Anda di halaman 1dari 2
2 s\ hee MAJELIS ULAMA INDONESIA (MUI) PROVINSI BANTEN Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KPSB), Jalan Nawawi Curug, Kota Serang, Banten 42171 Telp. (0254) 267029, E-mail : mul.provinsibanten@gmail.com Website : www.mui-banten.or id PERNYATAAN MUI BANTEN Setelah mengikuti perkembangan keadaan di Provinsi Banten dengan seksama, penyebaran Covid-19 dengan berbagai variannya semakin mewabah, maka dengan rasa prihatin MUI Provinsi Banten dan MUI Kabupaten dan Kota se- Provinsi Banten, menyampaikan hal-hal sebagai berikut : 1. MUI Provinsi Banten mengapresiasi dan mendukung kebijakan Gubernur Banten, sebagaimana tertuang dalam Surat Edaran Gubernur Banten Nomor: 800/1307-BKD/2021 tentang Penyesuaian Sistem Kerja Aparatur Sipil Negara dan Batasan Bepergian ke Luar Daerah di Lingkungan Pemerintah Provinsi Banten sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19. MUI Kabupaten dan Kota serta MUI Kecamatan se-Provinsi Banten agar terus memberikan bimbingan kepada umat Islam dalam pelaksanaan ibadah di masjid dan musala sesuai fatwa MUI dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat serta bekerjasama dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI) sesuai tingkatannya. MUI di berbagai tingkatan dan para ulama serta tokoh masyarakat akan terus melakukan koordinasi dan kerja sama dengan Pemerintah untuk memutus mata rantai pandemi Covid-19 serta mengatasi dampak sosialnya. Mengimbau kepada para ulama dan tokoh masyarakat Banten untuk terus memberikan pencerahan serta bimbingan kepada umat Islam agar selalu mematuhi protokol kesehatan dan tidak ragu megikuti program vaksinasi baik yang dilaksanakan oleh Pemerintah maupun lembaga lain. Mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berdoa kepada Allah SWT secara ikhlas dan khusyuk agar negara dan bangsa kita dibebaskan dari pandemi Covid-19 yang sedang melanda tanah air, dengan melaksanakan qunut nazilah setiap waktu shalat dan memperbanyak dzikir. Medukung Bupati dan Walikota untuk terus menyelenggarakan vaksinasi secara massal sebagai upaya memberikan perlindungan kepada masyarakat Dalam situasi sulit sekarang ini diperlukan suasana yang kondusif untuk membangun semangat persaudaraan dan menggalang persatuan dalam menghentikan penyebaran wabah Covid-19 serta memulihkan kehidupan yang normal. Oleh karena itu mengimbau kepada semua kalangan agar melakukan langkah-langkah yang tepat untuk mempererat ikatan tali silaturahim. Serang, 24 Juni 2021 MUI SE-PROVINSI BANTEN Dr. H. A. M. Romly KH. Nur Alam Jaelani, MA KH. Rahmat Fatoni, Lo KH. Tb. Hamdi Ma’ani KH. Asep Saefullah, M.Pd Drs. H. Ghozali Barmawi, M.Si Drs. KH. Dimyati S. Abu Bakar, M.Si Drs. H, Abdul Rojak, MA KH. Mahmudi, S.Pd.1.,M.Si (Ketua Umum MUI Provinsi Banten) (Sekrataris Umum MUI Kabupaten Tagerang) (Ketua Umum MUI Kabupaten Serang ) (Ketua Umum MUI Kabupaten Pandeglang) (Sekretaris Umum MUI Kabupaten Lebak) (Ketua Umum MUI Kota Tangerang) (Ketua Umum MUI Kota Cilegon) (Sekretaris Umum MUI Kota Tagerang Selatan) (Ketua Umum MUI Kota Serang)

Anda mungkin juga menyukai