Anda di halaman 1dari 1

Jadilah Pemenang Dengan Pantang Menyerah

Siapapun kamu, apapun jenis profesi kamu, wajib memiliki sifat


tidak mudah menyerah. Karena harus kamu sadari bahwa dalam
setiap perjalanan hidup, pasti kita akan dihadapkan dengan
berbagai masalah. Masalah tersebut kadang-kadang hadir terasa
sangat berat. Namun, yakinlah bahwa di dalam sebuah masalah
yang berat tersebut pasti ada hikmah yang kadang kita tidak akan
mengerti sebelum kita menghadapi masalah tersebut. Maka dari
itu, hadapi masalah tersebut dengan lapang dan penuh semangat,
jangan menjadi orang yang mudah menyerah.

Jangan menjadi orang yang manja seperti anak kecil. Contoh


sederhana adalah ketika kamu menjadi seorang pedagang dan
mendapati barang dagangan kamu tidak laku dijual dalam
beberapa hari lalu kemudian kamu memutuskan berhenti menjadi
pedagang begitu saja. Itu adalah contoh sikap mudah menyerah,
akan lebih baik jika kamu mengevaluasi terlebih dahulu, apa yang
kurang dari dagangan kamu, atau ada cara yang mungkin salah
dalam strategi, dan lain-lain.

Indonesia Kaya Suku Dan Budaya


Negara kita Indonesia adalah sebuah negara besar yang terdiri atas
ribuan pulau tersebar di seantero negeri. Dengan kondisi serta
letak geografis yang begitu luas, maka tak heran jika Indonesia
memiliki beragam suku bahasa daerah dan budaya. Kekayaan
Indonesia tidak hanya dari sumber daya alam yang melimpah
ruah, namun kekayaan budaya yang begitu majemuk menjadi
salah satu pemersatu bangsa di bawah naungan Pancasila & NKRI.
Ada suku Gayo, Minang, Jawa, Sunda, Baduy, Madura, Betawi,
Batak, Asmat dan masih banyak lagi suku lainnya yang tersebar di
berbagai daerah.

Anda mungkin juga menyukai