Anda di halaman 1dari 1

1.

Monitoring Pembuangan limbah infeksius, non infeksius, benda tajam dan


jarum serta cairan tubuh dan darah.
Monitoring dilakukan terhadap prosedur penanganan sampah infeksius
non infeksius, benda tajam dan jarum serta cairan tubuh dan darah mulai dari
sumbernya (ruang tindakan, perawatan, laboratorium) termasuk kantong
sampah yang digunakan, sampai dikelola di incenerator/limbah. Kegiatan
monitoring dilakukan minimal 1 kali tiap bulan dan hasil monitoring dilaporkan
tiap bulan.

Monitoring manajemen linen meliputi kegiatan monitoring pada prosedur


penerimaan linen kotor, pemilahan linen infeksius dan non infeksius,
perendaman, pencucian, pengeringan, penyimpanan dan pendistribusian
linen serta alur linen kotor dan bersih. Kegiatan monitoring dilakukan minimal
1 kali tiap bulan dan hasil monitoring dilaporkan tiap bulan (blanko monitoring
terlampir).

Monitoring penggunaan ruang isolasi dilakukan dengan melakukan


kunjungan lapangan oleh IPCN dengan mengisi formulir pemantauan yang
meliputi ketersediaan/kelengkapan sarana/prasarana, kepatuhan
penggunaan APD, kepatuhan mencuci tangan, penempatan pasien serta
pencatatan suhu, tekanan dan kelembaban ruangan. Hasil monitoring
dilaporkan tiap bulan.

Monitoring pelaksanaan dan penerapan bundles dilakukan untuk


mencegah terjadinya infeksi dengan menerapkan dan melaksanakan
prosedur yang benar sesuai dengan indikasi. Hasil monitoring dilaporkan
tiap bulan.

Anda mungkin juga menyukai