawabkan ?
siswa : terjawab buu

Sesi penyampaian
Baik untuk sesi pembuatan pola Sudha habis waktunya yaa
silahkan di presentasikan hasil dari pekerjaan kalian
dari kelompok 1 silahkan
diva : terimakasih ibu atas kesempatannya ibu kamibisa menyampaikan hasil pekerjaan
pembuatan pola.
untuk hasilnya ini merupakan gambaran dari pola yang ada di desain pertama, yeng terdiri
dari pola bagian depan, bagian belakang, pola kreah nyajuga dan ada polalengan.

sekian presentasi dari kami, apakah ada yang mau bertanya ?


silahkan kepada kelompok lainnya untuk mengajukan pertanyaan
tasya : saya bu izn bertanya kepada kelompok 1, untuk pecah pola lengan gelembung atas
yang ditampilkan berapa jarak yang di buat ketika melakukan pecah pola dibagian kerung
lengan tersebut ?
diva : baik saya langsung jawab saja ya, untuk ukurannya itu kita memberi 5 cm untuk
kerutannya
tasya : baik terimakasih atas jawabannya.
apakah ada yang mau bertanya lagi ?
diya : saya buu : saya bertanya pada kelompok 1 ketika pembuatan pola tersebut apakah ada
hal hal khushs yang perlu diperhaitkan ?
diva : saya jawab langsung saja bu ?
silahkan
diva : iya menurut kami hal yang hrus diperhatikn adlah, model blus in itidak memiliki
kupnat, dan memiliki jenis tuck in sehingga membutuhkan kelebihan ukuran dibagian sisi dan
tidak membentuk pinggang. apakah dari rekan yan lain ada yg mau menambahkan ?
suci :saya mau menambahkan sedikit : selain itu juga ketika membuat polalengan hendaknya
di perhatikan jark pecah pola nya sesuai dengan kebutuhan
iya baik sangat bagus presentasi dari kelompok 1 ya, ibu menambahkan sedikit terkait
pertanyaa tadi, sudah betul bahwa ketika membuat pola lengan gelembung harus
memperhatikan ukuran selain itu juga harus memperhatikan pembagian gelembungnya
apakah hanya di atas saja atau merata, perbedaan tsb juag akan merubah bentuk polanya y .
baik silahkan kelompok 2 dan 3
alhamdulillah sesi diskusi kelompok sudah selesai dilaksanakan, sangat bagus antusiasmenya
terasa ya sampai sini walaupun kita praktek secara online semoga tidak mengurangi tingkat
kekritisan kita dalam belajar dan membuat pola
sampailah kita pada akhir pembelajaran, namun sebelu itu aka nada tugas terlebih dahulu .
tugasnya menyelesaikan apa yang telah di kerjakan tadi, di kumpulkan di kolom google
classroom yang sudah ibu sediakan
untuk mengakhiri pertemuan ini ibu tambahkan sedikit bahwa sekali lagii pola merupakan hal
yang mudah jika kita memiliki pedoman yang benar, baik itu hasil analisis nya sampai
pedoman dari pebuatan pola yang jelas dan lengkap. maka berakhirlah pembelajaran kita,
minggu ini jangan galau jangan sediih karena jika masih ada yang pelru kalian tanyakan bisa
di tayakan di grup whatsapp saja ya.
kita tutup dengan mengucap hamdallah dan wassalamualaikum sawwahmatullahi
wabarakatuhuu

Anda mungkin juga menyukai