Anda di halaman 1dari 1

Narasi Masjid Tua

Masjid Api-Api atau Masjid Al Wahhab merupakan masjid tua di Kota Bontang

Sejarah peradaban islam di kota Bontang tidak terlepas dari masjid yang telah berdiri
sejak tahun 1789 Masehi pada masa kejayaan Kesultanan Kutai Ing Martadipura yang
berpusat di Tenggarong.

Masjid ini menjadi pusat syiar dari zaman penjajahan hingga sekarang.

Masjid Al Wahhab didirikan oleh sejumlah perantau dari suku Bajau, Bugis, dan Kutai
diatas tanah yang diberikan oleh Kesultanan Kutai Ing Martadipura pada saat itu.

Arsitektur bangunan masjid ini menggunakan kayu ulin khas Kalimantan dengan
mengadopsi perpaduan arsitektur dari beberapa daerah mulai dari Demak, Bugis,
Banjar, dan Kutai.

Tahun 1960 masjid ini sempat tak terurus hingga pada akhirnya tahun 2002 dilakukan
renovasi oleh warga setempat yang dibantu oleh Pemerintah Kota Bontang dengan
tidak mengubah bentuk asli masjid yakni empat pilar utama di dalam masjid.

Berdasarkan sejarah masjid tersebut, terdapat beberapa hal positif yang dapat diambil
untuk dijadikan motivasi sebagai PNS seperti

- Amanah terhadap kepercayaan yang diberikan, dalam hal ini tugas dan
wewenang kita sebagai PNS;
- Bersikap toleransi terhadap sesama ditengah lingkungan yang heterogen seperti
perbedaan agama, suku, budaya, dan lain sebagainya; serta
- Membangun kerja sama yang baik antara pegawai agar mampu mewujudkan
lingkungan kerja yang positif.

Anda mungkin juga menyukai