Anda di halaman 1dari 1

1.

Seorang anak laki-laki berumur 7 tahun diantar ibunya ke puskesmas,anak tersebut


mengeluhkan gigi geraham bawah kanan linu apabila minum air dingin dan makan
makanan yang manis. Pasien tersebut memiliki pengalaman yang tidak menyenangkan
pada saat perawatan gigi yang lalu. Berdasarkan pemeriksaan terdapat lubang kecil

bagian oklusal dengan fissure yang dalam.

Apa tindakan yang akan saudara lakukan pada kasus tersebut?


A. Penambalan amalgam
B. Penambalan dengan glass ionomer
C. Penambalan dengan komposit
D. Fissure sealant
E. Sealant ART

2. Seorang pasien laki-laki umur 45 tahun datang ke klinik JKG dengan keluhan bau mulut
atau halitosis sejak 1 tahun yang lalu. Pasien memiliki kebiasaan merokok dan meminum
alkohol sejak 3 tahun yang lalu. Setelah dilakukan pemeriksaan intraoral, ternyata secara
patologis tidak ada kelainan.

Kasus di atas kemungkinan faktor apa yang menyebabkan halitosis tersebut?


A. Tingkat kebersihan mulut yang rendah
B. stain
C. plak
D. Kebiasaan buruk
E. Karang gigi

3. Di suatu desa tingkat kebersihan gigi dan mulutnya rendah, dengan prevalensi karies
>80%. Berdasarkan hasil survey, keadaan ini berkaitan dengan tingkat pengetahuan
kesehatan gigi dan mulut di desa tersebut.

Upaya penyuluhan dengan media apa yang dapat dilakukan oleh perawat gigi untuk
meningkatkan pengetahuan kesehatan gigi dan mulut di desa tersebut?
A. Poster
B. Flip chart
C. Flanel graph
D. Leaflet
E. Flash card

Anda mungkin juga menyukai