Anda di halaman 1dari 3

SOAL dan Jawaban PJOK

1. Sebutkan empat rangkaian gerak dominan dalam senam lantai!


2. Jelaskan hubungan gerak melayang pada senam lantai dengan ketinggian!
3. Jelaskan cara melakukan gerakan berguling ke depan pada senam lantai!
4. Sebutkan latihan kombinasi gerak dasar berirama yang dilakukan secara kelompok!
5. Jelaskan cara melakukan kombinasi gerak langkah zig-zag maju dan lengan mengayun ke
samping pada gerak dasar berirama!

Jawab ;

1. Rangkaian gerak dominan dalam senam lantai:


1) Menggantung dan mengayun di palang
2) Guling ke depan
3) Guling ke belakang
4) Guling lenting
2. Gerak melayang adalah gerakan ketika tubuh berada di udara selama beberapa saat. Lamanya
gerak melayang ditentukan oleh ketinggian. Ketinggian adalah jarak antara berat tubuh
dengan permukaan tanah yang dipengaruhi oleh sudut tolakan dan kecepatan tolakan.
Semakin besar ketinggian, semakin lama tubuh
melayang.
3. Cara melakukan gerakan berguling ke depan pada senam lantai:
1) Kita awali dengan sikap jongkok di matras. Kita letakkan kedua tangan di matras.
Posisi tangan lurus sejajar di samping lutut.
2) Kita angkat pinggul sehingga tangan menjadi tumpuan.
3) Kita masukkan kepala di antara kedua tangan. Kita lakukan dengan menundukkan
kepala hingga dagu menempel di dada. Kita posisikan tengkuk menempel di matras.
4) Kita dorong badan hingga berguling ke depan.

5) Kita akhiri gerakan dengan sikap jongkok. Kedua lengan diluruskan ke


depan untuk menjaga keseimbangan.

4. Latihan kombinasi gerak dasar berirama yang dilakukan secara kelompok:


1) Kombinasi gerak langkah maju dan lengan mengayun ke depan dengan gerak langkah
ke samping dan lengan mengayun ke samping
2) Kombinasi gerak langkah pantul dan lengan memutar ke depan belakang dengan
gerak langkah ke samping dan lengan memutar ke depan belakang

3) Kombinasi gerak langkah ke samping dan lengan memutar ke depan


belakang dengan gerak langkah pantul dan lengan mengayun ke depan

5. Cara melakukan kombinasi gerak langkah zig-zag maju dan lengan mengayun ke samping
pada gerak dasar berirama:
a. Melangkahkan kaki kiri ke depan serong kiri, sembari lengan kita ayunkan ke
samping kiri.
b. Melangkahkan kaki kanan ke depan serong kiri dan sejajar dengan kaki kiri.
c. Lalu, kita turunkan lengan kembali ke samping badan.
d. Kita lakukan kombinasi gerakan ini secara bergantian kaki kiri dan kanan.

e. Kombinasi gerakan ini diiringi dengan hitungan.


SOAL dan Jawaban PAI

1. Tuliskan 6 contoh perilaku amal baik yang bisa kita lakukan di rumah!
2. Sudah menjadi ketentuan Allah bahwa ada manusia yang diciptakan berkulit putih,
berkulit sawo matang, berambut keriting maupun berambut lurus. Sikap yang seharusnya
kita tonjolkan terhadap ketentuan Allah tersebut adalah…
3. Coba Anda berikan tiga contoh perilaku berbaik sangka kepada Allah!
4. Jika di sebelah rumah Anda ada seorang teman yang beragama Hindu sedang sakit parah,
maka sikap Anda sebaiknya adalah…
5. Berikan minimal 4 contoh sedekah yang Anda ketahui!

Jawab

1. Membantu Ibu menyapu rumah. Memijat Ayah yang sedang kelelahan. Membaca Quran.
Shalat Sunnah. Menolong Ibu mencuci piring. Belajar mengaji bersama Ayah. Menjaga
wudhu. Mendengarkan bacaan Quran. Dll
2. Menerima ketentuan Allah dan tidak menghina teman yang terlihat berbeda. Memahami
bahwa Allah menciptakan manusia dengan beragam kelebihan. Mensyukuri ciptaan
Allah.
3. Berpikir positif bahwa doa akan dikabulkan. Tidak berputus asa ketika menerima ujian
dari Allah. Semangat beribadah dengan niat yang tulus hanya kepada Allah.
4. Menjenguk teman yang sakit. Memberi bantuan semampunya jika memang diperlukan.
5. Senyum. Membuang duri di jalan. Menyingkirkan batu di jalan. Memberi nasihat.
Berdakwah.

Anda mungkin juga menyukai