Anda di halaman 1dari 2

Dear GenBI

Organisasi merupakan tempat belajar yang sangat dekat dengan saya dan dinamika yang

terjadi dalam suatu organisasi merupakan suatu tantangan bagi saya. Peluang untuk

memanfaatkan organisasi sebagai media belajar bisa didapatkan oleh setiap orang dalam

organisasi tersebut, namun tidak semua mampu memanfaatkan kesempatan tersebut dengan

maksimal. Di dalam suatu komunitas ini tentu saja ada beberapa hal yang hampir sama

dengan organisasi-organisasi lainnya.

Perkenalkan, saya Luh Putu Widia Utami Putri, sering disapa putri atau lebih dekat disapa

pw. Saat ini saya merupakan mahasiswa aktif di Universitas Udayana, Program Studi

Administrasi Publik semester 4. Saya lahir di Buleleng pada 2 Agustus 2001. Saat ini saya

berusia 20 Tahun. Selain sebagai mahasiswa, saya pernah mengikuti organisasi Hima tahun

2021 sebagai staf 3 bidang Aspirasi dan Advokasi Mahasiswa, dan di tahun 2022 dipercaya

sebagai wakil ketua Komisi 7 bidang Aspiraai dan Advokasi Mahasiswa. Selain itu juga saya

juga mengikuti suatu kegiatan atau organisasi atau komunitas di luar kampus yang

AgenKebaikanBali diimana di dalam organisasi tersebur saya dipercaya sebagai anggota staff

Pemberdayaan SDM. Selain kegiatan Organisasi saya juga kerap mengikuti kegiatan

kepanitian yang ada di kampus baik dari kegiatan kepanitiaan prodi hingga ke Universitas.

Saya menjalani banyak kegiatan bukan karena manajemen waktu saya sangat baik, namun

karena saya kurang tertarik dengan rutinitas yang monoton. Saya lebih tertarik dengan

tantangan, karena hal tersebut membuat saya keluar dari zona nyaman dan bisa

mengembangkan potensi yang ada dalam diri saya. Setiap pengalaman baik ataupun buruk

tetap memberikan pembelajaran bagi saya. Dari pembelajaran tersebut saya memiliki satu

kalimat penyemangat, yaitu “menjadi biasa saja memang enak, namun menjadi luar biasa

(dalam hal baik) itu seru”. Saya sangat menikmati dinamika up and down nya karena saya tau

life is never flat.

Saya merasa bahwa menjadi bagian dari GenBI dapat menjadi wadah belajar saya dalam

mengembangkan potensi yang saya miliki dan tak lupa bagi saya untuk membagikan apa yang
sudah saya pelajari sejauh ini untuk pengembangan GenBI yang lebih adaptif dan kreatif

walau saat ini sedang berada di masa pandemi yang membatasi arah gerak ataupun

komunikasi kita secara langsung. Melalui GenBI ini saya berharap mampu belajar hal baru,

menambah relasi, mengasah kemampuan komunikasi dan kerjasama tim. Dengan berbagai

pengalaman dan bekal yang saya dapatkan sebelumnya, besar harapan saya agar bisa

bergabung dengan GenBi dan mendapatkan beasiswa dan berkontribusi dalam kesuksesan

acara/kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Sekian perkenalan singkat yang

bisa saya sampaikan, semoga perkenalan ini dapat meninggalkan kesan yang baik.

“Tidak ada individu yang bisa memenangkan permainan sendiri.” -Pele

Anda mungkin juga menyukai