Anda di halaman 1dari 1

SINOPSIS_Edisi Revisi

Mesin diesel adalah mesin pembakaran dalam, karena cara penyalaan bahan
bakarnya dilakukan dengan menyemprotkan bahan bakar ke dalam udara yang
bertekanan dan bertemperatur tinggi, sebagai akibat dari proses kompresi.
Ada beberapa hal yang mempengaruhi kinerja mesin diesel, antara lain besarnya
perbandingan kompresi, tingkat homogenitas campuran bahan bakar dengan udara,
karakteristik bahan bakar (termasuk cetane number), dimana cetane number
menunjukan kemampuan bahan bakar itu sendiri.
Sistem bahan bakar terdiri dari beberapa komponen utama yang memiliki peran
sangat penting dalam mendukung kinerja motor, oleh karenanya pengetahuan dan
pemahaman tentang sistem bahan bakar sangat penting dalam mendukung
kebutuhan agar mampu melakukan diagnosis terhadap kerusakan atau gangguan
yang terjadi pada motor khususnya yang berhubungan dengan kinerja dan
kebutuhan bahan bakar mesin.
Pada Edisi REVISI penulis tambahkan materi tentang: Overhaul mesin diesel,
Peralatan Governor, Sistem Injeksi Common Rail, dan tentang Turbocharging dan
Supercharging. Dimana pada mesin diesel modern hal tersebut diterapkan sampai
sekarang.
Secara umum ada dua jenis sistem bahan bakar pada mesin diesel, yakni:
1. Sistem konvensional
Sistem bahan bakar konvensional menggunakan mekanisme pompa injeksi
untuk menginjeksikan sejumlah solar melalui injektor dengan timming yang
pas.
2. Sistem commonrail
Sistem commonrail serupa dengan sistem EFI pada mesin bensin, dimana
pembukaan injektor sudah diatur oleh komponen kelistrikan mesin. Sehingga
volume dan timming penginjeksian bisa berlangsung lebih efektif.
Turbocharger dan supercharger adalah sistem induksi paksa. Kedua sistem ini
menggunakan kompresor untuk mendorong udara bertekanan ke dalam mesin.
Turbocharger menggunakan gas buang kendaraan; dua kipas-kipas turbin dan kipas
kompresor-berputar akibat gas buang. Sebaliknya, supercharger mendapat daya
langsung dari mesin; puli dengan sabuk bergerigi menggerakkan roda gigi yang
menyebabkan kipas kompresor berputar.

Anda mungkin juga menyukai